NovelToon NovelToon
Obsesi Gila Ayah Temanku

Obsesi Gila Ayah Temanku

Status: sedang berlangsung
Genre:Nikahmuda / Duda / CEO / Ibu Pengganti / Cinta Paksa / Beda Usia
Popularitas:10.5k
Nilai: 5
Nama Author: patrickgansuwu

"Kamu itu milik saya, seluruh tubuh kamu juga milik saya! Hanya saya yang boleh menikmatinya."
~ Vicky Salvino

•••
Azila Anastasya, sosok gadis cantik berusia muda itu harus menghadapi kenyataan bahwa dirinya merupakan incaran dari sosok lelaki yang tak lain adalah ayah sahabat dekatnya sendiri. Azila tentu tak percaya, kehadirannya ke rumah sahabatnya justru menjadi awal mula malapetaka ini terjadi.

Vicky Salvino, duda tampan kaya raya yang telah bertahun-tahun ditinggal sang istri itu sudah lama tak merasakan kenikmatan duniawi. Sebab itulah Vicky mengincar Azila, teman dari anaknya. Sejak lama Vicky mengagumi gadis itu, bahkan ia bertekad memiliki Azila seutuhnya.

Mampukah Vicky mewujudkan keinginannya?
Atau justru Azila dapat kabur dari kejaran lelaki itu?
Baca yuk kelanjutan kisah mereka disini!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon patrickgansuwu, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 16. Lepas landas

"A-apa dad? Daddy lagi bercanda kan??" ujar Ceisya yang masih terkejut bukan main.

Ya setelah Vicky mengakui bahwa ia amat menyukai Azila, kini Ceisya tampak syok berat seolah tak percaya kalau papanya itu menyukai sahabatnya sendiri. Pantas saja selama ini sikap Vicky terhadap Azila selalu berlebihan, bahkan mereka bisa sampai bercumbu di rumahnya.

Vicky menggelengkan kepalanya kali ini, ia coba meyakinkan Ceisya kalau perasaan yang ia rasakan ini memang benar adanya. Ya Vicky sangat menyukai Azila dan tak mungkin bisa melupakan gadis itu, ia juga tak rela jika harus berpisah dalam waktu yang lama dengan Azila. Apalagi, Azila pergi ke luar negeri setelah terlibat konflik dengan putrinya.

"Enggak, daddy gak lagi bercanda. Semua yang daddy bilang itu sesuai fakta, karena daddy memang mencintai Azila. Itu sebabnya daddy ada disini sekarang," ucap Vicky.

Ceisya langsung menarik tangannya lepas dari genggaman pria itu, ia menangis terisak dan masih begitu syok. Sama sekali tak pernah ia duga, kalau papanya akan menyukai sahabat yang selama ini sangat dekat dengannya.

"Ini gak mungkin dad, aku gak percaya daddy bisa suka sama Azila. Pasti daddy cuma bercanda kan?" ucap Ceisya.

"Sekali lagi daddy tegaskan ke kamu, daddy gak bercanda. Daddy emang suka sama Azila, bahkan daddy mau Azila jadi milik daddy seutuhnya. Jadi pengganti mommy untuk kamu," tegas Vicky.

"Gak, itu gak akan terjadi dad! Sampai kapanpun semua itu hanya ada di angan-angan daddy aja! Azila gak mungkin jadi pengganti mommy!" ucap Ceisya.

"Kamu jangan kayak gini ya Ceisya! Lebih baik kamu ikut daddy sekarang, ayo kita temui Azila dan bujuk dia supaya gak jadi pergi ke luar negeri! Daddy pasti akan sangat kehilangan dia nantinya," ucap Vicky.

"Daddy udah gak waras ya? Gak mungkin aku mau lakuin itu, aku juga gak mau restui hubungan daddy sama Azila!" ujar Ceisya.

