NovelToon NovelToon
Terjebak Sandiwara Cinta

Terjebak Sandiwara Cinta

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintamanis / CEO / Bullying dan Balas Dendam
Popularitas:23.7k
Nilai: 5
Nama Author: Eli Priwanti

Meysi si gadis biasa dan cuek akhirnya terjebak dalam kebohongan yang ia ciptakan sendiri,berawal dari kisah masa lalunya dimana cinta pertamanya telah di rebut oleh musuh bebuyutannya ketika meysi masih duduk di bangku SMU ,hingga akhirnya membuat meysi enggan untuk mencari seorang kekasih lagi,padahal usianya sudah bukan di bilang muda,hampir menginjak kepala tiga,awal mula pertemuanya kembali dengan musuh bebuyutannya yakni siena,ketika meysi menghadiri pesta pernikahan sahabatnya,meysi rupanya mendapatkan penghinaan jika dirinya adalah wanita perawan tua yang tidak laku,karena kesal akhirnya meysi terpaksa berbohong jika dirinya saat ini telah menjalin hubungan dengan seorang pengusaha kaya,Adipati Airlangga adalah sosok pria yang asal meysi sebut! Nah loh??

akankah meysi berhasil membalas sakit hatinya terhadap musuh bebuyutannya dengan kebohongan yang ia ciptakan sendiri?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Eli Priwanti, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

TSC BAB 3

Keesokan harinya.

Seperti biasa,kesibukan ribuan manusia untuk melakukan aktifitas sehari-harinya,kini mulai memadati jalan raya ibu kota,asap polusi dan bunyi klakson dari kendaraan roda dua maupun roda empat sudah mulai mengeluarkan lantunan nada yang membuat kuping terasa penging,macet!!! Sudah tidak aneh lagi,dan menjadi makanan sehari-hari yang tidak bisa untuk di hindari.

"tiinnn...tiinnn!!" bunyi klakson mobil sedan berwarna putih keluaran tahun dua ribuan milik Meisy,kini melaju menuju tempat meysi bekerja,dan bisa di bilang mobil tua yang masih bisa Meysi gunakan sebagai kendaraan pribadinya sangat membantu dirinya.

Meysi adalah seorang wanita yang sangat mandiri dan tangguh,sedari kecil meysi tinggal bersama ayahnya,meysi sendiri tumbuh tanpa hadirnya sosok seorang ibu,karena ibunya meysi meninggal setelah melahirkan meysi,ayahnya yang dulunya hanya seorang karyawan swasta akhirnya di hari tuanya harus beristirahat di rumah,namun ayah meysi sangat bangga karena bisa menyekolahkan putri semata wayangnya sampai jenjang kuliah,meskipun meysi masuk fakultas lewat jalur beasiswa.

Waktu sudah menunjukan hampir jam delapan pagi,namun naas,Meysi masih terjebak dalam keramaian jalan ibu kota yang masih padat merayap.

"Aarrrkkhhhh!!! Kenapa juga aku mesti telat ke kantor,ini semua gara-gara bos gila yang seenaknya menyuruh orang,bekerja sudah seperti kerja rodi!!" gerutu Meysi dengan perasaan kesal bercampur cemas,beruntungnya Meysi masih bernasib baik,lambat laun laju mobil sudah bisa melaju dengan kecepatan sedang,meysi pun buru-buru tancap gas agar bisa segera sampai ke kantor.

Tepat pukul delapan pagi,Meysi kini sudah berada di meja kerjanya,ia langsung melihat ke arah ruangan CEO yang terlihat masih sepi,Meysi langsung menghela nafasnya perlahan dan kemudian mengusap dadanya.

fyuhhh,aman!! Si bos rupanya belum datang!Meysi

Selang tiga puluh menit akhirnya tuan Adipati datang bersama sekertaris Jey,Meysi pun buru-buru menyambut kedatangan bos besarnya itu.

"selamat pagi tuan Adipati!" sapa Meysi sambil membungkukkan punggungnya.

"hemm!!" jawab Adipati dan langsung melengos masuk ke dalam ruangannya dan kemudian duduk di singgasananya.

"hey anak baru,cepat kau kesini?" perintah Adipati.

Meysi langsung buru-buru menghadap tuan Adipati.

"permisi tuan,ada yang bisa saya bantu?" tanya Meysi.

"kau segera pergi ke ruang meeting bersama sekertaris Jey,dan jangan lupa laporan yang kemarin kau susun,letakan di atas meja ruang meeting!" ngerti kamu.

"baik tuan!" jawab Meysi dengan senyum cerahnya.

