NovelToon NovelToon
Tumbal Mata

Tumbal Mata

Status: sedang berlangsung
Genre:Zombie / Horror Thriller-Horror / Epik Petualangan / Kutukan / Misteri Kasus yang Tak Terpecahkan / Tumbal
Popularitas:1.4k
Nilai: 5
Nama Author: Foerza17

Setelah aku selamat dari kecelakaan itu, aku berhasil untuk bertahan hidup. Tetapi masalah yang kuhadapi ternyata lebih besar daripada dugaanku. Aku tersesat dihutan yang lebat dan luas ini. Aku mungkin masih bisa bertahan jika yang kuhadapi hanyalah binatang liar. Tapi yang jadi masalah bukanlah itu. Sebuah desa dengan penduduk yang menurutku asing dan aneh karena mereka mengalami sebuah penyakit yang membuat indera penglihatan mereka menjadi tidak berfungsi. Sehingga mereka harus mencari "Cahaya" mereka sendiri untuk mengatasi kegelapan yang amat sangat menyelimuti raga mereka. Mereka terpaksa harus mencari dan mencari sampai bisa menemukan mata mereka yang hilang. Dan akhirnya mereka bertemu dengan kami. Beberapa penumpang yang selamat setelah kecelakaan itu, harus bertahan hidup dari kejaran atau mungkin bisa kusebut penderitaan mereka atas kegelapan yang menyelimuti mereka. Berjuang untuk mendapatkan "Cahaya Mata" mereka kembali.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Foerza17, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Kejadian tak Terduga

Setelah selesai makan, kami mulai mematikan sisa api unggun agar tidak terjadi kebakaran hutan. Kemudian lanjut untuk membersihkan rumah ini agar lebih layak untuk kami tinggali nanti malam.

Kami saling bahu-membahu membersihkan rumah itu dari sisa-sisa kotoran, semak belukar dan sarang laba-laba agar lebih nyaman untuk ditinggali nantinya. Diiringi senda gurau untuk melepas penat dan sejenak menghilangkan stres yang sesekali datang bertamu.

Tak terasa saat kami asyik bersih-bersih, sang mentari mulai tergelincir kearah barat, menandakan hari sudah menjelang sore. Burung-burung pun juga sudah kembali ke sarang mereka. Dengan perut kenyang dan sedikit bekal dibawa di mulutnya untuk dibagikan kepada anak-anaknya.

Akhirnya kegiatan bersih-bersih pun telah usai. Sebuah rumah kayu dengan lantai beralaskan tanah, pencahayaan lentera, derik suara tonggeret yang bernyanyi, dan bulan yang mulai menggantikan tugas sang mentari pun membuat suasana menjadi terasa sunyi.

Aku mulai sedikit melupakan hiruk pikuknya keadaan tempat tinggalku. Suara klakson yang berbunyi setiap menit, suara mesin kendaraan yang bergemuruh, hingga tebalnya asap kendaraan bermotor yang membuat dada sesak. Semua tidak kutemukan disini. Aneh rasanya, tetapi aku merasakan seperti rindu akan semua itu.

Setiap pagi harus bergegas bangun untuk pergi ke sekolah, nongkrong di kantin, nyanyi-nyanyi pas jam kosong, aku sangat merindukan semua itu. Aku termenung malam itu dipojok ruangan yang sekarang aku gunakan sebagai tempat bernaung sementara. Bersembunyi dari kejaran makhluk berbahaya, dan entah kapan kami bisa keluar dari tempat antah berantah ini bersama-sama. Aku menulis namaku sendiri dilantai tanah pada rumah ini untuk mengusir rasa gelisah menyelimuti. Dengan dagu yang kutopangkan pada kedua lututku.

*Kak Aan. Aku kebelet pipis. Temenin dong," tiba-tiba suara Aini menyadarkan lamunanku. Aku pun tersenyum hangat kepadanya.

"Ayok kakak temenin. Tapi jangan jauh-jauh pipisnya," kataku. Aini hanya mengangguk pelan.

