NovelToon NovelToon
Dia Datang Kembali

Dia Datang Kembali

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintamanis / One Night Stand / Cinta Paksa
Popularitas:10.1k
Nilai: 5
Nama Author: Samuel Christian Sitinjak

Alya Revalina merupakan teman sekolah Rangga Setyawan semasa pendidikan SMA. Rangga selalu mengganggu Alya, Ia melakukan hal Itu sebab Rangga sangat menyukai Alya. Namun Alya yang bersikap datar membuat rangga merasa marah. pernah suatu hari, ketika mendekati kelulusan, Rangga memaksa Alya untuk datang ke rumahnya, Hal tidak terduga terjadi. Rangga memaksa Alya untuk melakukan hubungan intim namun Alya menolak. Meskipun Alya menolak, hal tersebut tetap terjadi. Hubungan terlarang itupun terjadi. Semenjak kejadian tersebut Alya pun hilang tanpa jejak.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Samuel Christian Sitinjak, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Membesuk Rangga 2

"Baguslah kalau kamu sudah menunjukkan rasa terima kasihmu. Lalu kamu kesana mau ditemani atau sendiri?," tanya bu Riska.

"Sendiri saja mah, aku tidak perlu ditemani," kata Alya.

"Ya sudah kalau begitu, hati-hati dijalan!," kata bu Riska.

"Iya mah," kata Alya.

Alya melangkah keluar dari rumahnya. Ia diantar oleh supir pribadinya, pak Ali menuju rumah Rangga.

Alya mampir sebentar untuk membeli beberapa makanan dan minuman sehat untuk ia bawa kerumah Rangga.

"Mah, aku mau bilang sesuatu," kata Rangga.

"Kamu mau bilang apa nak?," tanya bu Resti.

"Sebentar lagi Alya akan datang menjengukku. Tolong mamah bilang ke dia kalau aku belum sesehat ini!," kata Rangga.

"Alya sudah kembali dari tempat kerjanya? kenapa mamah harus menyembunyikan kesehatan kamu?," tanya bu Resti.

"Tidak apa-apa mah, katakan saja kepada Alya seperti yang ku katakan," kata Rangga.

"Sebenarnya tidak penting juga menyembunyikan kesehatan kamu kepada Alya. Tapi kalau kamu meminta seperti itu, mamah akan turuti," kata bu Resti.

"Terima kasih mah. Dan satu lagi," kata Rangga hendak menyampaikan keinginannya.

"Apa itu?," tanya bu Resti.

"Arahkan dia ya mah supaya menjenguk Rangga dikamar ini," jawab Rangga.

"Kenapa kamu meminta hal seperti itu?," tanya bu Resti.

"Mamah tidak perlu berfikir macam-macam. Aku hanya ingin Alya denganku bisa lebih dekat dan akrab. Kalau kami berbicara berduaan disini, dia tidak akan canggung," jawab Rangga.

"Iya, mamah mengerti," kata bu Resti mengiyakan permintaan Rangga tersebut.

Alya sudah berada didepan rumah Rangga. Rupanya kedatangan Alya sudah terlihat oleh Rangga. Rangga yang mengenali mobil Alya dari kejauhan segera memerintahkan security-nya untuk membukakan pintu gerbang.

Mobil Alya mulai memasuki halaman rumah Rangga. Ia sudah sampai didepan rumah Rangga.Ia keluar dari mobil yang ia tumpangi.

Bu Resti yang telah diberi tahu oleh Rangga akan kedatangan Alya segera keluar untuk menyambutnya.

"Tante," kata Alya menyapa bu Resti sembari mencium kedua punggung tangan wanita itu.

Anaknya sopan dan memiliki aura positif. Pantas Rangga jatuh cinta kepadanya. Batin bu Resti.

"Rangga telah memberi tahu tante bahwa kamu akan datang untuk membesuknya," gumam bu Resti.

"Iya tan," kata Alya.

"Mari kita masuk!," kata bu Resti.

Alya memasuki rumah Rangga. Rumah Rangga yang begitu besar membuat Alya heran.

Rumahnya besar sekali. Batin Alya.

"Siapa yang datang mah?," tanya pak Setyawan dari dalam rumah.

"Ini pah, teman Rangga. Dia datang mau membesuk anak kita," kata bu Resti.

"Nama saya Alya om," kata Alya memperkenalkan diri sembari mencium kedua punggung tangan pak Setyawan.

"Teman atau pacar?," kata pak Setyawan bercanda.

"Teman om," kata Alya mempertegas.

"Kalau begitu biar om panggilkan Rangga," kata pak Setyawan.

"Jangan pah!," kata bu Resti menghalau.

"Kenapa mah?," tanya pak Setyawan

"Biar mamah antar saja Alya ke kamar Rangga!," kata bu Resti yang mengingat pesan Rangga sebelumnya.

"Iya sudah, tidak apa-apa," kata pak Setyawan tidak berkomentar.

Bu Resti membawa Alya memasuki kamar Rangga.

Didalam kamar terlihat Rangga berbaring dengan santai.

"Kamu sudah datang ternyata Al?," kata Rangga berbasa-basi.

"Iya bang," kata Alya sembari tersenyum.

"Al, tante tinggal ya. Kamu disini saja dengan Rangga," kata bu Resti.

"Iya tan," kata Alya.

Bu Resti meninggalkan Rangga dan Alya.

"Kenapa mamah meninggalkan mereka?," tanya pak Setyawan.

"Itu permintaan Rangga pah," jawab bu Resti.

"Permintaan Rangga? Maksudnya?," tanya pak Setyawan yang belum mengerti maksud dari istrinya tersebut.

