NovelToon NovelToon
Love Across Realm

Love Across Realm

Status: sedang berlangsung
Genre:Cinta Beda Dunia / Dan budidaya abadi / Epik Petualangan / Romansa / Fantasi Wanita / Fantasi Isekai
Popularitas:1.6k
Nilai: 5
Nama Author: Chintyaboo

Ketika tombak itu dihunuskan ke arahnya, Qu Fengxiao sudah tidak memiliki terlalu banyak harapan lagi untuk mengembalikan segalanya seperti semula. Satu-satunya keluarga yang ia punya membunuhnya. Dia jatuh ke dalam keputusasaan. Tapi siapa sangka, dia akan terbangun di dunia lain di mana teknologi lebih maju dari duniannya. Ditambah, dia harus berurusan dengan ilmuwan gila dari sebuah institusi raksasa yang terhubung dengan keluarganya.

Belum selesai dengan itu, tiba-tiba seseorang mengajaknya menikah dan membuatnya bingung dengan keberadaan dua pria yang terlihat mirip di dua dunia.

"Tuan Dewa Kuno, kau tidak sedang mempermainkanku, kan?"

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Chintyaboo, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

9. Menikah?

“Menikah?” Qu Fengxiao terkejut. Apa ini lamaran?

“Mereka akan curiga kalau tiba-tiba kau tinggal di rumahku. Bagaimanapun, kau masih dilindungi.”

Ternyata bukan sekadar lamaran. Qu Fengxiao mengangguk paham. “Oke.”

“Oke?”

“Bukankah hanya tanda tangan surat menikah? Aku pikir ini cara terbaik. Aku akan mengatakan pada mereka, kalau aku sudah menemukan suamiku. Mereka tidak akan bertanya lebih banyak.” Qu Fengxiao bersikap biasa saja dan berpikir itu benar-benar ide cemerlang.

“Benar. Dengan begini, kerja sama kita akan menjadi lebih mudah. Aku akan menyiapkannya dan mengatur tanggal surat agar lebih masuk akal.”

“Bisakah begitu?”

Huo Yuzheng sedikit tersenyum, lalu menepuk puncak kepala Qu Fengxiao. “Selalu bisa dilakukan.”

Qu Fengxiao mengangguk setuju. “Oke. Atur saja jadwalnya, aku ingin istirahat.”

Qu Fengxiao masuk ke dalam panti sosial dengan suasana hati yang sangat baik. Kecanggungannya hilang. Dia justru merasa senang karena memiliki seorang rekan yang dapat diandalkan.

Yah, menumpang sementara juga tidak begitu buruk.

Sambil mencari cara kembali ke dunia asalnya, dia masih memiliki kerja sama dengan Huo Yuzheng memperbaiki pembatas dunia. Transaksi ini akan mempermudah segalanya.

James yang menguping percakapan mereka sejak tadi berdecak kagum. “Ini pertama kalinya aku melihatmu menipu seorang gadis untuk menikah.”

Huo Yuzheng yang baru masuk ke mobil meliriknya. “Kata siapa aku menipu?”

“Siapa pun dapat melihatnya.”

“Aku tidak menipu.”

“Ya, Huo Yuzheng kami yang paling jujur.” James berkata dengan nada mengejek.

Huo Yuzheng tidak tahu di mana masalahnya sampai dia dikatakan sedang menipu seorang gadis. Dia hanya bertransaksi. Qu Fengxiao juga setuju.

Meski caranya kali ini ... sedikit berbeda.

'Menikah, ya ....'

***

Siang itu, Qu Fengxiao diminta memberi keterangan. Dia menjelaskan apa yang dia lihat sebagai korban dan bertindak senatural mungkin dengan ekspresi frustrasi. Dia aktris yang baik.

“Kau tahu apa motif mereka?”

Qu Fengxiao mengerutkan kening. “Apa menurut kalian mereka akan bercerita padaku begitu terang-terangan? Mereka hanya tahu cara menakuti dengan jarum suntik, oke? Aku takut jarum suntik.”

