NovelToon NovelToon
Married With My Ketos

Married With My Ketos

Status: tamat
Genre:Tamat / Nikahmuda / Nikah Kontrak / Cinta Seiring Waktu / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:598.9k
Nilai: 5
Nama Author: Nonaniiss

Alea Shiena adalah seorang siswi sekolah menengah atas yang selalu terlambat ke sekolahnya dan selalu mendapatkan hukuman dari Regantara Agrata yang menjabat sebagai ketua OSIS. ia di kenal sebagai si paling disiplin karena terkenal selalu mendisiplinkan semua siswa yang terlambat sekolah atau membuat masalah. hingga suatu saat sebuah pertemuan kedua keluarga mengubah segalanya. mereka terpaksa menikah karena perjodohan orang tuanya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nonaniiss, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

KEDATANGAN MERTUA

Saat ini Alea maupun Regantara tengah panik sambil memindahkan baju-bajunya ke kamar Alea karena orang tuanya akan mengunjungi mereka. Mereka takut jika orangtua mereka tahu bagaimana hubungan mereka sebenarnya.

"Cepetann Al bentar lagi sampai." kata Regantara.

"Iya bawel banget sih Lo. Bantuin Napa." kata Alea dengan kesalnya

Akhirnya setelah beberapa saat menghilangkan jejak ketidaksehatan dalam hubungan mereka, kini suara mobil pun terdengar memasuki halaman rumah mereka. Dengan segera Alea membuka pintu begitupun Regantara yang mengikuti dari belakang.

"Wahh pa kita udah di sambut aja nih." kata Sussy dengan. Tersenyum manis.

"Sore ma pa ..." kata Alea dengan tersenyum.

"Gimana kabar kamu? Sehat kan? Udah lama banget mama ngga kesini lagi ya setelah terkahir itu kapan ya pa mama lupa." kata Sussy.

"Ngga papa ma. Kita baik-baik aja kok." ujar Alea

Mereka masuk dan mengedarkan pandangannya melihat sekeliling rumah sementara Alea dan Regantara hanya tersenyum saja dengan canggungnya.

"Kalian tuh emang nunda punya anak apa gimana? Udah lama loh. Mama pengen cepet-cepet punya cucu. " kata Sussy yang membuat keduanya hanya tersenyum saja.

"Hehehe bentar lagi kayaknya ma." kata Regantara yang membuat Sussy menoleh begitupun juga Erlangga.

"Maksudnya?" tanya Sussy sementara Alea menyenggol Regantara dengan tatapan kesalnya.

"Istri aku lagi hamil 3 Minggu ma. Ya kan sayang." Kata Regantara dengan merangkul Alea dan tersenyum padanya sehingga membuat Alea juga ikut tersenyum saja.

"Serius Rey? Sayang kamu hamil?" tanya Sussy dengan antusiasnya pada Alea.

"Hehehe i iya ma. Baru 3 Minggu " jawab Alea dengan pasrahnya.

"Wah hahahaha pa, sebentar lagi kita bakal punya cucu loh hahaha." teriak Sussy dengan kegirangan.

"Kalian nggak bohongin kami kan?" tanya Erlangga dengan menatap Regantara tajam.

"Mana mungkin Rey bohong pa. Bentar." kata Regantara dengan mengambil foto hasil USG waktu lalu.

"Yaallah akhirnya. Pa lihat ini. Mama seneng banget tau. kamu jaga kandungan kamu baik-baik ya atau nggak kamu nggak usah ke sekolah dulu lah, belajar dari rumah kan bisa, nanti biar papa bicara sama kepala sekolah." kata Sussy yang membuat Alea terkejut.

"Alea bakal terus ke sekolah sampai mungkin usia kandungan 5 bulanan ma, karena pastinya udah kelihatan perut aku yang bakalan membesar kan. bakal bosen banget kalau di rumah terus. Ya kan sayang." kata Alea dengan menyenggol Regantara.

"I iya ma. Aku sama istri ku udah diskusi kok soal ini mama sama papa tenang aja." ujar Regantara.

"Apa mama kamu udah tau kalau kamu hamil?" tanya Sussy.

"Enggak ma. Rencananya mau bikin kejutan juga kaya mama sekarang." jawab Alea.

"Wah ide bagus itu. Nanti mama kasih clue sedikit deh sama mama kamu biar main ke sini hehehe. Selama ini Rey nggak nyakitin kamu kan?" tanya Sussy.

"Kalau aku ngidam dia nggak ngizinin aku buat beli apa yang aku mau ma. Gimana coba kalau anaknya ileran pas lahir." jawab Alea yang membuat Regantara terkejut.

"Ehhh...."

"Bener Rey?? Kamu gimana sih, istri kamu itu lagi hamil muda dan biasanya kalau hamil muda itu bawaannya ya ngidam terus jadi kamu sebagai suami harus siaga dan beliin apapun itu yang istri kamu mau karena itu bukan kemauannya melainkan anak kamu yang mau." kata Sussy.

