NovelToon NovelToon
Cinta Untuk Ghaluna

Cinta Untuk Ghaluna

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / Nikahmuda / CEO / Pernikahan Kilat / Cinta Paksa / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:4k
Nilai: 5
Nama Author: Juniar Yasir

Luna,panggilan untuk gadis manis berhidung mancung tersebut.terbiasa hidup sederhana sejak kecil membuatnya jadi sosok yang mandiri,karna ia tinggal bersama bibi dan paman nya.
siapa sangka tiba-tiba ia harus menikah, karna paman nya terlilit hutang.
bagaimana kelanjutannya?
akankah Ghaluna bahagia?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Juniar Yasir, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Rencana baru Tiara

Terlihat wanita paruh baya, menarik koper nya di sepanjang jalan. Dirinya tidak tau arah tujuan, karena ini pertama kali Ia menginjakkan kaki di jakarta setelah puluhan tahun lalu.

Sambil mengipas wajah, diri melihat ke kiri kanan, mencari warung masakan Padang kesukaannya.

Setelah warung makan yang di cari kelihatan di netranya, iya segera melangkahkan kakinya menyebrangi jalan tanpa melihat kiri kanan.

Ckiiiiiiiit!!!!!

Mobil Alphard itu berhenti mendadak mendadak. Pemiliknya yang seorang pria itu segera turun dan membuka kaca mata hitamnya.

“Nyonya tidak apa-apa? Atau ada yang luka? Mari saya antar ke Rumah sakit!’’ ucap khawatir pria.

“Tidak, tidak ada luka sama sekali. saya yang salah. Maafkan saya nak!’’ ucap wanita itu.

“Ya sudah jika begitu, lain kali hati-hati ya nyonya!, saya pamit undur diri.’’ pria itu membungkukkan punggung sopan.

Wanita itu akhirnya menuju rumah makan sederhana itu, setelah pesanan nya tiba, Iya langsung menyantap dengan lahapnya. Dari kemarin iya tidak makan teratur, hanya makan roti saja.

.

.

Nyonya Valery memutuskan kabur dari rumah dan pulang ke Indonesia. setelah mendengar obrolan Tuan Ivander ayahnya dan Albert Gilson, kini dia yakin anak yang di kira sudah meninggal dunia itu masih hidup. Valery tidak habis fikir dengan ulah Daddy nya, sehingga begitu tega memisahkan dirinya dan buah hati. Padahal itulah cucu nya sendiri.

Kini setelah tiba di Indonesia dirinya malah tidak tau arah tujuan. Tidak ada yang di kenali nya untuk bertanya tentang buah hati yang hilang tersebut. Tentunya si buah hati sudah dewasa saat ini, sehingga makin sulit pencarian ini, pikirnya. Mau mencari sang mantan suami pun dirinya tidak mungkin, semua hilang contact.

Selesai makan siang, pun juga membayarnya nyonya Valery meninggalkan warung makan itu. Dirinya akan mencari hotel terdekat.

Tiba di hotel, ia langsung check-in. Setelah mendapatkan akses kamar dirinya segera menuju lantai 3. Di dalam lift, lagi-lagi dirinya bertemu pria yang tadi hampir menabraknya.

“Nyonya?!... Ternyata bisa ketemu lagi.’’. Ucap pria itu.

“Iya nak, ntah apa maksud dari pertemuan ini sehingga kita di pertemukan kembali.’’ balas nyonya Valery.

Pria tersebut hanya tersenyum simpul.

“Kamu juga nginap di sini?’’ tanya Valery lagi.

“Tidak, ada sedikit kerjaan, kalau gitu saya permisi dulu.’’ Setelah pintu lift terbuka pria itu langsung keluar.

.

.

“Dia itu pemilik hotel ini., dulu nya dia berkuliah di Belanda dan mendirikan perusahaan sendiri. Tapi ntah kenapa iya kembali ke Indonesia dan mendirikan hotel ini’’ jelas perempuan yang satu lift dengan mereka. sepertinya dia juga staf di perusahaan.

“Ooh, Apa? Hotel bintang lima ini miliknya?!’’ Sedikit terkejut. Bagaiman tidak, katanya sudah bintang lima, padahal hotel baru.

.

*****

“Apakah sudah dapat info tentang putri ku?’’ tanya Tuan Ivander kepada orang suruhan nya.

“Maaf tuan, kami belum bisa menemuinya. Nyonya Valery seperti nya sangat pintar sembunyi. Bahkan orang ku seorang hacker saja tidak bisa melacak nya.’’ beri tahu orang nya tersebut.

“Alasan, dasar memang tidak berguna. Kalian boleh pergi.’’ usir Tuan Ivander.

Biasanya, jika mendengar berita yang tidak sesuai keinginan nya, dirinya pasti akan meledak-ledak. Tapi kali ini diri nya jadi lebih banyak berdiam diri. Setelah melihat Luna untuk pertama kali nya, dirinya semakin yakin, jika dia lah cucu yang di kira meninggal dunia. Tadi ketika melihat betapa tegas nya Luna, dia seperti melihat mendiang istrinya. Hati nya berdesir, ntah apa yang terjadi padanya, pikir Tuan Ivander.

