NovelToon NovelToon
SISTEM SURGAWI TERTINGGI

SISTEM SURGAWI TERTINGGI

Status: tamat
Genre:Fantasi / Petualangan / Tamat / Fantasi Timur / Reinkarnasi / System
Popularitas:7.5M
Nilai: 4.7
Nama Author: Faisal Fanani

Menceritakan tentang seorang pemuda bernama Bai Chen yang bereinkarnasi ke Universe Kultivator dan ternyata ini semua tidak kebetulan begitu saja.

Bai Chen telah terjerat dengan sebuah takdir yang menentukan nasib Alam Semesta, dia akan mengetahui semuanya jeratan takdir itu ketika dia sudah mengumpulkan semua hal mengenai 'Kebenaran Dunia'.

Dengan bantuan Sistem, apakah Bai Chen akan mengetahui rahasia dibalik 'Kebenaran Dunia' itu ? Menarik untuk diketahui, apalagi ditambah dengan bumbu komedi, romansa dan pengkhianatan, jangan sampai tidak dibaca!

Salam Sistem.
Faisal Fanani.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Faisal Fanani, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Chapter 30 - Kesepakatan Dramatis

“Kalau boleh tahu ada keperluan apa sehingga membuat orang yang menghancurkan Keluarga Sheng dalam sekejap datang menemui saya yang rendah ini” ucap Ni Shen dengan sedikit berhati - hati dengan perkataannya.

“Oh, cepat juga ya berita ini menyebar, tapi baguslah kalau gitu, semuanya jadi lebih mudah” jawab Bai Chen.

“Kalau begitu kamu sudah tahu kan kenapa aku ingin bertemu denganmu ?” tanya Bai Chen masih dengan ketenangannya.

“Kalau saya tidak salah menebak, anda ingin membeli penginapan ini untuk dijadikan tempat tinggal sekaligus menjadi sebuah markas, bukan begitu Tuan Bai Chen” ucap Ni Shen.

“Ohoo, tebakan anda sangat tepat, sepertinya anda menyelidiki ku dengan sangat teliti tuan Ni Shen” enteng Bai Chen sambil sedikit mengeluarkan tekanan kultivasinya.

Ni Shen belum sempat menjawab pertanyaan Bai Chen, dia merasakan ada hawa membunuh yang mengarah kepadanya.

“Dan hei assassin yang dibelakang jangan mengeluarkan hawa membunuh yang begitu kuat kepadaku atau kau akan merasakan kekuatanku” ancam Bai Chen sambil mengeluarkan sedikit hawa membunuhnya.

*Deg

Semua orang terdiam seketika melihat hawa membunuh yang begitu besar dari Bai Chen, dan enam assassin pengawal Ni Shen itu langsung turun dari atap dan keluar dari belakang ruangan tersembunyi untuk melindungi Ni Shen.

Ni Shen juga agak sedikit terkejut, tapi melihat ini dia bisa yakin jika dia bisa meminta bantuan kepada Bai Chen, maka masalahnya akan segera selesai.

“Mohon maafkan pengawal saya tuan, mereka semua hanya tidak ingin terjadi apa - apa dengan saya, mohon dimaklumi” timpal Ni Shen sambil menyuruh keenam assassinnya untuk minta maaf juga.

“Hei Nona, kenapa kamu mengeluarkan hawa membunuhmu padaku tadi” pertanyaan Bai Chen yang diarahkan kepada salah satu dari enam assassin itu.

“Mohon maafkan hamba tuan, saya tidak sengaja melepaskan hawa membunuh saya dikarenakan saya tadi melihat anda tidak sopan terhadap tuan Ni Shen yang merupakan kepala Keluarga Ni” ucap assassin itu.

Ni Shen berusaha untuk menutupi identitasnya, tapi malah anak buahnya sendiri yang membocorkannya. Dan yang lebih menariknya lagi sebenarnya perempuan yang membocorkan identitasnya adalah anak dari Ni Shen.

“Hmmm, kamu memiliki pengawal yang sangat setia Ni Shen atau sekarang kupanggil kepala Keluarga Ni” ucap Bai Chen.

“Tuan jangan bercanda, apalah daya saya jika dibandingkan dengan tuan” ucap Ni Shen dengan merendah.

“Ay.. Kepala Keluarga kenapa harus merendahkan diri dihadapannya” ucap assassin itu lagi.