Qu Fengxiao hanya memberitahu seadanya sebagai ‘korban’. Bukan sebagai pengacau yang menyebabkan bunker hancur.

Polisi tidak dapat menemukan penyebab lain kehancuran bunker selain para makhluk yang mengamuk. Mereka juga menyembunyikan kenyataan ini dari publik dan meneruskannya ke pemerintah untuk ditindaklanjuti dan mencaritahu apa yang ada di balik kegiatan ini dan apa motif mereka.

Qu Fengxiao juga jadi kepikiran. Orang-orang itu memiliki kekuatan iblis dan merasuki pikiran hewan-hewan. Apa ini ada hubungannya dengan Alam Iblis?

“Qu Fengxiu ... apa itu kamu?”

Tapi ... tidak mungkin Qu Fengxiu bisa sampai sini, kan?

Setelah investigasi ini, Qu Fengxiao beristirahat selama beberapa hari. Huo Yuzheng datang untuk membawanya membuat kartu identitas dan pergi ke Kantor Urusan Sipil untuk mendaftarkan pernikahan.

Itu memakan waktu dua hari. Orang biasa akan memakan waktu berhari-hari untuk mendaftarkan semuanya. Tapi Huo Yuzheng memiliki koneksi yang luas, jadi dia melakukannya lebih cepat.

Hanya dua hari sejak mereka sepakat, Qu Fengxiao sudah berada di Kantor Urusan Sipil dan melakukan foto untuk buku nikah, serta tanda tangan. Berdasarkan negara, mereka resmi menikah.

Di hari keempat, Huo Yuzheng datang untuk menjemput.

Qu Fengxiao berpamitan dengan semua orang termasuk Wu Xiahai. Pria tua itu pasti kecewa karena Qu Fengxiao tidak bisa menjadi putrinya, tapi Qu Fengxiao tidak menyesal. Dia tidak ingin menyakiti pria paruh baya itu.

“Jaga dirimu baik-baik.” Wu Xiahai tersenyum. Ia cukup senang pasiennya menemukan keluarganya kembali.

“Dokter, aku akan merindukanmu. Aku akan baik-baik saja. Jaga dirimu baik-baik.” Qu Fengxiao bertindak emosional. Ia hanya merasa agak sedih.

Wu Xiahai tertawa. “Kamu ini, sejak suaramu kembali, selalu bicara manis.”

Qu Fengxiao menggaruk kepalanya yang tidak gatal. “Ini ... memang tidak bisa diubah dari kecil. Sebenarnya aku banyak bicara saat tidak ada suara, meski dalam hati. Aku hanya malas menulis.”

“Yah, aku sudah menduganya.”

“Xiao Xiao, jangan lupa kunjungi kami untuk bermain kartu lagi, ya. Permainannya belum selesai!”

“Benar, aku tidak kalah lagi darimu!”

Qu Fengxiao tersenyum sambil melambaikan tangan. “Aku tidak akan kalah sampai kapan pun.”

Kepercayaan dirinya telah menembus puncak! Dia sepercaya diri itu dalam hal bermain kartu.

Huo Yuzheng meliriknya, lalu berbisik, “Sejak kapan kau bermain kartu?”

“Sejak empat hari yang lalu.” Qu Fengxiao menyengir. “Aku tidak terbiasa tidur terlalu cepat, jadi aku menghabiskan waktu malam dengan bermain kartu bersama mereka. Sangat menyenangkan. Dulu aku tidak bisa bermain dengan orang lain karena kakakku.”

Lebih tepatnya, sejak bisa bicara lagi, Qu Fengxiao jadi akrab pada semua orang. Dia tidak lagi menyendiri di kamar sambil belajar tentang dunia. Dia mulai terbiasa.

Itu sebabnya, semua orang di sini mengantarkan kepergiannya.

Qu Fengxiao melambaikan tangan sepanjang jalan sebelum memasuki mobil. Mereka semua ikut melambaikan tangan.

“Hah, sayang sekali dia sudah menikah. Suaminya sangat beruntung,” kata salah satu staff.

