NovelToon NovelToon
CEO Cantik Si Penggoda Hatiku

CEO Cantik Si Penggoda Hatiku

Status: tamat
Genre:Teen / Romantis / Komedi / Tamat / Perjodohan / Poligami / CEO / Selingkuh
Popularitas:269.8k
Nilai: 5
Nama Author: Ocha Zain

Risty Azalea, gadis cantik yang berasal dari keluarga sederhana bertekad merubah hidupnya menjadi wanita yang sukses dan dihormati semua orang, tapi siapa sangka kisah asmaranya tidak semulus karirnya saat ini. Dia malah jatuh cinta pada Bima Arya Dalwyn, seorang laki-laki menyebalkan dan bermulut tajam yang tidak menyukainya sama sekali. Penasaran kan bagaimana lika-liku perjalanan kisah cinta mereka? Yuk ikuti terus kisah mereka, jangan lupa beri like dan komen ya kesayangan!😍😍

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Ocha Zain, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 2.Bertepuk Sebelah Tangan

"Plakkkkkk..!"

Tamparan keras Helena menggema di ruangan keluarga milik mereka.

"Bima! Jaga sopan santunmu pada daddymu! Tidak seharusnya kamu bersikap kurang ajar pada daddymu! Kami begini karena ingin memilihkan istri yang tepat untukmu, aku yakin suatu saat kamu akan menyesal sudah membantah keputusan kami!" Bu Helena meradang dan seketika membuat Bima menjadi merasa bersalah.

"Sudah sayang kendalikan emosimu," Pak Prabu menenangkan istrinya, "Bima, maafkan daddy dan mommy jika harus memaksa, daddy memiliki hutang nyawa pada Pak Haris sahabat daddy itu, aku berjanji padanya akan membalas kebaikannya dengan menikahkanmu dengan putrinya, agar hubungan kami bukan hanya sekedar persahabatan tapi menjadi keluarga," ucap Pak Prabu sembari menghela nafasnya panjang dan melanjutkan ceritanya, "Dulu aku dan Pak Haris bekerja di tambang di sebuah pulau, sewaktu mommymu sedang mengandung kamu. Kami sama-sama memulai dari nol walaupun kakekmu orang kaya bukan berarti daddy hanya mengandalkan uangnya. Daddy mulai bekerja di pertambangan keluar dari tanah Jawa guna mencari pengalaman dan uang hasil kerja keras sendiri, kala itu tiba-tiba terjadi longsor, sedangkan daddy masih berada di bawah tanah. Semua pekerja berlarian menyelamatkan diri mereka sendiri, tidak satupun seorangpun yang berusaha menolong daddy karena resikonya sangat besar, tapi Pak Haris rela turun kebawah tanah menyelamatkan daddy dan tidak mempedulikan keselamatannya, kami bersyukur kami bisa sama-sama selamat dari tragedi itu dan bisa berkumpul lagi bersama kalian lagi. Sejak saat itu daddy berjanji pada diri sendiri akan membalas kebaikannya, menjadikan keluarga mereka menjadi bagian dari keluarga kita dengan perjodohan ini dan Pak Haris menyambut baik niat daddy dengan bahagia."

Bima terdiam mendengar cerita daddynya, dia tidak bisa membantah lagi. Dia sadar jika saat itu Pak Haris tidak menyelamatkan daddynya pasti saat ini dia akan kehilangan sosok seorang ayah. Dia berfikir untuk sementara dia akan menerima perjodohan ini, dan memikirkan langkah selanjutnya nanti.

"Kenapa daddy baru mengatakan semua ini padaku? Harusnya tidak mendadak seperti ini, jadi aku bisa mengenal lebih dekat calon istriku,"

"Bertahun-tahun daddy mencari keberadaan Pak Haris tapi tidak ada hasil, daddy akui memang kurang begitu maksimal mencarinya karena kesibukan di perusahaan, dan tidak disangka kami malah tak sengaja bertemu satu bulan lalu di sebuah pertemuan antar pengusaha di Ibukota,"

"Bima, pasti akan lebih indah kalau kalian saling mengenal dan pacaran saat kalian sudah halal, mommy yakin kamu menyukainya," ucap Bu Helena dengan lembut.

"Baiklah mom, dad.. aku menerima perjodohan ini,"

"Alhamdulillah.." ucap mereka bersamaan.

"Aku ke kantor duluan dad, mom.. Assalamualaikum.." ucap Bima sembari mencium tangan kedua orangtuanya.