“Diam kamu… Ini adalah urusan penting, kamu jangan mengganggu atau aku akan menghukummu dengan hukuman keluarga jika masih mencampuri urusan penting ini” ancam Ni Shen kepada assassin perempuan itu.

“Sudahlah, aku tahu itu putrimu bukan Pak Tua Ni Shen, tapi aku tidak peduli dengan urusan kalian, jadi sekarang, apakah aku boleh membeli penginapan ini ?” pertanyaan Bai Chen bertubi - tubi dan juga membuat harapan permintaan tolong Ni Shen sedikit meredup.

“Tuan jangan salah paham dulu, kami sebenarnya ingin meminta tolong kepada tuan untuk membantu kami, kami juga akan memberikan penginapan ini untuk menjadi salah satu hadiah” ucap Ni Shen dengan sangat berharap, karena permasalahannya yang cukup rumit dia harus meminta tolong kepada Bai Chen.

“Kenapa aku harus menolongmu, apakah aku seorang panti sosial yang selalu menerima orang yang meminta tolong ?” tanya Bai Chen dengan sedikit nada sarkas.

“Tapi tuan, dengan kekuatan tuan, saya yakin bisa menyelesaikan masalah ini” ucap Ni Shen lagi, masih dengan nada yang berharap.

“Sudahlah ayah, orang ini sepertinya tidak ingin menolong kita, kita minta tolong kepada orang lain saja” ucap putri Ni Shen yang tapi menjadi salah satu assassin.

Bai Chen masih tidak peduli dengan ocehan dari anak Ni Shen yang lumayan kurang ajar untuk seukuran perempuan, tapi dalam pikiran Bai Chen, memang biasa jika seorang putri dari keluarga besar sedikit sombong.

“Dan kamu pemuda bodoh, berani sekali menolak permintaan dari ayahku, asal kamu tahu ayahku merupakan salah satu orang penting Keluarga Ni Pusat di ibukota kekaisaran” ucap anak dari Ni Shen.

“Terus kenapa ya ? Apakah setelah kamu berkata seperti aku akan takut dan lari dari sini” jawab Bai Chen dengan sedikit menyindir ke arah perempuan itu.

“Kamuuuuuuu, jangan lupa juga sekarang teman - temanmu ada di dalam penginapan ini, jika saja ayahku mau menggunakan ancaman, sudah dari tadi kamu akan me…nu…rut…” ucap perempuan itu dengan akhir yang terbata - bata karena Bai Chen terlihat marah dengan perkataannya.

“Ohh, aku luruskan, semua yang berhubungan denganku adalah saudaraku, berani sekali mengancamku dengan nyawa dari keluargaku, sepertinya hanya kematian yang bisa membungkam mulutmu itu” ucapan Bai Chen sambil mengeluarkan hawa membunuh yang lumayan pekat dan mengarah kepada perempuan itu.

“Bukankah kamu sudah menyelidiki ku dengan teliti Pak Tua Ni Shen, aku paling benci orang yang mengolok dan menggunakan keluargaku untuk mengancamku” ucapan Bai Chen kepada Ni Shen seperti sambaran petir yang keras.

‘Bagaimana aku memiliki putri yang begitu bodoh sehingga menyebabkan tuan Bai Chen marah, ditambah lagi semua permintaan ini juga juga demi dirinya’ batin Ni Shen.

“Tuan, mohon beri kesempatan sekali lagi untuk mendidik putri saya tuan, saya berjanji dia tidak akan pernah membuat masalah dengan tuan lagi” ucap Ni Shen dengan hampir bersujud di depan Bai Chen.

“Pak Tua aku tahu dia bukan anakmu, kenapa harus kamu memohon sampai bersujud seperti itu kepadaku, kenapa tidak biarkan aku membunuhnya saja untuk mengurangi beban yang kamu pikul ?” tanya Bai Chen.

“Tu..an, bagaimana anda tahu, di seluruh wilayah selatan kekaisaran ini tidak ada yang mengetahui hal itu, ataukah anda mata - mata dari kekaisaran untuk membawanya kembali ke kekaisaran ?” tanya Ni Shen dengan sedikit siap dengan posisi menyerang karena informasi yang selama ini dia simpan rapat - rapat bisa ada yang mengetahui.

“Tidak penting bagaimana aku tahu, tapi aku bukan salah satu dari mata - mata yang kau sebutkan tadi, jawab dulu pertanyaanku” ucap Bai Chen.