“Xiao Xiao juga sangat beruntung memiliki suami setampan itu. Ah, aku jadi iri,” kata staff wanita yang terpesona sepanjang waktu.

“Aku dengar mereka menikah tahun lalu di Amerika?”

“Ya, jika kita mengenalnya setahun lebih cepat, kita mungkin akan diundang ke pestanya. Aku dengar suaminya sangat kaya dan lulusan universitas terbaik.”

“Sayang sekali, padahal aku ingin melihat Xiao Xiao yang imut itu mengenakan gaun pengantin.”

“Apalah kita yang hanya staff panti ini ....”

***

Qu Fengxiao tidak tahu bagaimana reaksi kakaknya saat tahu dia melakukan transaksi pernikahan dengan orang asing. Pria itu pasti akan sangat marah.

Tapi sangat menyenangkan membuat Qu Fengxiu cemburu. Sayangnya, kakaknya sedang di luar kendali. Itu membuatnya sedih.

Sekarang dia hanya perlu memikirkan bagaimana caranya agar bisa kembali dan menangani masalah kakaknya.

Huo Yuzheng melihat Qu Fengxiao yang menjadi sangat tenang. Tidak seperti biasanya.

“Teringat sesuatu?” tanyanya.

Qu Fengxiao meliriknya sekilas, lalu berkata, “Hanya teringat pada kakakku. Jika dia tahu hal ini, dia pasti akan membunuhmu.”

Huo Yuzheng terkekeh dan menggeleng-gelengkan kepalanya. “Hubunganmu dengan kakakmu sangat baik.”

“Tentu saja, dia adalah kembaranku. Pada dasarnya, temperamen kami tidak berbeda jauh. Saat di luar kendali, aku jadi sangat mirip dengannya.”

“Benarkah?”

“Hanya berbeda sedikit. Dia jauh lebih dingin, sedangkan aku sangat imut dan menyenangkan.”

“Sekarang aku tahu apa hobimu. Menjadi narsistik.”

Qu Fengxiao mencibir, “Aku narsis juga bukan omong kosong. Aku sangat jujur. Siapa suruh aku begitu cantik? Aku jadi sangat percaya diri.”

Huo Yuzheng terkekeh. Dia terus menyetir ke arah rumahnya. Qu Fengxiao melihat jalan raya dengan pandangan penuh minat dan rasa ingin tahu.

Di dunia ini, masih ada banyak hal yang belum ia jelajahi.

“Nanti, tolong ajari aku menggunakan komputer dengan lebih baik. Sejak berada di laboratorium bawah tanah, aku sadar, pengetahuanku tentang komputer masih sangat kecil. Aku ingin belajar.”

“Baik.” Menurut Huo Yuzheng, itu bukan hal rumit.

“Lalu, aku ingin mencoba ramuan lagi.”

“Ramuan?” Huo Yuzheng penasaran.

“Ramuan warna-warni di laboratorium. Aku dengar beberapa ramuan penelitian bisa mengubah bentuk seseorang atau membuat keajaiban saat meminumnya. Sayangnya, saat aku minum, tidak terjadi sesuatu.”

Pria itu terkejut. “Kau minum ....”

“Ya. Ada satu yang enak, aku jadi ingin mencobanya lagi. Nanti aku akan mencarinya di internet.”

Bocah ini ... bagaimana bisa berpikir seperti itu?

Huo Yuzheng tidak tahu harus tertawa atau menangis atas tindakan Qu Fengxiao. Dia sebenarnya minum semua ramuan di sana? Bagaimana jika keracunan?

Huo Yuzheng belum tahu, kalau Qu Fengxiao pernah makan merkuri dalam termometer air raksa. Dia masih baik-baik saja sampai sekarang.

Pada dasarnya, tidak ada zat maupun racun yang bisa menyakitinya. Dia sendiri bukan manusia sungguhan.

Setelah melewati satu jam perjalanan, mereka akhirnya tiba di depan sebuah rumah yang cukup besar. Qu Fengxiao keluar mobil, dan melihat rumah dua lantai berarsitektur modern dengan mata terpana.