"Wa'alaikumsalam.. Warahmatullahi.. Wabarakatuh.."

***

Hari ini adalah acara lamaran Bima dan Risty. Pak Prabu, Bu Helena dan Bima bersama rombongan mereka datang ke Ibukota langsung untuk melamar calon menantunya.

Hari itu adalah kali pertama Bima dan Risty bertemu secara langsung. Sejenak Bima tertegun melihat Risty yang sangat cantik dengan balutan baju kebaya modern dengan riasan make up yang soft. Sedangkan Risty memandang Bima sekilas dan menunduk lagi, jangan ditanya bagaimana perasaan Risty, dia sangat bahagia, deg-degan dan semakin jatuh hati dengan calon suaminya itu.

"Hei ada apa dengan jantungku tiba-tiba berdetak lebih kencang begini, ahh mungkin hanya perasaan kagum sesaat aja, aku akui dia memang cantik tapi hatiku hanya mencintai Vania saja, tidak ada yang bisa menggantikan Vania dihatiku," ucap Bima dalam hati.

Setelah prosesi lamaran telah selesai, pada keluarga sibuk berbincang hangat bersama dan calon mempelai pengantin duduk bersanding dengan mode sama-sama diam, hingga salah satu kerabat Bima menggoda mereka.

"Hei Kak Bim, tumben diem aja nih! Biasa juga cerewet kayak burung kakak tua," goda Zahra sepupu Bima.

Sontak Bima melotot mendengar ucapan Zahra.

"Diam kamu Ara!"

"Hallo kakak iparku, kenalkan namaku Zahra," sapa Zahra pada Risty.

"Hallo juga Zahra, aku Risty, senang berkenalan denganmu," ucap Risty dengan manis dan lemah lembut.

"Aduuhh selain cantik kakak iparku sangat manis, kok jadi ikutan jatuh cinta ya," goda Zahra sembari menyenggol bahu Bima.

Bima hanya memutar malas bola matanya mendengar godaan Zahra, Zahra adalah putri dari adik perempuan daddynya, dia sangat usil dan pandai bergaul dengan siapa saja.

Sedangkan Risty hanya terkekeh malu mendengar godaan Zahra.

"Kak Bim, apaan sih diem aja! Ajak ngobrol kek Kak Risty, masa' cewek secantik ini dianggurin! Sakit gigi apa gimana nih,"

"Dasar anak kecil ganggu aja! Sana pergi balik ke ketek mamakmu sana!" ucap Bima sembari mendorong pelan adik sepupunya.

Zahra hanya mendengus kesal dan pergi meninggalkan mereka.

"Risty.. maaf kalau adik sepupuku terus menggoda kamu, dia memang rese' dari lahir," ucap Bima tersenyum manis.

Risty yang melihat senyuman manis Bima semakin membuat hatinya berbunga-bunga, dia merasa Bima juga merasakan perasaan yang sama dengannya.

"Tidak masalah Kak Bima, aku sangat menyukainya, dia sangat bersahabat dan manis,"

"Apa kamu ingin makan atau minum sesuatu biar aku ambilkan untukmu?" tawar Bima.

"Boleh Kak, aku ingin minum jus buah saja," jawab Risty.

Kemudian Bima beranjak pergi ke meja untuk mengambilkan Risty minum, belum sempat dia mengambil ternyata ponselnya berbunyi. Dia sangat tahu siapa yang saat ini menghubunginya dan dia menjauh keluar untuk menerima telpon.

"Hallo sayang.. "

"Kamu dimana sayang?" tanya Vania.

"Apa kamu lupa sayang? Dua hari lalu aku bilang kalau aku mau lamaran dengan wanita pilihan daddyku,"

"Astaga, sakit banget hatiku!"

"Jangan bicara seperti itu sayang, aku kan sudah bilang kalau aku tidak mencintai wanita itu sama sekali sayang! Kamu jangan khawatir aku akan membuatnya meninggalkanku nantinya, kamu harus bersabar ya!" rayu Bima.

"Aku takut kamu malah jatuh cinta sama dia kalau terus-terusan tinggal bersama dia,"

"Tidak akan sayang, dia itu hanya gadis desa yang kalem dan terlihat polos sama sekali bukan tipeku, aku rasa aku bisa dengan mudah membodohinya nanti, kamu tenang saja sayang! Jangan memikirkan yang tidak-tidak!"

"Baiklah aku percaya padamu sayang, aku akan selalu setia menunggumu!"

"Terimakasih sayang, love you!"

