Zavian Xanderson, memiliki kepribadian yang dingin, dan tertutup dengan sejuta pesona yang dimiliki.
Alina Angelica Kwelju. Gadis cantik, pintar dan juga kreatif. Gadis yang kerap disapa Alin atau Ina ini memiliki sebuah rahasia besar yang ia simpan bersama keluarganya.
Ini kisah sosok Zavian Xanderson, sang ketua OSIS SMA Rajawali dan bertemu dengan gadis segudang rahasia itu. Penasaran? Yuk baca^^
Jangan menilai sesuatu dari covernya!
Typo bertebaran!
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Ael, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
18
Keesokan harinya ...
Terlihat saat ini Alfata sedang berjalan di koridor sekolah menuju ruang kelasnya. Seragam putih abu-abu yang dimasukkan ke dalam, dengan dasi beserta ikat pinggang sebagai pelengkap. Dan, beberapa lambang sekolah seperti lambang OSIS, bendera, dan lainnya, membuatnya tampak sangat rapi hari ini.
Apalagi dengan gaya rambut khas miliknya Middle Part Mullet. Tas yang hanya disandang sebelah dengan tangan kirinya dan Almamater OSIS berwarna merah maron dengan list tepi abu-abu yang sedari tadi ia pegang dengan tangan kanan, membuat seorang Alfata Vianto Franklin terlihat sangat-sangat perfect dimata orang-orang.
Siapa yang tidak tertarik dengan pesona sang wakil ketua OSIS ini? Bukan hanya Alesha, hampir seluruh ciwi-ciwi di SMA Ultraviolet menyukainya, termasuk guru perempuan. Andaikan kamu bukan berondong, Nak. Kata guru-guru yang masih jomblo disana.
Awokawok.
Bahkan, Alfata dinyatakan cowok paling ganteng dan cool nomor satu setelah Zavian, yang sudah ditetapkan oleh Komunitas Para Lambe Sekolah. Meskipun Zavian sangat unggul dari Alfata dalam bidang akademik dan non-akademik, apalagi pesona seorang Zavian Xanderson juga tidak kalah saing dari Alfata.
Tetap saja, para netizen sekolah mengklaim bahwa Alfata tetap nomor satu. Walaupun semua rakyat sekolah disana termasuk guru-guru sangat tau, antara Zavian dan Alfata sama-sama unggul dalam segala hal. Bahkan, mereka berdua sering mewakili sekolah setiap ada perlombaan seperti LCC, O2SN, maupun lomba model antar-SMA/SMK/MA.
Dan, diruang kepala sekolah sekarang sudah banyak terjejer berbagai piala dan piagam atas nama mereka berdua.
Sebenarnya, bukan mereka saja yang sering ikut lomba. Akib, Bernard, Dhika, Haqi, sering berpartisipasi dalam lomba-lomba antarsekolah tersebut. Bahkan, Ariyan yang sering mendapat julukan playboy, buaya darat, bucin sekolah dan sangat bobrok, pernah memenangkan olimpiade olahraga renang tingkat nasional, bahkan sampai ke tingkat internasional.
Kenapa hanya anggota The Dark Wolf saja yang sering menjadi perwakilan dalam setiap lomba yang diadakan sekolah? Kenapa tidak beri kesempatan untuk siswa-siswi yang lainnya?
Kesempatan itu sebenarnya sudah ada, bahkan para guru sering mengajak murid-murid mereka semua untuk ikut berpartisipasi dalam berbagai perlombaan sekolah. Mereka yang memiliki keahlian dalam bidang tertentu bisa ikutan guna mengembangkan bakat mereka. Tetapi, para guru hanya mendapatkan bermacam-macam keluhan dari mereka, seperti 'Saya takut, buk', 'Saya tidak pede, Pak', 'Saya sering grogian orangnya, Pak', 'Saya Introvert, Buk'. Bahkan, ada yang bilang 'Saya orangnya sangat insecure, Pak', 'Saya punya penyakit Anemia, jadi ketika saya grogi dan gugup nanti tiba-tiba pingsan, yang ada hanya bikin repot. Jadi, saya tidak mau ikut Pak, Buk'.
Hufftt... Ada-ada saja alasan mereka. Sangat bermacam-macam. Entah apa hubungannya Introvert, insecure, dan anemia dengan ikut lomba. Hadeuhhhh ...