Dia tidak pernah melihat bentuk rumah seperti itu sebelumnya. Unik dan terlihat mewah, dengan kaca besar yang terpapar. Sepertinya dia harus mengkaji lebih dalam lagi di internet.

Huo Yuzheng tahu gadis itu akan berbinar lagi seperti melihat hal luar biasa. Dia membuka pintu dan masuk ke dalam. Qu Fengxiao mengikutinya.

Ketika tiba di dalam, Qu Fengxiao semakin terpana.

Selain laboratorium yang dipenuhi alat canggih, interior ini adalah yang kedua yang membuat Qu Fengxiao norak.

Dia melihat tv besar yang ditanam di dinding. Tv ini yang biasa ia lihat di gedung-gedung luar, ternyata bisa diletakkan di dalam rumah?

Lukisan-lukisan artistik yang indah, serta robot pembantu yang menyambut kedatangan mereka. Robot itu membantu menyalakan pemanas atau pendingin ruangan sesuai cuaca, juga bisa membantu menyalakan atau mematikan lampu, serta membersihkan lantai.

Kehidupan ini sangat nyaman!

Sihir apa yang mereka gunakan! Qu Fengxiao juga mau!

Makhluk dari dunia lain itu benar-benar takjub. Huo Yuzheng tertawa dalam hati melihat seorang gadis yang sama sekali tidak menjaga citranya sendiri. Biasanya naga memiliki harga diri dan arogansi yang sangat kuat, tapi bagaimana dengan Qu Fengxiao?

Dia tidak segan berkeliaran untuk mencoba semua barang di rumah ini sambil terpana!

Dia bahkan tidak peduli pada pemiliknya. Sedangkan Huo Yuzheng hanya duduk dan melihat kegiatan random gadis itu.

Sampai di dapur, Qu Fengxiao melihat buah-buahan segar yang terpajang di atas meja. Ia mengambil satu, lalu menggigitnya.

Namun ....

“Ah, kenapa ini sangat keras?” Qu Fengxiao melihat baik-baik, lalu mengerutkan kening. “Palsu?”

Huo Yuzheng berkata, “Naga juga makan buah?”

“Aku juga manusia.” Qu Fengxiao meletakkan pajangan itu dengan sebal, lalu mencari hal lain untuk dicoba.

Qu Fengxiao mengobrak-abrik dapur. “Huo Yuzheng, apa kau punya makanan?”

Huo Yuzheng terpikirkan sesuatu, lalu beranjak pergi ke dapur. “Kau mau makan apa?”

“Apa saja yang penting bisa dimakan.” Qu Fengxiao tidak pilih-pilih makanan. Bahkan zat beracun juga dimakan. Kayu dan batu juga bisa dimakan olehnya.

Huo Yuzheng menunjuk ke arah pajangan buah-buahan. Qu Fengxiao cemberut, merasa diejek.

“Itu tidak enak.”

Huo Yuzheng tertawa. “Oke, oke. Kau tunggulah, aku akan membuatkan.”

Qu Fengxiao ragu sejenak. Sejak kapan Huo Yuzheng semanis itu? Membuatkannya makanan? Apa bisa?

“Porsiku sangat banyak, lho.” Qu Fengxiao tidak menolak.

“Aku pernah membaca, seekor naga bahkan bisa memakan seribu sapi dalam satu waktu.”

Qu Fengxiao membelalakkan mata. “Aku tidak serakus itu.” Dia tidak terima!

“Ya, aku tahu sebesar apa bentuk nagamu. Aku akan menyesuaikan.” Pria itu terlihat cuek sambil mengambil bahan makanan di kulkas.

Qu Fengxiao merasa diejek. Dia tidak sekecil itu!

Tapi tidak ada gunanya berdebat dengan manusia. Qu Fengxiao memilih pergi menonton tv untuk mencari informasi lebih banyak dan menghibur diri.

Tv-nya sangat besar. Dia akan puas menonton.

