NovelToon NovelToon
Akan Ku Balas Hinaan Kalian Dengan Caraku

Akan Ku Balas Hinaan Kalian Dengan Caraku

Status: sedang berlangsung
Genre:Balas Dendam / Selingkuh / Cerai / Ibu Mertua Kejam
Popularitas:807.9k
Nilai: 4.9
Nama Author: LaQuin

Lastri selalu di injak harga dirinya oleh keluarga sang suami. Lastri yang hanya seorang wanita kampung selalu menurut apa kata suami dan para saudaranya serta ibu mertuanya.

Wanita yang selalu melayani keluarga itu sudah seperti pembantu bagi mereka, dan di cerai ketika sang suami menemukan penggantinya yang jauh berbeda dari Lastri.

Namun suatu hari Lastri merasa tidak tahan lagi dan akhir mulai berontak setelah ia bercerai dengan sang suami.

Bagaimana cara Lastri membalas mereka?
Yuk simak kisahnya...

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon LaQuin, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 16. Pulang Kampung

Bab 16. Pulang Kampung

POV Lastri

Badan ku segar sekali rasanya hari ini. Kemarin tubuhku benar-benar di istirahatkan. Bahkan Mas Hendra pun tidak marah sama sekali. Sepertinya Mas Hendra sedang dalam mood baik. Apa sebaiknya pagi ini aku ngomong sama Mas Hendra untuk pulang ke kampung ya?

Oh, ya tadi malam Mas Hendra juga minta tanda tanganku. Sepertinya keputusan Mas Hendra sudah bulat, untuk menerima kenaikan jabatan meskipun dengan harus pindah dinas ke luar kota. Tapi dimana Mas Hendra akan tinggal?

Lebih baik aku tanyakan saja.

"Mas, jika Mas dinas nanti Mas tinggal dimana?" Tanyaku ketika aku merapikan tempat tidurku.

Mas Hendra langsung menoleh ke arah ku.

"Eng..., Oh... Mas akan tinggal di mes karyawan."

"Rame Mas?"

"Tidak, karena Mas jabatan naik jadi tinggal sendiri." Jawab Mas Hendra santai.

"Pasti Mas kerepotan, apa-apa di lakukan sendiri. Kapan-kapan, apa boleh aku dan Diah kesana Mas?"

"Untuk apa Lastri? Kamu di sini saja. Dua minggu sekali, Mas balik kok."

"Oh...."

Cukup lega rasanya, karena Mas Hendra bukan meninggalkan aku sampai berbulan-bulan. Aku pikir akan seperti orang-orang di luar sana. Bahkan tidak jarang aku mendengar mereka mengalami hal yang buruk ketika suami mereka berbulan-bulan tidak pulang, dan tahu-tahu sudah menikah lagi.

Aku bergidik membayangkan hal itu. Setidaknya waktu dua minggu tidaklah lama, dan kemungkinan untuk berselingkuh itu tidak memiliki peluang yang besar. Apalagi Mas Hendra pasti di sibukkan oleh pekerjaannya. Aku harus berpikir positif.

Lebih baik aku menanyakannya soal ibu yang meminta aku untuk pulang ke kampung.

"Mmm... Mas. Kemarin Ibu di kampung menelpon. Katanya, Bapak sakit keras. Berhubung sekolah Diah juga lagi libur menyambut puasa, jadi aku di minta pulang sama Ibu hari ini atau besok. Jadi... Apa boleh aku pulang Mas?"

Mas Hendra menoleh padaku. Awalnya raut wajah Mas Hendra tampak tidak senang sehingga membuat ku sedikit ragu dan takut. Kemudian Mas Hendra terlihat berpikir sejenak.

"Besok saja Mas antar kamu pulang, tapi tidak ke kampung. Kamu naik Bus yang menuju kampungmu. Sampai disana kamu tinggal naik ojek. Bisa kan?"

Aku cukup sedih mendengar Mas Hendra tidak mengantarkan ku sampai ke rumah Ibu dan Bapak di kampung. Tadinya aku berharap, Mas Hendra bisa sekalian menjenguk Bapak. Jadi, tidak lah Mas Hendra selalu di pandang buruk oleh tetangga-tetangga di kampung.

Tetapi, ya sudah lah. Di ijinkan pulang dan di antar sampai ke terminal Bus pun itu sudah lebih baik dari pada pergi sendiri apalagi tidak di ijinkan pulang. Setidaknya aku pulang ke kampung di setujui oleh Mas Hendra.

"Baiklah Mas."

"Siapkan sarapan untukku, sebentar lagi aku mau berangkat kerja. Oh ya, kalau sudah sehat, tolong bantu Ibu hari ini ya?"

