NovelToon NovelToon
MENDAPATKAN SISTEM DI DUNIA LAIN

MENDAPATKAN SISTEM DI DUNIA LAIN

Status: tamat
Genre:Fantasi / Tamat / Fantasi Timur / Reinkarnasi / Kultivasi / System / Petualangan Fantasi-Penyeberangan dunia lain / Harem / Penyeberangan Dunia Lain
Popularitas:7.5M
Nilai: 4.7
Nama Author: Devourer

Wajib baca ini sebelum membaca novelnya!

(Bukan novel komedi)

Mohon dibaca, untuk kalian yang cari MC humoris, dan kocak, maka kalian salah tempat.

Di sini ada banyak adegan "Ehem!" dan MC yang sifatnya kurang akhlak dan penjahat kel@min.

• Chapter 001-200 = MC dingin baik kepada rekan maupun orang lain.
• Chapter 200+ = MC udah mulai paham dan mulai sedikit-sedikit cinta keluarga.

Kenapa MC baru mulai menumbuhkan rasa cinta sejati? mungkin karena trauma masa lalu? entahlah. Pokoknya nanti sifat MC benar-benar jadi sangat baik!

Pokoknya ini novel dengan alur berkembang, dan mood MC juga terkadang berubah-ubah.

Arc:
[001-102] Green Light Continent
[103-211] Outer Continent
[212-276] Central Galaxy
[276-373] Sheng Ying Planet
[373-479] Demon Galaxy
[480-487] With Family



°°°
Tiada yang sejatinya abadi, maka aku akan menjadi keabadian sejati. Aku akan melangkahkan kaki melewati genangan darah ini demi tujuan mencapai supremasi dan membuat atura

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Devourer, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chapter 12 : Gerakan Ke Empat

Jangan lupa tinggalkan like, komentar, dan vote yah. Terima kasih telah membaca :)

Selamat membaca :)

***

Di depan Hutan Terlarang.

"Jadi ini adalah Hutan Terlarang?" Tanya Xia Ling Wan.

"Ya, apa kau juga merasakannya?" Tanya Yang Xiu.

"Ya, sangat banyak aura monster beast di sekitar sini, ini bahkan baru bagian terluarnya tapi aku sudah merasa aura beberapa monster level 6 dan 7." Jawab Xia Ling Wan dengan pandangan ke dalam hutan terlarang dengan serius.

Huang Luo Xi dan Hua Luo yang mengikuti mereka dari belakang, setelah mendengar perkataan Xia Ling Wan mereka segera bersikap serius, bagaimanapun ini tentang nyawa.

"Dengarkan aku, Aku membawa kalian hanya untuk melihat potensi kalian,apakah layak atau tidak untuk berguna bagiku." Kata Yang Xiu saat berbalik dan melihat Huang Luo Xi dan Hua Luo dengan tajam.

"Ya!" Jawab mereka berdua.

"Sudahlah suami..." Xia Ling Wan mencoba meredakan suasana yang kacau.

"Hah, baiklah. Ayo kita pergi." Yang Xiu segera berlari ke dalam hutan.

"Kalian maafkanlah kelakuannya, dia memang seperti itu, tapi dia sebenarnya baik." Ucap Xia Ling Wan kepada mereka berdua setelah Yang Xiu pergi.

Di Dalam hutan Yang Xiu juga mendengar tentang itu hanya menunjukkan senyum kecilnya 'Apa kau berpikir aku tidak mendengar itu?' Yang Xiu menggelengkan kepala.

*****

Beberapa hari kemudian.

"Hah....Hah....Hah...."

"Tuan aku sudah lelah." Kata Hua Luo dengan keringat dingin di dahinya.

"Oh?" Yang Xiu mengangkat keningnya, "Kau sepertinya sudah menerima fakta bahwa kau adalah pelayanku." Kata Yang Xiu.

Yang Xiu dan Xia Ling Wan saat ini sedang berdiri dibelakang mereka berdua dan menyaksikan Huang Luo Xi dan Hua Luo bertarung dengan sekelompok monster beast.

"Hua Luo, tetap bertahan, aku yakin tuan melakukan ini demi kebaikan kita." Sebaliknya, Huang Luo Xi selalu berpikir positif tentang Yang Xiu.

Mereka berdua menggunakan pedang mereka sendiri untuk bertarung melawan beberapa monster beast level 6.

Hua Luo hanya menghela nafas dan lanjut bertarung.

"Suami...."

"Tenang saja, aku tentu akan memberikan hal itu kepada mereka, bagaimanapun jika mereka terlalu lemah, mereka akan tidak berguna." Balas Yang Xiu.

Lalu Yang Xiu berkata dengan agak keras pada mereka berdua, "Aku akan memberi kalian 1 permintaan, jika kalian cepat menyelesaikan membunuh monster ini dengan cepat...Selama itu permintaan yang tidak berlebihan."

****

Beberapa menit kemudian.

"Akhirnya selesai." Kata mereka berdua dengan bersamaan.

Setelah beristirahat selama beberapa saat, mereka akhirnya membuka mata dari kultivasi mereka.

