NovelToon NovelToon
ADIK ANGKAT JADI ISTRIKU

ADIK ANGKAT JADI ISTRIKU

Status: sedang berlangsung
Genre:Cinta Terlarang / Crazy Rich/Konglomerat / Cinta Murni / Suami ideal / Istri ideal / Slice of Life
Popularitas:1.9k
Nilai: 5
Nama Author: SariRani

Raden Tresnoka Herlambang Agung memiliki perasaan lebih dari saudara kepada adik angkatnya yang bernama Rindu Hagika Agung. Namun Rindu sangat menghindari hubungan dengan kakaknya itu lebih dari saudara karena tidak ingin mengecewakan orang tua yang telah membesarkannya yaitu orang tua Noka. Saat pulang dari luar negeri selepas menyelesaikan pendidikan S2 di New York, niat Noka ingin menyatakan cinta kepada Rindu malah dikenalkan dengan kekasih adik angkatnya itu. Murka lah Noka hingga kehilangan akal dan mengambil keperawanan sang adik angkat. Bagaimana respon orang tua mereka? Bagaimana Rindu bisa menerima Noka kembali setelah merusak dirinya dan cintanya kepada sang kekasih? Lanjutan Novel "TRESNO KARO KOWE" , anak pertama Saka dan Fina bersama anak angkat mereka.

#konfliketika

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon SariRani, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

SECOND LEAD (RADA & TARA) 2

Didalam rumah produksi Dream Cakes, Rada mengecek produksi yang di hasilkan oleh karyawannya.

"Udah bagus gini loh, Bel. Kurang apanya menurutmu?" tanya sang owner.

"Kurang..." jawab Bela terjeda.

Rada menunggu asistennya itu untuk melanjutkan apa yang akan dikatakan namun bukan kata kata yang ia dengar tapi kejutan.

"HAPPY BIRTHDAY TO YOUUU!!! HAPPYY BIRTHDAY TO YOUUU!" seru Bela bersama para karyawan diiringi oleh lagi selamat ulang tahun dari Slank.

Rada speechless. Ulang tahunnya sudah seminggu yang lalu dan ia terkejut mendapatkan suprise dari semua karyawannya.

"Selamat ulang tahun Bos Rada" ucap Bela.

"Kita sengaja memberikan kejutan h+ seminggu biar bos Rada terkejut hehe. Maaf ya kita belum ngasih kado kemarin waktu mbak Rada ulang tahun karena kita sepakat akan ngasih hari ini" lanjutnya.

Mata Rada berkaca kaca haru.

"Selamat ulang tahun Mbak Rada"

"Selamat ulang tahun Bu Bos"

Ucap para karyawannya yang lain bergantian. Mungkin ada 6 karyawan selain Bela, sang asisten.

"Terima kasih banyak. Aku sangat bahagia memiliki kalian disini. Terima kasih sudah membangun Dream Cakes sampai bisa dikenal orang ya" sahut Rada.

Ada karyawan yang sudah ibu ibu masuk sambil membawa kue tar dengan lilin menyala diatasnya.

"Selamat ulang tahun, Non Rada. Semoga non semakin sukses dan selalu diberikan kebahagiaan di hidup non Rada" ujar Bu Rasmi, istri Pak Kiro, mantan art di rumah Saka dan Fina.

Rada sengaja meminta Bu Rasmi dan Pak Kiro kepada orang tuanya untuk menjaga rumah produksinya ini alias Rada ingin menggunakan jasa mereka untuknya pribadi.

"Amiin, terima kasih banyak bik" sahut Rada.

Lalu semuanya mulai menyanyi tiup lilinnya dan Rada meniup lilin hingga padam.

Tepuk tangan meriah terdengar menggema diruangan produksi.

"Terima kasih semuanya, aku benar benar sangat senang dan bangga memiliki kalian" ujar Rada dengan wajah sangat bahagia.

Lalu ia teringat dengan mie ayam yang telah ia pesan.

"Oh ya Wira, tolong ambilin pesenan mie ayam di pojokan jalan depan perumahan ya. Tadi aku pesen tapi kutinggal karena antri" lanjut Rada kepada salah satu pegawainya.

"Siap, mbak" sahut Wira lalu pria muda ini langsung keluar rumah dan mengendari motornya.

Sambil menunggu mie ayam, Rada mengajak semuanya untuk memotong kue tar.

Saat Wira sudah sampai di warung mie ayam pesanan Rada, ia pun bertanya pada penjual.

"Bang, mau ambil pesenannya Mbak Rada" ucapnya.

"Oh pesenan 10 porsi itu ya? Ini udah jadi, awas panas ya" sahut penjual sambil memberikan kresek berisi bungkusan mie ayam yang masih panas.

"Makasih bang. Udah dibayar kan sama Mbak Rada nya?" tanya Wira memastikan.

Penjual pun menoleh ke arah seseorang di sampingnya dan Wira tidak curiga.

"Udah..udah dibayar kok" jawab Penjual.

"Oke deh bang, aku pergi dulu ya , terima kasih" sahut Wira.

Penjual pun tersenyum pada anak muda itu.