Saat ini Alfata sedang berjalan menuju ke kelasnya. Tetapi sebelum itu, ia ingin mampir sebentar ke ruang OSIS guna meletakkan Almamaternya supaya tidak repot ketika dikelas.
Lima langkah dari ruang OSIS, terlihat Keira sang Queen sekolah tengah terduduk dilantai sambil memungut buku-bukuu disekitarnya yang berserakan. Dengan langkah cepat, Alfata menghampiri gadis tersebut.
"Ada apa?" tanya Alfa yang sudah berdiri dibelakang gadis itu.
Keira yang mendengar suara orang berbicara pun mendongak dan melihat kebelakang. Ia terkejut bukan main, seorang waketos dan duta model sekolah yang sangat anti dengan cewek, sedang berbicara kepadanya membuat jantungnya berdetak kencang. Keira pun segera bangkit dan berdiri menghadap Alfata.
"G-gak papa. Tadi bukunya jatuh."
"Oh, lain kali hati-hati!"
Keira mengangguk, setelah mengucapkan itu Alfata pun berlalu ingin masuk ke ruang OSIS. Saat memegang gagang pintu, tiba-tiba Keira bersuara membuat Alfata berhenti sesaat.
"Terimakasih kak Alfa," ucap Keira sembari tersenyum. Kemudian, gadis itu berlari sambil membawa buku-buku yang sudah ia susun tadi. Alfata sedikit melamun dan menatap kepergiannya dengan tatapan yang dalam. Cewek yang disukai Alfata yang dibicarakan Zavian kemarin memang benar dialah Keira.
Selama ini Alfata menahan untuk tidak mendekati Keira, karena ia takut gadis itu risih dengan keberadaannya. Karena rasa sukanya dan Keira jugalah menjadi cinta pertamanya, membuat Alfata membatasi pergaulannya dengan cewek lain. Ia ingin menjaga perasaannya hanya untuk Keira seorang, meskipun cewek itu tidak tahu. Alfa akui bahwa dirinya memang pengecut dalam hal cinta. Baginya, dengan menatap dan menjaganya dari jauh itu sudah lebih dari cukup.
Semenjak tahu Keira berpacaran dengan kakak kelasnya ketika awal masuk SMA, hatinya perih. Ia memutuskan untuk melupakan gadis itu dan fokus terhadap sekolahnya. Bahkan, yang dulunya Alfata sangat mudah bergaul dengan teman-temannya, berubah menjadi dingin dan tertutup. Untung saja Zavian yang sekelas dengannya mengajaknya untuk masuk ke The Dark Wolf. Jabatan Wakil Ketua OSIS itu pun atas paksaan dari Zavian. Jika saja Zavian tidak memaksa nya, mungkin Alfata makin tertutup dan tidak se-famous itu sekarang.
***
"Kak Al pasti minder sama gw, gimana nih."
"Udahlah, Sha. Si Al pasti ngerti kok," ucap Bela menenangkan Alesha. Saat ini, Alesha dan Bela sudah kembali bersekolah. Begitu juga dengan Alina dan yang lainnya. Alesha dan Bela, mereka berdua duduk dikelas yang sama, sebelas MIPA 3. Alina, Jihan dan Khanza sedang duduk di kelas duabelas MIPA 1.
Sedikit akan saya jabarkan masing-masing kelas mereka.
Astrophile Group : (Sebenarnya mereka beranggotakan 10 orang. Hanya 7 orang yang satu sekolah, sedangkan 3 lainnya sedang bersekolah di negara lain. Jadi, dicerita ini lebih dominan menceritakan 7 anggota saja.)
Kelas X :
\=> Chelsea : X IPS 2
\=> Dhika : X MIPA 1
\=> Dhara : X Bahasa 1
Kelas XI :
\=> Alesha, Bela & Ariyan : XI MIPA 3
\=> Bernard, Haqi : XI MIPA 2
Kelas XII :
\=> Zavian & Alfata : XII IPS 1
\=> Alina, Jihan & Khanza : XII MIPA 1
\=> Akib : XII MIPA 2
(Ingat ya, guys. Kadang saya juga sering lupa, huhu ...TT)
...*** ...
To be continued!