Karena kesal, Ceisya memutuskan pergi begitu saja dari sana. Kini Vicky dibuat bingung apakah harus mengejar Ceisya, atau menemui Azila di dalam sana. Namun, kemudian ia memilih menyusul putrinya dan membujuk gadis itu agar tidak membenci dirinya.

"Cei, tunggu sayang! Dengerin daddy dulu, kamu jangan langsung ambil keputusan sendiri dong!" teriak Vicky.

"Cukup dad, gak ada yang perlu aku dengerin lagi! Dengan daddy bilang kalau daddy suka sama Azila, itu aja udah bikin aku sakit hati banget dad! Daddy jahat!" ucap Ceisya.

"Gak gitu cei, please dengerin daddy dulu! Berhenti sayang!" pinta Vicky.

Akhirnya Ceisya berhenti melangkah sambil terus meneteskan air mata, ia melirik ke arah Vicky yang juga ikut terhenti di dekatnya. Vicky tampak senang karena Ceisya mau menurutinya, cepat-cepat pria itu meraih tangan putrinya dan berbicara padanya.

"Gitu dong sayang, kamu jangan sedih lagi ya! Daddy ini benar-benar serius sama Azila, gak tahu kenapa setiap di dekat Azila tuh daddy selalu merasa nyaman. Tolong dong kamu ngertiin perasaan daddy!" ucap Vicky.

"Oh ya? Terus perasaan aku gimana, dad? Masa iya aku harus diam dan terima kalau daddy nikah sama teman aku?" ujar Ceisya.

"Apa salahnya? Azila kan masih single, daddy juga udah gak punya pasangan lagi sekarang. Kalau kita berdua menikah, gak ada masalahnya kan?" ucap Vicky.

"Segampang itu daddy bicara? Iya memang gak salah, tapi cara daddy itu salah. Pokoknya aku gak ikhlas ya kalau daddy sampai nikah sama Azila!" tegas Ceisya.

"Kenapa sayang?" tanya Vicky keheranan.

"Ya karena dia itu sahabat aku, aku ngerasa gak enak aja kalau Azila sampai nikah sama daddy. Apalagi, daddy udah sempat hampir lecehin Azila kan!" jawab Ceisya.

Vicky terdiam, lagi-lagi Ceisya mengungkit hal itu di depannya. Ceisya pun menarik telapak tangannya, lalu memilih pergi dari sana. Vicky berusaha mengejarnya, akan tetapi tiba-tiba seseorang menahan pundaknya yang membuatnya tidak bisa kemana-mana.

"Haish, apaan sih ini?" saat Vicky menoleh, sesuatu yang tak terduga terjadi.

Bugghhh

Satu pukulan mendarat di wajahnya, sang empu terkejut dan sampai terhuyung memegangi wajahnya yang memerah itu. Vicky sungguh tak menyangka, ia melirik ke arah orang itu dan melihat Amar lah yang berdiri disana sambil menatap tajam.

Sementara itu, Azila dan mamanya telah berada di dalam pesawat. Mereka duduk sesuai nomor yang mereka dapatkan, kebetulan Azila mendapatkan tempat duduk di dekat jendela. Sehingga, ia dapat melihat sekilas pemandangan di luar sana.

Namun, tiba-tiba bayangan wajah Ceisya muncul tepat di jendela itu. Azila terbelalak, ia coba mengusapnya dan membayangkan kalau Ceisya benar-benar ada disana. Akan tetapi, semua itu tak bisa terjadi karena kini wajah Ceisya telah menghilang.

Reflek Azila menatap sekeliling seolah mencari-cari bayangan itu lagi, yang membuat mamanya merasa heran dengan tingkah gadis itu. Zahra pun menyentuh pundak putrinya, coba menanyakan apa yang terjadi padanya saat ini.

"Kenapa nak, hm? Kamu cari apa?" tanya Zahra dengan lembut.

"Eh eee a-aku gapapa, aku juga gak cari siapa-siapa. Itu tadi kayak ada sesuatu yang ganggu pikiran aku, tapi sekarang udah aman kok ma," jawab Azila dengan gugup.

