NovelToon NovelToon
Dijual Suami, Dinikahi Kakak Ipar (Mafia Dan Perawat Muslimah)

Dijual Suami, Dinikahi Kakak Ipar (Mafia Dan Perawat Muslimah)

Status: tamat
Genre:Tamat / cintapertama / Mafia / Peran wanita dan peran pria sama-sama hebat / Cinta Seiring Waktu / Roman-Angst Mafia / Kriminal dan Bidadari
Popularitas:185.6k
Nilai: 5
Nama Author: Rositi

Emelia Azzahra merupakan seorang perawat sekaligus muslimah taat. Sementara Kenzo Alianso merupakan korban investasi bodong yang memilih menjadi seorang mafia keji, demi melunasi hutang sekaligus membalas sakit hatinya. Selain itu, Kenzo juga pernah menjadi kakak ipar Emelia, sebelum Bella kakak Emelia yang Kenzo nikahi, meninggal dunia.

Setelah sekian lama tak bertemu, Emelia dan Kenzo dipertemukan dalam situasi tak terduga. Emelia yang biasa berhijab, tampil seksi di acara pelelangan wanita yang Kenzo pimpin. Emelia dijual oleh sang suami yang kalah judi. Kenzo yang langsung mengenali Emelia tak segan mempertaruhkan nyawanya demi menyelamatkan Emelia. Sejak itu juga Emelia dan Kenzo terjerat dalam hubungan simbiosis mutualisme. Gambaran malaikat dan sang kriminal, melekat dalam hubungan keduanya.

“Berani kamu mencampuri urusan pribadiku, ... aku tak segan untuk membunuhmu! Tak peduli meski aku pernah menolongmu bahkan sekarang aku sudah menjadi suamimu!” ucap Kenzo di setiap Emeli

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Rositi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

19. Permintaan Alesha

Sekitar hampir tiga tahun yang lalu ketika Bella meninggal, di rumah kediaman orang tua Bella, untuk kali pertama Alesha bertemu dengan Emelia. Di pertemuan itu juga, Alesha yang saat itu nekat datang bersama Kenzo karena kebenciannya yang begitu besar kepada Bella, justru terpesona kepada Emelia.

Emelia dan Bella, adik kakak berwajah mirip, tapi kelakuan sekaligus wataknya sangat berbeda. Emelia yang dari asal perkenalan sangat lembut kepada Alesha, sangat kontras dengan Bella yang pernah sangat jahat kepada Alesha—baca novel : Rujuk Bersyarat Turun Ranjang.

“Papa, sudah hampir tiga tahun aku memperhatikan Onty Lia,” ucap Alesha lirih sambil bertahan duduk di sebelah Kenzo.

Alesha yang sudah memakai masker putih menengadah hanya untuk menatap kedua mata biru milik sang papa. Kedua mata biru itu menatapnya nyaris tanpa emosi. Kenzo menyikapinya dengan sangat tenang.

“Mama bilang, Onty Lia sudah bisa menikah dengan Papa karena Onty Lia sudah bukan istri paman Endah. Aku dengar, papa Rendra juga yang mengurus perceraian mereka,” ucap Alesha masih melakukannya dengan sangat hati-hati.

“Onty Lia orang yang sangat baik, Papa. Aku sayang Onty Lia yang juga sangat perhatian kepadaku.”

“Onty Lia berbeda dengan Onty Bella. Karena dengan mama dan yayah pun, Onty Lia santun.”

“Mama juga bilang, bahwa Onty Lia wanita baik-baik. Ramah, sopan santun, muslimah taat.”

“Jadi, aku sangat ingin, Papa menikah dengan Onty. Karena wanita muslimah taat seperti Onty juga yang mampu membuat orang seperti Papa bahagia.”

“Papa kan sangat keras. Kadang, aku juga takut ke Papa. Namun sejauh aku melihat, Onty Lis begitu sabar menghadapi Papa.” Alesha mengakhiri ucapannya dengan mata basah. Sampai detik ini ia masih menatap kedua mata Kenzo.

Dari dalam rumah terdengar suara Emelia. Kenzo dan Alesha memang tengah duduk di bangku kayu yang ada di teras rumah orang tua Emelia.

“Sore ini juga saya antar Alesha pulang ya, Mbak Khalisa. Oh, Mbak yang akan jemput? Oh, sudah sedang di jalan?” lembut Emelia yang juga berdalih akan segera merapikan barang-bareng Alesha.

Karena memang, selama menginap di sana, yang mengurus Alesha juga Emelia. Sesekali, Berliana memang akan membantu, tapi Alesha tipikal yang sulit dekat dengan orang lain. Selama mengenal pun meski tak setiap hari bertemu apalagi bersama, Emelia merasa bahwa Alesha memiliki trauma dalam hubungan dengan orang baru apalagi orang asing.

“P—pa ...,” lirih Alesha sengaja menagih balasan dari Kenzo. Kenzo tetap diam tanpa emosi berarti. Kenzo sama sekali tidak menolak apalagi menyanggupi.