"Iya Mas."

Aku tidak membantah perintah suamiku. Setidaknya itu yang di ajarkan Bapak padaku.

Tidak apa-apa Lastri, hari ini saja bantu ibu mertua. Besok kamu sudah tidak melakukannya lagi untuk beberapa hari kedepan. Anggap saja liburan. Begitu lah aku memotivasi diri sendiri untuk memulai aktivitas ku yang bakal melelahkan hari ini.

***

Keesokan harinya.

Aku sudah siap pulang ke kampung bersama Diah yang akan di antar Mas Hendra sampai terminal. Sebelum berangkat, aku berpamitan dulu kepada ibu mertua.

Wajah ibu mertua di tekuk. Sepertinya ia tidak suka aku akan berangkat pulang ke kampung. Namun biar begitu, tidak mengurangi etika ku padanya untuk menghormati orang yang lebih tua, apalagi seorang ibu mertua.

"Bu, aku pamit mau pulang kampung dulu." Kataku sambil mencium punggung tangannya meski ibu mertua menatapku tidak suka.

"Jangan lama-lama!"

Hanya kata itu yang di ucapkan ibu mertua, tanpa ingin berkirim salam buat orang tua ku di kampung apalagi menanyakan keadaan Bapak ku yang sedang sakit.

"Akan aku usahakan Bu..." Jawabku.

"Ayo Las segera berangkat! Aku tidak mau terlambat sampai ke tempat kerja." Ujar Mas Hendra.

"Bu, aku permisi. Assalamualaikum..."

Aku dan Diah pun menaik sepeda motor Mas Hendra, lalu Mas Hendra mulai menjalankan kendaraan itu.

Tidak ada percakapan selama perjalanan menuju terminal. Ketika tiba disana, terminal masih tidak terlalu ramai karena masih pagi.

Rasanya sedikit takut, apalagi ada Diah yang juga harus aku lindungi. Bukankah di terminal seperti ini banyak premannya?

Nyaliku menciut. Tapi bila mana memikirkan ibu dan bapak yang sudah menunggu kedatangan ku dan Diah, aku harus bisa menjadi wanita yang pemberani.

"Ini ongkos untuk pergi dan pulang nanti. Tidak perlu biaya makan bukan? Karena makan kalian pasti di tanggung di sana."

Aku tertegun sesaat. Memang Mas Hendra akan seperti ini. Tidak peduli pada hal yang tidak menguntungkan dirinya. Tapi tetap saja, aku merasa sedih Mas Hendra tidak ada prihatinnya sama sekali terhadap apa yang menimpa orang tuaku.

Aku menghela napas. Tidak seharusnya aku menaruh harapan yang tidak mungkin tersadar dalam hati nurani Mas Hendra.

"Aku berangkat dulu."

Mas Hendra berlalu tanpa sekedar mengucapkan kata 'hati-hati di jalan', apalagi membelai pucuk kepala anaknya yang beberapa hari kedepan tidak akan bisa melihat dirinya.

Diah menatap Ayahnya sampai jauh. Ia baru mau bergerak ketika Mas Hendra sudah tak terlihat lagi.

"Ayo nak..."

Aku menuntun Diah berjalan menuju bus yang akan mengantar kami sampai ke kampung. Membayar ongkosnya dan duduk dengan tenang di dalamnya.

Pedagang asongan mulai menjajakan barangnya. Melihat Diah yang sepertinya ingin, aku pun membeli beberapa untuk camilannya selama dalam perjalanan yang memakan waktu hampir 3 jam lamanya.

"Bu, Ayah tidak ikut?" Tanya nya polos.

Aku tersenyum. Mencoba mencari kata-kata yang pas agar anakku bisa mengerti dan tidak bersedih.

"Ayah sibuk, ada pekerjaannya yang tidak bisa di tinggal. Kalau tidak sibuk, Ayah pasti ikut kita seperti dulu-dulu." Kataku sambil membelai pucuk kepala Diah dengan lembut.

Diah mengangguk. Untung lah anakku itu tidak bertanya lagi. Diah pun membuka salah satu bungkusan camilan yang tadi aku beli dan mulai memakannya.

Setelah menunggu satu jam lamanya, bus pun berangkat walau penumpangnya tidak penuh. Bus mulai bergerak meninggalkan terminal dan perlahan melaju. Dalam hati aku berdoa, semoga saja kami selamat sampai tujuan.