"Hm, kamu mikirin Ceisya ya pasti? Mama yakin kamu pasti berat banget kan buat pisah sama teman kamu itu," ucap Zahra.

"Umm..."

Perlahan Azila menundukkan wajahnya, namun Zahra menarik dagunya agar kembali mendongak ke arahnya. Zahra berusaha menenangkan putrinya, ia tak mau Azila terus-terusan bersedih seperti itu.

"Sudah ya, nanti kamu kan bisa hubungi Ceisya lagi kalau kita udah tiba di Swiss!" bujuk Zahra.

"Ah, gausah ma. Kita gak perlu hubungi dia, a-aku juga gak mikirin dia kok. Mama salah tebak, justru aku ini kepikiran sama papa. Kita kan bakal jauh dari makam papa," ucap Azila.

Ya Azila sengaja menggunakan papanya sebagai alasan untuk berbohong pada mamanya, ia melakukan itu agar mamanya tidak terus-terusan menduga kalau ia sedang memikirkan Ceisya. Meski sebenarnya, sejak tadi ia memang tidak bisa melupakan Ceisya dari pikirannya.

"Oh gitu, gapapa kamu gak perlu mikirin papa ya sayang! Mama yakin, papa pasti ikut senang kok karena kamu dapat beasiswa kuliah di luar negeri!" ucap Zahra.

"I-i-iya ma, andai aja papa masih ada. Terus papa lihat keberhasilan aku ini, pasti papa bakal bangga kan ma?" ucap Azila.

"Tentu, pasti sayang." Zahra tersenyum, lalu menarik putrinya ke dalam pelukannya. Ia kecup kening gadis itu dan mengusap punggungnya dengan lembut.

Tak lama kemudian, pesawat yang mereka tumpangi mulai berangkat dan lepas landas dari bandara itu. Ya keduanya masih terus berpelukan, namun entah mengapa wajah Ceisya lagi-lagi muncul di pikiran Azila.

...~Bersambung~...

...JANGAN LUPA LIKE+KOMEN YA GUYS YA!!!...

1
sella surya amanda
lanjut
Bunda HB
Terlalu polos dan bodoh iku,otak pinter tpi cara pikir yg lain ziro.skrg ijasah asli gk bisa diambil.apa lgi bos nakal pandai mutar kata fitnah.masuk mulut srigala jatan syila
pat_pat: hhe kn dblg dia nak polos🥺
total 1 replies
Aqil Aqil
mnktkn om vikyx
sella surya amanda
lanjut
Aqil Aqil
sngt luar biasa
Aqil Aqil
wahh...slnjtx apkah yg trjdi,hnx outhor yg tau,lnjt ya kk outhor jngn lm2 upx.
Dewi hartika
wah terkejut nech, next thor..
Bunda HB
Lah dalah gk bisa keluar dri mulut harimau ini syila...
Erni Nofiyanti
masuk kandang buaya deh
Gabutz
kpn update thor?
pat_pat: nnti klo byk yg nnyain
total 1 replies
Widya Ayu Saputri
pingin tau reaksi si om waktu ketemu azila lagi
pat_pat: si omnya udh msk rsj
total 1 replies
sella surya amanda
lanjut
Gabutz
lanjut thor yang banyak
sella surya amanda
lanjut
Erni Nofiyanti
apa mamanya udh meninggal
pat_pat: sprtinya bgtu🥲
total 1 replies
Bandar Jayalampung
mudahan ceisa di tolongin
Bandar Jayalampung
bisa GK si Thor tiap hari klo up yg banyak ya 🙏
pat_pat: maaf kak, nnti aku usahakan up lg🙏soalnya lbh fokus ke pf sblh😁
total 1 replies
Erni Nofiyanti
mudah2an ngga ketemu dan amar jgn ngasih tau.biat tuh Vicky Ama cesiya mikir.
sella surya amanda
next
sella surya amanda
lanjut
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!