Update hari RABU, JUM'AT DAN MINGGU
Ini lanjutan cerita penghianatan Suamiku dan sahabatku.
Gerhana Kavindra seorang Mafia kejam. Siapapun yang berani mengusiknya, ia akan menghancurkan orang itu tanpa sisa. Sifat dinginnya membuat banyak orang takut berurusan dengannya. Namun seperti itu banyak wanita berusaha menggoda Gerhana agar bisa memiliki Gerhana. Bahkan mereka selalu berusaha menghalalkan segala cara agar Gerhana bisa jadi miliknya.
kemudian satu ketika Gerhana menolong Mahasiswa baru yang menggunakan cadar dikerjai oleh seniornya. disaat itu Gerhana mulai penasaran dengan Gadis Gerhana yang menurutnya mempunyai sejuta rahasia. Ketika ia ketemu dengan wanita itu Gerhana merasakan berdebar.
Apakah Gerhana dapat menaklukkan gadis bercadar itu?
ataukah Gadis bercadar bisa membuat Gerhana meninggalkan dunia bawah?
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Chinta Maulana, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
MMGM 015
"Dasar perempuan tidak tahu malu, Meluk seorang laki-laki yang bukan muhrimnya." Omel Khadija sambil jalan. Sedangkan Icha hanya diam, hati dan fikirannya berperan.
Icha menghela nafas seperti mempunyai beban berat.
"Ada apa?" Tanya Khadija yang dijawab gelengan oleh Icha.
Khadija menghentikan langkahnya dan memegang pundak Icha agar Icha menghadap kepadanya. "Icha, Kalau ada masalah jangan dipendam sendiri. Aku bisa jadi pendengar yang baik buat kamu."
Sebelum Icha menjawab pertanyaan Khadija. Tiba-tiba ada sebuah pesan masuk diponselnya.
+628123.......
Ke Rooftop sekarang.
Gadis Bercadar
Siapa?
+628123.......
Calon Suamimu.
"Dari mana dia dapat nomor ponselku." Batin Icha.
"Dija, kamu duluan ajah ke kelas ya, Aku ada mau ku urus dulu." Tanpa menunggu jawaban Khadija Icha sudah melangkah pergi.
Icha terus berjalan menyusuri koridor kampus. Ia menggunakan lift agar cepat sampai di rooftop untuk ketemu dengan calon suaminya.
Ceklek
"Assalamualaikum..."
Gerhana yang memejamkan matanya seketika terbuka ketika mendengar suara seorang perempuan yang sangat ia kenali. Siapa lagi kalau bukan Icha.
"Assalamualaikum kk." Ucap Icha yang memberi salam pada Gerhana.
"Wa-wa'alaikum salam." Jawab Gerhana.
"Ada apa kak memanggilku datang kemari?" Tanya Icha.
Gerhana tidak langsung jawab melainkan dia menatap penampilan Icha dari bawah sampai atas yang membuat Icha risi.
Itu kan Gerhana bingun sendiri mau bicara apa sama Icha sampai dia menggaruk kepalanya yang tidak gatal. "Sebenernya gue hanya mau jelaskan apa yang lo liat di parkiran kampus. Tentang Bianca yang memeluk gue."
"Tidak usah dijelaskan kak, Aku sudah melihat semuanya." Perkataan Icha berhenti untuk menarik nafas dan kemudian melanjutkan. "Kalau boleh Icha minta, Aku berharap itu terakhir kalinya kaka disentu oleh perempuan lain yang bukan muhrim kaka." Cicit Icha dengan kepala menunduk.
"Baiklah." Mata Icha membola. Dia tidak menyangka Gerhana mau mengikuti keinginannya.
"Kak Aku ke kelas dulu. Assalamualaikum." Pamit Icha.
"Waalaikumsalam salam." Jawab Gerhana lirih.
"Apakah gue pantas untukmu Dengan tangan ini yang selalu berlumuran darah.?" Ucap Gerhana dalam hati menatap kedua tangannya yang selalu menyiksa musuh-musuhnya.
Satu sisi di sebuah rumah mewah seorang gadis cantik duduk dengan Anggun.
"Saatnya gue menuntut balas sama kalian yang telah berani membunuh ketuaku." Ucap Gadis itu menyeringai bak Iblis.
"Jos, Daftarkan gue di kampus BINA BANGSA. Sudah saatnya gue ketemu dengan teman masa kecil gue."
"Baik Nona."
Wanita itu tersenyum menyeringai menatap seorang foto laki-laki yang selama ini ia kagumi. Rasa kagum itu berubah jadi benci karena berani membunuh orang yang ia sayangi. "Ketua, Aku akan membalaskan dendammu." Wanita itu mebatap tajam kedepan dengan tatapan tajam.
"Saat bermain cantik... Tunggu kehancuran kalian semua..."
#KAMPUS BINA BANGSA#
Di dalam kelas sudah ada seorang dosen berdiri menjelaskan materinya.
"Minggu lalu kita sudah membahas tentang Manajemen Bisnis. Sekarang kita akan mempelajari Pengantar Ekonomi Makro."
Ekonomi makro adalah suatu kajian khusus yang digunakan untuk mempelajari mekanisme kerja perekonomian secara keseluruhan. Ekonomi makro meneliti fenomena ekonomi yang lebih luas, seperti tingkat pengangguran, pendapatan nasional, tingkat pertumbuhan ekonomi, inflasi, dan tingkat harga.
"Apa sampai sini ada pertanyaan?" Tanya Pak Adnan pada anak didiknya.
"Kalau tidak ada pertanyaan saya anggap kalian mengerti."
Sementara satu sisi Gerhana yang mendapat telpon dari kepercayaan kalau diperusahannya ada masalah. Dia pun segera pergi mengendarai mobilnya dengan kecepatan tinggi bahkan dia tidak peduli umpatan pengendara Lain.
#PERUSAHAAN GRN GROUP#
"Apa kamu tidak bisa mengatasinya, Sehingga harus memanggilku juga kekantor?" Tanya Gerhana pada orang kepercayaannya.
"Maaf Pak, Orang itu sangat cerdik sehingga aku sendiri sangat susah melawannya."
"Wili Siapkan laptop, Gue sendiri yang mengambil apa yang mereka rampas dariku."
"Baik Tuan." Wili pun pergi Keuangannya untuk mengambil laptop untuk Gerhana. tak lama wili datang dengan membawa laptop."
Di sisi lain seorang wanita tertawa puas karena berhasil mencuri uang perusahaan Gerhana bahkan mengacak-acak program perusahaan Gerhana Sehingga di perusahaan Gerhana mendadak kacau. Namun perempuan itu tidak tahu kalau dia akan mendapat masalah karena berani membangunkan sang Iblis yang sedang tertidur.
Sementara itu Gerhana begitu serius bermain diatas keyboard laptopnya. "Hanya seorang amatiran berani bermain denganku." Batin Gerhana menyeringai setelah tahu siapa yang berani berbuat masalah dengannya.
"Pantau wanita ini." Gerhana memberitahu foto seorang gadis yang telah membuat kantornya heboh dan mengakibatkan ia harus ke kantor dengan mengendarai mobilnya secara ugal-ugalan.
"Baik Pak."
ᥴ⍴𝗍ᥒ kk