Aku memejamkan mata bukan tidur, tapi merelaks kan pikiranku. Semoga saja Bapak di kampung tidak kenapa-kenapa, maksudnya bukan sakit yang benar-benar tidak ada obatnya. Berjauhan dengan orang tua seperti ini dalam keadaan seperti ini lah yang membuat aku takut. Takut bila aku tidak miliki kesempatan untuk melihat keluargaku jika itu untuk yang terakhir kalinya.

Aku menghela napas berat, mencoba membuang pikiran burukku tentang orang tuaku. Tetapi, bagaimana jika kelak Ibu atau Bapak bertanya mengenai kehidupan rumah tanggaku? Apa yang harus aku berikan jawabannya kepada mereka?

Seandainya saja, Mas Hendra itu sepertinya seperti para suami di luar sana yang selalu memperhatikan dan menyayangi keluarganya, sudah tentu rumah tangga ini pastinya menjadi salah satu bagian dari kehidupan orang-orang yang berbahagia di dalamnya.

Bersambung...

1
𝐀⃝🥀𒈒⃟ʟʙᴄ🅛ie 𝐙⃝🦜
jodoh maut Allah yang mengatur, ditolak dan ngumpet ke lobang semutpun akan datang jua.
Smoga istri" bambang sholeha dan akur",
emang penyesalan slalu tsrlamba hendra.
🥀⃟ʙʀ 🅲🆄🆃ᴰᵉʷᶦ🌀🖌
ayok semangat,, di tunggu upnya
🥀⃟ʙʀ 🅲🆄🆃ᴰᵉʷᶦ🌀🖌
jodoh rezeki ajal gak ada yang tau, memaafkan itu lebih baik.
🥀⃟ʙʀ 🅲🆄🆃ᴰᵉʷᶦ🌀🖌
anehh ya, kalau suami istri nya banyak. kalau meninggal pasti di bawa ke istri tua
Samsia Chia Bahir
Bgitu cepat karma belaku 😄😄😄😄😄
Yuli Purwati
lanjut....
⠀ B
innalilahi wa innailaihi rojiun.. ini kalo ceritanya orang orang China percaya Itu anak Nilam reinkarnasi mas Bambang mom/Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Kasih Bonda
next Thor semangat
🕊️⃝ᥴͨᏼᷛ𝓪𝓱𝓷𝓰𝓰𝓻𝓮𝓴_𝓶𝓪
belum lebaran thor 🙏😭😭
Dina⏤͟͟͞R
😭😭😭😭 aku terharu ya allah. tisuku habis thor. pinjemin.
Dina⏤͟͟͞R
innalillahi wa innailaihi rojiun. semoga para istri bambang gak berebutan harta warisan. bisa runyam ini. tp bambang mungkin sudah menyiapkan segala sesuatunya untuk semua istrinya. 🥺🥺
𝐀⃝🥀ᴀᷟʟᷧʏᷱᴀᷧ᭢ᷢ✨ᴳ᯳ᷢ📴
Inalilahi waini lillahi rojiun, selamat jalan... nilam sudah merasa nyaman dengan bambang, wahhh tak bahaya tah nanti kalau tau jadi janda mude bakalan ada yg cinlok lagi sama mantan kakak iparnya.
𝐀⃝🥀𒈒⃟ʟʙᴄ🅛ie 𝐙⃝🦜
inalillahi wainailaihi rojiun, smoga husnul.khotimah pak bambang.
Fatma Kodja
semoga bisnis yang di jalani Lastri berjalan lancar, dan kalau mas Hendra sudah menikah lagi mendingan ceraikan aja
🍁𝔉𝔰❀𝐍𝐨𝐨𝐧𝐚 𝕸𝖆𝖓𝖉𝖆🪷
semoga amal dan ibadahmu diterima di sisiNya ya pak bambang...amiin 🤲tinggal nunggu nasib kedepannya nilam bagaimana lagi setelah ditinggal suaminya
Titik Supadmi
next thor....👍👍👍👍
Yuli Purwati
duh..semoga istri2 pak Bambang tetap rukun dan akura setelah kepergian pak bambang.tidak ada yang saling sikut demi harta peninggalan pak Bambang.
⠀⠀⠀⠀ ⠀ ⠀⠀⠀⠀ ⠀ ⠀⠀⠀⠀ ⠀ Bijian
innalilahi wa innailaihi rojiun.
jandamu ditunggu Nilam 🤭
Ninik
waduh trs ini 4 istri bagaimana berantem g kira2 pas Mr. Bambang tiada
༄༅⃟𝐐 🇩𝗲𝘄𝗶ᵇᵘⁿᵍᵃ㊍㊍ꪶꫝ🌀🖌
setelah di tinggal kan baru terasa kehilangan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!