Melihat tatapan memohon dari Alesha, hati Kenzo memang sudah jadi sangat rapuh. Tepat ketika Emelia akan keluar dari pintu rumah orang tuanya untuk mencari Kenzo dan Alesha, Kenzo berkata, “Iya. Papa akan menikah dengan Onty Lia!”

Deg! Ucapan lirih penuh keseriusan Kenzo barusan membuat jantung Emelia mendadak berhenti berdetak untuk beberapa saat. Sebelum pemompa darah itu justru bekerja sangat tak karuan.

Padahal, Emelia tahu Kenzo akan menikahinya. Emelia tahu, dirinya yang sempat dijual oleh suaminya, justru akan dinikahi oleh kakak iparnya.

Akan tetapi yang membuat Emelia tak menyangka, ternyata menikahi Emelia menjadi permintaan khusus dari Alesha.

“Papa serius kan? Papa beneran akan menikah dengan Onty Lia, kan, Pa? Kapan, Pa ... kapan? Aku enggak sabar!” heboh Alesha masih dengan suara lirih. Karena memang, baik Alesha bahkan itu Kenzo, sama-sama sengaja menjaga suara mereka. Agar suara mereka tak terdengar orang lain, meski ternyata Emelia justru sudah mendengarnya.

“Masya Allah Alesha ... bagaimana mungkin Onty enggak sayang kamu. Kalau kamu saja sayang begitu ke Onty!” batin Emelia tak berani mengusik kebahagiaan Alesha dan Kenzo.

••••

“Pinjam Alesha sampai malam. Aku akan mengantarnya pulang sebelum pukul sepuluh malam,” pinta Kenzo kepada sang mantan istri yang jika dari segi penampilan, memang sangat mirip dengan Emelia. Karena sekadar bentuk sekaligus tinggi tubuh keduanya saja nyaris sama.

Kenzo sengaja mengobrol serius dengan Khalisa dan sang suami yang juga merupakan adik kandung Kenzo.

“Iya, Mama ... Yayah, aku mau sama Papa sama Onty Lia dulu!” rengek Alesha yang awalnya sedang asyik bercanda dengan Alshan sang adik sambung. Bocah laki-laki berusia dua tahun lebih itu tak hentinya tertawa renyah jika sedang bersama Alesha.

“Padahal Dek Alshan sudah kangen banget loh, Ka,” lembut Khalisa.

“Enggak apa-apa, Ma. Sebelum pukul sepuluh malam kan sudah pulang,” lembut Kenan masih menggandeng Alesha maupun Alshan. Tak beda dengan Emelia, Kenan juga orang tua sambung yang sangat penyayang kepada

Kebersamaan hangat di bangku yang ada di teras rumah orang tua Emelia, tak mengusik keseriusan pembahasan gugatan perceraian di ruang keluarga. Di sana, di ruang pertama kediaman orang tua Emelia yang juga merangkap menjadi ruang tamu, kebersamaan tersebut berlangsung.

Emelia tengah berkonsultasi sekaligus membahas kasus perceraiannya dengan sang pengacara. Namun di sana, ia tak hanya dengan mas Narendra pengacaranya. Karena mas Narendra juga membawa Aranti sang adik angkat. Meski dalam obrolan mereka, Aranti memang tidak ikut serta.

“Mantan suamiku kabur, dan sekarang hanya tinggal selingkuhannya yang sedang hamil, Mas,” ucap Emelia menatap mas Narendra penuh keseriusan.

“Enggak apa-apa. Kasusnya tetap dilanjut prosesnya. Kalau memang mantan Mbak tetap enggak ada itikad baik, tentu dia bisa dapat sanksi tegas, termasuk itu menjadi DPO,” balas mas Narendra.

Setelah urusan Emelia dengan sang pengacara beres, Kenzo segera membawanya pergi bersama Alesha. Pria itu hendak memboyong Emelia maupun Alesha menggunakan mobilnya.

“Apa yang kalian temukan di sekitar sini selama saya tidak sadarkan diri?” tanga Kenzo kepada Mir maupun Leo yang menghadap hormat di hadapannya.

“Tidak ada Bos! Kami tidak menemukan apa pun! Entah jika mereka sampai menyamar menjadi bagian dari pondok pesantren orang tus mbak Emelia!” santun Leo.

Di dalam mobil, Emelia memilih duduk di sebelah Alesha, meski tempat duduk di sebelah sopir, kosong.

“Onty duduk di depan saja, sebelahan sama Papa,” lembut Alesha bertepatan dengan sang papa yang ia dapati bergegas masuk.

“Enggak sayang ... Onty di sini saja bareng Alesha,” lembut Emelia.

“Ada apa?” sergah Kenzo yang memang mendengar ucapan Alesha. Ia menatap kedua mata Alesha maupun Emelia, silih berganti.

“Ya sudah, ... Onty di sini saja bareng aku!” ucap Alesha sambil meraih sekaligus menggenggam kedua tangan Emelia.

