NovelToon NovelToon
Bening

Bening

Status: tamat
Genre:Lari Saat Hamil / One Night Stand / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Dijodohkan Orang Tua / Tamat
Popularitas:12.6M
Nilai: 4.8
Nama Author: Safira

🥉JUARA 3 YAAW Season 10🏆2023

EKSKLUSIF HANYA DI NOVELTOON.
Jika menemukan cerita ini di tempat lain, tolong laporkan🔥

Takdir membawaku dalam keadaan ini. Lahir sebagai putri tunggal seorang Perwira Tinggi Polri (Pati) sangat tidak mudah. Terlebih sejak lahir seakan hidup sendiri tanpa kasih sayang dari sang Ayah. Walaupun Ayahnya masih hidup dan tinggal satu atap bersamanya.

Suatu hari, Bening Putri Prasetyo sejujurnya tak ingin menghadiri pesta kelulusan sekolahnya. Namun olokan dan sindiran teman-temannya, terutama dari Della Wijaya yakni gadis terpopuler di sekolahnya membuatnya terpaksa hadir. Pesta yang membawa petaka baginya. Kehilangan kesuciannya dan hamil di luar nikah oleh pria yang satu profesi dengan sang Ayah.

Akankah hidup Bening yang keruh akan menjadi bening kembali, sebening namanya?
Simak kisahnya💋

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Safira, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 8 - Pernikahan Stella

Akhirnya Arjuna mengikuti saran dari Bayu. Dia menceritakan problem dirinya dengan Bening. Namun tidak terlalu terbuka mengenai identitas Bening yang sesungguhnya.

"Selama ini, hati Mas Arjuna masih tertutup akan nama lain. Dan hanya di dominasi oleh satu nama yakni mantan. Coba mulai detik ini buang segala apapun yang berhubungan dengan mantan Anda terlebih dahulu. Kelola hati Anda dengan baik. Karena mantan Anda public figure, maka hindari baca berita dalam bentuk apapun atau menonton televisi yang ada mantan Anda. Perbanyak ibadah pada Tuhan dan lebih mendekatkan diri agar hati Anda bisa dibersihkan oleh sang Pemilik Kehidupan."

"Ketika Anda sudah berhasil hidup sebagai Arjuna yang baru maka saran saya pertanggung jawabkan apa yang sudah Anda perbuat dengan gadis di hotel tersebut. Baik gadis itu akan hamil atau tidak. Anda wajib meminta maaf dan bertanggung jawab. Lari dari kenyataan tidak akan menyelesaikan masalah. Justru akan membebani hidup kita selamanya. Terima konsekuensi atas apa yang sudah kita lakukan. Apapun resikonya. Percayalah bahwa Tuhan tidak akan memberi ujian melebihi batas kemampuan hambaNya."

"Setiap masalah pasti ada solusinya. Yakinlah bahwa niat baik akan berjalan sebagaimana mestinya," tutur sang dokter.

Selepas itu, Arjuna mulai ada perubahan dalam pola hidupnya. Mulai dari Yono yang menjaga dan selalu mengingatkan agar di rumah dinas Arjuna bebas asap rokok dan juga kafein. Sebab Yono sudah dibidik oleh Bayu sebagai cctv berjalan di rumah dinas Arjuna.

"Kalau majikanmu bandel atau ngeyel, masih suka ngelanggar pantangan dari dokter, laporkan. Aku ready 25 jam," ucap Bayu via telepon.

"Siap, Ndan."

"Good."

Awalnya memang berat menghilangkan sesuatu hal yang menjadi kebiasaan. Tetapi akhirnya Arjuna bisa. Arjuna mampu.

Semua kenangan Stella ia buang. Bahkan ia dengan legowo datang ke pernikahan Stella dan Dave dengan senyum yang selalu terbit sejak mulai acara tersebut hingga selesai.

Pernikahan Stella dan Dave dihelat secara mewah di hotel bintang lima yakni The Ritz-Carlton, Jakarta Selatan. Arjuna datang sendirian ke sana. Awalnya ingin mengajak Bayu, namun sahabatnya itu sedang ada tugas di lapangan.

Otomatis dirinya datang sendirian. Dia tidak mau datang dengan teman wanita hasil sewaan. Pastinya Stella akan semakin berada di atas angin dan mengolok-oloknya.

Sebab Stella sangat mengenal dirinya dan juga circle pertemanannya baik teman wanita maupun laki-laki. Jadi tidak akan mudah mengelabuhi Stella dengan trik murahan semacam ini.

Sewa menyewa teman kencan, teman untuk datang ke suatu pesta atau teman ranjang. Hal ini sudah biasa dilakukan oleh kalangan kelas atas. Arjuna juga tahu situs bahkan tempat bar eksklusif yang menyediakan hal seperti ini.