.

.

*****

Pasangan tunangan itu kini sedang berada di roof top di sebuah restoran western food.

Vano sengaja membawa Luna kesini, selain ini resto favorite Luna dahulu, Vano juga tau jika suasana hati gadis ini sedang tidak baik-baik saja setelah mengetahui dan bertemu kakeknya.

Setelah makan tadi, Vano mengajak Luna naik ke roof top. Disini jika masuk harus bayar, dan Vano sengaja membooking hanya untuk mereka berdua, agar dirinya leluasa ngobrol dan Luna bisa ni cerita tanpa ada yang dengar selain dirinya.

“Makasih kamu masih ingat tempat favoritku.’’ tutur Luna membuka obrolan setelah lama mereka saling diam.

“Apapun ku lakukan untuk calon ibu dari anak-anakku.’’ goda Vano. Dirinya mencoba menghibur sang tunangan.

“Ish, apaan sih lebay.’’ sinis nya. tapi dalam hati tersenyum geli.

Vano menatap manik mata gadis yang begitu dirinya cintai ini.

“Aku serius Ghaluna. Tidak lama lagi kita menikah, aku harap kamu tidak memikirkan apapun sendiri. Izin kan aku menjadi bahumu, mendengar keluh kesah mu. Sudah ya, aku geli juga berbicara begini. Yang jelas jadikan aku berguna untukmu. Jangan hanya menelan sendiri jika ada masalah. Mari kita hadapi ini bersama.’’ Ucap Vano. Dia menggenggam erat jemari Luna.

Luna tersenyum, tetapi matanya berkaca-kaca. Dia menghambur ke pelukan Vano. Sedari tadi dirinya menahan gejolak air matanya. Tapi di tahannya. Setelah mendengar ucapan tulus Vano pertahanannya runtuh.

“Makasih, kamu kali ini waras ucapannya. Dan.... Tumben juga bisa berfikir dramatis begini. Biasanya kan selalu nyebelin’’ ucap Luna. Dia tersenyum dindada bidang Vano.

Vano melepaskan pelukan mereka.

“Kamu sebenarnya memujiku atau menghina sih?’’

.

.

Setelah acara berpelukan itu, mereka meninggalkan resto. Vano membawa Luna ke mall, untuk cuci mata. Karena Luna tidak akan mau berbelanja seperti wanita lainnya.

Jika wanita lain sudah akan penuh belanjaan di bawa sang kekasih, tapi tidak dengan mereka berdua. Sepanjang berjalan keliling mall, Vano terus menggandeng sang kekasih.

.

.

...*****...

.

Sementara Tiara di apartemen, setelah menelpon sang papa, dirinya kembali marah-marah dan memaki.

Dirinya begitu kesal, bahkan dengan hasil tespek dan tes DNA, Vano tetap saja tidak mempercayai nya. Bahkan Vano ingin tes DNA ulang, jika benar janin itu darah dagingnya, Barulah Vano bersedia menikahi dirinya.

Kini Tiara telah kehabisan akal. Satu-satunya tinggal menggulingkan perusahaan milik keluarga Vano. Jika bangkrut tentu saja keluarga Vano akan meminta bantuan mereka, karena saham terbesar dari perusahaan Ivander.

Dengan tidak malu nya, Tiara membawa nama perusahaan Ivander untuk melancarkan rencananya. padahal dirinya tahu, jika Tuan Ivander bukanlah kakek kandung nya. Dasar Tiara nya saja yang tidak punya rasa malu. Sama seperti ayahnya tuan Albert, mereka sama-sama licik. Jika Tiara menggunakan perusahaan Ivander untuk mendapatkan Vano, tuan Albert menikahi Valery untuk menguasai perusahaan Ivander.

“Sepertinya aku harus bekerja sama dengan dokter dan penjaga Labor nya.’’ gumam Tiara mendapat ide baru.

Dirinya tidak menyadari, jika di tasnya penyadap suara telah lama bersarang disana.

.

.

.

.

’’Entah mengapa, aku merasa nyonya itu mirip seseorang!’'

1
Juniar Yasir
bagus
Bunny
Lanjut kak! Semangat, aku suka karyamu!
Yuk, mampir di ceritaku
Dosen Licik terobsesi padaku ᐛ
Juniar Yasir: Maasyaa Allah
nanti aku mampir
total 1 replies
Bunny
Awal kalimat wajib huruf kapital ya kak😊
Bunny
Tanda titik seharusnya di dalam petik dua bukan di luar ya kak, semangat
Juniar Yasir: makasih guys masukan nya🙏🙏
total 1 replies
Bunny
Izin koreksi ya kak, untuk penulisan tanda titik dan koma sebaiknya diberi spasi ya. Semangat!
kirom hasran
Serius, ceritanya bikin aku baper
Juniar Yasir: masa sihhh...😁
makasih yaaa sudah mampir🙏🙏🙏
total 1 replies
Juniar Yasir
ini karya pertama author.
semoga setelah ini ada karya yang lain juga
Juniar Yasir
Mohon koreksi nya ya teman-teman
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!