NovelToon NovelToon
MENJADI ISTRI SEKALIGUS IBU DALAM SEKEJAP

MENJADI ISTRI SEKALIGUS IBU DALAM SEKEJAP

Status: sedang berlangsung
Genre:Romansa Fantasi / Ibu Pengganti / Cinta Beda Dunia / Mengubah Takdir / Transmigrasi ke Dalam Novel / Dunia Lain / Angst
Popularitas:33.9k
Nilai: 5
Nama Author: Rreannaf

Ariana Anjayina, berumur 19 tahun, yang saat ini sedang menjalani masa-masa kuliahnya. Suatu hari, ia mengetahui hal yang sangat menyakitkan dan membuatnya kehilangan konsentrasi saat ia sedang mengendarai motornya. Karena tidak fokus, tiba-tiba saja truk dengan berkecepatan tinggi itu menghantam dan menabrak motor yang sedang dikendarai oleh Ariana. Saat itu juga, Ariana dinyatakan telah tewas di tempat.

Ariana membuka matanya, melihat-lihat ke arah sekitar. Tunggu, apa ini? ternyata dia berada di rumah sakit?

"kamu sudah bangun?" tanya seorang pria berahang tegas, berhidung mancung, serta memakai kemeja berwarna hitam dibaluti dengan dasi berwarna merah. Ia berdiri di depan pintu sambil memasang mukanya yang datar

Ariana terkejut, lalu melirik ke arah pria itu "siapa dia?" pikirnya. Ariana menelan ludahnya dengan susah payah, lalu ia pun berbicara "ganteng." ucapnya, tanpa ia sadari

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Rreannaf, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Salah Paham

Ariana mengulurkan tangannya, ingin menyentuh pundak Alea untuk menenangkan nya.

Karena ia rasa, sikap Alea saat ini adalah bentuk traumanya terhadap perlakuan mamanya selama ini.

Ia tahu, tidak akan mudah untuk membuat Alea menghilangkan rasa takut dan traumanya selama ini. Tetapi selama Ariana berada di tubuh ini, ia akan berusaha membuat Alea menjadi seseorang yang ceria, sama seperti anak seusianya.

Saat ingin menyentuh pundak Alea, tiba-tiba tangan Ariana ditepis begitu saja.

Ia melirik ke arah seseorang yang sudah menepis tangannya, Ariana tertegun. Ini anak pertamanya, Raffenta Aycha.

"Mama baru pulang dari rumah sakit, seharusnya beristirahat bukan nyiksa Alea," ucap Raffenta dengan nada sinis.

Raffenta pun menarik Alea untuk menjauh dari Ariana.

"Alea, kamu tidak apa-apa?" tanya Raffenta seraya mencoba menenangkan Alea yang masih setia dengan posisi menundukkan kepalanya.

"Ada apa ini?"

Reynand baru saja pulang, dengan memasang wajahnya tampak seperti menahan marah.

Karena Reynand berpikir, bahwa istrinya melakukan tindakan kekerasan lagi kepada anaknya.

Reynand menghelakan nafasnya, sembari memijat keningnya. "Raffen, bawa Alea masuk ke kamar." perintahnya.

Raffenta pun membawa Alea pergi menuju ke kamarnya, sesuai instruksi papanya.

Setelah Raffenta dan Alea pergi, Reynand mencoba untuk berbicara kepada orang yang ada di hadapannya saat ini, istrinya.

"Lagi sakit gini, kamu masih sempat ya mukulin anak kamu sendiri?"

Ariana mengernyitkan keningnya, dan mencoba untuk meluruskan apa yang terjadi. "Gue cuman mau mencoba untuk menenangkan Alea ta-"

Belum lagi Ariana menyelesaikan omongan nya, tetapi Reynand segera memotong pembicaraannya.

"MENENANGKAN? MENENANGKAN ALEA?" tanya nya dengan emosi yang sudah meluap-luap. Siapapun yang melihat itu tidak akan ada yang berani mendekat kepadanya.

"Lucu sekali rasanya mendengar itu. Kamu ga mukulin anak-anak aja aku udah bersyukur," sambungnya lagi, dengan nada bicara yang sudah sangat pasrah.

Ariana terdiam, ia tidak tahu harus berkata apa. Sepertinya luka yang di berikan oleh pemilik tubuh ini ke keluarga begitu dalam. Ia sangat mewajarkan kemarahan Reynand saat ini.

