NovelToon NovelToon
Jatuh Cinta Dengan Gadis Desa

Jatuh Cinta Dengan Gadis Desa

Status: sedang berlangsung
Genre:Romantis / Cintamanis
Popularitas:7.6k
Nilai: 5
Nama Author: Lany Sary

Aulia Adzania Gladisha seorang gadis desa yang usianya 19 tahun, yang suatu saatnya nanti akan bertemu dengan seorang CEO tampan,

Namun siapa sangka seorang CEO tampan yang sangat terkenal jatuh cinta dengan pesona gadis desa.

disamping itu juga seorang CEO tampan memiliki penyakit keturunan dari sang kakek.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Lany Sary, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab 2: Mendadak

Tepat pukul empat sore kini Aulia dan kedua orang tuanya mulai mengatur barang-barang untuk segera pulang, karna ikan yang mereka jual kini telah habis.

"Huuhhh... Syukur alhamdulillah ayah ibu akhirnya habis juga yah ikannya."ucap Aulia yang telah habis membersihkan meja ikannya.

"iya alhamdulillah, itu karna berkat kamu juga yang selalu membantu ayah dan ibu sayang."

"yah ibu bisa saja mujinya,kan Aulia jadi malu di puji ibu kayak gitu."ucap Aulia dengan terkekeh.

"Sudah-sudah pokonya ayah berterimakasih untuk kedua wanita hebat ku, kalian telah membantu pekerjaan yang seharusnya dilakukan oleh ayah saja, tanpa harus membawa kamu sama ibu kamu untuk berkerja, ayah merasa seperti kepala rumah tangga yang tidak bertanggung jawab, maafkan ayah nak, Adek.."ucap pak Gani dengan panjang lebar, sambil tertunduk karna merasa kasihan kepada istri dan anaknya yang setiap hari harus menjual ikan dipasar bersamanya, seharusnya itu pekerjaan yang dilakukan pak Gani sendirian tanpa harus melibatkan istri dan anaknya.

"Heii... ayah jangan berbicara seperti itu, semuanya memang harus melakukanya bersama ayah, ayah jangan merasa bersalah, ayah tidak pernah memaksa aku dan ibu untuk membantu ayah menjual ikan, ini semua karna Aulia dan ibu, jangan seperti itu ayah, aulia tetap mencintai mu sebagai pahlawan Aulia yang terkadang tak pernah mengenal lelah, jam 6 sore ayah harus berangkat melaut, dan jam 2 malam ayah pulang dan tidur mungkin hanya 4 jam saja, setelah itu jam 7 pagi ayah harus berangkat lagi menjual ikan kepasar, ayah yang seharusnya pekerja keras ayah tak pernah kenal lelah, aku mencintaimu ayah sangat mencintaimu, jadi jangan pernah berkata seperti itu lagi."ucap aulia langsung memeluk sang ayah dan disusul sang ibu.

"aku mencintaimu suamiku... jangan pernah berkata seperti itu lagi, itu sangat menyakitkan untuk aku."ibu Nur berkata dalam pelukan suami dan anaknya.

" terimakasih dua wanita hebat ku, aku juga sangat-sangat mencintai kalian lebih dari apapun di dunia ini."ucap pak Gani dengan terseduh, sambil mengecup kepala kedua wanita hebatnya.

setelah itu keluarga pak Gani menunggu angkot yang akan datang membawa mereka pulang.

klekksss... Klekksss... Klekksss...

"ayo mang naik.."ucap bang dimas sang sopir angkot.

Dengan menempuh perjalanan yang hanya 30 menit itu, akhirnya sampai juga dirumah mereka, rumah yang hanya dengan dinding saja dan tidak terlalu luas, memiliki dua kamar ruang tamu dapur serta kamar mandi, rumah itu kelihatan rapi dan bersih, siapa lagi kalau bukan aulia seorang gadis yang sangat rajin yang telah membuatnya menjadi bersih dan rapi, dengan depan rumah yang memiliki banyak bunga menambahkan kesejukan di desa itu.

🍁🍁🍁🍁

sebuah mobil Lamborghini Aventador berwarna merah melaju membelah jalanan kota A, yang setiap harinya memang selalu ramai.

Dilihat dari sang pengemudi yang tampan itu, kelihatannya sedang menahan sakit sambil memegang dada bagian kirinya, karna sedari tadi dia memang tidak meminum obatnya sama sekali, karna memang belakangan ini dia tidak pernah merasakan sakit yang biasa dia rasakan pada dada bagian kirinya.

"Akkhhhh... kenapa nafasku sesak sekali."sambil memegang dada kirinya dengan kuat.

