NovelToon NovelToon
My Psycho Man

My Psycho Man

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintamanis / Cinta Seiring Waktu / Romansa / Psikopat itu cintaku / Healing
Popularitas:5.4k
Nilai: 5
Nama Author: Chronicha

Erina Anjani , gadis yang tengah terluka karena pengkhianatan kejam kekasihnya memutuskan untuk pergi keluar negeri. Maksud hati ingin berlibur, untuk mengobati rasa sakit atas kecewaan yang ia terima, hari-hari Erina berganti dengan berbagai hal mendebarkan saat dirinya bertemu dengan seorang pria bernama Yerkhan.

Sering terlibat dalam situasi bersama, bibit cinta secara perlahan tumbuh di antara mereka. Namun sosok Yerkhan yang ternyata menyimpan banyak rahasia membuat Erina ragu untuk melangkah maju.

Bagaimana kisah cinta keduanya? mungkinkah Erina bisa menerima Yerkhan sebagai cintanya?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Chronicha, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bertemu dengan Yvelina

" Apa bibi masih lama?" Erina kembali bertanya

" Mungkin beberapa menit lagi sampai" jawab Zalima mengecek jam tangannya

" Bagaimana jika kita menunggu bibi, aku ingin duduk sebentar disini" ujar Erina beralasan

" Oh baiklah, aku juga akan menunggu disini. Ngomong-ngomong aku boleh minta satu?" Zalima kembali berujar sembari menunjuk salah satu kopi yang Erina bawa.

...----------------...

" Apa yang kau lakukan?!" bentak Yerkhan mendorong keras wanita berambut pirang yang secara tiba-tiba memeluk dirinya, membuat wanita tersebut tersungkur di lantai

" Ukh !"

" Nona, anda baik-baik saja?!" tanya sang asisten membantunya berdiri

" Tidak apa-apa, ini karena hak sepatuku yang terlalu tinggi" ujar wanita tersebut menahan malu

"Enyahlah kalian!".

Kali ini Yerkhan melepas paksa selang infus yang tertanam pada kedua pergelangan tangannya hingga mengeluarkan darah. Pria tampan yang masih pucat itu merasa tidak nyaman hingga ingin segera meninggalkan ruangan tersebut.

Tentu saja wanita berambut pirang itu tampak kecewa dengan tindakan Yerkhan yang tiba-tiba saja mendorongnya dengan keras. Tak hanya itu, raut wajahnya juga tampak cemas setelah melihat kedua tangan Yerkhan yang mulai mengalirkan darah.

" Astaga! kau berdarah!, Roman cepat panggil perawat !" pekik wanita pirang itu memerintah sang asisten yang ia panggil Roman, untuk segera bergegas.

Kondisi Yerkhan yang belum sepenuhnya pulih membuatnya tampak linglung dengan situasinya saat ini. Terlebih ketika wanita berambut pirang tersebut tengah memeluknya, sekilas terlihat seseorang yang sangat ia kenal dengan tergesa meninggalkan sebuket bunga berwarna hijau yang tergeletak begitu saja di sudut pintu masuk ruang rawatnya.

' Erina apa itu kau?' batin Yerkhan sembari berjalan mendekati buket bunga.

Tertera sebuah kartu ucapan bertuliskan kalimat penyemangat yang ditujukan untuk dirinya. Sebaris kalimat yang ia ketahui betul siapa penulisnya.

' Benar ini Erina, pasti masih disekitar sini!' batin Yerkhan merasa yakin.

Dengan cepat diambilnya buket bunga tersebut, kemudian bergegas meninggalkan ruangan. Namun baru saja ia membuka pintu, sudah ada beberapa perawat beserta Roman sudah menghadang.

" Mau apa kalian?!" tanya Yerkhan menatap tajam orang-orang yang sudah berdiri dihadapannya

" Harap tenang ya tuan, kami akan kembali memasang infusnya" Jawab salah satu perawat dengan ramah

" Ck, minggir!" gertak Yerkhan mencoba menerobos keluar ruangan, namun di gagalkan oleh dua orang perawat pria yang cepat bertindak mengunci pergerakannya.

Berhubung kondisi tubuh Yerkhan yang masih cukup lemah, tak dipungkiri jika tenaganya tidak cukup kuat untuk melakukan pemberontakan lebih jauh.