Huo Yuzheng mulai memasak. Tak lama, Qu Fengxiao bosan lebih cepat dan mengintipnya memasak. Caranya memotong sayur sangat profesional. Selain itu, Qu Fengxiao juga terpana saat melihat ada benda yang bisa mengeluarkan api untuk memasak.

Dia menghampiri, lalu duduk di kursi meja pantry. Menopang wajahnya di kedua sisi, dan melihat dari dekat.

“Dari mana kau mempelajari semua ini? Aku dengar dari James, kau selalu sangat sibuk.”

“Sibuk bukan berarti tidak bisa memasak. Aku tinggal sendiri, jadi harus tahu cara memasak agar tidak terus membeli dari luar.”

Qu Fengxiao mengangguk paham. “Aku tidak pernah tinggal sendiri.”

“Sama sekali?”

Qu Fengxiao menggeleng. “Sejak kecil, aku bersama kakakku dan guruku. Saat kakakku pergi, aku bersama nenekku. Aku tidak dibiarkan hidup sendiri.”

“Kau hidup sangat nyaman.”

Qu Fengxiao tampak tidak setuju. “Tidak juga. Aku hanya tidak boleh melakukan pekerjaan apa pun oleh kakakku. Takut Xiao Xiao tidak bisa makan, takut Xiao Xiao kedinginan, takut Xiao Xiao terluka, seperti itulah alasannya. Bahkan saat kakakku pergi ....” Dia diam sejenak, lalu melanjutkan, “Nenekku yang cantik mengutus banyak pelayan untuk melayaniku. Benar-benar tidak ada kesempatan.”

Huo Yuzheng tidak bisa memikirkan kehidupan seperti itu. Benar-benar dimanja, tapi Qu Fengxiao sebenarnya tidak ingin dimanja. Mangkanya sifatnya sangat bebas.

“Sebenarnya, aku bisa memasak.” Qu Fengxiao berkata dengan serius. Dia tidak ingin terlihat manja. “Meski hanya bagian mengipas. Kau tahu, duniaku tidak seperti dunia ini. Masih menggunakan kayu bakar dan menyalakan api secara manual. Semua kayu bakar di tanganku tidak berguna. Aku juga tidak bisa menciptakan api meski menggunakan batu.”

Seumur hidup, Qu Fengxiao tidak bisa menyalakan api. Bahkan saat mengipas api, dia harus melakukannya dengan sangat perlahan dan perhatian agar api tidak padam. Tidak lucu kalau masakannya jadi beku.

“Apa kau tidak memiliki pelayan?” tanya gadis itu.

Huo Yuzheng menggeleng. “Dulu ada, sering datang hanya untuk melakukan pekerjaan rumah lalu pergi. Sekarang tidak.” Karena sudah diganti menjadi robot.

“Oh.” Qu Fengxiao mengerti. Dia tidak banyak bicara lagi dan hanya memperhatikan.

Dibanding menggunakan kayu bakar, kompor ini lebih efektif. Mengatur suhunya juga lebih mudah.

Qu Fengxiao penasaran, apa dia bisa menciptakan api menggunakan kompor tanpa harus terpengaruh energinya sendiri.

Saat Huo Yuzheng melakukan hal lain, Qu Fengxiao pergi ke kompor dan menyalakannya.

Api keluar dari sana, membuat Qu Fengxiao terpana.

“Wah, aku menciptakan api.”

Qu Fengxiao merasa senang. Dengan begini, dia tidak perlu mengandalkan orang untuk memasak sesuatu. Dia melihat api di kompor dengan teliti, apa yang membuat benda itu mengeluarkan api. Apa ada batu sihir?

Dia menyentuh bagian paling panas di kompor yang sedang menyala. Kebetulan Huo Yuzheng melihatnya, lalu terkejut dan segera menarik tangan gadis itu.

“Apa yang kau lakukan?” Kening pria itu berkerut. Dia mematikan kompor, dan melihat tangan Qu Fengxiao yang sama sekali tidak bermasalah. Masih sangat dingin.