Setelah itu dia berhenti dipinggir jalan, dan langsung mengambil stock obatnya yang memang disengaja disimpan didalam mobil dan langsung mengambil air mineral untuk diminumnya perlahan dan perlahan sakit pada dada kirinya pun menghilang, lalu dia melajukan mobilnya lagi.

Setelah menempuh satu jam akhirnya mobil mewah itu telah sampai dihalaman mansion yang sangat mewah Nan luas itu, mansion mewah dengan bangunan tiga lantai, dan pengawal yang begitu banyak berjaga-jaga.

tak seorang pun yang sembarangan bisa masuk ke mansion mewah itu, sebelum melalui tahap pemeriksaan dari pengawal yang berjaga-jaga di gerbang utama, mereka semua terlatih dengan menguasai teknik bela diri yang sangat luar biasa, tapi semua itu semata-mata demi keamanan keluarga Hutama Sanjaya, dan selain itu banyak mobil-mobil yang mewah terpajang rapi digarasi mobil yang dijaga oleh banyak pengawalnya.

tampak seorang pria yang sangat tegap dan wajah yang datar menuju ruang tamu, menemui sang Daddy.

"ada apa, apa yang ingin Daddy sampaikan?."

"duduk dulu ano, ini soal serius dan juga sangat mendadak, kau tau Pak Yahya Morgan kepala dari proyek yang akan kau tangani di kota B, baru saja dia menelpon menyuruhmu besok harus kesana untuk segera mengembangkan proyek yang sudah dia buat, dia ingin menyerahkan sama kamu, dia sangat mempercayai mu dan ini sangat menguntungkan buat perusahan kita, kamu harus pergi besok.!!"ucap Daddy Rasyid memperjelaskan.

"tapi bukannya ini sangat mendadak, bukankah perjanjiannya setelah proyek itu jadi, lalu mengapa dengan secepat ini?sedangkan pekerjaan dikantor lagi menumpuk."

"bukankah itu lebih bagus son, dengan begitu kita akan mendapatkan untung lebih besar, dan soal pekerjaan disini biar kau serahkan saja pada asisten dan Daddy mu, kau tetap pergi Ano.!"tegas Daddy Rasyid yang tak ingin dibantah.

"benar tuan kau tidak perlu memikirkan pekerjaan disini, apa kau ragu dengan asisten mu yang gesit ini? Semuanya akan dikerjakan dengan baik tuan."ucap jumadin orang terpercaya keluarga Hutama Sanjaya sekaligus asisten pribadi Auliano Putra Hutama sanjaya.

"Hm... Baiklah aku akan pergi besok."

"memang harus begitu, karna kau lah penerus Hutama Sanjaya dan harapan Daddy satu-satunya."

"yah sudah kalau begitu aku keatas dulu."ucap Auliano yang beranjak dari tempanya.

"Ano tunggu dulu sayang..."ucap Mayana Mommy Auliano." apakah kau sudah meminum obatmu nak?kau jangan masa bodoh dengan kesehatan mu, Mommy akan menyalahkan diri Mommy jika terjadi sesuatu sama kamu ano."

"Mommy jangan khawatir, ano sudah dewasa Ano tahu dengan kesehatan Ano sendiri."ucap Auliano sambil menangkupkan kedua wajah seorang yang telah melahirkannya.

Mommy Mayana langsung memeluk putra tunggalnya itu dengan mata berkaca-kaca, karna biar bagaimana pun Mayana tidak mau terjadi sesuatu dengan putra semata wayangnya itu, karna Auliano memiliki keturunan penyakit dari mertua laki-lakinya, lamban laun Auliano akan merasakannya jika dia selalu membuat masa bodoh, seperti tidak terjadi apa-apa dengan dirinya.

"sudah yah Mommy, ano keatas dulu membersihkan diri."auliano tidak mau berlama-lama didepan Mommy Mayana, karna dia takut jika dirinya juga akan ikut sedih.

"iya sayang.." ucap Mommy Mayana sambil mencium pipi mulus putranya yang sangat tampan itu.

"Maafkan Ano Mommy, Ano sudah membohongi mu, sebenarnya tadi ano sudah merasakan betapa sakitnya ketika penyakit itu datang. tapi ano tidak ingin membuat Mommy khawatir."Gumannya dalam hati, setelah pamit dari Mommy Mayana dia langsung pergi.

Bersambung...!!

1
Mulyana
lanjut
Mulyana
lanjuut
Mulyana
lanjut
Wafiq Nansi alhusna
ceritanya sangat menarik
Mulyana
lanjut
ATAKOTA_
busetdah mulutnya itu lo astaga 🗿
Alisa channel
Ini author beneran jago banget, keren! 👍
Husna
Merinding bacanya, thor! Jangan berhenti menulis ya, aku akan selalu mendukungmu! 💪
ella ellie
Tindihan perasaan!
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!