NovelToon NovelToon
Menepati Janji Beda Alam

Menepati Janji Beda Alam

Status: sedang berlangsung
Genre:Spiritual / Mengubah Takdir / Persahabatan / Mata Batin / Hantu / Tumbal
Popularitas:6.9k
Nilai: 5
Nama Author: gitafiq

Terima kasih narin, kamu sudah menepati janjimu" Ucap sari didalam hati.

Sari seorang gadis desa yang memiliki kelebihan dapat melihat sosok tak kasat mata mendapatkan beasiswa untuk bersekolah dikota. Hari-harinya selalu kesepian namun kesepian itu menjadi sirna setelah narin datang ke hidupannya. sari berteman baik dengan sosok tak kasat mata itu. Namun sayang mereka harus berpisah karna sesuatu
walaupun begitu tetap narin ingat dan menepati janjinya kepada sari.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon gitafiq, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAWA AKU

Sari yang melihat narin yang tampak kesal pun kebingungan.

apa yang sebenarnya yang membuat narin marah.

Sari dan temannya pun masuk ke dalam asrama yang mulai sepi karena beberapa anak asrama sudah mulai kembali ke desanya masing-masing.

Saat masuk kamar, dina dan ratna pun langsung membaringkan badannya ke kasur yang seharian ini belum mereka sentuh.

"hahh akhirnya ketemu bantal juga" ucap dina sambil memainkan tangannya diatas kasur yang lembut.

Ratna yang juga tengah pasrah berbaring di kasur nya juga menimpali "iya walaupun jalan-jalan kita kali ini singkat dan banyak hal-hal yang menimpa tapi ini saja sudah cukup membuatku sedikit senang".

Sari yang masih sibuk membongkar isi tasnya pun hanya bisa tersenyum mendengar celoteh kedua temannya.

"sar di kamar ini ada penunggu nya nggak? " tanya dina sambil melihat ke langit-langit kamar dengan tatapan kosong.

"ada tuh dia lagi duduk diatas lemari kamu dan ratih" tunjuk ratna ke arah lemari tempat andalan narin.

Ratna dan dina yang tadi terbaring santai di kasur mereka langsung beranjak bangkit.

"sar yang benar kamu? Sekarang dia ada disini? " tanya ratna yang tiba-tiba pucat".

Sari pun tertawa melihat tingkah teman-temannya yang setengah mati ketakutan.

"tenang, dia baik kok nggak akan ganggu kalian dia cuman numpang duduk disitu" kata sari walaupun sebenarnya tampak ekspresi narin yang tidak baik-baik saja.

"udah ahh kalau gitu mending pergi mandi aja" sambil dina mengambil handuk dan pergi untuk mandi.

Ratna pun yang masih ketakutan juga tak mau kalah "din ikut, tunggu aku".

Di kamar kali ini hanya ada sari dan narin.

"kenapa narin? Tanya sari dengan masih sibuk mengeluarkan barang-barang dari tasnya.

"kamu ingkar janji!!".

"ingkar janji? Janji apa narin? "

"kamu lupa kalau kamu berjanji untuk tetap bersama ku di sini. Kenapa kamu pergi yang jauh tadi? "

"aku bukan pergi untuk selamanya narin aku hanya berlibur sebentar! "

"lalu kamu kenapa mengabaikan perkataanku untuk segera pulang! Padahal aku memperingatkan mu tapi kamu abaikan!

Mendengar itu sari pun hanya bisa diam, dan kembali teringat kalau memang saat di air terjun narin juga sempat membisikan untuk segera pulang.

"lalu bila aku tidak boleh jauh, bagaimana aku akan balik ke desa besok? Apa tidak boleh juga hah?" tanya sari yang mulai kesal dengan narin.

"ikut! Aku harus ikut. Bawa aku, biar kamu terjaga"

Sari mendengar ucapan narin pun kebingungan mencerna maksud dari perkataan narin.

"bawa aku bersama barang tua milikmu!!" ucap narin.

"barang tua? " sari pun teringat dengan cincin akik berwarna merah delima milik mendiang ayahnya yang ia simpan sebagai kenangan.

Tanpa berpikir panjang sari pun mengeluarkan cincin tersebut yang ia simpan di dalam tas selempang kecil miliknya.

Sari pun menunjukkan cincin tersebut ke arah narin.

"asal kamu mengijinkan. Malam ini cukup taruh cincin tersebut di meja samping tempat tidurmu sambil kamu hidupkan lilin sebagai perantara ku"

Setelah mengatakan itu narin pun pergi menghilang dalam sekejap mata.

Sari sebenarnya masih bingung ingin mengikuti pinta narin atau tidak tapi sari juga khawatir bila akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan lagi.

Besar juga harapan sari bila narin ikut ia juga bisa menjaga sari selama diluar asrama.

1
Abdy
semangat
Abdy
lanjuttttt
puspa
semangat!
miskah
💕
agungpuri
menyala sari/Ok/
rahmawati
bagusss/Good/
rahmawati
lanjut!!! /Drool/
agata swing
lanjut kak🙌🙏
agata swing
semangat lanjutkan👌
Anonymous
/Good/
Anonymous
lanjuttt
Anonymous
/Plusone/
Ndaa
smngtttt
Anonymous
👌
Sandy
Wuihh! Simpel tapi menghibur banget ni novel.
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!