NovelToon NovelToon
MENIKAH KARENA PERJANJIAN

MENIKAH KARENA PERJANJIAN

Status: sedang berlangsung
Genre:Cinta Paksa / Cinta Seiring Waktu
Popularitas:6.5k
Nilai: 5
Nama Author: skyanggara

Apa yang akan kamu lakukan saat satu-satunya keluargamu menjadikanmu sebagai pelunas utang? Apakah kamu akan menerima?

Menikah atas dasar perjanjian akankah berakhir bahagia?

Ini adalah kisah fiktif berdasarkan karangan author semata. Jika nama, tempat, dan latar memiliki kesamaan berarti hanya kebetulan semata...

Salam hangat, Sky Anggara

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon skyanggara, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

MKP Chap 02 “Perasaan Tania”

Mereka bertiga saat ini telah sampai di lokasi magang yang mana telah banyak karyawan datang dengan seragam lengkap. Bahkan satuan tim abdi negara pun ikut serta bekerja sama dengan kantor magang Tania.

Melihat pria tampan dengan tubuh atletis ditambah seragam abdi negara membuat Eca senyum-senyum sendiri.

Wanita mana yang tidak akan sedikit tebar pesona saat melihat pria muda dengan seragam dinas berlalu lalang di sekitarnya?

Rudi yang melihatnya tak dapat mengumpat singkat dengan sikap teman se-magangnya itu.

“Heh monyet, gak usah sok cantik!! Bukannya mereka kesemsem ama lo malah yang ada mereka jijik.” Ejek Rudi yang mana membuat Eca hanya bisa diam menahan amarah.

Entah ada masalah apa mereka sehingga menjadi layaknya kucing dan tikus. Selalu saja di setiap kesempatan mereka berdua bertengkar, entah Rudi yang memulai duluan dan atau sebaliknya.

Rasanya tangan Eca gatal ingin memukul kepala Rudi yang betul-betul menguji kesabarannya.

‘Sabar Caa... Inget harus jaga image di kantor...’ Batin Eca berusaha sabar.

Dengan senyuman tertahan, Eca pun menarik lengan Tania untuk segera masuk ke dalam kantor dan meninggalkan Rudi yang berteriak memanggil mereka.

•••

Disinilah Tania berada, ia ditempatkan di lantai bawah dan berada di ruang arsip.

Sedangkan Eca dan Rudi di lantai atas di ruangan bersebelahan yang mana Eca berada di ruangan pembiayaan sedangkan Rudi di ruang tata usaha.

Mereka berada di tempat yang berbeda di karenakan latar belakang fokus konsentrasi mereka di perkuliahan dan bersyukur mereka bertiga tak ada yang complain dan menerima saja.

Tania dengan penuh semangat ia mengerjakan tugasnya untuk meng-input data-data kendaraan di komputer.

Terlihat banyaknya tumpukan berkas di meja kerjanya yang mana kata salah satu koord disana jika setiap hari selama masa magang itu yang akan di kerjakan Tania.

Tania sih tidak masalah, yang ada dia merasa senang sebab memiliki pekerjaan yang jelas.

Biasanya berdasarkan pengalaman senior tempo lalu mereka hanya duduk diam tak melakukan apa-apa. Niat hati ingin membantu tetapi karyawan senior seakan enggan dan sedikit melirik kasar kelakuan anak magang yang dipantau berleha-leha.

Senior Tania pun jadi serba salah. Duduk diam tak melakukan apa-apa salah, ingin membantu tetapi mereka tak memberi pekerjaan yang bisa mereka lakukan.

Kita kembali kepada Tania yang begitu serius meng-input data-data kendaraan.

Tiba-tiba seorang pria berseragam polisi masuk ke dalam ruang kerja Tania sembari membawa berkas.

“Mas Agus mana?” Tanya polisi itu kepada Tania.

Tania spontan menatap pria itu dan sedikit terkagum-kagum.

‘Tampan!!’ Pikir Tania.

“Ehh... Saya juga kurang tau pak. Tapi kalau bapak mau cari berkas kebetulan saya udah diajarin sama Pak Agus..” Balas Tania sopan.