Kemudian mereka mengakhiri sambungan telepon mereka, dan tanpa disadari perbincangan Bima telah didengar oleh Risty, yang kala itu mencarinya karena Bima tak kunjung membawakannya minum. Agar tidak menimbulkan kecurigaan Risty kembali ketempatnya duduk semula.

Hati Risty begitu hancur mendengar calon suaminya masih berhubungan dengan kekasihnya dan terang-terangan meremehkan dirinya didepan kekasihnya. Dia salah mengira, ternyata cintanya bertepuk sebelah tangan. Tangannya mengepal kuat menahan emosi, rasanya ingin sekali dia menampar calon suaminya itu.

"Br*****k! Semua laki-laki memang sama! Kamu liat saja Bima! Aku akan buat kamu jatuh cinta padaku! Ingat itu aku akan buat kamu bertekuk lutut padaku!" ucap Risty dalam hati.

Tanpa rasa bersalah Bima datang menghampiri Risty dan membawakan minum sesuai pesanannya.

"Maaf kalau lama, pasti kamu sangat haus karena menungguku, aku harus menerima telpon dari kolegaku tadi, aku minta maaf,"

"Tidak masalah Kak Bim," ucap Risty dengan senyuman terpaksa.

Setelah beberapa saat sudah disepakati bahwa pernikahan mereka akan berlangsung dua minggu lagi dan setelah acara lamaran usai, Bima dan keluarganya kembali ke kotanya.

Pak Haris dan Bu Hana mulai sibuk mempersiapkan acara pernikahan putri angkatnya dengan mewah dan meriah. Sedangkan Risty yang sudah mengetahui kebusukan calon suaminya tidak lagi antusias seperti saat akan melangsungkan lamaran kemarin.

Dia bekerja tak kenal lelah seperti biasanya menjadi seorang CEO wanita di perusahaan milik Papa angkatnya. Dia terkenal sebagai CEO wanita yang cantik dan pekerja keras, tapi sayangnya banyak lelaki yang menganggap Risty malah memiliki kelainan penyimpang karena banyak pengusaha muda yang mendekatinya malah selalu ditolaknya. Risty malah sering tertangkap kamera sering jalan dan terlihat mesra dengan Yona asisten tomboynya, padahal kenyataannya mereka hanya sama-sama suka bertingkah konyol dan persahabatan mereka begitu dekat.

Risty sedikit melamun di ruang kerjanya di kantor, dia masih sakit hati mengingat kelakuan calon suaminya itu.

"Boss.. Jangan banyak melamun! Harusnya saat ini Boss bahagia mempersiapkan pernikahan dan memilih gaun pernikahan sendiri," seru Yona pada Boss cantiknya.

"Hmmm.." Risty terlalu malas untuk menanggapi asistennya.

"Apa yang membuatmu risau Boss? Ayo ceritakan padaku, jangan ada rahasia diantara kita Boss!"

"Hmmm.." Risty hanya memutar malas bola matanya.

"Kalau Boss tidak mau cerita, kita putus saja! Sampai disini saja hubungan kita, Boss tidak menganggap ku sekarang!" ucap Yona pura-pura merajuk dan Risty hanya terkekeh.

"Coba kamu laki-lak ya Yon, mending aku lari dan nikah sama kamu aja Yon! Kamu selalu ada dan setia padaku Yon,"

"Yon.. Yon.. emang namaku YONO Boss! Udah aku bilang berkali-kali panggil aku "Nana" Boss! Boss tau nggak sampai di cafe langganan kita aku jadi sering dipanggil Mas Yono sama waiters disana!" Yona merajuk lagi dan Risty semakin terbahak.

"Iya deh iya.. Terimakasih ya Nana sayang, kamu jadi bikin moodku lebih baik, udah jangan bahas macem-macem dulu, suatu saat aku bakal cerita ke kamu kok, sekarang belum saatnya, oke!"

"Baiklah Boss cantik, udah jam makan siang nih, tunggu aku bawakan Jus dan burger kesukaanmu ya!" ucap Yona dan Risty tersenyum mengangguk, kemudian Yona berjalan keluar ruangan Risty.

Risty sangat bersyukur memiliki asisten sekaligus sahabat yang sangat mengerti dirinya.

***

Dua minggu telah berlalu kini Bima telah duduk didepan penghulu bersama mempelai wanitanya. Setelah mengucapkan ijab qobul di saksikan semua tamu dan keluarganya akhirnya mereka telah resmi menjadi suami istri. Acara mereka berlangsung di kediaman mempelai wanita, di Mansion milik Pak Haris.