"I iya ma. Mana Rey tau." ujar Regantara dengan menatap Alea kesal sementara Alea tersenyum penuh kemenangan saja

"Dia suka nyuekin aku ma." tambahnya lagi yang membuat Regantara terkejut.

"Apa sih??nggak ya nggak pernah gue kaya gitu ke Lo." kata Regantara dengan kesalnya.

"Loh kok manggilnya elo gue?" tanya Sussy dengan herannya

"Jangan bohong dong sayang, aku nggak pernah kaya gitu ya." kata Regantara.

"Kamu juga jadi suami yang peka Rey. nggak semua keinginan bumil itu bisa di ungkapkan dengan kata-kata. Kadang kita sebagai suami juga harus peka dan ngerti sendiri sama keinginan istri." timpal Erlangga.

"Tuh dengerin kata papa kamu." kata Sussy dengan membenarkan ucapan suaminya.

Regantara menatap Alea dengan kesalnya. Ia jadi tahu akal bulus gadis itu mengadukannya pada orangtuanya, ya agar dia kena marah.

"Iya pa iya. Lagian mana mungkin sih aku nggak nurutin apa yang istri aku mau. Aku kan sangat mencintai dia pa." kata Regantara dengan merangkul Alea dan menekan leher gadis itu dengan sedikit keras.

"Iya ma aku juga sangat mencintai mas Regantara." ujar Alea yang tak ingin kalah. Ia juga memeluk pinggang Rey sambil mencubitnya dengan keras alhasil membuat Rey langsung melepaskan tangannya.

"Yaampun kalian romantis banget sih. Mama jadi inget waktu jadi pengantin baru sama papa hehehe." kata Sussy dengan terkekeh.

Setelah orang tuanya pulang keduanya pun kembali ke setelan awal mereka. Regantara menatap nyalang Alea sementara gadis itu hanya tersenyum kecil saja seolah mengatakan dialah yang menang kali ini.

"Ngapain Lo ngomong kaya gitu di depan nyokap bokap gue hah??" Tanya Regantara.

"Eisttt nggak boleh ngegas ya. Atau kalau nggak aku telpon mama lagi nih." kata Alea.

"Bilang aja gue nggak takut." kata Regantara.

"Oke kalau gitu " kata Alea dengan mengeluarkan hp nya tapi langsung di rebut oleh Regantara.

"Sekarang mama papa udah tahu kalau gue hamil anak Lo. Dan Lo harus bisa ambil keputusan Rey. gue nggak akan maksa Lo buat mempertahanin pernikahan kita dan itu terserah Lo, cuman kalau anak ini udah lahir, dia bakalan sama gue dan nggak akan gue biarin Lo ngambil dia dari gue." kata Alea yang membuat Regantara terdiam.

"Gue nggak mau tahu selesaiin masalah Lo sama Lolly dan ambil keputusan secepatnya. Gue mau kepastian dari Lo Rey." kata Alea.

"Al tunggu..." kata Regantara dengan memenangi tangan Alea.

"Malam ini Lo ada waktu kan? kita keluar makan mau?" tanya Regantara yang membuat Alea heran.

"Kemana?" tanya Alea.

"Ke restoran lah yakali makan makanan di pinggir jalan." kata Regantara.

"Ahhh iya gue jadi inget angkringan mbak har. Kita kesana ya ." kata Alea dengan semangatnya yang membuat Regantara langsung berekspresi datar.

"Gue mau ngajak Lo ke restoran Alea ngapain Lo malah milih makan di pinggir jalan sih." kata Regantara dengan kesalnya.

"Enak loh." kata Alea.

"Nggak. Nggak bisa. Pokoknya malam ini Lo ikut gue." kata Regantara yang membuat Alea mengerucutkan bibirnya saja dengan kesalnya.

"Iya iya gue ikut." kata Alea dengan berdecak kesal.

"Yaudah istriku sayang cepetan siap-siap gih bentar lagi berangkat." kata Regantara yang membuat Alea bergidik.

"Lah katanya nanti malam. Ini masih sore, masih jam 5." kata Alea.

"Ganti baju cepet atau gue bantu gantiin." kata Regantara.

"Ck iya iya ... mesum banget sih Lo." kata Alea dengan kesalnya.

"Mesum mesum gini tapi Lo suka kan sama gue." kata Regantara yang membuat Alea memukulnya dengan keras.

"Enggak ya." kata Alea.

"Nggak salah kan." kata Regantara.

"Bodo amat lah terserah Lo aja. terus gue harus pakai baju apa nih." kata Alea.

"ya baju yang Lo punya lah masa iya pakai baju gue gimana sih Lo." kata Regantara.

"Ya kan baju gue banyak. ntar kalau gue pakai kaos oblong Lo marah marah." kata Alea dengan malasnya.

"Ehhh Lo mau kemana?" tanya Alea ketika Regantara tiba-tiba saja pergi .

