NovelToon NovelToon
Menjaga Amanah Terakhir

Menjaga Amanah Terakhir

Status: sedang berlangsung
Genre:Romantis / Poligami
Popularitas:196.1k
Nilai: 5
Nama Author: Sasa Al Khansa

Anin akhirnya menemukan alasan yang mungkin menjadi penyebab suaminya bersikap cuek terhadapnya. Tidak lain adalah adanya perempuan idaman lain yang dimiliki suaminya, Kenan.

Setelah berbicara dengan sang suami, akhirnya dengan berbagai pertimbangan, Anin meminta suaminya untuk menikahi wanita itu.

" Nikahilah ia, jika ia adalah wanita yang mas cintai," Anindita Pratiwi

" Tapi, aku tidak bisa menceraikanmu karena aku sudah berjanji pada ibuku," Kenan Sanjaya.

Pernikahan Anin dan Kenan terjadi karena amanah terakhir Ibu Yuni, ibunda Kenan sekaligus ibu panti tempat Anin tinggal. Bertahannya pernikahan selama satu tahun tanpa cinta pun atas dasar menjaga amanat terakhir Ibu Yuni.

Bagaimana kehidupan Anin setelah di madu? Akankah ia bisa menjaga amanah terakhir itu sampai akhir hayatnya? Atau menyerah pada akhirnya?

Happy reading 🥰

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Sasa Al Khansa, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

MAT 27 Tidak Tertarik

Menjaga Amanah Terakhir (27)

" Bagaimana kabar Mamamu, sayang?," tanya Laras penasaran.

Ia langsung menanyakan kondisi ibu dari kekasihnya saat, kekasihnya itu menelpon.

" Berkat uang darimu, mama bisa di selamatkan karena bisa melakukan operasi tepat waktu,"

Laras bernafas lega.

" Kenapa baru telpon sekarang?," suaranya jadi terdengar manja.

Diseberang sana, Jonathan terkekeh. Bisa ia bayangkan wajah imut Laras.

" Maaf, aku sibuk mengurus berbagai hal disini,"

Jonatan memang baru menghubungi setelah beberapa hari pergi.

" Maaf. Bukan aku tidak mengerti keadaanmu. Aku hanya rindu," jelas Laras yang merutuki pertanyaannya. Bukankah sudah pasti Jonathan sibuk mengurus ibunya?.

" Iya. Aku mengerti. Saat suamimu sedang di rumah istri pertamanya, aku akan berkunjung lagi. Kamu tidak keberatan kan?,"

" Tentu. Sepertinya rumah ini justru tempat paling aman untuk kita. Meminimalisir yang melihat kebersamaan kita," jelas Laras setelah ia berpikir ulang tentang apa yang mereka lakukan.

Ya, bukannya menghentikan perbuatannya di rumah itu, Laras justru ingin mengulangi lagi. Menurutnya, jika mereka melakukan di rumah, Ia bisa memanipulasi rekaman Cctv. Berbeda jika ke tempat lain. Hotel misalnya.

" Ya, sudah . Aku tutup telponnya. Takut suamiku pulang,"

" Aku cemburu," ucap Jonathan.

" Jangan cemburu. Aku hanya mencintaimu. Sedangkan pada suamiku, aku hanya mencintai uangnya,"

Jonatan hanya tertawa. " I Love You,"

" I Love You to,"

Sambungan telpon terputus.

" Kamu mencintainya?," Suara manja perempuan yang kini bergelayut di lengan kekar Jonathan cemberut.

Jonathan malah terkekeh dan langsung menciumi bibir yang mengerucut itu.

" Aku hanya mencintaimu. Kalau tidak, mana mungkin aku memilih menikahimu dan meninggalkannya saat itu," jelas Jonatan.

" Ingat jangan pakai hati," tegas sang perempuan.

" Tentu,"

" Ayo main lagi. Anakmu minta dikunjungi lagi,"

Tak perlu menunggu lama, Jonathan kembali menjenguk calon anaknya. Istrinya memang sedang hamil besar.

Keduanya pun kembali larut dalam surga dunia yang selalu membuat mereka candu.

Beberapa tahun lalu, Jonathan meninggalkan Laras setelah ia bisa mengambil kehormatan Laras. Alasan yang ia katakan pada Laras hanya bualan semata.

Bukan karena kondisi ibunya, melainkan karena ia akan menikahi wanita yang kini menjadi istrinya. Cantika, atau biasa di panggil Tika.

Jonathan memang tidak pernah mencintai Laras seperti halnya Laras yang sangat mencintainya. Alasannya, karena ia hanya mencintai Tika.

