NovelToon NovelToon
Cinta Tuan Dokter Yang Posesif

Cinta Tuan Dokter Yang Posesif

Status: tamat
Genre:Tamat / nikahkontrak
Popularitas:13.7M
Nilai: 4.6
Nama Author: Novi Zoviza

Deandra Cantika gadis belia terpaksa merelakan masa mudanya menikah dengan pria yang usianya terpaut jauh dengannya demi membayar hutang kedua orangtuanya.Namun sang pria telah memiliki calon sendiri untuk dijadikannya sebagai istri.

Bagaimanakah Deandra yang biasa dipanggil Dea itu menjalani pernikahannya?. Akankah mereka saling jatuh cinta atau malah berakhir perceraian.

Yuk simak ceritanya dinovel terbaruku.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Novi Zoviza, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Rindu Ibu

Dea melangkah menuju meja makan namun langkahnya terhenti saat ia mendengar sesuatu kebenaran yang membuatnya membeku.

Gadis itu memutuskan kembali ke kamarnya karena masih shock dengan apa yang baru saja ia dengar.

"Gak mungkin...jadi--Dea menggeleng pelan karena tak menyangka dengan apa yang ia ketahui.

Dea mendudukkan dirinya lalu manatap foto seorang wanita yang ia kenali sebagai ibu dilayar ponselnya.

"Bu... kenapa?",isak Dea.

Sementara itu Marisa tampak gelisah karena calon menantunya itu belum juga turun untuk makan malam.

"Kok Dea belum juga turun buat makan malam ya Pa?",ujar Marisa pada mertuanya.

"Sebentar lagi juga turun kamu makan aja dulu",ujar Tuan Wiliam.

"Maaf Nyonya tadi Nona Dea sudah turun tapi kembali lagi ke kamarnya",jawab seorang pelayan yang melihat Dea tadi turun.

"Ma...jangan jangan--

"Dea mendengar pembicaraan kita begitu maksud kamu?",tanya Marisa pada Kaisan putranya.

"Ya bisa jadi...",jawab Kaisan.

"Lusa dia juga akan tau karena bukan Anas yang akan menikahkannya dengan Kalen.Biarlah dia tau sekarang dari pada lusa itu akan lebih menyakitkan baginya", timpal Tuan Wiliam.

"Ma...sebaiknya Mama makan aja dulu nanti kita minta pelayan untuk membawakan makan malam untuknya ke kamar",ujar Kaisan.

"Kaisan benar Ma...",kini Rendra sang suami ikut angkat bicara.

"Baiklah...",jawab Marisa pasrah.

"Mama segitunya perhatian pada gadis itu",ujar Kaira.

"Ra...",Kaisan menyenggol tangan sang adik dengan tangannya.

"Dea tanggungjawab kita sekarang Ra,jika terjadi sesuatu atau sakit keluarganya pasti akan marah pada kita",jawab Marisa.

"Mereka bukankah bukan keluarga kan--

"Ra...makan makananmu",ucap Rendra pada putrinya itu dengan tatapan tajam.

"Ya Pa...",jawab Kaira.

Setelah selesai makan malam Dea tak kunjung juga turun dari lantai atas membuat Marisa makin kuawatir dengan gadis itu.Sebagai seorang ibu hatinya begitu sensitif mengenai seorang anak.Apalagi Dea calon menantu pilihan mertuanya.Saat pertama kali bertemu ia menyukai Dea yang begitu polos dan tak banyak tingkah.Hal itu juga yang membuat Marisa menyayangi Dea layaknya putrinya sendiri.

"Bi...tolong siapkan makan malam untuk Dea ya.Dan tolong antar ke kamarnya!",ujar Marisa pada salah satu pelayannya.

"Baik Nyonya...",jawab pelayan itu patuh.

Pelayan segara mengantarkan makan malam untuk Dea ke kamarnya namun saat pintu kamarnya diketuk tak ada sahutan dari dalam.Hal itu membuat pelayan itu kembali membawa nampan berisi makanan itu ke dapur.

"Loh...Bi kok makanannya dibawah lagi?",tanya Marisa.

"Nona Dea gak bukain pintunya Nyonya.Mungkin lagi tidur",jawab pelayan itu.

"Ya sudah biar saja cek dulu",ujar Marisa diangguki oleh pelayan.

Marisa segera menaiki tangga menuju kamar Dea dilantai atas.Ia sungguh cemas dengan gadis itu sekarang.

Tok tok tok

"Dea... kamu didalam kan Nak,ayo makan dulu",teriak Marisa.

Namun tak ada sahutan dari dalam membuat Marisa makin menggedor pintu kamar itu.Tak lama setelah ya Dea membukakan pintu kamarnya.

Ceklek

"Ah syukurlah kamu bukain pintunya", ucap Marisa bernafas lega.

"Tante...",ujar Dea dengan suara serak seperti habis menangis.

"Dea...kamu baik baik aja kan?",tanya Marisa menangkup kedua pipi Dea dengan tangannya.

"Ya Tante...",jawab Dea dengan senyuman terpaksa.

"Kamu mendengar pembicaraan kita tadi dimeja makan?",tanya Marisa hati hati.

Dea menundukkan kepalanya seraya mengangguk pelan sebagai jawaban.