"Aarrrgh! Lepaskan!" bentak Yerkhan sambil terus memberontak.

Ditengah suasana yang rumit, datanglah Bibi Nurgul beserta tiga orang wanita memasuki ruangan. Hal itu tentu membuat fokus Yerkhan menjadi teralihkan.

' Erina.. dia datang, dia tidak meninggalkanku' batin Yerkhan merasa terenyuh.

Kedua netra coklat yang sedari tadi menatap tajam orang-orang disekitarnya, seketika mulai tergenang, hingga menjatuhkan tetesan air mata yang entah mengapa keluar dengan sendirinya.

Erina yang menyadari jika tatapan Yerkhan tertuju hanya padanya pun segera menghampiri. Dipandangnya sejenak wajah tampan yang masih tampak pucat, dengan kedua netra cokelat yang terbuka lebar. Tetes demi tetes air mata pun ikut menghiasi raut wajah yang terlihat menyedihkan itu.

PLAKK!!

Suara tamparan keras yang Erina berikan, mampu membuat semua suasana rumit dalam ruangan tersebut menjadi hening seketika. Semua orang terlihat terkejut dengan tindakan yang Erina lakukan pada kekasihnya.

" Jangan bertingkah kekanakan! mereka hanya ingin membantumu!" tegas Erina dengan raut wajah yang kesal.

Benar, wanita cantik itu tentu merasa kesal karena mengkhawatirkannya setengah mati. Terlebih setelah melihat kedua pergelangan tangan sang kekasih yang masih meneteskan darah, membuat perasaannya teriris.

Tak hanya itu, mengingat beberapa saat yang lalu ketika melihat kekasihnya tengah berpelukan dengan wanita lain melengkapi rasa emosional pada diri wanita cantik tersebut.

Rasa khawatir yang berlebih tak lagi dapat ia kontrol dengan baik, alhasil perasaan kesal pun datang hingga membuatnya bertindak secara impulsif seperti ini.

' Mengapa Erina menamparku?! Apa dia mulai membenciku?!' batin Yerkhan bingung

" Berbaringlah kembali, mereka akan memasang infus" perintah Erina dengan raut wajah datar.

Yerkhan yang tidak ingin dibenci pun mengindahkan apa yang kekasihnya katakan. Dengan perlahan di letakkan nya buket bunga yang sedari tadi ia pegang pada nakas, kemudian naik kembali ke atas ranjang pasien dengan kedua tangan yang siap kembali dipasangi selang infus.

Semua orang yang berada di dalam ruangan tersebut pun tampak tercengang dengan tingkah Yerkhan yang berubah drastis setelah mendapatkan tanda lima jari dari kekasihnya.

" Mengapa diam saja? tidak jadi dipasang?" tanya Yerkhan kepara para perawat yang masih keheranan dengan sikapnya.

...----------------...

Setelah perawat pergi dan selang infus sudah terpasang kembali, beberapa orang yang masih berada didalam ruangan terpaksa diminta keluar, karena bisa mengganggu kenyamanan. Hanya dokter Aisha lah yang berada didalam, sedangkan yang lain berkumpul di kantin.

" Kau sampai jauh datang kemari Yvelina" tegur bibi Nurgul tersenyum tipis pada wanita berambut pirang di sebelahnya

" Kebetulan aku sedang ada pekerjaan di Astana" sahut wanita yang bernama Yvelina itu beralasan

" Padahal dia kemari karena khawa.. Hhhak!" Roman si asisten tidak melanjutkan perkataannya, akibat merasakan nyeri pada area punggung kaki karena diinjak Yvelina

" Ohho.. Itu tidak benar, hanya saja aku merasa simpati, karena bagaimanapun juga kami pernah akrab sebelumnya" sanggah Yvelina memberi penjelasan

' Astaga, wanita ini belum menyerah rupanya' batin Zalima merasa muak, dilirik nya wajah Erina yang hanya terdiam tanpa ekspresi. Menyimak pembicaraan yang hanya sedikit ia mengerti.