Diperlakukan seperti itu oleh Alesha di depan Kenzo, Emelia jadi merasa sangat gugup. Ia bahkan jadi tidak berani menatap kedua mata Kenzo. Terlebih sepanjang perjalanan, Kenzo terus mengawasinya melalui kaca spion di atas pria itu.

“Papa, kita mau ke mana?” tanya Alesha penasaran. Pertanyaan yang sebenarnya ingin Emelia tanyakan. Namun, Emelia tak memiliki keberanian untuk melakukannya.

“Kita akan ke rumah kita. Kalian yang tentukan isi dan semuanya,” balas Kenzo cuek tapi baginya itu sudah sangat manis. Buktinya, Alesha kegirangan dan langsung membagikannya kepada Emelia yang cenderung diam.

Di siang menjelang sore kali ini, mobil Kenzo melaju kencang menerobos jalan tol yang sepi.

1
Nani Rodiah
Yaaah TAMAT..... padahal masih kangen 🥲🥲
Firli Putrawan
yah kok cpt bgt tamat y allah sabar y nanti ada berkah d tempat lain
Susma Wati
buatin novel berleo seru
Erna Fadhilah
walaupun skrg tamat ga papa mereka udah pada hidup bahagia
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Iya, Kak ❤️❤️❤️❤️
total 1 replies
Mamie Miemie
👍👍👍👍👍
zaKIA❤️
lohhh kak baru aja mw ngakak gara2 leo sm berliana eh kok tiba2 selesaii😭😭😭😭
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Sebenarnya akhirnya enggak gini andai retensi enggak gagal. Minimal, Kenzo sama Emelia antar Berliana sama Leo nikahan 🥲
total 1 replies
Suryani Bu
rela ga rala harus rela ditamatin , mksh ya mba , ditunggu cerita yg lainnya , bian atau kembarannya sabiru mungkin
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Kembarannya Sabiru ada sih. Bian juga sudah ada. Fokus ke Syukur dulu. Moga retensi aman ya Kak. Ya Allah setakut ini 🥲
total 1 replies
Ri Thari Uthari
ttp semangat ya kak ros,, bismillah semoga rejeki di novel kak ros yg lain lbih melimpah🤲..
Suci Dava
Ku tunggu kak novel nya Berliana-Leo, sebenarnya blm rela lho kak novel Kenzo tamat, tp gmna lgi ini masalah RETENSI yg GAGAL, mudahan novel kak Ross selanjutnya tdk ada yg gagal retensi, Aamiin, tetap semangat yaa kak Ross 💪🙏
Tuti Rusnadi
Beneran sudah "tamat" nih Mbak Ros....?
Kq sedih ya.... padahal ceritanya Happy ending..../Sob/
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Iya, Mbak 😭😭😭🫂
total 1 replies
Siti Nadiyah
terima kasih atas karyamu thor sangat2 menghibur...semangat berkarya💪💜
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Terima kasih juga buat dukungannya ya Kak ♥️♥️♥️♥️♥️
total 1 replies
Dartihuti
Yaah...TAMAT🙄😢😭
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: 😭😭😭😭😭🫂❤️
total 1 replies
Dessy Sugiarti
Iya kak novel Leo sama Berliana....
Ditunggu Novel mereka...
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: ❤️❤️❤️❤️❤️❤️
total 1 replies
Nanik Arifin
ini beneran udan end ??
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Iya, Kak 😭🙏❤️
total 1 replies
Arin
Terima kasih Thor
tetap semangat dengan karya2 barunya
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Terima kasih banyak juga buat dukungannya ya Kak ❤️❤️❤️❤️
total 1 replies
Sonya Kapahang
Aku lgs lemes dah pas liat tanda end di novel ini.. Walaupun tau klo novel ini bakalan tamat cepet tapi ga rela aja.. Krn tau novel ini ditamatin krn mslh retensi.. Retensi oh retensi.. Kau sungguh membagongkan.. 😭😭😭
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Mungkin akan Bian dulu ya Kak. Nanti pasti aku kabarin ya
Rosti Yetty: Sangat disayangi sudah tamat, tapi tdk apa thorr moga kisah Leo dan Berliana ada
total 3 replies
W_E_N_A
Terimakasih Mb...aq tunggu novel Berliana ya...
Semangat...❤️❤️❤️❤️❤️
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Terima kasih banyak juga buat dukungannya, Kak ❤️❤️❤️❤️❤️
total 1 replies
citra marwah
Terima kasih kak....semangat terus dan semogga Berli dan Leo bakal bgus retensi nya👍🏻👍🏻👍🏻
citra marwah: sama2 kk
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Aamiin Kakk. Makasih banyak sudah dukung karyaku sejauh ini ya ❤️❤️❤️❤️❤️
total 2 replies
Permata Diany
bikin kk leo sama berliana..
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Hasan dulu kayaknya ya Kak ❤️
total 1 replies
Juriah Rahmat
ini blm ada kelanjutanny thoorr
IG : Rosit92❣️❣️🏆🏆💪🤲: Tamat Kak ❤️
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!