"Ya milihin baju buat Lo lah." kata Regantara.

Ia melihat semua baju Alea dan beberapa dres yang tergantung di lemari hingga pilihannya jatuh pada sebuah dress bewarna hitam dengan lengan dan bawah leher yang transparan.

"Pakai Iki." kata Regantara kemungkinan berlalu keluar untuk ganti baju. Tapi beberapa saat kemudian ia kembali ke kamar Alea dimana gadis itu tengah memakai bajunya.

"Rey!!!! Ketuk dulu Napa sih gue lagi ganti baju nih." seru Alea dengan kesalnya sambil menutup tubuhnya menggunakan selimut.

"Bagian mana sih yang belum gue liat. Alea Alea, lu pikir saat Lo pingsan di bathtub waktu itu, siapa yang gantiin baju Lo?" kata Regantara yang membuat Alea terkejut.

"Lo emang pinter banget ya nyari kesempatan dalam kesempitan. Jangan jangan Lo juga ngapa-ngapain gue lagi." kata Alea dengan menatap Regantara curiga.

"Lo ngarep gue ngapa-ngapain Lo ya?" tanya Regantara dengan mendekati Alea sementara gadis itu sudah terduduk di kasur karena tidak bisa mundur lagi.

"Rey Rey...."

"Apa sayang...." ucap Regantara dengan nada sedikit berbisik kemudian semakin mendekatkan wajahnya ke wajah Alea sementara gadis itu sudah menutup matanya dan hanya bisa pasrah saja dengan apa yang akan terjadi setelahnya.

"Lo ngarep bisa ciuman sama gue? Hahahah mimpi!!! Udah cepetan ganti baju." kata Regantara yang membuat Alea berdecak kesal.

"Semoga kamu nggak niru dia ya sayang." gumam Alea dengan mengelus perutnya sehingga membuat Regantara menoleh saja.

1
1%
mampir kak
Rohimatul Amanah
bagus
Qaisaa Nazarudin
Kok nama sama Argantara??
Qaisaa Nazarudin
Lho kok ada Alur kecelakaan dan meninggal sih.huaaaaa😭😭😭😭
Dian Sari
bikin saya menangis 😭😭😭
Nda_Zlnt
keren 👍
Adinda
coba rey jgn dibuat meninggal/Sob//Sob//Sob/
Elizabeth Zulfa
hadeeeccchhh.... ini keluarganya alea gak ada ksihannya sama sekali ke alea za... udah tau anknya mau tenangin pikiran dulu mlah nyuruh sumber masalah itu NYUSULIN.. kn za prcuma aja dong dia jauh2 buat tenangin diri klo akhirnya dia tetep gak bisa tenang... masalah memang prlu dihadapi gak dihindari tpi kasih jeda waktu lah buat brpikir dengn tenang krna khdupan rumah tangga itu gak dijalani 1-2hri aja tpi bakal selamanya klau bisa sampai maut memisahkan.. tpi klo blm juga heppy & tenang tuh pikiran eh mlah si sumber msalah muncul kn jdi capek , lelah lagi jiwa raga
moonlight: hehehe makasih kk udah ninggalin jejak dan baca cerita ini❤️❤️❤️
total 1 replies
Elizabeth Zulfa
bagus al.. emang Rey prlu digituin...
biar kapok... klo prlu jngn pulang krmh ortumu tpi kmna gitu dulu buat sementara biar pikiranmu tenang
Elizabeth Zulfa
sedikit ketuaan mnurutku klo untuk anak SMA kls 2... kurangvimut dan lucu
Elizabeth Zulfa
aaaahhh... pengen liat Rey nyesel thoooooorrrr
Elizabeth Zulfa
laaaahhh... nma pacarnya kok ganti... diawal Livy skrng lolly??
dinintan
niatnya cari hiburan, malah mewek gk karuan :(
Idha
seru sih tp gak asyik krn bkn rey 😏😏😏 gak jd ngasih bintang
@sulha faqih aysha💞
baca bab ini banyak mengandung bawang nyesek bacanya 😭😭😭😭
moonlight: makasih kakak cantik udh baca ceritanya ❤️❤️❤️
total 1 replies
@sulha faqih aysha💞
anaconda kalau udah ketemu sarang pengennya ngerem terus ya Rey 😂😂
@sulha faqih aysha💞
Rey anak lho pengen balas dendam karena lho sering cuekin emaknya 😄😄
nikmatin aja Rey
lagi bucin bucinya eh sekarang suruh menjauh gimana enak ga Rey di posisi sebaik
@sulha faqih aysha💞
kalau kaya baru kerasa
merasa kehilangan kan lho
@sulha faqih aysha💞
aku bacanya bab ini nyesek banget 😭😭
sabar Al badai pasti berlalu
@sulha faqih aysha💞
bener bener ya Rey pengen di bejek kali udah sikapnya bodoh amat tapi ga ngertiin juga
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!