“Tolong cariin berkas D*6329.” Pinta pak polisi yang bernama Surya dan segera duduk di kursi depan meja kerja Tania.

Tania pun mulai mencari di pencarian data yang diminta.

Dikarenakan database yang terlalu banyak juga unit komputer yang tergolong lama membuat pencarian sedikit memakan waktu lama.

“Adek di sini magang berapa lama?” Tanya Surya basa-basi.

“Kurang lebih 3 bulan pak, dan ini kebetulan udah mau masuk satu minggu.”

Surya usianya sekitar 5 tahun di atas Tania. Pria dengan usia matang juga tampan membuat siapa saja terpikat.

Tania pun saat pertama kali melihatnya cukup terpana, terlebih senyuman Pak Surya tergolong manis ditambah lubang kecil di kedua pipinya.

“Jangan terlalu serius kerjanya dek, santai aja!!”

“Hehe... Siap, Pak. Saya ijin dulu Pak ambil berkasnya.” Pamit Tania yang diangguki oleh Surya.

Kurang lebih 2 menit Tania mencari berkas tersebut, akhirnya ia kembali dengan sebuah map berwarna kuning.

Setelahnya ia meng-input arsip yang keluar di dalam komputer.

“Ini Pak, udah saya register. Kalau boleh tau kodenya apa ya Pak?” Tanya Tania sembari menyerahkan berkas biru kepada pak Surya.

“Kode SY... Kalo gitu saya pamit ya dek, inget jangan terlalu serius!!” Segera pak surya menerimanya dan berlalu pergi.

Kini Tania kembali fokus pada kerjaannya dan meng-input data-data kendaraan.

Tiba-tiba sebuah notif aplikasi Youtube muncul di layar ponselnya. Raut wajah Tania berubah seketika.

Tidak!! Bukan karena notifnya, tetapi walpaper layar ponselnya lah yang membuat ia termenung.

Mengapa nasibnya begitu malang? Kedua orang tuanya beserta adik kembarnya telah berpulang ke pangkuan ilahi dan menyisakan dirinya seorang diri?

Apakah Tuhan menganggap dirinya adalah seorang hamba yang kuat menerima cobaan seberat ini?

“Lama-lama aku banting nih komputer...” Kesal Tania.

Meskipun Tania terkenal kalem di kampus, namun yang namanya manusia tentu saja tak dapat menahan gejolak hati ketika sedang kesal.

Rasanya Tania ingin menangis dan berteriak kencang. Rasanya begitu sesak di dada, sekuat apapun ia memukul dadanya tapi tak mampu menghilangkan rasa sesaknya.

Ia ingin menumpahkan semua rasa sedihnya, tapi kepada siapa? Kepada siapa ia bisa mengadu dengan segala hal yang terjadi menimpanya. Ia membutuhkan pelukan hangat dari orang terdekatnya. Lalu siapa? Tante Mira??

Bolehkah Tania mengeluh akan takdir yang diberikan Tuhan padanya? Mengapa ia begitu sengsara? Sampai kapan kemalangan akan berakhir padanya?

Tania terkesan tak tau diri sampai mempertanyakan kehendak Tuhan yang menimpa dirinya. Namun, ia bukan ciptaan yang sangat sempurna baik dari segala fisik maupun mengenai perasaan.

Ditinggal untuk selamanya oleh orang terkasih, siapa yang tahan?

...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...

1
Nasriah
mana up nya... sdh lama gak ada...
Norashikin Abu Bakar
ceritanyanbagus
Nasriah
uuuuupp penulisnya ini kmna msh liburan kah /Grin/
Nasriah
kok gak up up ini yah
Nasriah
up up up... dikit banget...
Nasriah
up
Nasriah
uuuuupppppppp
Nasriah
upnya sedikit2 pembaca tdk puas... nnti pembacanya lari...
Nasriah
up... pelit banget up-nya
Nasriah
up up up... banyak2...
Nasriah
up up up
Nasriah
up banyak2 5 episode bgtu
Nasriah
up
Nasriah
up banyak2
Nasriah
up-nya jng sedikit2, buat penasaran
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!