NovelToon NovelToon
Cinta Bunga Matahari

Cinta Bunga Matahari

Status: sedang berlangsung
Genre:Mengubah Takdir
Popularitas:4.1k
Nilai: 5
Nama Author: Riwy Okashii

Kisah cinta dua orang sahabat yakni Cinta dan Bunga yang tanpa disadari mereka terjerat cinta segitiga dengan pria yang sama-sama mereka temui saat duduk di bangku kuliah, namun tak ada diantara mereka yang tahu bahwa sebenarnya mereka menyukai pria yang sama karena mereka bertemu pada momen yang berbeda, sedang pria itu sendiri menyukai salah satu diantara mereka. Akankah cinta membawa mereka ke tempat yang sesungguhnya?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Riwy Okashii, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Curhat Sebelum Tidur

Pertemuan ini agaknya mengukir sesuatu yang indah di hati bunga. Semenjak pertemuan yang tak disengaja itu, menghadirkan kisah tersendiri di hatinya. Wajah pria itu, memporak-porandakan dunianya yang awalnya baik-baik saja menjadi tidak baik lagi. Tatapannya masih jelas diingatan. Suaranya, seolah bernyanyi dengan lembut di telinganya, membuatnya ingin menari-nari di bilik kamar ini. Huffz, entahlah ku rasa, aku perlu ke dokter untuk memeriksa keadaan hatiku, gumamnya, akan tetapi agaknya dokter cinta yang harus aku kunjungi, tambahnya sambil tertawa sendiri.

Aku bukanlah seorang wanita yang mudah jatuh cinta. Semenjak aku lahir, belum pernah sedikitpun hatiku bergetar dengan kehadiran seorang pria. Bukan tak banyak pria yang menyukaiku dan ingin menjadikanku kekasihnya, namun mereka semua seakan tak memiliki daya pikat yang bisa membuatku merasa tertarik. Akan tetapi, Pria ini..pria yang tak ku ketahui siapa? Membuat jiwaku meronta-ronta ingin menggapainya.

Mungkinkah cinta pada pandangan pertama itu benar adanya? tanyanya pada diri.

Namun sangat disayangkan cintaku tak memiliki nama dan alamat, sebab hingga detik inipun aku tidak tahu siapa pujaan hatiku itu. Aku takut salah alamat, akankah kami bertemu lagi? Hanya takdir yang dapat menjawab semua ini, sebab karena takdir pula aku bertemu dengannya, dan mungkinkah takdir ini pula yang menitipkan cinta di hatiku.

"Cinta, gua mau cerita nih, tadi di kampus gua bertemu cowok, sumpah tu cowok keren banget kayak Lee Min Ho versi pria Turki, cerita bunga sambil salah tingkah.

Oh ya, kenapa bisa? tanya Cinta santai.

Aku tuh tadi ketemunya saat menuju tempat tes. Dia menabrak ku, Oh bukan tapi aku yang menabraknya. Rasanya agak gimana gitu, aku seakan bodoh di hadapnya karena menatapnya dengan penuh ketertarikan, tutur Bunga kasmaran.

Really???? Tanya Cinta seolah tak percaya.

Beneran, tapi sayangnya aku belum sempat sekedar berkenalan dan meminta nomor WhatsApp nya, terang Bunga tanpa malu lagi.

What???? jangan perlihatkan keagresifan mu dihadapan para pria. Aku takut mereka akan berprasangka buruk padamu akhirnya. Aku benar-benar terkejut mendengar ceritamu ini, Benarkah kau sahabatku Bunga yang dulu??? yang selalu saja menolak cowok-cowok tampan semasa SMA dulu, Tanya Cinta sedikit menggoda.

Emang ada yang salah denganku??? tanya balik Bunga seakan tak paham.

No, bukan itu maksudku. Aku merasa kau saat ini sedang di mabuk asmara. Siapakah pria yang beruntung itu, yang mampu menjerat hati sahabatku yang paling cantik ini, goda Cinta lagi.

