Keila Anastasia. Seorang wanita cantik yang sudah bersetatus seorang istri dari Raka.
Namun Keila selalu direndahkan suami dan mertua nya karena belum memiliki anak.
Keila selalu sabar karena memang ia belum memiliki anak, namun Keila terkejut saat melihat suami nya sedang bermesraan dengan wanita yang umur nya dibawah Keila.
"Tega kamu mas, kamu sudah menodai rumahtangga kita dengan perselingkuhan mu, lihat saja pembalasan ku," gumam Keila sembari mencekal tangan nya, Keila menahan rasa amarah nya agar tidak tantrum di depan suami nya.
***
NOTE:CERITA INI HANYA ADA DI NOVELTOON.
Instagram:coretanluka65
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Lukacoretan, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Ternyata
Kemudian Keila memutuskan keluar dari toilet, karena mau tidak mau Keila harus menemui keluarga nya di depan.
"Luck," gumam Keila heran, karena ada Luck dirumah nya.
"Lama banget di toilet nya, mamah kira kamu kabur," bisik mamah Sera.
"Mah, mamah menjodohkan aku dengan laki-laki tua itu?" Bisik Keila.
"Kei, mamah tidak habis fikir kamu akan berfikiran seperti itu," jawab mamah Sera tersenyum.
"Kami kesini, berniat mau melamar anak mu," ucap nya.
"Tunggu om! Maaf aku tidak bisa menerima lamaran om, karena aku sudah memiliki kekasih," jawab Keila memotong pembicaraan.
"Kei, maksud mu apa?" tanya papah Bagas.
"Papah kan mau menjodohkan aku dengan om ini, tapi aku sudah mempunyai kekasih pah," jawab Keila.
"Siapa kekasih mu?" tanya papah Bagas.
"Luck, dia kekasih ku," jawab Keila.
Sontak saja Luck tersenyum menatap Keila.
"Kei kamu salah faham,"ucap papah Bagas.
" Maksud papa apa?"tanya Keila.
"Yang kamu maksud itu, ayah nya Luck, yang mau melamar mu bukan tuan Mik," ucap papah Bagas.
Keila menutup mulut kaget."Maksud papa apa?"tanya Keila lagi.
"Perkenalkan saya Mik, ayah dari Luck Millano Anderson," ucap nya.
"Hah!" Keila menutup mulut nya kaget sekaligus malu.
"Kamu beranggapan akan dijodohkan dengan daddy ku?" tanya Luck.
Keila menyenggol tangan Luck, "Luck jangan membuat ku malu," jawab Keila.
"Om maaf sudah salah sangka, tadi aku kira akan dijodohkan dengan om," ujar Keila.
"Dengan om yang sudah tua ini?" tanya nya.
"Bukan, bukan begitu om," jawab Keila merasa tidak enak.
"Saya tidak apa-apa, salah saya juga tadi kesini tidak datang bersama Luck," ujar Mik.
"Sekali lagi maaf ya om," ucap Keila.
"Jangan merasa bersalah," jawab Mik.
"Mah, kenapa mamah tidak bicara kalo yang akan dijodohkan dengan ku adalah Luck," bisik Keila.
"Tapi senang kan?" tanya mamah Sera.
"Mamah, jangan menggoda ku," ujar Keila.
"Jadi bagaimana? Apakah nona Keila menerima lamaran saya untuk Luck," tanya Mik.
Keila menatap kedua orangtua nya, kedua nya mengangguk. "Saya menerima lamaran Luck," jawab Keila.
Sontak saja Luck merasa senang, lamaran nya diterima, setelah melewati penolakan dari Keila.
"Kami sebagai orangtua, hanya bisa mendoakan dan mendukung kalian," ucap papa Bagas.
"Apa akan sekalian membicarakan tentang pernikahan," tanya Mik.
"Kami serahkan kepada Keila, kami tidak bisa memaksa kehendak kami, yang akan menjalankan pernikahan mereka, jadi mereka lah yang berhak menentukan," jawab papa Bagas bijak.
"Untuk pernikahan, kasih Keila waktu satu tahun untuk saling mengenal dengan Luck, agar nanti saat menikah, kami tidak kaget dengan sikap dan sifat di antara kami," jawab Keila.
"Aku setuju dengan jawaban Keila, kami akan menunda setahun untuk pernikahan kami,"jawab Luck.
Setelah acara lamaran itu beres, tuan Mik memutuskan akan pulang lagi ke Edinburgh, karena sangat banyak pekerjaan yang menanti nya.
Keila dengan Luck sedang duduk dihalaman belakang rumah.
