NovelToon NovelToon
Takdir Istri Ke Dua

Takdir Istri Ke Dua

Status: sedang berlangsung
Genre:Poligami
Popularitas:27.8k
Nilai: 5
Nama Author: Mommy Ss

Airin Marinka adalah seorang wanita berparas cantik, namun nasib baik tak berpihak padanya, sang suami yang beberapa hari lalu menikahinya ternyata menghamili wanita lain dan terpaksa Airin yang harus mundur.

untung saja Airin belum sempat memberikan keperawanannya kepada sang suami karena saat menjadi penggantin Airin sedang halangan.

kejadian yang membuat nya hampir gila itu membuat Airin nekad meninggalkan kota asalnya, pergi jauh dari keluarga dan orang tua untuk mengobati luka hatinya

Airin memutuskan untuk pergi merantau ke luar kota dan disana lah ia bertemu dengan seorang pengusaha bernama samuel aries Nugraha yang sudah memiliki istri namun keadaan membuat Airin harus terjebak cinta segitiga antara dirinya, Samuel dan istri nya Stevy.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Mommy Ss, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

menikah di depan jenazah orang tua mu

Setelah menempuh perjalanan kurang lebih satu setengah jam dari jakarta ke Surabaya akhirnya Aries dan Daniel sampai di Surabaya, mereka masih harus menempuh perjalanan menggunakan mobil

Aries menyewa mobil untuk keperluannya selama di Surabaya, untung saja rumah Airin masih di pinggiran kota jadi tak terlalu sulit menemukan nya

Setelah menanyakan pada beberapa orang akhirnya mereka menemukan rumah Airin

Disana sudah ramai orang dan ada bendera kuning.

Aries dan Daniel saling pandang, tatapan mata mereka menanyakan hal yang sama

" ayo " kata Daniel dan Aries mengangguk

sampai di ambang pintu Aries melihat Airin dan seorang wanita lebih muda dari Airin duduk berdampingan dan saling menguatkan

" assalamualaikum " ucap Aries dan Daniel

mendengar suara yang tak asing bagi nya Airin menoleh

" mas Aries " ucap nya

Lalu Aris menghampiri Airin dan memeluk nya

" kamu yang sabar ya... " kata Aries

" papa sama mama udah ga ada mas, seharusnya hari ini papa menikahkan kita tapi papa justru ninggalin aku " ucap Airin sambil menangis.

para tetangga yang ada di sana mendengar ucapan Airin dan baru tau kalau laki-laki ini adalah calon suami Airin

Ferdi mantan suami Airin pun merasa insecure melihat Aries yang sangat tampan rupawan serta cara berpakaian Aries dan Daniel yang modis ala orang kota membuat para tetangga berdecak kagum

" kamu harus kuat, ini semua sudah takdir Tuhan " kata Aries

" aku sekarang ga punya siapa-siapa lagi " kata Airin

" jangan bilang gitu, ga baik " kata Aries

Airin melepas pelukannya.

" Rin... Aku turut berduka cita, semoga almarhum mendapat tempat terbaik disisi Allah " kata Daniel

" makasih mas Daniel " kata Airin

lalu Aries pergi keluar menemui orang yang di sebut ustad dikampung Airin

" maaf pak ustad, ini pemakamannya kapan ya? " tanya Aries

" besok pagi mas, karena hari sudah larut jadi kami putuskan besok pagi saja " kata pak ustad

" boleh kita bicara? " kata Aries

" iya boleh " jawab ustad

aries berbicara dengan ustad setempat di kursi samping rumah Airin, disana juga ada beberapa saudara jauh Airin

" begini pa ustad rencana nya hari ini saya memang akan kesini untuk melamar Airin, tapi keburu terjadi seperti ini "

" apa bisa pa ustad menikahkan saya di depan jenazah almarhum papa dan mama Airin " ucap Aries

" bisa mas sambil menunggu proses pemakaman besok pagi " jawab pak ustad

" kebetulan disini ada paman Airin yang bisa menjadi wali nikah nya dan beberapa orang saksi sebagai rukun sah nikah " kata ustad

" baiklah kalau begitu" ucap Aries

kemudian pak ustad masuk dan mengumumkan hal tersebut

Dan dengan tanpa persiapan apapun pernikahan itu pun terjadi dengan maskawin sebuah kalung berlian yang tadi Aries bawa

" sah " ucap para tamu sekaligus pelayat

Kini airin dan Aries resmi menjadi suami istri di mata agama

" Pah... Mah... Aries udah nikahin Airin sesuai rencana kita kemarin, dan sekarang Airin jadi tanggung jawab Aries insyaAllah Aries akan selalu berusaha membahagiakan Airin dan Aries minta izin juga untuk membawa Arumi tinggal bersama kami di jakarta "

" papa dan mama yang tenang disana, Airin dan Arumi akan Aries jaga sebaik mungkin sebisa Aries " kata Aries didepan jenazah orang tua Airin

Airmata Airin masih saja berlinang, seharusnya momen ini jadi momen bahagia tapi sekarang ia menikah di tengah deraian air mata dan tanpa foto keluarga

pa pagi sekali jenazah kedua orang tua Airin dimakamkan karena memang sudah dipersiapkan dari malam hari

pemakaman selesai dan kedua orang tua Airin sudah tertutup rapat oleh tanah pemakaman