Yang Xiu tiba-tiba datang ke depan mereka berdua dan bertanya : "Apa kalian dapatkan?"

Huang Luo Xi segera mengangkat kepalanya dan melihat Yang Xiu.

"Aku rasa teknik berpedang ku masih bisa ditingkatkan saat ini, Jika bisa meningkatkan nya aku yakin dengan kultivasi Golden Core Stage 9 aku bisa melawan seorang Divine Movement Stage!" Lalu Huang Luo berkata lagi, "Tuan, bisakah aku menukar 1 permintaan ku dengan sebuah teknik pedang yang baik? setidaknya tingkatan heaven jika bisa."

"Tentu saja." Yang Xiu segera mengeluarkan satu set teknik pedang yang dibeli dari sistem shop.

"Ini ..." Setelah melihat sedikit isi teknik pedang itu,Huang Luo Xi tidak bisa berkata apa-apa lagi. karena ini adalah teknik pedang kelas yang sangat mendalam.

"Terima Kasih!" Huang Luo menundukkan kepalanya kebawa kaki Yang Xiu.

"Tidak usah dipikirkan, Ling Wan yang memintanya untuk memberikan kalian sesuatu." Jawab Yang Xiu dengan cepat.

"Juga, apa seorang putri kerajaan semudah itu menundukkan kepalanya?"

Huang Luo Xi sedikit terkejut dengan perkataan Yang Xiu, "Jadi Tuan sudah tahu tentang itu?!" Tanyanya.

Yang Xiu tidak menjawab dan pergi ke Hua Luo, "Sekarang kau, apa yang kau inginkan?" Tanya Yang Xiu pada Hua Luo yang duduk disebelah Hua Luo.

"Hey, kenapa sifatmu sangat dingin padaku?!" Geram Hua Luo.

"Cukup jawab saja." Kata Yang Xiu.

"Hmmm, Aku ingin sebuah artefak pelindung,karena tubuhku sangat sulit menahan serangan dari monster beast." Tiba-tiba Hua Luo mengubah ekspresi nya dengan menggoda "Jika kau tidak mempunyai yang kelas heaven, tidak apa-apa, yang kelas earth juga sudah cukup."

Urat bermunculan di kepala Yang Xiu karena kesal.

"Jika itu yang kau mau,silahkan pakai pelindung ini." Yang Xiu melempar sebuah artefak pelindung kelas heaven dan pergi tanpa menjelaskan apa-apa.

"Hmmm?" Yang Xiu tiba-tiba berbalik ke arah timur karena merasakan sesuatu.

"Ayo pergi." Yang Xiu segera terbang terlebih dahulu.

"Ada apa?" Huang Luo Xi berdiri dan bertanya pada Xia Ling Wan.

"Seperti nya ada monster level 9 disebelah sana." Tunjuk Xia Ling Wan kearah kepergian Yang Xiu.

"Monster level 9!!!" Huang Luo Xi dan Huo Luo terkejut bersamaan.

"Apakah tuan akan baik-baik saja?" Tanya Huang Luo Xi.

"Pasti, kalian harus ikut juga siapa tau kalian mendapatkan pencerahan besar saat melihat pertarungan Mereka." Kata Xia Ling Wan dan mulai membungkus Huang Luo Xi dan Hua Luo dengan Saint Qi, agar cepat menyusul Yang Xiu.

*****

Disisi lain, Yang Xiu yang sedang dalam perjalanan ke monster beast segera memanggil sistem.

"Sistem Aku akan menerima Opsi Ya untuk misi sebelumnya." Kata Yang Xiu.

[ Misi : Berburu 10 monster beast level 9 peringkat rendah.

Batas Waktu : 29 Hari 23 Jam

Penyelesaian : 0/10 ]

Setelah melihat tulisan pada panel sistem, Yang Xiu segera menghilangkan panel sistem dan terbang lebih cepat.

Setelah sampai di dekat Monster beast, Yang Xiu segera mengetahui bahwa itu adalah monster beast serigala kilat yang mempunyai kemampuan alami yaitu menembakan elemen api dari mulutnya.

Namun segera monster itu menembakan serangan api dari mulutnya ke arah Yang Xiu.

Boom…!!

Setelah asap menghilang, Yang Xiu masih berdiri disana dengan aman.

'Fiuh, untuk saja aku punya tubuh chaos yang merupakan musuh dari 5 elemen didunia ini.' Batin Yang Xiu.

Yang Xiu segera mengeluarkan Earth Reeper dan melompat segera ke arah Serigala Kilat dengan cepat.

Sing…!!

Yang Xiu sadar bahwa dia hanya memotong udara. 'Sial, sesuai dengan namanya, dia memang secepat kilat.'

Serigala kilat sekarang berada disamping Yang Xiu dan menembakan beberapa lagi tembakan api ke arah Yang Xiu.

"Hah, Semut bodoh, berani mencari masalah dengan raja ini." Teriak Serigala tersebut dengan suara keras.

Boom…!!

Boom…!!

Boom…!!

"Sebelumnya aku tidak tahu kenapa kau bisa aman saat diserang, namun pasti kali ini kau mati" Kata serigala kilay tersebut dan berbalik untuk pergi.

