NovelToon NovelToon
ILMU HITAM

ILMU HITAM

Status: tamat
Genre:Horor / Tamat
Popularitas:90.3k
Nilai: 4.8
Nama Author: L-viie Ann

Santet, teluh, pengasihan, Dan banyak lagi sebutan tentang ilmu hitam. Yang digunakan oleh segelintir orang sebagai jalan pintas untuk menyelesaikan setiap masalahnya.
Perkara tersebut tidak dapat dihindari, karena sudah ada dari jaman dahulu kala.
Cerita kali ini masih ada sangkut-pautnya dengan cerita horor SERUNI.
Saya sajikan dalam versi berbeda, semoga para reader menyukainya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon L-viie Ann, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAGIAN 10

" Ini kasus pembunuhan "

Berita tentang kematian Intan menyebar, menjadi trending topik dalam lingkup kampus. Tapi masih menjadi misteri, siapa pelakunya ?

Intan adalah anak yang baik. Tidak memiliki musuh, dia juga sangat cerdas. Dan si pelaku cukup sadis. Intan di pukul hingga babak belur, dan ditenggelamkan sampai merenggang nyawa.

Sepertinya ada dendam khusus si pelaku kepada Intan. Hanya saja, yang menjadi pertanyaan besar. Kenapa Intan malah merebut Ringga dari Lucy ? Disaat ia sudah menjadi mayat hidup. Dan tidak ada satupun yang curiga dengan itu.

Canaya memicit pelipisnya, ini kasus cukup rumit. Apa hubungannya Intan dengan Antaka?

" Polisi belum bisa menangkap pelakunya, karena tidak ditemukan apapun di tubuh Intan " Ucap Loli.

Dian geleng-geleng kepala, ia pun merasa pening kepala memikirkan kematian Intan yang penuh misteri.

Kalau saja Intan bukan pelakor antara Ringga dan Lucy , mungkin mereka masa bodoh. Tapi ini juga berkaitan dengan Ringga dan Lucy . Mungkin juga bisa berkaitan dengan kegilaan keduanya.

Sampai saat ini Ringga dan Lucy masih sering kerasukan. Setan itu sudah bilang kalau mereka telah terikat dengan Ringga dan Lucy sejak lama. Jadi sangat mustahil untuk pergi kecuali perintah dari majikannya.

Sedangkan Aksara dan Rohan sibuk mencari keberadaan Antaka. Mereka datang ke rumah Antaka. Namun rumah itu sudah hancur terbengkalai.

Menurut penduduk desa setempat, setelah kematian orang tua dan adiknya yang hampir bersamaan. Antaka hilang bagaikan ditelan bumi. Tidak ada kabar berita ataupun dimana dia tinggal sekarang. Apakah dia sudah mati Ataukah masih hidup?

Aksara dan Rohan saling berpandangan satu sama lain. Mereka kembali dengan tangan kosong.

" Jadi orang tua dan adik Antaka meninggal bersamaan ?" Tanya Rohan.

Aksara menarik nafas dalam-dalam, jika benar ? Maka tidak beda jauh dengan kedua orangtuanya. Yang mati secara tragis sebulan setelah kedatangan Bapak dan Adik Antaka ke rumah.

Ibu dan Bapak Aksara mati terpanggang di rumah nya. Tubuh mereka terpotong-potong menjadi beberapa bagian. Sesuatu yang mustahil bukan jika itu karena kebakaran sampai bisa terpotong-potong. Tapi anehnya, polisi tidak menemukan jejak orang lain di rumah itu.

Ataukah memang sangat sulit mencari jejak pembunuh nya, sebab rumah Aksara sudah hangus menjadi debu.

" Aksara, Apakah Ibumu yang melakukan ini ?" Tiba-tiba Rohan mengatakan sesuatu yang cukup mengejutkan bagi Aksara.

Hingga dia terpaksa menepikan mobilnya di bahu jalan.

" Apa maksud mu?" Tanya Aksara, hatinya sedikit tersinggung Rohan membawa nama Ibunya yang sudah meninggal.

" Bukankah Ibumu yang berjanji akan membereskan keluarga Antaka"

Aksara diam, ia mencoba mengingat kejadian yang sudah dua puluh lima tahun berlalu. Jika benar ini ulah Ibunya ? Bagaimana dia melakukan nya?

" Kau jangan gila Han, aku selalu melihat Ibuku di rumah. Dia tidak pernah pergi kemana pun. Bagaimana caranya dia melakukan semua itu ? Kau dengar sendiri tadi kan? Jika kedua orang tua Antaka dan adiknya meninggal secara berurutan. Tiga hari begitu "

Rohan menghela nafas berat.

" Apa kau percaya ilmu hitam ? Sekarang yang terjadi kepada anak-anak kita ada sangkut pautnya dengan ilmu hitam. Mustahil orang yang tidak memiliki ilmu bisa mengendalikan setan dan memerintahkan mereka melakukan satu pekerjaan "

Aksara diam, itu benar baginya. Tapi apakah Ibunya benar-benar pelaku atas kematian keluarga Antaka ? Apakah beliau menggunakan ilmu hitam ?

TIDAK !!!

Aksara menggeleng cepat.

" Ibuku tidak memiliki ilmu hitam, mustahil !" Aksara menepis semua nya. Dia sangat mencintai Ibunya.

" Ibumu memang tidak punya, tapi dia bisa membayar orang untuk melakukannya "

Kepala Aksara berdenyut sakit, semakin terlihat petunjuk semakin pusing dia menerima kenyataan.

