NovelToon NovelToon
Paman, I Love You!

Paman, I Love You!

Status: tamat
Genre:Tamat / cintamanis / Beda Usia
Popularitas:277.4k
Nilai: 4.9
Nama Author: mama reni

Terpaut usia yang cukup jauh membuat Nabila dan Bastian kesulitan untuk menyatakan cinta satu sama lain.

Tidak pernah ada dalam benak Nabila bahwa dia akan jatuh cinta kepada Bastian, sepupu dari Ayahnya, Akankah cinta keduanya bisa bersatu, ditengah pandangan orang lain tentang usia dan status keluarga?

Bagaimanakah Nabila dan Bastian mengatasi masalah yang akan menghalangi hubungan keduanya?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon mama reni, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab Dua Puluh Tujuh

Bastian menggendong Nabila membawanya masuk ke kamar. Istrinya itu tak memberontak, hanya air mata yang terus membasahi pipinya. Dia merasa sangat sakit melihat wanita yang dia cintai menangis begitu.

Dengan lembut Bastian membaringkan tubuh Nabila. Dia lalu memeluknya. Hingga akhirnya sang istri tertidur. Setelah merasa istrinya terlelap, pria itu dengan perlahan keluar dari kamar. Dia lalu mengambil ponselnya dan menghubungi mama Yani.

Berulang kali dia mencoba menghubungi, tapi mama Yani belum juga mengangkat telepon darinya. Bastian tahu jika mamanya sengaja melakukan itu, bukan karena tak mendengar atau tak tahu ada telepon masuk.

Setelah mencoba beberapa kali, barulah mama Yani mengangkatnya. Bastian merasa lega.

"Ma, aku harap mama jangan ikut campur lagi urusan aku dan Mega. Percayakan saja semua padaku. Jika memang Dewa putraku, aku tak akan lari dari tanggung jawab. Aku sudah dewasa, pasti bisa selesaikan semua!" ucap Bastian.

"Kamu selama ini tidak pernah memperlihatkan rasa tanggung jawabmu. Apa kamu pernah mencari tau keberadaan putramu itu?" tanya Mama Yani.

"Ma, aku tak mencari mereka karena aku yakin dia bukan putraku!" balas Bastian.

"Bagaimana bisa kamu yakin jika dia bukan darah dagingmu? Sedangkan kalian belum melakukan tes DNA!" kata Mama Yani tak mau kalah.

"Aku tau, Ma. Aku yang melakukan hubungan! Lagi pula, mengapa mama begitu yakinnya dia putraku? Cobalah mama berpikir jernih, kenapa Mega tak pernah mau melakukan tes DNA? Seharusnya dia yang harus bersemangat melakukan itu untuk membuktikan ucapannya benar! Ma, jangan membenci Nabila hanya karena mama yang tak suka dengan bang Alvin!" ucap Bastian seperti memohon.

Mama Yani terdiam mendengar ucapan sang putra. Memang dia tak menyukai Nabila karena anak sambungnya Alvin. Dia masih belum terima keputusan pria itu, yang menikahi Hana.

"Ma, aku mohon. Jangan bawa Nabila dengan rasa benci mama. Lagi pula semua bukan salahnya Bang Alvin. Bukankah yang menggugat cerai Kak Eka, kenapa mama jadi membenci bang Alvin?" tanya Bastian.

"Kalau kamu menelepon mama hanya untuk bicara tentang Alvin, mama tak punya waktu. Mama ingatkan sekali lagi, jika Dewa terbukti anak kandungmu, ceraikan Nabila, mumpung dia belum hamil. Dia masih muda, masih bisa cari pria lain!" ucap Mama Yani.

"Astaghfirullah, Ma. Aku tak akan pernah menceraikan Nabila, apa pun hasilnya nanti. Jika pun Dewa ternyata anakku, akan aku biayai semua kebutuhannya. Sampai kapan pun istriku hanya Nabila. Mama harus bisa menerima itu!" ucap Bastian dengan penuh penekanan.