"Binatang bodoh juga berani menghinaku." Yang Xiu segera keluar dari dalam debu dan dengan cepat sudah berada didekat serigala kilat.

"???" Serigala kilat terkejut karena Yang Xiu berhasil selamat.

Sing…!!

"Sial masih belum bisa." Kata Yang Xiu dan mulai mengambil gerakan berpedang lagi.

"Manusia Sialan!" Teriak Serigala Kilat dengan kesakitan karena ekornya dipotong.

'Jika tadi aku tidak menghindar dengan cepat, aku takut badanku yang terpotong.' Pikir Serigala Kilat.

'Hah, Seperti yang kukira, Kemampuan ku masih kurang untuk bisa bertarung dengan keberadaan setara Saint King stage.' Disisi lain, Yang Xiu juga mulai menilai dirinya sendiri.

'Tidak bisa, aku masih harus meningkatkan kekuatanku lagi.' Setelah selesai berpikir, Yang Xiu segera memulai pertarungan ulang dengan Serigala Kilat.

Sing…!!

Sing…!!

Sing…!!

*****

30 menit kemudian.

"Hah....Hah....Hah..." Yang Xiu mulai berkeringat setelah bertarung cukup lama.

'200 tebasan, 29 mengenai, 171 meleset' Pikir Yang Xiu sambil menghitung berapa tebasannya selama setengah jam ini.

"Aku akui, hanya kau kultivator Transcendent Stage yang selama 100 tahun terakhir ini berhasil memojokkanku, tapi..." Kata Serigala Kilat dengan badan penuh luka dan hampir mati.

"Jangan berpikir kau sudah menang!" Tiba-tiba serigala kilat memuntahkan sebuah Manik berukuran telapak tangan dari mulutnya.

"Hahaha, matilah kau!"

Dari manik tersebut keluar sebuah api yang sangat besar dan ditembakkan ke arah Yang Xiu.

"Gawat!!!"

Yang Xiu ingin menghindar tapi sudah terlambat, karena jarak mereka yang sangat dekat.

"Suami!!" Di sisi lain Xia Ling Wan berteriak kencang.

"Tidak mungkin..." Huang Luo Xi juga mulai berkeringat dingin

Sedangkan Hua Luo hanya berdiri disana dan mengernyitkan keningnya ke arah tempat Yang Xiu dibombardir.

"Gerakan Keempat,Tebasan Langit!"

Tiba-tiba ketika serangan itu hampir mengenai Yang Xiu, terdengar suara Yang Xiu yang membuat Serigala Kilat kaget

"A-Apa?" Kata Serigala Kilat yang sedang terjatuh di tanah karena menggunakan seluruh energinya.

Sing…!!

Sebuah kilatan cahaya putih keemasan memenuhi penglihatan Serigala Kilat dan

sekitar beberapa ratus meter hutan hancur karena Tebasan Langit.

Boom…!!

[ Selamat Host Mendapatkan 500 Juta EXP! ]

⟨ Note : Sebenarnya cuman 250 juta,tapi karena fitur double EXP jadi 500 Juta ⟩

"Uhuk…!!" Di sisi lain Yang Xiu masih berdiri namun badannya penuh luka berat saat ini.

'Sial, ternyata sangat mengerikan membiarkan monster beast menggunakan Core mereka untuk menyerang!! Aku khawatir serangan itu bisa membuat seorang Saint King Stage 2 mengalami cedera sedang, untung saja aku mendapatkan pencerahan tentang Ilmu pedangku.' Batin Yang Xiu.

Yang Xiu lalu mengangkat kepalanya dan melihat ketiga wanita datang menemui nya.

"Bagaimana keadaanmu?" Tanya Wanita yang tak lain adalah Xia Ling Wan.

"Ayo pergi terlebih dahulu, aku yakin disini akan menarik perhatian beberapa monster beast kuat." Balas Yang Xiu.

"Ya!"

« Bersambung! »

Jangan lupa tinggalkan like, komentar, dan vote yah. Terima kasih telah membaca :)

1
Za Ham
sangat menarik
valentino_rosi46
untung pake bpjs
valentino_rosi46
ah yg bener
AZEER ZULODUS
200 ribu meter
AZEER ZULODUS
yang bener aja
AZEER ZULODUS
Mana ilustrasinya?
AZEER ZULODUS
kayak udah masuk surga aje 🤔
fatihh MzkM
emng udh mirip bgt martial peak
fatihh MzkM
keknya bener terinspirasi sama martial peak
fatihh MzkM
ini yg gua tunggu²
rezkerz
Luar biasa
AZEER ZULODUS
tobat tor 🤣
AZEER ZULODUS
menghilang dari line
AZEER ZULODUS
ilustrasinya mana?
AZEER ZULODUS
sampai tor 🤣
fatihh MzkM
combo yg sangat mengerikan dari tubuh dan teknik kultivasi
Herry Okonk'z
Luar biasa
XIAO WANG LIN TIAN
cik jelek
Ribut Rawet
Luar biasa
renando
capek bet/Facepalm//Facepalm/
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!