Kedekatannya dengan Laras pun karena campur tangan Tika. Tika punya dendam pribadi pada Laras. Ia memanfaatkan laki-laki yang mencintainya untuk menghancurkan Laras. Dengan merenggut kehormatannya.

Sementara Jonathan tak masalah. Sebagai lelaki ia justru senang-senang saja.

walaupun Laras sempat terpuruk semenjak ditinggal Jonathan, ia bangkit setelah bertemu kedua sahabatnya dan menjalani profesi yang sama dengan mereka. Terlanjur kotor, biarlah kotor sekalian.

Hingga Tika kembali melihat Laras yang tampak baik-baik saja bahkan hidupnya semakin sejahtera. Tika tidak suka. Ia meminta Jonathan kembali memanfaatkan Laras. Pertemuan pertama Laras dan Jonathan pun bagian dari rencana.

Apa Tika tidak cemburu saat suaminya menggauli perempuan lain? Jawabannya cemburu. Tapi, dendamnya lebih mendominasi.

...******...

Ceklek

Pintu kamar terbuka. Kenan masuk ke dalam kamar.

" Kamu sudah pulang, sayang?," tanya Laras bergelayut manja di lengan Kenan.

Melihat kedatangan suaminya ia sangat senang. Benarkah? Ya, karena ia kesepian saat Jonathan tidak bisa menemani malamnya.

" Aku ingin mandi dulu,"

Laras melepaskan rangkulannya. Ia membantu Kenan membuka jas dan kemejanya. Bahkan celana panjangnya.

Namun, saat akan melepaskan satu lagi penutup terakhir, Kenan menolaknya.

" Aku sedang lelah. Ingin langsung mandi dan istirahat," ucap Kenan menahan tangan Laras dan bertolak ke kamar mandi.

Kenan tahu jika Laras sedang menggodanya. Ia pasti meminta lebih.

"Tapi mas..." Laras kecewa. Ia pertama kali ia merasakan penolakan. " Apa kamu kecewa padaku?," Laras pikir ini karena malam terakhir Kenan bermalam di rumahnya ia menolak Kenan yang sedang ingin melakukannya.

" Aku hanya lelah," jawab Kenan tanpa melihat lawan bicaranya.

Kenan sendiri tidak mengerti. Namun, ia tidak bern@fsu sedikitpun. Terasa ada sesuatu. Namun, entahlah.

Laras kecewa. Namun, ia tidak habis akal. Ia membuka lemari dan memakai salah satu koleksi pakaian dinasnya yang biasanya bisa membuatnya mendapatkan apa yang ia inginkan.

Warna merah menyala yang kontras dengan kulit putihnya menjadi pilihan.

" Kita lihat, apa kamu masih jual mahal, sayang?," bisiknya.

Kenan yang hanya berbalut handuk di pinggangnya keluar dari kamar mandi. Ia terkejut saat melihat apa yang ada di atas tempat tidur mereka.

Laras dengan pose menantang mencoba menarik perhatiannya.

Namun, nihil. Tidak ada rasa tertarik sedikitpun. Aneh.

Kenan mengabaikan apa yang ia lihat dan langsung mengambil pakaian dari dalam lemari.

Jika di rumah Anin, Anin selalu melayani semua kebutuhannya, maka disini. Ia harus melayani diri sendiri. Sudah bosan mengingatkan Laras. Karena satu jawaban yang selalu ia utarakan 'Aku bukan pelayanmu'.

Padahal, Kenan tak pernah bermaksud seperti itu. Hingga akhirnya ia pernah bertanya pada Anin, apakah ia merasa dijadikan pelayan karena harus melakukan berbagai hal untuknya.

Anin menjawab bahwa pelayannya pada sang suami sebagai bukti pengabdian. Tidak merasa di jadikan pelayan. Karena itu ladang ibadah baginya.

Benar berbeda seratus delapan puluh derajat bukan? Tapi, kembali lagi. Inilah konsekuensi pernikahan yang ia pilih.

Laras yang tidak terima di abaikan terus melancarkan aksinya. Melangkah mendekati Kenan yang sedang berpakaian.

Kenan membiarkan Laras melakukan apapun yang ia mau. Namun, lagi-lagi nihil. Titik-titik sensitif yang biasanya mudah terbangkitkan itu tidak menghasilkan apapun.

" Maafkan aku. Tapi, aku benar-benar lelah. Ayo kita tidur," Kenan menarik Laras ke atas kasur.

Merebahkan tubuhnya dan mulai memejamkan matanya.

Laras hanya misuh-misuh tidak jelas karena tak terima di abaikan.

Apa mungkin sekarang istri pertamanya lebih m3nggoda? Batin Laras memandangi suaminya yang tampaknya sudah terlelap.