Bima sedikit terkejut mengetahui bahwa Risty hanyalah putri angkat Pak Haris pada saat Ibu Aminah memperkenalkan diri sebagai ibu yang sebenarnya.

Bima merasa dia bisa membatalkan perjodohan ini karena Risty nyatanya hanya putri angkat dan Pak Haris sebenarnya tidak memiliki putri, tapi Bima masih memiliki perasaan. Dia menekan egonya agar tidak mempermalukan orangtuanya. Dia lega akhirnya dia memiliki alasan kuat untuk meninggalkan istrinya nanti demi bersama kekasih tercintanya.

Setelah rentetan acara pernikahan telah usai, kini sepasang pengantin baru itu sedang berada di kamar pengantin mereka.

Sang laki-laki telah membersihkan tubuhnya dan mengistirahatkan tubuh lelahnya di ranjang milik istrinya. Dia sedikit deg-degan juga karena baru pertama kali tidur seranjang dengan seorang wanita, dia hanya memainkan ponselnya untuk sekedar membuat matanya agar cepat mengantuk.

Tapi bukannya mengantuk, dia malah melotot dan pandangan matanya menjadi segar saat melihat pemandangan indah tiba-tiba muncul didepan matanya, dan dengan susah payah dia menelan ludahnya dengan kasar.

1
Nurul Huda
Buruk
Wy Ky
keren
aca
bodoh mending cerai
linamaulina18
emng d dunia novel g ada yg bs cari sndr y pasti ujungw d jodohkan kyk cwe n cwo g laku aja
Silvia Adelin
gajel
Silvia Adelin
Samapi eps ini nyesel bet bacanya
Ocha Zain
Terimakasih ya kak sudah mampir 🙏🙏☺️☺️
Firman Junior
kirain bima udh tobat sewaktu anak y msk rimah sakit..ngajak angga sholat d mushala...ee. msh .....end ...
Firman Junior
dari awal entah udh brp flash back
ahyuun.e
huh males bnget sama si alfi, baru aja bnyak duit dkit udah mau dideketiin cow, dlu aja ngak ada duit sibuk kerja sok g respon org dketin, pas udah bnyak duit bisa suka sama cow lain trus ditinggal bentar blik ke ibukota dah nyantol cowo lain wkwksk
ahyuun.e
wahhh cakepp thorr, thanks thor di ksih bonus
ahyuun.e
termakasih bnyak author yg sudah merampungkan ceritanya dengan epik, semoga kedepannya lebih di permudah dan perlancar lg dalam dunia penulisannya, terus semngaatt thor
ahyuun.e: aamiin, semoga smua do'a baiknya kembali kpd author, semngaat terus berkarya thor
Ocha Zain: Amiinn Ya Robbala'laminn.. Terimakasih banyak Kak, atas semangat, doa dan dukungan.,🙏🙏🙏😘😘 Smg sehat sll kak
total 2 replies
ahyuun.e
nah baru tau rasa kami gendis, biiar tau kmu kuasa suami mu gak bisa nolong perbuatan mu, krn suami sendirilah yg akan ikut menghukum mu
ahyuun.e
udah kejadian aja baru nyesel lu ben, udah tau maminya jahat, ampe kakaknya bunuh diri, dan tau klo maminya juga gak suka sama ria, dan trus coba msukin arletta kehidupan lu, malah lu nya enggak tegas sendiri, membiarkan trus peluang kejahatan trus hadir, udah gtu aja baru deh lu nyesel, untung ria gak knpa" pdhal lg hamil, gmna klo mereka smua menggoy huh dasar beno beno mang ngeselinn


btw thanks thor udah up 2 uluh" sarangheo thor semngaaat trus thor up satu" ngak papa thor asal jngan lama" thor
ahyuun.e
hayoo thor semangaat lebih bnyak lg thor upnya
ahyuun.e
wealaah thor thor, nunggunya lama bnget upnya cuma satu 😑, lbih semangat lagi thor
Ilham Risa: Hai kak, mampir juga yuk kak ke novel aku "ketika suami ku mendua" makasih kak 🙏
total 1 replies
ahyuun.e
dasar gendis gak inget umur, matanya cuma kebuka sama yg gemerlap aja, sampe tega mau bunuh cucunya sendiri
ahyuun.e
upnya dua dong thor jngan satu"
ahyuun.e
asik aja bacanya
ahyuun.e
wkwkskk ujung"nya, semoga chris enggak nyerah deh, scrakan dia juga pembisnis terkenal
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!