Oh baby, Kau emang sahabatku. Kau paham akan tentangku beserta hatiku. Aku bangga punya teman sepertimu. Akan tetapi, bagaimana bisa aku mencarinya?? Aku gak ingin rasa ini hanya ada padaku, tanpa alamat yang jelas. Siapa sih pria itu?? Oh Tuhan datangkan ia padaku besok. Pintanya

Tapi, aku juga takut, jika dia bukan pria baik atau bahkan dia adalah seorang pemain wanita?? tuturnya pada Cinta tanpa jeda.

Oh baby, jangan terlalu memikirkan sesuatu yang belum kau ketahui, karena itu hanya akan merusak hati dan pikiranmu. Di saat Tuhan mempertemukan dirimu dengan seseorang dan Tuhan juga menitipkan sedikit rasa padamu, Aku yakin Tuhan akan mempertemukan dirimu kembali padanya. Takdir akan membawamu ke jalan yang sepantasnya kau tuju, yakinlah! jelas Cinta.

Really? mengapa kata-katamu seakan bijak dan dramatisir? tanya Bunga penuh selidik.

Oh ya ampun, ku rasa kau butuh tidur dan beristirahatlah. Mimpi menunggumu untuk kau kunjungi. Ingatlah kau butuh tenaga dan mental untuk bertemu dengan kekasih tanpa alamat itu, agar kau tak mati penasaran, ledek Cinta.

Dasar teman gak ada akhlak. Aku doain kamu juga bakal ngerasain yang ku rasakan saat ini, supaya kamu juga dapat melepas status jomblo sejak lahir itu, goda Bunga.

It's ok. Tapi saat ini ku rasa aku harus mencintai diriku sendiri. Aku tak ingin terlalu memikirkan cinta yang masih betah bersembunyi entah dimana. Aku yakin, cinta bakal datang di saat yang tepat dan dengan orang yang tepat. Akan tetapi sebelum ia mengetuk hatiku dengan cinta, Aku rasa aku harus melapangkan segenap jiwa dan ragaku, agar saat dia masuk, dia tak harus merasa sesak karena urusanku belum selesai, tutur Cinta.

Sedang Bunga hanya bisa geleng-geleng kepala karena pemikirannya.

Bukan tak tahu, Cinta pernah kehilangan sosok yang dicintainya, sebelum cintanya dimulai. Namun, Bunga seolah tak mau tahu tentang rasa yang dimiliki sahabatnya itu, karena meskipun mereka bersahabat sejak lama, Cinta masih tertutup akan perihal cintanya.

Tanpa terasa kedua sejoli itupun akhirnya berkunjung ke alam mimpi masing-masing, dengan membawa angan dan pertanyaan yang masih membelenggu.

...💚 💚 💚 💚 💚 💚...

Di tempat lain, Hary duduk termenung menatap indahnya langit malam ini dengan bertemankan lagu dari radio yang ia putar. Meski zaman sudah canggih, mendengar radio itu memiliki rasa tersendiri yang tak bisa diucapkan dengan kata-kata.

...^^^Malam ini ku sendiri..^^^...

......tak ada yang menemani......

^^^seperti malam-malam yang sudah-sudah^^^

...hati ini selalu sepi...

...tak ada yang memiliki...

...seperti cinta ini yang s'lalu pupus...

...Tuhan kirimkan lah aku...

...kekasih yang baik hati...

...yang mencintai aku...

...apa adanya......

Hary terlihat sedikit galau, meski kadang ia tampak tersenyum sendiri. Dipikirannya hanya ada "Cinta" gadis cantik nan kaku itu.

Sepertinya, tak mudah aku mendekatinya sebab dari cara dia bersamaku tadi aja, Dia hanya menganggap ku seperti kompas penunjuk arah tujuannya tanpa ia tahu aku menganggapnya hujan di saat musim kemarau.