" Ah sampai lupa, Erina perkenalkan ini Yvelina" ujar bibi Nurgul memperkenalkan wanita asal Rusia disebelahnya

" Yvelina, bicaralah dengan bahasa inggris, karena Erina belum banyak memahami bahasa kita" bibi Nurgul kembali berujar

" Oh okay, halo Erina senang bertemu denganmu" ujar Yvelina mengulurkan tangan kepada wanita cantik di hadapannya, berniat memberi jabatan tangan

" Ya senang bertemu denganmu" timpal Erina membalas jabatan tangan wanita berambut pirang di hadapannya

" Yvelina, bagaimana jika kau beristirahat dihotel, biar bibi yang pesankan" ujar bibi Nurgul

" Tidak perlu, Roman sudah memesannya sebelum kemari" tolak Yvelina dengan sopan.

Ditengah perbincangan formal tersebut, entah mengapa Erina merasa jika keberadaannya kali ini tidak terlalu penting. Dengan sopan ia segera pamit undur diri. Lagi pula sudah banyak yang menemani kekasihnya disini.

Zalima yang menyadari jika Erina merasa tidak nyaman pun ikut beranjak pergi mengikuti wanita cantik tersebut. Mereka berjalan beriringan untuk menuju keruang rawat Yerkhan.

" Jalan keluar lewat sebelah sana" ujar Zalima menunjukkan arah

" Aku sudah tau, tas ku tertinggal" sahut Erina tersenyum tipis, membuat Zalima jadi salah tingkah

" Oh ya, aku ingin bertanya padamu, apa kau mengenal wanita tadi?" tanya Erina penasaran

" Maksudmu Yvelina?" Zalima kembali bertanya yang langsung dibalas sebuah anggukan oleh wanita cantik tersebut

" Tidak perlu dipikirkan, dia hanya mantan tunangan kakak".

1
👑Queen of tears👑
bpknya edan ini 😭😭😭😭😭
👑Queen of tears👑
astaga 😭😭😭 ada yang kyk gini ya,, doyan nyebar benihh terus lupa /Facepalm/
Chronicha: wkwk tolong seret dy ke neraka jahanam🥲
total 1 replies
👑Queen of tears👑
mulaii pen matokk mantan🐛🐛🐛
Chronicha: mulai ambil start🥲
total 1 replies
👑Queen of tears👑
lama 2 tahun 😭 bisa jadi mantan terindah /Facepalm/
Chronicha: terindah tapi tak indah😭😭😭
total 1 replies
👑Queen of tears👑
dijodohkan ternyata
👑Queen of tears👑
sayangnya yerkhan tidak begitu /Tongue/
👑Queen of tears👑
serius nihh biarin yerkhan jalan² ama yevelina entar mereka nempel lagi/Chuckle//Joyful//Joyful//Facepalm/
Chronicha: biarin ajj dlu, erina lg lelah🤣🤣🤣
total 1 replies
👑Queen of tears👑
mulai ada saingan ya 🤣🤣
👑Queen of tears👑
wehhh bukan mntan hts,, tunangan guys 😱😱😱
👑Queen of tears👑
hmmm akrab yang bagaimana ini/Chuckle/mantan gitu atau mantan hts 😭😭🤣🤣🤣
Chronicha: hemmm apa hayo/Slight/
total 1 replies
👑Queen of tears👑
yevelina evelina yevlina ini blibett lidahku terkilirr wehhhh 😭🤣🤣🤣🤣
Chronicha: dibacanya yevelina😅
total 1 replies
👑Queen of tears👑
aku juga syokk/Joyful//Joyful//Facepalm//Facepalm/
👑Queen of tears👑
what 😱😱😱
👑Queen of tears👑
udah kyk orang depresi si yerkhan/Facepalm/dipegangi gitu
Chronicha: emang lg depresooottt😭😭😭
total 1 replies
👑Queen of tears👑
ya itu erina /Smug/dia kecewa tau sama kmu/Smug/
👑Queen of tears👑
sedappp terjengkang /Proud//Facepalm/
👑Queen of tears👑
nabrak siapa ini /CoolGuy//CoolGuy/
artis rusia itu 🤣🤣🤭
Chronicha: bukaann🤣
total 1 replies
👑Queen of tears👑
kata² positif itu seperti aku sedetik lagi menjadi orang kaya, kaya benaran /Determined//Determined/aku sungguh sudah siap kaya/Determined//Determined//Facepalm/
Chronicha: wkwk.. positif sekaliii/Determined//Determined//Determined//Facepalm/
total 1 replies
👑Queen of tears👑
baik sekali jovita
👑Queen of tears👑
mantan yerkahn /CoolGuy/
Chronicha: tau aja🥲😂😂
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!