*Urrrghhh

Suara muntahan darah perempuan itu terdengar, Bai Chen memang belum melepaskan hawa membunuhnya. Melihat hal itu, Ni Shen tidak terima dan ingin mencoba menyerang Bai Chen.

“Sudahlah Pak Tua, kamu tidak akan menang melawanku dalam kondisimu yang masih sakit itu, eh, meskipun kamu di kondisi puncakmu tetap tidak akan bisa mengalahkanku sih” enteng Bai Chen sambil memasang muka meremehkan.

“Aku tahu batasku, aku melakukan ini agar perempuan bermulut kasar itu bisa sadar bahwa tidak selamanya dia berada diatas dan memang ada kalanya merendahkan diri kepada yang lain, karena manusia itu hidup bersama tidak sendirian” ucap Bai Chen sambil melepaskan hawa membunuhnya.

“Terimakasih Tuan telah melepaskan anak saya, atau lebih tepatnya keponakan saya” jawab Ni Shen.

Perempuan yang masih kesusahan bernafas itu memaksakan diri untuk bertanya karena dia kaget dengan informasi yang barusan dikatakan ayahnya itu.

“Ayah, apakah aku memang bukan anakmu ? Bukankah yang selama ini merawatku hanya kamu ayah ? Ayah bercanda kan kalau ayah bukan ayahku” tanya perempuan itu bertubi - tubi sambil matanya ingin menangis.

“Kamu bisa diam dulu nggak ? Apakah masih mau aku siksa karena telah mengancam keluargaku” ancam Bai Chen dengan bersiap - siap seperti ingin mengeluarkan hawa membunuhnya.

“Tidak usah cengeng, kamu akan tahu sendiri ketika Paman Ni Shen menceritakannya” ucap Bai Chen sudah mulai sopan memanggil Ni Shen.

“Baiklah meskipun aku juga tidak berhak untuk ikut campur sebenarnya, tapi aku sedikit penasaran dengan ceritanya, bisa kau ceritakan sekarang Paman Ni Shen ?” ucap Bai Chen.

“Baik Tuan Muda, saya akan menceritakannya” ucap Ni Shen juga lebih ramah lagi, dia mengira awalnya Bai Chen seperti yang lain yang hanya mengandalkan kekuatan, tapi lebih dari itu malah mencoba untuk menghukum keponakannya itu.

“Nama anak saya atau lebih tepatnya keponakan saya adalah Ni Lam, jadi …” ucap Ni Shan sambil terus bercerita.

“...”

“...”

“...”

“Jadi begitu ceritanya tuan muda, saya juga bingung, dengan kondisi saya yang sekarang, saya tidak akan mampu menghalau mereka semua jika mereka sudah bergerak” ucap Ni Shen.

1
MLDS gaming
sinting gak tuh? /Facepalm//Curse/
Bagian Pendaftaran Cristal Biru Meuligo
Luar biasa
Iskandar Yunaeni
mulai bagus lagi
Iskandar Yunaeni
mana acara ngesex nya...
Iskandar Yunaeni
Sexnya mana
Iskandar Yunaeni
Mana thor cerita Selangkangannya...ayo ngesex dong
Iskandar Yunaeni
kalau maunya cerita sex yg fulgar dong. jgn tanggung tanggung... ga masuk akal loo thor
Iskandar Yunaeni
jagoan fokusnya cuma nge sex aja...masa masih dewa sejati aja kultivasinya, padahal PP & PS nya banyak.
Iskandar Yunaeni
ini bukan cerita kultivasi tapi cerita sex...
Iskandar Yunaeni
kebanyakan urusan sex aja. lebih baik cerita sex aja thor..
Iskandar Yunaeni
Ga seru thor...masa Bai chen tdk meningkatkan kultivasinyq...ga bagus dan ga masuk akal..lama2 ini cerita...
Iskandar Yunaeni
terlalu bertele tele
Iskandar Yunaeni
Bai chen kenapa jadi budak istrinya...pelacur aja ditakutin
Iskandar Yunaeni
Asli mantap deh
Vincent Roger
Luar biasa
Iskandar Yunaeni
hancur
Iskandar Yunaeni
Menegangkan
Iskandar Yunaeni
Mantap banget dah
Iskandar Yunaeni
Luar biasa
Iskandar Yunaeni
Lumayan
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!