Tapi yah gimana lagi, ini pertemuan pertama bagi kami, tentu saja ia akan membatasi gerak dan tutur katanya. Rasa itu akan ada saat terbiasa. Tapi haruskah aku mengejarnya? tanyanya dalam hati.

Akan tetapi, wanita itu sangat mempesona dan menggemaskan. Dibalik wajahnya yang datar dan senyum formalitasnya, akan banyak jiwa-jiwa lelaki yang ingin mengincarnya. Oh tunggu dulu, apalagi dua pria yang meresahkan itu, yah Selim dan Ahmed. Mereka takkan pernah membiarkan ada gadis cantik yang menganggur. Berbagai cara akan mereka lakukan untuk menaklukkan seorang wanita. Aku harus mencuri start agak aku tidak kecolongan dengan kehadiran mereka nantinya. Karena sekali cinta, harus didapatkan, aku tak ingin untuk menyesal kedua kalinya. Sebab cinta yang tak berbalas lebih sakit daripada tersayat pisau, agaknya.

(padahal dia belum pernah tersayat oleh pisau)

Akan tetapi di sebuah apartemen, Selim dan Ahmed lagi menyusun strategi untuk mendekati seorang gadis cantik yang mereka lihat berjalan menuju gerbang kampus saat sore tadi. Mereka belum tahu siapa gadis itu, sebab gadis itu langsung naik mobil bersama temannya sebelum mereka berencana untuk sekedar menyapanya.

Huffz, kalah langkah kita bro, seandainya aja tadi Hp lo ga jatuh, pasti kita bisa menghentikannya dulu sebelum ia menaiki mobilnya, tutur Selim yang terlihat kesal pada Ahmed.

Sabar bro, masih banyak waktu, kayak besok udah kiamat aja deh, balas Ahmed tak mau kalah.

Akan tetapi, siapakah gadis itu??? Bunga atau Cinta, atau bahkan gadis lainnya.. tunggu di bab berikutnya yah..😉😉😉

...💚 💚 💚 💚 💚 💚...

...Saat ini author sudah menulis lima bab, Alhamdulillah yah sesuatu yang sulit untuk diungkapkan. Author harap para pembaca menyukai kisah ini, mohon like n subscribe karena itu sangat berarti sekali bagi author, sebab itu adalah alasan author untuk terus maju berkarya dalam fantasi yang tiada henti....

...Like kalian sangat berharga🙏🙏😉...

1
Riwy Okashii
kita tunggu kelanjutannya yah 🫶
Riwy Okashii
Wow...Mereka akhirnya bertunangan 🫰🫰🫰 dan sebentar lagi akan segera menikah🎈🎈🎈
Riwy Okashii
Ciee ...udah mo tunangnan aja Hary dan Cinta 🫰
Riwy Okashii
Wow dapat angin segar nih kedua belah pihak 🤩🤩🤩
Riwy Okashii
apakah mereka akan dinikahkan???
Riwy Okashii
ditunggu kelanjutannya yah 🙏
S. M yanie
iklan untumu thor.
Riwy Okashii
Hm...mmm...makin sweet ajah🫣🫣🫣😍😍😍
Riwy Okashii
👍👍👍👍👍🙏🙏
Riwy Okashii
👍👍👍👍👍👍
Riwy Okashii
Bantu Likenya yah🙏
Riwy Okashii
Semakin seru ceritanya
Riwy Okashii
Tinggalkan Like and subscribe
karena itu sebuah penghargaan buat saya dari Anda🙏
Riwy Okashii
Assalamualaikum
Hari readers, saya penulis novel ini, semoga kalian menikmati novel yang saya tulis, mohon like dan Subscribenya, karena itu sangat berarti bagi saya sbg pemula ini. mohon tinggalkan jejaknya🙏🙏🙏
Riwy Okashii
Like dan Subscribe donk, pendatang baru nih🙏
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!