Tidak. Ini tidak boleh terjadi. Aku lebih muda darinya. Aku tidak boleh kalah. Besok aku akan melakukan perawatan. Batinnya mulai memejamkan matanya. Tak ingin kehilangan tambang emasnya.

...******...

" Maaf, belum bisa kesana. Ada masalah disini. Aku harus menyelesaikannya dulu," ucap seseorang.

"Tidak apa-apa. Aku juga sedang mendapatkan tugas untuk memantaunya. Entah apa yang terjadi, tapi Kenan merasa curiga pada Laras. Katanya tiba-tiba berubah,"

Daffa terdiam sejenak. " Katakan padanya jika tidak ingin tertular penyakit, jangan dulu menyentuhnya. Jika dia sudah menyentuhnya, lekas periksakan diri,"

Mata Samudera membulat. " Kenapa aku tidak terpikirkan sampai kesana?," Samudera merutuki keb0dohannya.

Ia bahkan sudah tahu latar belakang Laras yang selalu berganti pasangan. Tidak mungkin kan jika hanya sebatas jalan saja? Bagaimana bisa ia senaif itu tidak berpikir bahwa Laras akan melakukan hubungan yang jauh seperti itu.

" Kamu tahu sesuatu?,"

" Ya, aku sudah mengetahui kalau dia ada main dengan beberapa pengusaha di waktu yang berbeda. Tapi, aku tidak berpikir hubungan mereka sejauh itu,"

" Hah," desahan berat terdengar. " Aku bahkan baru tahu. Beberapa hari yang lalu aku bertemu seorang pengusaha muda yang dengan terang-terangan menceritakan wanita yang pernah menjadi simpanannya.

Kamu tahu, ternyata dia adalah Laras. Dari ia pula aku tahu jika Laras tidak hanya melakukan itu dengannya. Sebelum dengannya, dia pun pernah menjadi simpanan pengusaha lain,"

" Tapi, Kenan tidak pernah mengeluhkan kalau dia mendapati Laras sudah tidak v1rgin. Padahal, itu nomor satu untuk Kenan bukan?," Samudera heran karena Kenan biasa saja. Padahal tidak mungkin jika sahabatnya itu tidak melakukan malam pertama bukan?

" Apa mungkin operasi?," tebak Daffa.

" Tugasku bertambah." Samudera mengacak-acak rambutnya. Sementara Daffa malah menertawakan sahabatnya yang terdengar frustasi.

TBC

1
Retno Harningsih
up
Aisyah farhana
definisi urat malu udah putus tak tau diri juga, Anin kena baby blues apa yahhh semoga Anin baik baik saja Kenan harus sabar
❥︎𝚂𝚒𝚖𝚙𝚕𝚎_𝔾𝕚𝕣𝕝
uishhh habislah hidupmu Sesil😊
Aqil Aqil
rasain lu siulat keket
Aisyah farhana
lega banget s uler ahirnya terjebak n tertangkap basah sama semuanya polisikan saja sama kasus penggelapan dana panti biar nyaho
Salsabila Arman
lanjut
Sunaryati
Ceritanya semakin menarik susah ditebak kelanjutannya, memang keren Thoor. Bongkar 1 bongkar semua tipudaya Sesil lanjut
Teh Euis Tea
uhhhh dasar ulet bulu ga tau diri si sisil pengen tak cubit ginjalnya
Diah Sri rahayu
alur ceritanya bagus,bikin makin penasaran & nggak membosankan.
nurjen
sebagian besar perempuan ynag mau jadi istri ke2 ada apa apanya /CoolGuy//CoolGuy//CoolGuy//CoolGuy/
Retno Harningsih
lanjut
❥︎𝚂𝚒𝚖𝚙𝚕𝚎_𝔾𝕚𝕣𝕝
uishhhh, kepenjara lah si Sesil nanti🤣
Aisyah farhana
dasar ular tetaplah ular dimanapun berada selalu berbuat licik semoga Anin g ketipu sama ulah s ular
Novi Sri
nah loh sesil siap² deh km klr dr panti dasar org g tau di untung,g tau diri n g tau terima kasih
Isabell Serinah
harap 2 Kenan dan Anin peka ada bahaya. lanjut lagi plseeee 👍
Uthie
Harus di tindak tegas itu si Sesil.. kalau perlu dipenjara kan aja 😡😡😡
Retno Harningsih
lanjut
Holipah
Anin terlalu percaya sama sesil
❥︎𝚂𝚒𝚖𝚙𝚕𝚎_𝔾𝕚𝕣𝕝
uwihhhh gila harta ternyata si Sesil🥱
❥︎𝚂𝚒𝚖𝚙𝚕𝚎_𝔾𝕚𝕣𝕝
aku harap Clarissa itu masuk penjara
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!