"Pantas saja kau tidak ada mengirim pesan seharian kemarin," ucap Keila.
"Kejutan," jawab Luck.
"Kau selalu membuat kejutan untuk ku," ujar Keila.
"Jadi kita sudah resmi menjadi sepasang kekasih?" tanya Luck menggoda Keila.
"Luck kau senang sekali menggoda ku," ujar Keila dengan nada malas.
"Jangan cemberut, kau kelihatan sangat cantik," goda Luck.
"Luck sekali lagi kau menggoda ku, akan aku pukul kamu," ujar Keila menatap malas.
"Mau dong dipukul calon istri," jawab Luck.
Keila memukul Luck dengan tangan nya, dihalaman rumah yang cukup luas itu, Keila dengan Luck saling mengejar.
"Kalo bisa pukul aku," ujar Luck lari dari Keila.
"Luck, kau berani-berani nya dengan ku," jawab Keila berteriak.
"Pah, sudah lama kita tidak melihat anak kita seceria itu, setelah sekian lama kita tidak bertemu dengan nya, saat pertama kali dia menemui kita, dia sedang terluka," ucap mamah Sera yang melihat Keila dengan Luck.
"Dia memang membuat kesalahan telah menikah dengan laki-laki tidak jelas, namun sekarang papah percaya kalo Keila akan bahagia dengan laki-laki pilihan kita dan juga pilihan dia sendiri," jawab papah Bagas.
"Aku tidak merasa dilukai oleh anak kita," ujar mamah Sera.
Lalu mereka meninggalkan tempat tersebut, biar kedua nya bisa leluasa.
"Aduh.." Teriak Keila pura-pura jatuh.
"Kei, kamu tidak apa-apa?" tanya Luck merasa khawatir.
Keila tersenyum, ia berhasil mengelabui kekasih nya. "Kena kamu," ujar Keila memukul tangan Luck.
"Main nya curang," ucap Luck menatap Keila kesal.
"Terserah aku dong," jawab Keila.
Luck menatap Keila, sontak saja Keila merasa gugup ditatap oleh Luck.
"Luck, mau apa?" ujar Keila.
"Ada daun di rambut kamu," jawab Luck membuang satu daun di rambut Keila.
Keila menatap lega."Aku fikir mau apa,"ucap Keila.
"Kamu berharap apa? Aku cium gitu?" ujar Luck.
"Tidak juga," ucap Keila gugup.
Cup..
Luck mencium kening Keila, karena Luck tidak berani melakukan hal yang lebih.
"Kei, ada yang harus kita bicarakan," ucap Luck tiba-tiba.
"Ada apa?" jawab Keila.
"Ini serius, tentang hubungan kita selanjutnya," kata Luck.
"Apa? Jangan membuat ku takut," ucap Keila.
"Setelah kita menikah nanti, kamu sanggup berjauhan dengan keluarga mu?" tanya Luck.
"Setelah menikah, aku milik suamiku, dan mamah dengan papa juga akan mengerti, jadi aku akan ikut kemana suamiku pergi," jawab Keila.
"Tapi bukan pindah ke Edinburgh," ucap Luck.
"Lalu?" tanya Keila.
"Paris, perusahaan pusat ku berada disana, aku memiliki mansion juga disana, rencana nya akan aku tinggali bersama istriku nanti, yaitu kamu," jawab Luck.
"Aku akan ikut, bila waktu nya tiba, aku akan selalu bersama mu," ujar Keila.
"Jadi sudah sepakat ya, setelah menikah, kita akan menetap di Paris," ucap Luck.
"Ada istri nya sahabat ku, dia juga berasal dari jakarta, nasib nya tidak jauh dari kamu," ucap Luck.
"Jadi menikah dengan sahabat mu, dia berstatus janda?" tanya Keila.
"Iya, dia juga dulu selalu di anggap mandul oleh suami dan mertua nya, tapi setelah menikah dengan sahabat ku, dia langsung memiliki anak, yang pertama kembar dua, terus melahirkan yang kedua, kembar tiga," jawab Luck.
"Aku tidak sabar bertemu dengan nya, pasti orang nya sangat baik," ucap Keila.
"Sangat, kamu juga akan diterima baik oleh keluarga sahabat ku," jawab Luck.
"Semoga setelah nikah dengan mu juga, aku langsung hamil," ucap Keila.
"Mau aku hamilin sekarang?" tanya Luck menggoda Keila.
"Luck, kalo orangtua ku dengar, kamu akan dimarahi," ujar Keila.
"Tidak apa-apa, biar langsung dinikahi," jawab Luck.
"Luck, kau selalu menggoda ku,"ujar Keila menatap malas.
***