NovelToon NovelToon
I AM NOT ADELIA

I AM NOT ADELIA

Status: tamat
Genre:Tamat / Reinkarnasi / Time Travel / Aliansi Pernikahan / kelahiran kembali menjadi kuat / Transmigrasi / istri ideal
Popularitas:1M
Nilai: 5
Nama Author: Fitria ardila

Diakhir hidupku, akira sangat menyesal karena tak pernah menikmati hidup dan jika tuhan memberi ia kehidupan kedua maka ia akan hidup bersenang senang.

Tapi nyatanya hidup tetaplah sebuah perjuangan bukan hanya tempat untuk bersenang senang.

"Adelia yang kamu selamatkan itu sudah mati, Jendral Agra. Dia sudah mati. Dan aku bukanlah Adelia Putri Kerajaan Akris, aku bukan adik dari sahabat mu, aku bukan tuan putri yang hidup lemah lembut dan pemalu. Aku adalah jiwa yang berasal dari masa depan."


Penasaran gimana Akira yang pindah ke tubuh Adelia menjalani hidup di dunia kuno yang penuh dengan trik,
cus baca 👉👉

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Fitria ardila, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

bab 28

Hari ini Adelia kembali bangun siang dan Asa pun di salahkannya karena tidak membangunkan padahal pelayan kecil itu sudah berteriak teriak di depan pintu kamar untuk membangunkan Adelia.

"Pergi kamu sana! aku tidak butuh lagi bantuan kamu," ucap Adelia masih kesal dengan Asa.

Raut wajah Adelia tampak begitu suram dengan alis yang berkerut, seperti gunung yang siap mengeluarkan lahar panas.

"Maafkan aku Nyonya," ucap Asa dengan sendu.

Adelia sama sekali tak menoleh kearah Asa dia masih fokus pada makan pagi yang sudah kesiangan itu. Akhirnya Asa pun pergi.

Setelah Asa pergi Adelia pun makan dengan cepat karena ada pertemuan yang terlambat ia datangi. Ia tidak tau apakah rekannya masih menunggu atau tidak.

Asa sudah makan dan sekarang mengganti pakaiannya dengan pakaian laki laki dan ia juga menajamkan alisnya dan memberikan sentuhan make up hingga membuat dia tampak seperti tuan muda yang tampan dan cantik.

Setelah selesai Adelia mengendap ngendap dan menatap ke arah kediamannya seperti menatap orang yang ia cintai lalu ia memberikan bentuk hati kesana.

Hal ini dilakukan untuk mengibuli prajurit yang mematai sehingga mereka berpikir kalau Adelia yang menyamar ini adalah selingkuhan Adelia.

Akhirnya Adelia bisa terbebas dari prajurit itu, tapi dia tidak bisa juga memastikan kalau prajurit itu terkibuli oleh dia.

"Anda sungguh tak menghargai waktu, nona." tiba tiba sebuah suara mengejutkan Adelia.

Bahkan Adelia baru menginjakan kaki di depan pasar tapi dia sudah disambut oleh lelaki berpakaian coklat sederhana tapi masih terlihat gagah saat dipakai orang itu.

"Aku minta maaf untuk itu, aku ketiduran," ucap Adelia sambil berjalan berdampingan dengan orang itu.

Mereka tampak seperti kakak adik karena tinggi yang berbeda.

"Aku tak menyangka akan bekerja sama dengan orang yang begitu tidak tau aturan," ucap pria itu dengan nada arogan.

"Apakah kau tidak berkaca dengan dirimu sendiri, kamu tidak mungkin masuk ke dalam jeruji besi jika kamu tidak melanggar aturan," ucap Adelia melihat sinis kearah pria itu.

Pria itu terkekeh mendengar ucapan Adelia.

"Aku melanggar aturan yang tidak aku sukai, tapi untuk kedisiplinan hidup aku punya aturan sendiri. Sebenarnya untuk apa kamu membebaskan ku?" ucap pria itu.

"Untuk apa lagi kalau bukan untuk menjadi pengawalku," ucap Adelia dengan santai lalu memasuki sebuah restoran yang cukup ramai.

"Aku adalah Abimayu, seorang petinju kelas atas dan bahkan dulu kaisar sangat menghargai ku, kamu pikir aku bisa patuh kepadamu?" tanya Pria yang bernama Abimayu itu dengan nada arogant.

"Kamu memang Abimayu, tapi bukanlah seorang petinju kelas atas lagi sekarang kamu hanya seorang tahanan yang ditahan karena membunuh selir kaisar sebab dia menggodamu, tidakkah itu sedikit menjijikan," ucap Adelia sambil menuangkan teh untuknya lalu ia menuangkan untuk Abimayu.

Adelia menghirup aroma teh tersebut lalu ia meminum teh itu dengan pelan.

"Aku hanya malas saja melihat wanita jalang itu," ucap Abimayu lalu ia juga meminum teh tersebut.

Orang orang tidak menyadari bahwa Ada Abimayu disini karena wajah dan postur badan Abimayu yang berubah, kalau untuk wajah dia memang memakai topeng tapi untuk badan itu karena dia dipenjara dan tidak mendapat gizi yang cukup.

Adelia tersenyum melihat Abimayu meletakkan gelas.

tak tik tak tik

ketukan jari Adelia di atas meja yang seperti irama jam, lalu tak sampai dua menit wajah Abimayu langsung berubah.

"Apa yang kamu masukkan ke dalam teh ku?"

.

.

.

bersambung

jangan lupa like and vote ya

salam hangat dari author

1
ira rodi
trs para selir jendral kemana semua...waktu itu mereka terluka krn penyerangan tp tdk ada kabar sehat kembali atau kabar kematian...
ira rodi
agtau mungkin lotus yg sengaja membakar istana akris supaya kaisar mengira ayah ibu dan kakak adelia mati....padahal fia disembunyikan lotus....krn mmg adivo yg adalah sahabat lotus....
ira rodi
atau mgkn ini hanya alasan kaisar saja supaya lotus bisa keluar dari kerajaan dan membuat pasukannya menjadi kuat jika suatu saat adelia memberontak....krn takutnya jendral agra bakal memihak istrinya....
Andriyati
jadi si sya ini biang kerok nya,, pasti bilang si Ares yg mutusin dia dan gak mw bertanggung jawab,, ya sebagai keluarga pasti marah adik nya di perlakukan begitu,,
asya yussi
Luar biasa
Isti Rohani
Baha
Tiwik
Luar biasa
Nurwana
hancurkan Adelia....
Nurwana
serasa saya nonton film... seru sekali.
Nurwana
makin seru.
Irvan Bere
menarik
Nurwana
keputusan mu itu jendral akan membawamu dalam penyesalan dalam seumur hidupmu.
Wahyu Purwati
ini lanjut disini apa novel baru kak? kok gak lanjut
FERA Z
di tunggu kisah adega
jancookk
MC lemah..di genjot lansung patuh..jiwa modren ny gak berlaku..
Ida Sopiah
jnnnnnnnbbn
Rizky Anindiya
kaisar gila .ingin tak racun rasa nya🥴
Akun Tiga
gak ada menariknya kalah ama pemeran lakinya
siti rohimnah
Lumayan
siti rohimnah
Biasa
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!