"Baru saja menikah, kamu sudah dipengaruhi begini. Jika memang Dewa putramu, dia harus siap poligami jika tak mau pisah. Dengar ucapan mama. Atau kamu bisa pilih, tetap dengannya atau mendengarkan perintah mama!" ancam mama Yani lagi.

"Ma, jangan minta aku memilih. Mama pasti akan tau siapa yang aku pilih. Bukan aku ingin menjadi anak durhaka. Sebagai suami, pilihan dan prioritas utamaku tentu saja sang istri," balas Bastian.

Mendengar ucapan putranya, mama Yani langsung memutuskan sambungan teleponnya. Bastian lalu mengusap wajahnya kasar dan menarik rambutnya. Sepertinya dia sangat frustasi. Dua wanita terpenting dalam hidupnya sedang berseteru. Tidak tahu harus memilih yang mana.

Mama Yani tidak menyukai Alvin sejak berpisah dari istrinya yang kebetulan ponakan dari mama Bastian. Mereka dulu awalnya dijodohkan. Alvin yang ponakan papanya Bastian dijodohkan dengan Eka, ponakan dari mama Yani.

Empat tahun pernikahan belum dikaruniai anak, akhirnya sang istri menggugat cerai setelah tahu sang suami mandul. Alvin dengan terpaksa menerima, karena sadar itu memang kesalahannya.

Setelah enam bulan perceraian Eka menikah dan setahun kemudian dikaruniai anak. Memasuki tiga tahun pernikahannya, Eka dan suami bercerai lagi karena suaminya selingkuh. Rumah tangga berantakan dan dia ingin kembali pada sang suami. Tentu saja Alvin menolak dengan alasan dia telah memiliki jodoh.

Saat itu Alvin sudah mulai dekat dengan Hana. Tak lama setelah sang istri minta kembali, dia menikahi Hana. Eka sangat kecewa. Apa lagi tahu, pilihannya juga janda. Kenapa tidak memilihnya, dia juga memiliki anak. Sejak saat itulah mama Yani kurang suka dengan Alvin.

Apa lagi melihat pernikahan Alvin yang bahagia. Usahanya makin lancar. Sedangkan Eka hidupnya makin terpuruk. Pernikahan ketiga, suaminya juga selingkuh. Hingga saat ini dia tak menikah lagi dan hidup bersama anak gadisnya secara sederhana. Berbanding terbalik dengan Alvin yang hidup bahagia.

Bastian lalu duduk di sofa ruang keluarga. Memijat kepalanya yang terasa sangat pusing. Tanpa dia ketahui, Nabila mendengar semua obrolan suami dan mertua. Dia menjadi kasihan melihat suaminya yang tampak stres memikirkan antara mama dan sang istri.

Dalam pikirannya, mungkin memang Bastian bersalah, bukankah yang terpenting saat ini dia telah menyadarinya dan mulai bertaubat. Seharusnya dia membantu pria itu menuju jalan baik, bukan meninggalkannya, karena bisa saja dia nanti akan kembali ke dosanya itu.

Nabila lalu mendekati sang suami, memeluk dari belakang. Tentu saja Bastian terkejut. Dia memandang ke belakang dan melihat sang istri. Langsung dikecupnya pipi Nabila.

"Sayang, sudah bangun. Sini duduk di pangkuanku. Dah lama rasanya tak memeluk kamu," ucap Bastian.

Nabila berjalan mendekati sang suami dan duduk di pahanya. Bastian lalu memeluk pinggang Nabila agar tak jatuh dari pangkuan.

"Sayang, nanti malam makan di luar ya?" tanya Bastian.

Nabila memandangi sang suami dan akhirnya mengangguk, membuat Bastian jadi tersenyum. Dia lalu mengecup pipi istrinya berulang kali. Bahagia karena wanitanya sudah mulai memaafkan.

