NovelToon NovelToon
TRANSMIGRASI GEALEKSA

TRANSMIGRASI GEALEKSA

Status: tamat
Genre:Tamat / Kehidupan di Sekolah/Kampus / Romansa
Popularitas:2.3M
Nilai: 4.8
Nama Author: less22

EKSLUSIF HANYA DI NOVELTOON, JIKA ADA DI TEMPAT LAIN BERARTI PLAGIAT! LAPORKAN!

Dea, adalah salah satu anggota mafia yang paling setia.

sayangnya ia di fitnah oleh rekannya mengatakan jika Dea bekerja sama dengan musuh membuat ia diam-diam di tangkap dan di bunuh oleh ketua mafia itu yang menganggap dia adalah pengkhianat.

Ia di gantung dengan rantai besi di bawah api yang membara membuat ia mati terbakar.

Namun takdir berkata lain. Tubuhnya malah pindah ke tubuh seorang Nona yang bunuh diri karena ia ingin di nikahkan dengan pria tua.

Yang ia cintai adalah seorang pria sang idolanya, tapi cintanya malah di tolak oleh pria itu.

Dirinya sendiri banyak di benci oleh orang-orang, baik dari keluarganya mau pun dari fans si pria tersebut karena sifatnya yang jelek.

Karena frustasi, Gealeksa menerima perjodohan itu meskipun ia tak ingin, tapi ia malah bunuh diri saat sebelum pernikahannya.

Sifatnya mendadak berubah menjadi wanita bar-bar dan tak kenal ampun dan ia juga bertekad memba

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon less22, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 33

Gealeksa pun mengklik dan mengirimkan sejumlah uang ke rekeningnya.

[Pengiriman uang sejumlah 135 juta berhasil di kirim]

Gealeksa pun menghapus jejak digital permainan agar Riko tidak bisa mendeteksinya.

'He-he-he, ku koret habis rekening mu Riko, karena aku baik hati ku sisakan 5 juta untuk mu ke rumah sakit,' batin Gealeksa senyam senyum.

"Kakak, ini nasi goreng Kakak," ucap Gealeksa meletakan piring yang berisi nasi goreng itu di hadapan Gealeksa.

"Terima kasih adikku yang manis," ucap Gealeksa tersenyum.

"Ah biasa aja Kak, tapi Kakak yang bayar ya," ucap Genisa duduk di samping Gealeksa.

"Tidak masalah," jawab Gealeksa.

"Eh kamu tau nggak, kalau Andre nggak jadi manggung hari Minggu ini lho," ucap seseorang bergosip, mereka saat itu sedang berjalan masuk ke kantin.

"Eh, kok aku ketinggalan berita sih? Emang ada apa?" tanya temannya.

"Andre masuk rumah sakit, katanya rahangnya patah, itu akan memerlukan waktu untuk sembuh dan dia tidak akan bisa bernyanyi dalam waktu dekat. Kita ke rumah sakit yuk jenguk dia," ajak mereka.

"Iya iya, aku mau, tapi kita bawa apa?" tanya temannya.

"Kita patungan yuk, kita beli sesuatu yang membuat dia bahagia, buat dia untuk semangat untuk sembuh," ucap mereka.

"Eh, Andre masuk rumah sakit? Kita pergi jenguk yuk Kak," ajak Genisa.

"Hm ... nggak deh, Kakak harus latihan, lagian siapa yang peduli dengannya mau dia sakit kek! Mau dia mati kek, terserah," ucap Gealeksa mengangkat bahunya tidak perduli.

"Kakak nggak suka sama dia lagi?" tanya Genisa dengan hati-hati.

"Tidak, kalo kamu mau ambil saja dia, sudah aku iklaskan dia untuk mu," ucap Gealeksa tersenyum.

"Hm ... begitu ya," ucap Genisa manyun.

"Jangan begitu donk, kok kayak nggak senang sih?" tanya Gealeksa.

"Bukan nggak senang sih, tapi ya sudah kalau begitu," ucap Genisa mengangguk.

Tiba-tiba para mahasiswi berlarian menuju gerbang sekolah.

"Kenapa-kenapa?" tanya mahasiswi yang lain.

"Itu di sana, dia datang lagi," ucap mereka.

Mereka semua yang ada di kantin pun buru-buru ke sana, padahal saat itu mereka sedang makan.

Mereka rela meninggalkan makanan mereka demi untuk melihat sang idola yang tidak di sangka-sangka itu.

"Tuan, minta tanda tangannya donk!" teriak mereka sambil mengangkat kertas dan pena.

"Tuan, aku juga mau minta tanda tangan di punggung ku!" teriak mereka.

Dengan pengawasan pengawalnya Algeano melihat ke semua mahasiswa itu berharap ia menemukan Gealeksa.

Tapi ia tidak menemukan Gealeksa di antara kerumunan tersebut.

Sambil menanda tangani kertas atas permintaan para mahasiswa itu, ia terus mencarinya.

"Di mana gadis itu?" tanyanya.

"Untuk seluruh mahasiswa, harap bubar dari kerumunan!" teriak rektor melalui toa.

Para mahasiswa tidak ada yang mempedulikannya, mereka masih mengerumuninya berharap bisa mendapatkan tanda tangannya.

Rektor pun masuk di antara keramaian, sayang ia di tendang hingga keluar balik dari kerumunan.

"Astaga! Anak-anak jaman sekarang emang kurang ajar ya! Aku saja sampai di tendang," sungut rektor itu.

"Eh, Kakak aku pergi lihat ya," ucap Genisa.

"Iya pergilah," jawab Gealeksa sibuk dengan makanannya.

"Tahan mereka, aku akan mencari sendiri gadis itu!" perintah Algeano.

"Baik Tuan," jawab pengawal itu.

"Tuan, mau pergi ke mana!" teriak mereka.

Para pengawal itu menahan para mahasiswa tersebut.

...❤️❤️❤️❤️❤️...

1
Xin ting✨
tukang jualan nasi padang kan? namanya asep kan?
Xin ting✨
hati hati ya kalo nanti udah ga bernyawa/Chuckle/
Xin ting✨
ok
Xin ting✨
mampir thor, semoga seru ceritanya
ira rodi
jangan mau diberikan algeano...minta gea jujur dulu tentang gelang itu baru dikasi....walaupun uangnya diganti...
Sri Rokhayati
mantaaap,isi otaknya Serba duit....otak pembisnis
Ana N
good idea Gea👍
aura putria
gda ingatan dr tubuh aslinya tuh
Tiwi
ok
Yhatiekitty Kosmetik
MC nya..rakus
Yhatiekitty Kosmetik
Luar biasa
Nur Rahmawati
hdeh keluarga nya gak ada yg bener semua
Nur Rahmawati
Ais gak sabaran nih musuh main bang bang aja
Nur Rahmawati
duh dtinggalkan pas lgi syang2 nya
Nur Rahmawati
waduh dibuat bisnis
Nur Rahmawati
hduh malu nya gak ketulungan itu ayu
Nur Rahmawati
wah untung di sisain uang nya 5juta
Nur Rahmawati
bener tu buat cewe lain royal sama anak sendiri pelit
Nur Rahmawati
Luar biasa cerita nya bikin greget tapi gak bosan
Nur Rahmawati
jdi gak dosa deh
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!