Kemudian aku pun berpamitan kepada Pak Bonadi dan segera bergegas untuk keluar menemani Aini buang air kecil. Setelah sekiranya kami menemukan area yang tidak terlalu dekat dengan rumah kayu kami, dan juga tidak terlalu jauh juga, aku segera menyuruh Aini untuk segera menyelesaikan hajatnya dan segera kembali. Aini pun tanpa basa-basi menyetujuinya.

Setelah beberapa menit, Aini pun selesai dan kami pun kembali.Saat aku membuka pintu, aku terkejut kita kedatangan seorang tamu tak diundang.

Orang itu berperawakan kira-kira berumur 50 tahun dengan pakaian seperti petani yang memakai capil sambil membawa sebuah garpu rumput ditangannya. Orang itu bermata katarak dimata kirinya.

"Aku terkejut tiba-tiba lentera nya menyala sendiri. Makanya aku kemari," ucap orang itu. Aku masih memandanginya tak percaya masih ada warga desa yang selamat dihutan belantara ini.

"Eh ternyata ada beberapa pelancong yang sedang berkunjung," sambungnya dengan suara serak sembari terkekeh.

"Maaf. Apa anda salah satu warga sini?" tanya Pak Bonadi dengan sopan.

"Iya. Rumah saya gak terlalu jauh kok dari sini. Kalau mau, kalian bisa menginap di gubuk saya. Karena tempat ini menurut saya kurang layak untuk ditempati," jawab orang itu menawarkan. Aku masih menaruh rasa curiga kepadanya.

"Boleh tuh pak. Udah lama juga gue gak tidur dengan nyenyak sejak tersesat disini," ucap Kak Willie penuh semangat. Tapi Pak Bonadi langsung memberi isyarat agar Kak Willie tidak meneruskan bicaranya.

"Kami sangat berterimakasih atas tawaran bapak. Tapi bapak izinkan kami untuk tinggal disini saja juga sudah lebih dari cukup," ucap Pak Bonadi menolak tawaran yang diberikan bapak itu dengan sopan.

"Wah sayang sekali ya pak. Padahal tadi istri saya sudah masak banyak loh dirumah," desak bapak itu. Kami hanya menelan ludah mendengarnya. Mengingat sudah beberapa hari ini kami makan seadanya dengan porsi seadanya.

"Kalo kalian gak mau, gue aja sendiri yang pergi," ucap Kak Willie dengan tidak sabar. Kami terkejut mendengarnya.

"Nanti gue bawain sisanya kesini dah buat kalian. Ayo pak kita pergi," ucap Kak Willie penuh semangat. Kami hanya terdiam melihatnya.

"Yasudah kalo begitu. Ayo kita pergi makan-makan sekarang," jawab bapak itu sembari terkekeh.

Bapak itu pun langsung menggandeng tangan Kak Willie dan pergi bersama-sama. Kak Willie hanya menurutinya dan berjalan dibelakangnya.

"Gelagatnya aneh banget," gumam Pak Bonadi. Aku yang juga masih menaruh curiga padanya pun memutuskan untuk mengantarnya sampai ke pintu depan.

Beberapa langkah mereka berdua berjalan, remang-remang aku melihat bapak itu seperti mengucek mata kirinya berulang kali. Aku yang sedari tadi sudah curiga pun mulai mengikuti mereka dari belakang. Aku menjaga jarak agar mereka berdua tidak menyadari kehadiranku . Cukup jauh aku mengikutinya, gelagat bapak tua itu semakin aneh. Dia semakin keras untuk mengucek mata kirinya.

Tiba-tiba Kak Willie terlihat seperti mencoba untuk melepaskan cengkraman bapak itu dengan paksa dan berteriak meminta tolong. Bapak itu pun tak mau kalah dengan kembali menarik paksa tangan Kak Willie. Dia seperti meminta bantuan. Aku segera berlari untuk menolongnya.