Marisa membawa Dea kedalam pelukannya dan mendekapnya erat.Ia tau selama ini Dea tak pernah mendapatkan kasih sayang seorang ibu dari ibu tirinya.Hal itu membuat Marisa makin geram dengan keluarga Dea.

Dea kembali menangis tergugu didalam pelukan Marisa.

"Sabar ya Nak...Kakek saat ini berusaha mencari keberadaan Ibu kamu",ujar Marisa menenangkan hati calon menantunya itu.

"Ya Tan-te",jawab Dea dengan suara serak menahan tangisannya.

"Itulah alasan Kakek menikahkan kamu dengan anak Tante agar penderitaan kamu selama ini berakhir",ujar Marisa tersenyum tipis.

"Kamu belum makan malam kan?.Ayo kita akan dulu",ujar Marisa mendapat gelengan dari Dea.

"Aku gak lapar Tante...",jawab Dea.

"Dea...kamu harus akan Nak.Tante gak mau kamu sakit",bujuk Marisa.

"Tapi--

"Sedikit aja ya,yang penting perut kamu gak kosong",ujar Marisa.

"Ya...", jawab Dea pasrah.

Sementara itu disebuah rumah sepasang suami istri sedang makan malam.Terlihat keduanya makan dengan lahapnya.

"Mas...keluarga Atamaja sudah menghubungi kamu lagi gak mengenai pernikahan Dea?",tanya Hayati pada suaminya.

"Belum.Kenapa?",tanya Anas cuek terus melanjutkan makan malamnya.

"Kok belum sih.Kamu kan ayah kandung Dea yang akan menikahkan Dea esok lusa kok mereka gak menghubungi kamu sih?",sewot Hayati.

Anas mengehentikan suapannya,dia baru ingat jika ada sebuah rahasia yang tak istrinya ketahui.

"Mas...kok malah bengong sih?",ujar Marisa.

"Ah...mungkin besok mereka menghubungiku",ujar Anas gelagapan.

Hayati menatap suaminya itu dengan penuh curiga karena merasa ada yang disembunyikan oleh pria itu darinya.

"Kamu gak lagi menyembunyikan sesuatu dariku kan Mas?",tanya Hayati penuh selidik.

"Gak kok sayang...",kilah Anas tersenyum tipis.

"Awas saja kamu sampai menyembunyikan sesuatu dariku",ancam Hayati.

Anas hanya tersenyum mendengar ancaman istriya itu.Yang ia pikirkan saat ini adalah Dea bagaimana perasaannya jika sampai tau jika dia bukanlah--

"Mas...kok kamu melamun lagi sih",sungut Hayati.

"Mas hanya kepikiran kita belum membeli pakaian yang layak untuk menghadiri pernikahan Dea",kilah Anas.

"Kamu benar Mas.Bagaimana jika kita membelinya besok saja",usul Hayati.

"Ya ide yang bagus", jawab Anas bernafas lega akhirnya sang istri percaya juga dengan alasannya.

***

Setelah makan malam Dea kembali ke kamarnya dan duduk dibalkon kamarnya manatap gugusan bintang yang menghiasi langit malam ini.

Gadis itu merenungi apa kesalahannya hingga sang ibu kandung meninggalkannya dengan keluarga yang tak pernah menyayanginya.

Ia masih ingat bagaimana sang ibu pergi meninggalkannya saat itu.Wanita itu berjanji akan menjemputnya tapi hingga sepuluh tahun berlalu tak pernah lagi ia melihat batang hidung wanita yang melahirkannya itu.

"Bu... apakah Ibu tak lagi ingat dengan Dea?",batin gadis itu menitikan kembali air matanya.

Ia begitu rindu dengan sosok wanita lembut yang selalu ada untuknya itu saat ia masih kecil. Mareka dulu hidup bahagia,tapi semua kebahagiaan mereka terenggut setelah hadirnya wanita lain dalam rumah tangga kedua orangtuanya.

Tak banyak kenangan yang Dea ingat akan ibunya tapi yang ia tau ibunya begitu sangat cantik dan berhati lembut.Tapi entah dimana wanita bergelar ibu itu sekarang.Bartahun menunggu berharap wanita itu kembali menjemputnya sesuai janji wanita itu.Tapi semua hanyalah bualan agar saat itu ia tak lagi meratapi kepergian sang ibu.

...****************...

Mohon dukungannya ya Reader...

1
Widi Ynt
pas lah aluna kek tante tante😭🤣🙏🙏
Anisa Lapinky
Luar biasa
Maura
ganteng dan cantik thor trmkasih visualnya🙏
Merry Merr
Luar biasa
Maura
visual faris dan kaira kak
Erna Sudiastuti
Luar biasa
Anonymous
Anaya teh saha
Erda
Luar biasa
Erda
Lumayan
Siti Rofiatin
Luar biasa
Sri Hasanah
makanya di pikir dahulu Tiara
Nizma Mauli
Lumayan
Tiwi
keren
amelia Adwin
mika....thor....🤦‍♀️
amelia Adwin
visualisasi dea donk...
amelia Adwin
ada bukti palagi yg diragukan...
putri.ayu990
kaya mana mika megangnya
duoNaNa
lhah...move on nya cpt amat 🤭
putri.ayu990
ai cinta segi empat sudah ini
putri.ayu990
/Grimace/
ihhh lucu
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!