"Besok temani aku tes DNA. Aku ingin kamu ikut, Sayang," ujar Bastian.

"Iya, Mas. Aku akan temani," jawab Nabila.

Mendengar jawaban sang istri, kembali Bastian mengecup pipi Nabila. Tampak air mata jatuh membasahi pipinya. Berharap ini pertanda baik bagi hubungan mereka. Dia sangat mencintai sang istri.

"Sayang, ketika aku memelukmu, dunia seakan berhenti berputar dan hanya ada kita berdua dalam keheningan cinta. Kamu adalah pusat kebahagiaanku, tanpamu hidupku takkan pernah lengkap. Rasanya tak ada yang lebih indah daripada melihat senyumanmu yang memancarkan kebahagiaan sejati. Kata-kata tidak cukup untuk mengekspresikan perasaanku padamu, istriku tercinta. Cintaku padamu melebihi segalanya. Kamu adalah wanita yang mengubah ketidaksempurnaan menjadi kesempurnaan, hanya dengan sentuhan cintamu. Aku mencintaimu, istriku tersayang!" bisik Bastian.

"Gombalnya receh," balas Nabila.

"Padahal aku sudah menghafalnya selama dua hari ini. Aku sengaja mencari di internet. Kamu bukannya memuji, justru dibilang gombal," kata Bastian dengan bibir cemberut.

Nabila menjadi gemas. Dia tahu sang suami sedang menggodanya. Dia lalu mencubit pelan bibir suaminya. Bastian langsung mengecup bibir sang istri, lalu berdiri. Menggendong tubuh istrinya untuk ke kamar kembali.

...----------------...

1
Julaeha Fathurrahman
judul nya apa ni mah...buat cerita Arumi sama adiknya om.bastian
Julaeha Fathurrahman: jangan lama2 ya mah...
Mama Reni: Mama lagi mikir judulnya. ♥️♥️
total 2 replies
Leni
shabir cerai dr hana dapt yg lebih dr hana. posesif
Yulia Dhanty
udah d sana mom😘
Dưa Putra Jr.
udah Rilis yach
Mama Reni: udah. boleh cari di profil mama
total 1 replies
🌷💚SITI.R💚🌷
sebenarnya blm puasa krn di akhir cerita justru bikin nyesek sm kisah mm yani walau awal ga baik tp klu di hiamati sakit jg.
.
Fay
Luar biasa
🌷💚SITI.R💚🌷
ko tetep nyesek ya kasian jg mama yani..
🌷💚SITI.R💚🌷
dulu simpati atas kebaikan pa.rizki tp setelah selingkuh jd ilfil walau di perolehan poligami tp tetep ga suka apa lg caray membohongi istri sahy
🌷💚SITI.R💚🌷
kasian jg sm mm yuni sekian lama di bihongin
🌷💚SITI.R💚🌷
semangaat mama reni....
🌷💚SITI.R💚🌷
wah kejutan yg luar biasa buat bu yuni sm bastian..luar biasa
🌷💚SITI.R💚🌷
Assalamualaikum.apa kabar mama reni..maaf mam br baca lg.
hp br abis servis yg biasa buat baca novel..pas lihat sdh ada tulisan tamat
Siti Zuriah
lah ko cpt amat tamat nya thor
sharvik
arumi yg cantik. .
R_3DHE (sugar_babby)
Luar biasa
Ririn Nursisminingsih
bagus nabil jg mudah ditindas sama mertua dan pelakor
Ririn Nursisminingsih
kasian nabila bastianending jujur aja
Ririn Nursisminingsih
pada akhirnya kesabaran hana mnemukan lak2 terbaik yg saling mnyayangi...
Alivaaaa
syukurlah Hana mendapatkan jodoh yg lebih baik dari Gus Shabir 🥰
Rahma Inayah
ending yg bgus.di tunggu kelanjutan ceritanya
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!