“Aku tidak bisa merasakan suhu lain.” Qu Fengxiao menyengir. Dia menyalakan kompor lagi, lalu ‘memanggang’ tangannya sendiri di atas bara api.

“Ini masih sejuk.” Qu Fengxiao tampak biasa saja. Entah pamer atau semacamnya. Tangannya juga tidak gosong atau memerah. Dia tidak akan pernah menderita luka bakar.

Huo Yuzheng menghela napas. Naga kecil satu ini benar-benar di luar semua logika dan aturan.

“Kamu duduklah dengan tenang.”

Qu Fengxiao menurut. Dia hanya penasaran. Saat menyentuh bagian paling panas tadi, dia menyadari tidak ada batu sihir di sana.

Tak lama setelahnya, Huo Yuzheng selesai memasak. Dia menyajikannya di meja pantry di mana Qu Fengxiao menunggu.

Ketika melihat makanan yang disajikan di meja, mata Qu Fengxiao berbinar seperti kucing kelaparan.

“Aku tidak akan segan.” Qu Fengxiao mengambil piring dan sumpit, lalu mengambil satu per satu.

Itu masih panas, tapi Qu Fengxiao langsung melahapnya. Ketika merasakan daging panggang di lidah, dia terdiam sejenak.

Dia merasa panas.

Bagaimana mungkin?

Qu Fengxiao melirik Huo Yuzheng yang ikut makan dengan tenang di sampingnya. Gaya makan pria itu sangat teratur dan disiplin.

Qu Fengxiao terpikirkan sesuatu. Huo Yuzheng menggunakan sihir api untuk menghangatkan makanan, karena dia baru saja mengatakan tidak bisa merasakan suhu?

Namun, tidak semua panas sihir api bisa dirasakan oleh Qu Fengxiao. Selama ini, dia memang merasakan suhu lain hanya dari Huo Yuzheng. Sebenarnya apa jenis apinya?

Qu Fengxiao tidak tahu harus bereaksi bagaimana. Dia tidak ingin menunjukkan kalau dia merasakan suhu lain, jadi hanya menikmati makanan seperti biasa.

Ternyata makanan yang hangat lebih enak. Dia ingin bersuka cita, tapi harus menahannya.

“Huo Yuzheng, apa pekerjaanmu sebenarnya adalah koki?”

Huo Yuzheng menjawab dengan tenang, “Pengacara.”

“Pengacara?” Qu Fengxiao tertawa. “Pantas saja kau membuat begitu banyak surat dengan mudah. Aku membacanya dari internet, membuat surat-surat untuk mendaftarkan pernikahan memakan waktu lebih banyak dari yang kau lakukan.”

“Aku hanya suka sesuatu yang lebih efisien. Kalaupun bukan pengacara, aku juga bisa melakukan hal yang sama.”

Qu Fengxiao terpikirkan sesuatu. “Kalau pekerjaanmu pengacara, lalu bagaimana dengan pekerjaanmu di bidang sihir?”

“Pengacara hanya sampingan.”

Biasanya pengacara sangat sibuk. Bagaimana Huo Yuzheng membagi waktunya?

Huo Yuzheng berkata, “Lagi pula, aku menjadi pengacara juga hanya untuk orang-orang tertentu. Jadi banyak waktu luang.”

“Lalu di bidang sihir ....”

“Kau serius membicarakan pekerjaan?” Huo Yuzheng mengusap puncak kepala Qu Fengxiao. “Makanlah dengan benar.”

Qu Fengxiao berhenti bicara. Huo Yuzheng tidak berniat memberitahu tentang pekerjaannya di bidang itu sekarang.

Tak apa, masih banyak waktu. Jika benar-benar ingin memperbaiki pembatas dunia, Huo Yuzheng pasti akan menjelaskan situasinya agar Qu Fengxiao bisa memberi bantuan.

Menurut Qu Fengxiao, tidak ada masalah yang tidak bisa ia selesaikan.

To be continue

1
Tiara Bella
mampir Thor
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!