Adipati sempat melirik kearah assistennya itu.

Cih!! Ku fikir dia tidak akan sesemangat ini setelah kemarin sengaja aku memberinya pelajaran atas tindakan cerobohnya itu!!! Hampir saja kepalaku cedera gegara ulahnya yang konyol!! Adipati

Akhirnya meeting pun di mulai,seluruh kepala divisi perusahaan berkumpul di ruang meeting,raut wajah mereka kini terlihat sangat tegang,bahkan ada yang terlihat pucat,Meysi terus saja memperhatikan mereka satu persatu.

Dari raut wajah kalian terlihat jelas jika kalian sangat takut berhadapan dengan tuan Adipati,apakah dia begitu menakutkan di mata kalian? Memang sih ku akui jika peraturan di perusahaan ini sangatlah ketat sudah seperti hidup di jaman kolonial belanda,tidak adil dan bisanya menindas rakyat jelata!! Meysi.

setelah semuanya berkumpul, kini tuan Adipati datang dan meeting pun segera di mulai.

Saat ada salah satu karyawan yang mencoba mempresentasikan hasil pekerjaan mereka di depan tuan Adipati,sepertinya tuan Adipati tidak menyukainya dan tidak sesuai yang ia harapkan,dengan seenaknya adipati melempar laporan tersebut tepat mengenai kepala orang yang baru saja mempresentasikan hasil kinerjanya.

"kau masih betah bekerja di sini kan?" tanya tuan Adipati kepada kepala divisi bagian pemasaran yakni pak Yadi.

"mmmaasssihh ttuuaannn!" jawab pak Yadi dengan gugupnya.

"jika kau masih melakukan metode pemasaran dengan cara kuno seperti ini,yang ada semua konsumen akan pergi dan beralih ke produk lain!! Kau ingin membuat perusahaan yang di bangun susah payah oleh keluargaku bangkrut hah gegara pekerjaanmu dan anak buahmu yang tidak becus,kau ingin semua konsumen kita kabur dan beralih ke produk lain hah?

perusahaan ini tidak butuh karyawan bodoh seperti dirimu,masih banyak orang di luaran sana yang sangat ingin sekali bekerja di perusahaan ini,perbaiki semua kesalahanmu itu,jika tidak gajimu dan seluruh bawahanmu akan terkena potongan sebagai ganti rugi karena kalian telah merugikan perusahaan ini!! Faham sampai sini?" tegas adipati

Aish!!! anda benar-benar seorang kolonial sejati tuan!! Senang sekali menindas dan mengancam akan memotong gaji! Meysi.

"tapi tuan,emmhhh!" protes pak Yadi yang seketika langsung tertunduk saat tuan adipati memelototi dirinya.

"kau mau protes hah? Aku punya wewenang penuh di perusahaan ini,jika kau dan seluruh karyawan di sini tidak mau mengikuti semua peraturanku,kalian boleh angkat kaki dari sini!!" tutur adipati masih dengan wajah yang terlihat menakutkan

"faham tuan!" jawab karyawan di ruang meeting serempak.

Akhirnya meeting pun selesai dan sebentar lagi waktunya jam istirahat.

saat Meysi akan menyiapkan peralatan makan siangnya,tiba-tiba tuan Adipati memanggilnya.

"iya tuan,ada yang bisa saya bantu?" tanya Meysi.

"ikut denganku,kita akan makan siang di luar bersama klien pentingku,kau dan juga Jey siapkan beberapa berkas penting,awas jangan sampai ada yang terlewatkan!"

"bbbaaiikkk tuan!"jawab Meysi

Ya tuhan,baru juga aku ingin menyantap bekal makanan siangku,eh sudah harus pergi lagi dengan bos yang sangat menyebalkan ini!! Meysi.

Dengan lemasnya, Meysi langsung menyiapkan beberapa berkas penting yang akan di bawa,kemudian sekertaris Jey mendekati Meysi.

"ayo semangat mba Mey,jangan lemas begitu!!"

"iya,semangat,semangat!!" jawab Meysi sambil tersenyum garing.

Semangat jidatmu!! Kau dan tuan Adipati itu sama-sama menyebalkan! Meysi.

ketika menuju parkiran,mau tidak mau Meysi harus bersebelahan duduk dengan tuan Adipati,sedangkan sekertaris Jey berada di depan bersama sopir.

Ada rasa cemas serta takut dalam diri Meysi.

Oh my god!! Kenapa harus duduk bersebelan kaya gini? Hey sekertaris Jey,bisakah kau tukar posisi dudukmu denganku? Meysi.