Dominan para eksekutif muda yang menganut paham enjoy single life menjadi langganan mereka. Tapi Arjuna tak mau menggunakan jasa seperti itu. Yang nantinya dikhawatirkan justru menjadi boomerang untuknya.

Satu masalah belum kelar nanti muncul masalah baru. Khawatirnya begitu. Jadi dia pilih aman lebih baik datang sendiri walaupun dengan cibiran pedas datang dari sang mantan kekasih.

Dirinya berusaha menebalkan telinganya akan selentingan negatif tentang dirinya.

"Wow Arjuna kita akhirnya datang juga. Sendirian saja Jun?" cibir Stella yang tengah bergelayut manja pada Dave menghampiri meja Arjuna.

"Iya, Ste. Selamat ya. Semoga bahagia selalu dan segera diberi momongan," ucap Arjuna tersenyum tipis.

Dave pun menyalami Arjuna dan mengucapkan terima kasih. Tak lama suami Stella itu berpamitan ke toilet sejenak meninggalkan Arjuna dengan Stella.

"Lihatlah. Haha... kamu masih saja manggil aku, Ste. Itukan panggilan kesayangan kamu ke aku. Apa ini pertanda bahwa AKP. Arjuna Sabda Mahendra masih sangat mencintai seorang Stella Wijaya?" tanya Stella dengan pongahnya.

"Lalu aku harus panggil kamu apa, Ste?" tanya Arjuna datar dan sedikit jengah dengan ulah Stella.

"Haha... seperti itu saja enggak apa-apa juga. Terdengar merdu walaupun keluar dari mulut mantan," seru Stella.

Arjuna terdiam.

"Yang pasti Dave akan menuruti semua inginku soal materi dan paling utama membuatku lemas tak berdaya di atas ranjang. Tidak seperti Pak Pol kita yang satu ini. Suka takut kalau di ajak naik ke atas ranjang. Sok suci atau jangan-jangan takut ketahuan kalau loyo," cicit Stella dengan senyum menyeringai melihat perubahan mimik wajah dari Arjuna yang tiba-tiba memandangnya dengan tatapan yang entah.

"Gotcha," batin Stella tertawa riang di atas penderitaan Arjuna.

🍁🍁🍁

1
Erni Erfiani
😭😭
Ririn Novianti
Kecewa
Ririn Novianti
Buruk
Fitria Aja
bagus Thor
Widi Kharisma
bagus cerita nya 👍👍😁
Eti Alifa
taklukkan bening jun buat bahagia selamanya stlh kesedihan bertubi2 dialaminya, dr kehilanan mama,dibenci papa sendiri, ditusuk tmn dngn diberikan obat perangsang, diperkosa orang tak dikenal, hamil sendirian dan jehilangan anak yg diperjuangkan.😭
Jemiiima__: Halo sahabat pembaca ✨
‎Aku baru merilis cerita terbaru berjudul BUKAN BERONDONG BIASA
‎Semua ini tentang Lucyana yang pernah disakiti, dihancurkan, dan ditinggalkan.
‎Tapi muncul seseorang dengan segala spontanitas dan ketulusannya.
‎Apakah Lucy berani jatuh cinta lagi? Kali ini pada seorang Sadewa yang jauh lebih muda darinya.
‎Mampir, ya… siapa tahu kamu ikut jatuh hati pada perjalanan mereka.
‎Dukung dengan like ❤️ & komentar 🤗, karena setiap dukunganmu berarti sekali buatku. Terimakasih💕
total 1 replies
Eti Alifa
nggak nyangka ketemunya di pemakaman thor.
Eti Alifa
jodoh ayah bening bu heni kali ya...
Eti Alifa
alhamdulillah byk yg menolong bening ....dr ayu, nenek , dokter dan dosen menandakan klo bening memang anak baik jd pertolongan Alloh sllu ada.
Eti Alifa
ayu jodohnya bayu kah....
Eti Alifa
kapan beningnya menemukan kebahagiaan.
Eti Alifa
bening pergi kemana ya....
Eti Alifa
aduh kok bening pke acara kabur sihh🤭
Eti Alifa
takdir memang ga ada yg tau....sejauh bening pergi ehh mlh mendekat ke jodohnya.👍
Eti Alifa
ayu cocok dijadikan tmn bkn ky della.
Emon Joer
🥰🥰🥰
Emon Joer
bagus ceritanya Author
Eti Alifa
pdhl saat melakukan nama wanita lain yg disebut 😭
apa ga sakit tuh bening udah mah papanya ga menyayanginya 😭
Eti Alifa
karyamu bagus banget thor👍
Eti Alifa
siapa yg menaruh bawang disini, air mataku bkn saja menetes tpi banjir gaes😭😭😭😭
ya Alloh Embun kok kamu baik bngt sihh jd orang pdhl br 18th lo....
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!