" Tolong kau yang nyetir mobil, kepala ku pusing Han"

Rohan menyanggupi permintaan Aksara, mereka berpindah tempat duduk.

Aksara mengambil obat, dia meminum nya untuk meredakan nyeri di kepalanya. Sesaat kemudian dia tertidur karena pengaruh obat yang dimakannya.

" Aksaraaaaaaa "

Sebuah suara lembut berdesir di cuping telinga, Aksara membuka mata nya perlahan. Ia terkesiap kaget melihat kedua orang tuanya di ikat dengan tubuh yang terpisah.

Bagian kepala dan badannya di gantung, kedua kaki sampai ke pangkal paha juga digantung mendampingi bagian tubuhnya seperti seorang jagal menggantung kaki sapi.

Sedangkan kedua tangannya di paku di dinding. Yang lebih mencengangkan adalah tubuh Lucy , putri semata wayangnya.

Dililit kawat berduri hingga sulit untuk bergerak. Di bagian bawah kaki nya terlihat seorang perempuan kurus kering merangkak sambil menjilati darah yang keluar dari bawah perut Lucy .

Di sebelah nya ada Ringga , ia dirantai sambil terus dicambuki oleh seekor manusia kera.

Aksara tercekat, dia tidak bisa berkata apapun. Tiba-tiba dari samping muncul seorang perempuan yang sangat familiar sekali wajahnya. Dialah Antaka, penampilan nya memakai pakaian serba hitam. Kedua belah matanya pun memakai celak hitam. Menambah kesan tegas bila menjeling tajam.

" Hay!! Kita bertemu lagi Aksara " Sapa Antaka, gadis itu tersenyum namun terlihat mengerikan.

Aksara terkejut, ia bangun dari tidurnya. Dan menemukan dirinya sudah berada di rumah. Alya, sang istri pun telah tidur memunggungi di sebelah nya.

Aksara menghela nafas lega, ternyata itu semua hanya mimpi. Dia perlahan merapat lalu memeluk tubuh Alya dari belakang. Kebutuhan biologisnya memanggil, diciumnya punggung sang istri yang terbuka.

Aroma melati tercium lembut. Aksara mengernyit heran. Tumben Alya menggunakan parfum beraroma melati ? Tidak seperti biasanya.

" Kau merindukanku ?"

Aksara mengernyit heran, itu bukan suara Alya. Sontak Aksara membalikkan tubuh Alya, dan betapa terkejutnya ia melihat Antaka .

Dia melompat menjauh hingga terjatuh ke lantai. Antaka tertawa lepas, Aksara terus berlari keluar dari dalam kamarnya. Dan menemukan dirinya bukan berada di rumah yang biasa ditempati. Melainkan sebuah gubuk tua terbuat dari bambu.

" Tolong !!! Tolong !"

" Aksara bangun !! Aksara !!!"

Rohan menepuk wajah Aksara berkali-kali, tapi Aksara tidak bangun juga. Mereka sudah tiba di rumah, sudah hampir setengah jam Rohan berusaha membangunkan Aksara. Tapi tetap saja tidak bangun-bangun.

Akhirnya pembantu nya datang mengambil air putih, setelah membaca sholawat dan doa-doa khusus. Ia menyiramkan air itu ke wajah si majikan.

Barulah Aksara kelabakan terjaga dari tidurnya. Ia terlihat kebingungan, dan tiba-tiba memeluk Rohan erat-erat.

" Tolong Han Toloooong... Antaka... Antaka ingin membunuh ku "

" Tenang Aksara, kamu hanya mimpi. Kita sudah sampai di rumah mu" Jawab Rohan.

Aksara tercengang, ia memperhatikan ke sekeliling. Rupanya benar kata Rohan, dia sudah ada di rumah. Ada Alya dan beberapa pembantu nya menunggu.

Aksara menghela nafas lega, sungguh sangat mengerikan semua mimpi yang dialami nya.

1
Qiara
ka..ga ada lanjuatan nya..aku dah bolak-balik tp tetep ga ada
Punyae Ruruh
Luar biasa
niex
laris...lariisss
Natasya Lia
luar biasa thor. jgn lma" thor kisah lnjutannya . kegantung gitu. ttep semngt
Biah Kartika
lanjut dong
Biah Kartika
aduhai gus gus .. 😊
Biah Kartika
waduhhh ibu tirinya eva ini yang bikin eva keguguran, itu dia tau padahal gak ada yang ngasih tau dan haduhh apa dengan suami eva dan ibu tiri ini ya??
Biah Kartika
sangking paniknya gus 😅
Biah Kartika
wkwkwk iblisnya takut si tabok pakai baskom 🤭🤣
Dinda
sayang sekali harus berakhir disini padahal ceritanya bagus banget😢
Whi Tut
😂😂
Nazwa Natania Hamzah
lanjut thor ceritany
Muchamad Ikbal
Biasa
Afri
padahal ceritanya bagus dan seru ..
Acchh Thor .. aku pada mu
🥰🥰💪💪💪
Hamliah Lia
sampai bab ini baru paham cerita y aku dukung antaka klu gitu
Dhina Ragil
😭😭😭😭
Poetri Ammor
ko jd kaya di gantung gimi cerita nya
Monic Aza
next thor
Lia Mulyanti
ditunggu jilid 2 nya Thor cerita canaya
Cicie Naka Yoshie
yah kak liee...knp di tamatin sih ceritanya😭
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!