Beberapa saat, mereka berdua hanya terdiam. Reynand yang sedang meredamkan emosinya, dan Ariana yang kini tengah ribut dengan pikirannya sendiri.

"Aku mau masuk ke kamar." Ucap Reynand, lalu melangkah untuk menuju kamarnya.

"Gue ikut."

Reynand menghentikan langkahnya, lalu membalikkan badannya, ia mengernyitkan keningnya. Menatap heran, "Kamu bilang apa tadi?" tanya nya untuk memastikan yang ia dengar tadi.

Ariana menelan ludahnya dengan susah payah, bodoh sekali. Mengapa bisa-bisanya mulutnya ini tiba-tiba berkata seperti itu.

Terlebih lagi ia kan aslinya belum menikah. Akn terasa aneh sekali kalau tiba-tiba ia tidur seranjang dengan pria, suami orang lagi.

Reynand menatap, dan menunggu Ariana untuk menjawab pertanyaan nya.

Ariana yang di lihat seperti itu pun menjadi canggung, terlebih lagi di tatap oleh cowo ganteng.

Ia berdehem, dan berkata "Engga jadi," jawab nya dengan pipi yang sudah merah, seperti kepiting rebus. Sepertinya ia sedang salting dengan suami orang saat ini.

Reynand mengangguk, sepertinya ia sedang berhalu. Mana mungkin istrinya ingin tidur seranjang dengan nya.

Segera Reynand membalikkan tubuhnya, dan ingin melangkah, tetapi langkahnya terhentikan lagi.

"EH EH SEBENTAR,"

"Antarin gue ke kamar," pintanya.

Reynand melangkah kan kakinya menuju kamar milik Ariana.

Ya, yang Ariana baca di dalam novel itu, tertulis bahwa memang Reynand dan Ariana memiliki kamarnya masing-masing. Aneh sekali

Ia mengikuti Reynand dari arah belakang, sibuk melirik-lirik ke arah sekitar, Ariana sampai-sampai tidak sadar bahwa kini kening nya ter-tubruk dengan bidang dada milik Reynand.

"Awhh," ucapnya, seraya mengusap keningnya.

Setelah itu Ariana langsung tertegun, wah bidang dada milik Reynand ternyata cukup besar. Apa lelaki ini rajin pergi nge-gym?

Ariana segera menepis pikirannya yang tidak berguna itu.

"Ini kamar kamu." ucapnya, dan melangkah kan kakinya menjauh pergi meninggalkan Ariana.

1
my favorit
thor kok gak di lanjutin sih cerita nyaaa ?
yusilham
lanjut thor
my favorit
ayok thor semangat buat cerita nya udah nunggu dari lama nihh thor
Rahma Intan
Luar biasa
my favorit
hari ini update 2 kali doang thor
Sripuan
Luar biasa
my favorit
rajin rajin thor,cerita nya seru banget cok
my favorit
sering sering update dong thor
my favorit
update yg banyak dong thor
Butterrenz: nanti ya, lagi sibuk huhuu😔🙏
total 1 replies
my favorit
update dong thorr masa cuman 1 kali doang
Butterrenz: Sudah yaa🫰🫰
total 1 replies
Moh Rifti
up
Butterrenz: Sudah yaa🥰❤️
total 1 replies
my favorit
thor lama banget update nya
Butterrenz: maaf, lagi sibuk huhu. Tapi author usahakan untuk update setiap hari🤗❤️
total 1 replies
Putra Satria
/Scare/yah seneng banget author nich di buat gantung/Grievance/tegany dirimu Thor/Whimper//Cry/
Butterrenz: biar pada penasaran hehe 🥰🥰
total 1 replies
S
lanjut thor gue dukung deh jangan lama-lama applaudnya nanti keburu pembacanya kabur
Butterrenz: oke siapp🥲🤗
total 1 replies
Ida Rohani
next lagi dong thor jangan kelamaan ya di tunggu lho/Applaud//Determined//Angry//Determined//Angry/
my favorit
rajin rajin updatenya thor
Putra Satria
penasaran berat' aku/Pooh-pooh//Pooh-pooh/
Putra Satria
apa tu yg MW di katakan Ariana y/Scare/cerita nya gantung/Scare//Whimper/
my favorit
update lebih banyak dong thor
Butterrenz: hari ini di usahain update yang banyak, pantengin terus ya!! 🤗🤗❤️
total 1 replies
my favorit
lanjutt donggg
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!