"Ia pah, Rangga berpesan agar mamah meminta Alya menemui Rangga dikamarnya," jawab bu Resti.

"Kenapa Rangga meminta hal aneh seperti itu?," tanya pak Setyawan.

"Alya itu adalah gadis yang Rangga disukai Rangga pah," jawab bu Resti.

"Benarkah? darimana mamah tahu?," tanya pak Setyawan.

"Rangga sendiri yang mengatakan hal itu ke mamah pak," kata bu Resti.

"Tidak apa-apa kalau memang Rangga menyukai Alya. Dia anaknya sopan juga," kata pak Setyawan.

"Iya sebenarnya tidak apa-apa pah, tapi kalau papah tahu sebuah kebenaran, papah pasti pusing," kata bu Resti.

"Memangnya kenapa mah?," tanya pak Setyawan.

"Lain kali saja mamah ceritakan," kata bu Resti.

Kamar Rangga

"Aku senang sekali kamu datang menjengukku Al," kata Rangga.

"Iya bang," kata Alya tersenyum.

Rangga membalas Alya dengan senyuman pula.

"Bagaimana keadaan abang? apakah sudah membaik?," tanya Alya.

"Sudah Al, aku juga sudah bisa berjalan tapi pelan-pelan," kata Rangga.

"Iya? baguslah bang kalau abang sudah bisa berjalan," kata Alya.

"Nyerinya juga tidak lagi terasa," kata Rangga.

Alya merasa senang karena Rangga sudah sesehat itu.

"Orang tuaku titip salam kepada abang, mudah-mudahan abang cepat sehat dan mereka juga sangat berterima kasih karena abang telah menyelamatkan aku," kata Alya.

"Titip salam balik buat mereka Al. Apa kamu memberi tahu mereka perihal alasan kenapa aku cidera?," tanya Rangga.

"Tentu bang," jawab Alya.

"Kenapa Al?," tanya Rangga.

"Mereka harus tahu bang kalau abang telah menyelamatkanku," jawab Alya.

Sepertinya Alya sangat merasa berhutang budi kepadaku. Ada bagusnya juga. Batin Rangga.

"Apa kamu tidak membawakanku sesuatu?," tanya Rangga.

"Oh iya, aku membawakan abang cemilan sehat," kata Alya.

"Maukah kamu menyuapiku?," tanya Rangga meminta.

"Iya bang," jawab Alya.

Alya menyuapi Rangga dengan makanan ringan yang ia bawa.

"Terima kasih ya Al untuk perhatianmu selama dirumah sakit dalam menjagaku," kata Rangga.

"Abang tidak perlu berterima kasih. Itu memang kewajibanku" kata Alya.

"Bagaimana dengan barang-barangku yang tertinggal dihotel kemarin, apakah kamu membawanya?," tanya Rangga.

"Iya bang, aku membawanya," kata Alya.

Alya menyerahkan barang-barang milik Rangga. Rangga kemudian mengecek barang-barang miliknya tersebut sedangkan Alya melihat sekeliling kamar Rangga yang luas.

Alya kemudian melihat konsol game yang berada dikamar Rangga.

Itukan konsol game yang ku berikan dulu. Bang Rangga masih menyimpannya?. Batin Alya.

"Kamu sedang melihat apa Al?," tanya Rangga.

"Tidak bang," jawab Alya.

"Kamu pasti memperhatikan konsol game itukan?," tanya Rangga.

Alya tersenyum salah tingkah setelah mendengar perkataan Rangga.

"Kenapa Al? kamu kaget ya karena aku masih menyimpan konsol game itu?," tanya Rangga.

"Iya bang, padahal sudah lama," kata Alya.

Konsol game tersebut merupakan pemberian Alya kepada Rangga karena pada saat itu Rangga sedang berulang tahun. Alya memberikan kado konsol game tersebut karena Rangga sangat senang bermain game.

"Aku sangat menghargai pemberianmu Al, kado tersebut merupakan salah satu kado terindah bagiku. Bahkan sampai sekarang jika aku memiliki waktu luang aku memainkannya," kata Rangga.

Alya tersentuh mendengar penjelasan Rangga tersebut.

1
Yuyun Rohimah
next
Rita Riau
ya udah satuin aja Thor Rangga dgn Alya 🤭♥️
Yuyun Rohimah
next
Rita Riau
semoga setelah ini Rangga ga plin-plan lagi jadi cowok 🤔
Yuyun Rohimah
next Thor
Yuyun Rohimah
next
Myra Myra
hati2 Ae Rangga pompun mcm tu bahaya banyak drama
Yuyun Rohimah
next
Myra Myra
rangga2 pelik kata kaya cari bukti
Rita Riau
dimana mana seorang CEO itu pinter,,, tapi koq seorang Rangga bego bin bodoh. dicari tau dong diselidiki si Tania itu 🙄🙄🙄
Yuyun Rohimah
next
Myra Myra
nape AQ jadi tak bape suka Ngan Rangga Ae...siasat Ae ckp kaya...baik alya Ngan org laen dari rangga
Rita Riau
ini cowok otaknya memang ga jalan, Ngga kamu sakit di dgn ucapan Alya kamu pikir Alya ga sakit kamu bohongi. rese
Yuyun Rohimah
next Thor
Yuyun Rohimah
next
Myra Myra
lebih baik jjr dari tipu tak akan DPT kebaikan makin byk mslh...bgus Rangga siasat Tania baru tahu perangai n sifat ae
Rita Riau
ini cerita nya dari awal kayaknya ga ada kemajuan.
Yuyun Rohimah
next
Myra Myra
kasihan alya jadi mangsa
Rita Riau
males banget dgn tokoh si Rangga ga jelas menjengkelkan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!