Ternyata Adipati menatap sinis ke arah Meysi yang membuat dirinya menjadi tidak nyaman,apalagi saat posisi duduk Meysi yang tidak bisa diam.

"hey,b*kongmu itu terkena ambeien ya? Dari tadi tidak bisa diam?" protes Adipati.

Raut wajah Meysi langsung menjadi kaku, saat bosnya itu menuduh dirinya terkena ambeien.

"maaf tuan!! Saya tidak punya penyakit seperti yang anda tuduhkan barusan!"jawab Meysi yang enggan menatap wajah bosnya yang tampan,namun begitu sangar seperti Srigala.

"Ck..ck!! Lantas kenapa sedari tadi kau tidak bisa diam hah? Cih,kau benar-benar wanita yang sangat aneh!! Kau sudah seperti manusia alien yang terjebak di bumi!" sindir Adipati yang asal bicara.

Ha..ha..ha!! Anda rupanya pandai sekali melucu dan mengatai orang seperti itu!! Wanita secantik diriku ini anda sebut manusia alien? Anda sepertinya harus segera memeriksa mata anda yang sudah mulai rabun tuan!! Meysi.

Sambil menatap sinis ke arah Adipati,kini muncul kembali hayalan dirinya dimana saat ini Meysi sedang memegang palu godam dan langsung menghempaskannya tepat mengenai kepala Adipati hingga akhirnya Adipati lenyap ke dalam tanah

Kini Meysi kembali tertawa cekikikan dengan mata yang terpejam

"woyy!! Kau sedang berhayal apa hah? Dasar wanita alien tidak jelas!"

 seketika wajah Meysi langsung memerah karena malu.

Aish,bodoh sekali kau mey!!! Meysi

Sekitar tiga puluh menit mereka tiba di salah satu restaurant ternama di kota ini,dengan langkah kaki yang cepat tuan Adipati dan sekertaris Jey berjalan menuju meja restaurant yang sebelumnya sudah dilakukan reservasi khusus tamu VVIP terlebih dahulu,sedangkan Meysi sedari tadi berusaha mengimbangi langkah kaki kedua orang tersebut namun ia selalu saja ketinggalan.

Hosh..hosh!!

"Langkah kalian ini sudah seperti orang lari maraton saja!" gerutu Meysi yang belum bisa mengimbangi langkah kaki kedua pria di depannya itu.

1
Nar Sih
kakk ,ditunggu hadir nya lagi udh lamaaa blm up🙏
efvi ulyaniek
ini kapan up nya ya....dilanjut ndak sih
Kori Yah
kok lama blm up juga kak
efvi ulyaniek
lama bgt ga up
efvi ulyaniek
ini mana kok ga up...up...
Triestya Mayliena
jodoh,rezeky,maut sdh ada yg mengatur freya....
🌺Fhatt Trah🌺
👏🏻👏🏻 aku salut padamu adipati
🌺Fhatt Trah🌺
gitu dong. harus berani mengakui kesalahan
🌺Fhatt Trah🌺
maaf baru bisa mampir lagi. 🌹🌹🌹 sdh kudaratkan unthk penyemangat author
Eli priwanti: terima kasih kk ku 😘
total 1 replies
Nar Sih
sabarr juna semua bukan slh mu ini sdh takdir klau kakak mu jodoh nya meysi ,lebih baik blajar lupakan wanita seperti freyya ,
Eli priwanti
/Smirk//Smirk//Smirk/
🌺Fhatt Trah🌺
🤣🤣🤣🤣🤣 kasiaaaan deh lu adipati
🌺Fhatt Trah🌺
😆😆😆
🌺Fhatt Trah🌺
mau disuruh nyangkul mungkin😄
Eli priwanti
siap kk 😅
Nar Sih
ahir nya mlm pertama sukses ngk jdi di pending hahaha😂😂😂moga cpt otw buah cinta kalian yaa
Nar Sih
mey,,ada aja kelakuan mu ,sabarr ya adipati di pending dulu mlm pertama nya ,😂😂
Eli priwanti: /Smile//Smile//Smile/
Eli priwanti: insha allah kak,soalnya meysi sebentar lg mau tamat
total 5 replies
Eli priwanti
terima kasih kak 😊🙏
Nar Sih
alhamdulilah ahir nya sah jdi psngan halal ya mey dan adipati semawa buat kalian yaa
Triestya Mayliena
kasihan juga lht nya...tp salut deh sm.perjuangan tuan adipati
Eli priwanti: terima kasih kk
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!