Tiba tiba pria yang ditatap penjual tadi menghampiri.

"Terima kasih bang udah kerja sama hehe. Tadi udah aku bayar semua ya, pesenanku sama wanita itu?" tanya Tara.

"Aman. Udah lunas, Mas Dokter. Makasih ya" jawab Penjual.

Lalu Tara buru buru menaiki motornya dan mengikuti Wira yang masih bisa ia kejar dengan skill bermotornya.

"Ckckckc, anak muda sekarang kalau PDKT tarik ulur terus ya.. padahal mas dokter sama neng bos Rada itu cocok loh. Ya semoga aja mereka jodoh" batin Penjual lalu ia kembali sibuk dengan pesanan yang lain.

Tara mengikuti Wira hingga berhenti di sebuah rumah yang ada tulisannya Dream Cakes.

Wira memarkirkan motornya didalam parkiran rumah lalu berjalan masuk sambil membawa kresek mie ayam.

Tara memperhatikan rumah usaha itu.

"Oh ternyata dia juga buka usaha. Hmm sempurna sekali kehidupannya. Jadi bos muda, keturunan keluarga kaya, dan cantik pula. Pinter pastinya. Apalagi soal urusan ranjang, dia sangat sangat hebat. Perjakaku dia ambil dan terasa membekas sampai sekarang" gumamnya.

Lalu ia memutuskan untuk pergi dari sana karena sudah cukup mengetahui lokasi usaha wanita itu. Tara pikir di hari lain dia bisa datang lagi setelah situasi diantara mereka reda.

Didalam rumah produksi, Rada membagikan mie ayam kepada seluruh karyawannya. Mereka pun makan mie ayam bersama.

...bersambung......

...KISAH RADA & TARA AKAN DIBUAT ...

...DI NOVEL LAIN...

...----------------...

Seminggu berlalu Noka dan Rindu sudah pulang dari honeymoon mereka di Jepang.

Sesampainya mereka di Jakarta, rumah Saka dan Fina menjadi tempat pertama mereka untuk beristirahat.

"Assalamualaikum daddy mommy!" seru Noka saat masuk rumah.

"Walaikumsalam, wah pengantin baru sudah pulang!" sahut Fina yang melihat putra dan mantunya itu datang pertama kali lalu ia memeluk mereka bergantian.

"Gimana kabar kalian? Happy honeymoon di Jepang?" tanyanya kemudian.

"Alhamdulillah happy dong, mom" jawab Rindu dengan wajah sumringah.

"Mana daddy, mom?" tanya Noka.

"Daddy kalian lagi renang sama Naka di kolam belakang" jawab Fina.

"Kita ke daddy dulu ya mom" pamit Noka.

"Iya kesana lah. Mommy mau lanjutin masak untuk makan malam" sahut Fina.

"Nanti aku nyusul mommy ke dapur habis ketemu daddy ya. Tunggu aku ya mom" ujar Rindu.

"Oke sayang" ucap Fina.

Noka menggandeng tangan sang istri menuju ke rumah bagian belakang yang ada kolam renangnya.

"Abang sama kakak udah dateng!!" seru Naka yang melihat kehadiran Noka dan Rindu pertama kali.

Saka pun menoleh kearah pintu penghubung rumah dan bagian belakang rumahnya.

"Assalamualaikum Dad" sapa Noka dan Rindu bergantian.

"Walaikumsalam" balas Saka.

"Gimana liburan kalian? Udah hasilin cucu daddy belum?" lanjutnya menggoda.

Noka dan Rindu hanya tertawa saja mendengar godaan sang ayah.

"Hahaha, kalau semudah itu bikin anak, mungkin rakyat Indonesia akan semakin banyak manusianya, Dad" sahut Noka.

"Hahaha, bener juga. Daddy cuma bercanda jangan dibuat serius ya. Kalian nikmati aja pengantin baru kalian karena beberapa hari lagi Noka akan dilantik jadi direktur, pasti banyak jadwal untuk adaptasi" ujar Saka.

"Iya, Dad. Kami santai kok soal momongan, InsyaAllah dikasih di waktu yang tepat" ujar Rindu dan Saka tersenyum kepada mantunya ini.

Saka berusaha bersikap lebih baik ke pada Rindu untuk memperbaiki kekakuannya selama ini.

Sekarang status Rindu bukan lah anak angkatnya saja tapi sudah menantu di keluarganya.

"Ka, ayo renang sini, biar tubuhmu kuat" ajak Saka.

Noka tidak menolak ajakan sang ayah karena ia juga ingin menghabiskan waktu sore ini bersama keluarganya. Besok dia dan sang istri sudah akan kembali ke apartemennya untuk memulai hidup berdua.

"Dad, Mas, Naka, aku ke dapur dulu ya bantuin mommy masak" pamit Rindu.

"Ya sayaaang, bikinin kita makanan enak yaa" sahut Noka. Saka dan Naka hanya memberikan senyuman di bibir mereka kepada Rindu sebagai tanda iya.

Lalu wanita itu pun berjalan masuk kedalam rumah menghampiri ibu mertuanya.

1
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!