Aku langsung mengambil batu seukuran genggaman tanganku yang sedikit lebih besar dan segera menghempaskan kearah kepalanya. Akhirnya Kak Willie berhasil melepaskan tangannya dari cengkraman bapak itu dan bapak itu pun jatuh tersungkur.

"Gak nyangka lu ngikutin gue sampe sini, Ndra. Gue bersyukur banget. Thanks ya," ucap Kak Willie dengan nafas yang terengah-engah.

"Masama, Kak," jawabku singkat.

Aku pun mencoba untuk melihat lebih dekat kearah orang yang sudah tumbang tersebut. Perlahan aku menolehkan kepalanya untuk melihat raut wajahnya. Aku langsung melompat hingga jatuh terduduk karenanya.

Ternyata dugaanku benar, mata kirinya yang seperti katarak itu mata palsu. Setelah aku pukul kepalanya memakai batu tadi, mata itu langsung copot menggelinding keluar dari kelopak matanya. Aku pun mencoba untuk mencongkel mata satunya dengan memakai ranting pohon.

"Eughh lu mau ngapain tuh, Ndra?" tanya Kak Willie jijik.

"Aku mau nyoba sesuatu," jawabku yang masih fokus untuk mencongkel mata kanannya. Ternyata mata kanannya juga mata palsu. Matanya dengan mudah bisa kucongkel keluar dan langsung menggelinding ke tanah.

"Duhh gak jijik apa lu, Ndra? Kita pulang aja yuk," ajak Kak Willie. Aku pun langsung berdiri dan tanpa basa-basi menurutinya.

Kami pun langsung bergegas kembali dan segera melaporkan kejadian ini kepada Pak Bonadi. Ternyata makhluk-makhluk itu masih memiliki kecerdasan, tidak seperti zombie yang aku lihat di film-film. Dia bahkan bisa bertingkah layaknya manusia biasa dengan berbicara dengan lancar dan bahkan mampu untuk membujuk dengan iming-iming makanan hingga membuat Kak Willie tergoda untuk pergi bersamanya.

Aku pun teringat saat pertama kali aku bertemu dengan salah satu dari mereka. Makhluk itu juga sempat berbicara padaku. Sempat membujukku dengan bertingkah normal kepadaku. Tapi untungnya aku segera cepat menyadari dan tidak menjadi korban selanjutnya. Aku masih berpikir keras, sebenarnya mereka zombie yang seperti apa?

1
yanah~
enak di baca kak 🤗
yanah~
Mampir kak 🤗💪
Siti Yatmi
berasa nonton film...wk2
Foerza17: jangan buru² atuh bacanya kak. aku upload cuman sehari sekali
total 1 replies
ada badaknya🫡off
kayak nama Aini di sinetron "Aini malaikat tak bersayap" di ANTV
Foerza17: kalau ada kesamaan nama tokok adegan ini hanya fiktif belaka ya kak wkwk
total 1 replies
ada badaknya🫡off
hati hati banyak supir yang ngantuk l
Foerza17: mana ada pagi² mengantuk
total 1 replies
ada badaknya🫡off
harus buat rencana dulu lah masa malah diam aja di bis
ada badaknya🫡off
wkwkwkw sabar karena Allah yang tahu/Proud/
Siti Yatmi
berasa nonton film
Foerza17: pantengin terus ceritanya ya kak. diusahakan setiap hari update ❤️❤️❤️
total 1 replies
Siti Yatmi
serem ih...mata mu..mataku....
Aleana~✯
Hai kak aku mampir...yuk mampir juga di novel' ku jika berkenan 😊
Foerza17: makasihh udah mampir. semoga novelnya makin ramai pembaca yaw
total 1 replies
Jihan Hwang
hai. aku mampir.. yuk kamu juga mampir di karyaku/Smile/
Foerza17: makasih sudah mampir kak ❤️❤️
total 1 replies
Tsumugi Kotobuki
Gaya bahasa penulisnya enak banget, bisa ngebuat baper atau ketawa-ketawa.
Foerza17: thanks ya kak. ditunggu update selanjutnya. aku usahakan setiap hari update ❤️❤️
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!