" pah ma yang tenang di sana Airin dan Arumi akan selalu rindu sama mama dan papa,setelah ini mungkin Airin akan tinggal di Jakarta membawa Arumi tapi mama dan papa nggak usah khawatir Airin akan sering datang ke makam mama dan papa jika Airin ke Surabaya " ucap Airin

Arumi masih menangis tersedu mengingat dialah yang selalu bersama dengan orang tuanya ketika Airin berada di rantau

wajah Airin dan Arumi hampir mirip hanya Airin lebih dewasa dan Arumi masih seperti anak remaja

Arumi baru saja lulus kuliah dan berencana mencari pekerjaan di Surabaya saja agar orang tuanya ada yang menemani, tapi sekarang orang tua mereka sudah tidak ada jadi lebih baik Arumi ikut dengan Airin ke Jakarta karena di Surabaya pun sudah tidak ada siapa-siapa hanya saudara jauh

setelah pulang dari pemakaman setiap malam selalu diadakan pengajian di rumah Airin untuk mendoakan kedua orang tuanya

Daniel dan aries hanya menginap dua malam di sana karena pekerjaan di Jakarta menanti

pengajian telah selesai digelar selama 7 malam Airin dan Arumi esok pagi akan berangkat ke Jakarta karena Airin sudah terlalu lama cuti dari pekerjaannya dan harus segera kembali bekerja

langkah Airin dan Arumi begitu berat meninggalkan rumah kenangan mereka bersama orang tuanya, rumah masa kecil di mana mereka melewatinya dengan penuh cerita

kini rumah itu dibiarkan kosong tanpa penghuni setelah Arumi ikut dengan Airin

sebelum berangkat Airin dan Rumi mendatangi makan orang tua nya dan berpamitan kepada orang tua nya, Airin juga menghampiri tetangga terdekatnya dan menitipkan nomor teleponnya agar jika ada sesuatu tetangganya bisa menghubunginya

Airin berangkat bersama adiknya Arumi dengan naik pesawat

Di dalam pesawat mereka saling bercerita

" Rumi... Di Jakarta nanti jangan pernah ceritakan masalah pernikahan mba dengan mas Aries ya kepada siapapun tanpa kecuali " ucap Airin

" iya mba, mba... Aku masih berat meninggalkan mama dan papa di Surabaya " kata Arumi

" mba juga sama kejadian ini begitu cepat, kamu masih mending setiap hari barengam sama papa dan mama lah mba kan enggak " kata Airin

" andai waktu bisa di putar dan mba tau papa dan mama akan pergi secepat ini,mba ga akan pernah pergi merantau ke jakarta " kata Airin air mata nya kembali jatuh

" sekarang kita hanya berdua mba, aku harap mba ga akan ninggalin aku kemana pun mba pergi " kata Arumi

" mba janji akan selalu bersama kamu kecuali kamu sudah menikah " ucap Airin

Mendengar kata menikah Arumi jadi kepikiran

" apa aku harus menikah muda agar tak menjadi beban mba Airin " batin Arumi

" tapi menikah kan harus ada calon suaminya, aku punya pacar aja enggak " Arumi senyum sendiri menertawakan fikiran nya

" kamu kenapa? " Airin heran adiknya senyum-senyum sendiri

" ah gak mba " elak Arumi

Lalu mereka tertidur sejenak selama perjalanan

Setelah tiba di jakarta Daniel menjemput Airin dan Arumi atas perintah Aries

" Rin... Besok kalian akan pindah ke rumah baru yang sudah di siapkan Aries" kata Daniel sambil fokus pada jalan di depan nya

" rumah baru? " tanya Airin

" iya .. Aries membelinya untuk kamu agar kamu lebih nyaman dan Aries bisa lebih aman ketika pulang ke rumah kamu " kata Daniel

" oke " jawab airin

1
Ineu ertina
Luar biasa
RASA TERDALAM
hay kak ikuti aku balik ya jangan lupa like novel ku😉😊
wisna
good
Retno Harningsih
lanjut
Sunaryati
Nah semoga kalian selalu rukun, damai serta segera memiliki buah hati
Sunaryati
Makin menarik ceritanya, lanjuut
Retno Harningsih
lanjut
Sunaryati
Benar Airin tak perlu selalu mengingat masa lalu, jika itu menyakitkan. Tatap dan Fokus saat ini, Petik pelajaran yang agar masa sekarang lebih baik. Pengalaman rumah tangga istri pertama suamimu juga buat pelajaran, agar rumah tanggamu makin harmonis dan bahagia
Retno Harningsih
lanjut
martina melati
emang ada buktiny???
martina melati
mana enak jd istri k2...
martina melati
astaga... egois banget...
martina melati
amin/Pray/
martina melati
aneh... maksudny apa y
martina melati
msh blm jelas nih... penasaran ttg apa y
martina melati
msh blm jelas nih... penasaran ttg apa y
martina melati
shrsny bukan terima kasih... tp maaf, luka yg telah kau berikn kukembalikn pd dirimu, ferdi...
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!