Aku, si gadis benalu yang selalu di banding - banding kan dengan kakak ku. Hanya karena tak pandai dalam segala hal, aku merasa sendiri seperti benalu.
Namaku Shafira Angel Baskara, aku terlahir di keluarga yang tidak kekurangan apapun, hanya satu yang tidak ku miliki, kepintaran seperti kakak ku.
Hingga pada akhirnya sebuah keajaiban datang dalam dunia ku. Keajaiban berupa cinta dari dia, sosok yang selalu berada di segala situasi hidup ku. Mengubah semua sedih ku menjadi tawa, melukiskan warna baru di setiap lembaran.
Boleh kah aku berharap, kebahagiaan ini kekal untuk ku?
🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸
Hidup Shafira begitu berat, selalu di nomor duakan dalam hal apapun, membuat kepribadian nya lebih tertutup.
Bahkan Ketika cinta nya mulai berlabuh pada seseorang, kesedihan karena di khianati kembali menghampiri.
Akankah dia mampu menghadapi badai demi badai yang menerpa hidup nya?
Dan Siapakah yang akan menjadi pelabuhan cinta terakhir nya?
Simak kisahnya......
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Fharisa Janny Alfarisy, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Chapter 11. BESTie
Sumber penyemangat kita adalah Dia yang selalu ada di saat duka maupun tawa, tak meninggalkan meski badai menerpa. Selalu mendukung bahkan walau seluruh dunia mengepung.
Persahabatan atau BESTie adalah bumbu penting dalam hidup, tanpa bumbu semuanya akan terasa hambar.
Sama halnya dengan persahabatan Shafira dan Shella dan juga Starla, mereka bersahabat sejak kecil, mereka tak terpisahkan, jadi mereka saling menyayangi.
Pintu di buka oleh seseorang, Shafira dan Nathan yang sedang main ponsel, mengalihkan pandangan ke asal suara. Ternyata Shella dan Starla sudah kembali dari kantin. Mereka membawa banyak cemilan dan minuman.
"Lo pada borong satu kantin apa?"
Tanya Shafira kaget melihat dua kantong kresek penuh di bawa oleh temannya.
"Ini buat cemilan kita nanti malam, Fir, kan kita butuh banyak asupan energi karena mau belajar yang cukup menguras otak."
Ucap Starla menjelaskan alasan membeli banyak sekali cemilan.
"Kak Nathan mau gak?"
Tanya Shella menawarkan.
"Gak usah, makasih, karena kalian udah balik, gue juga mau ke kantin."
Ucap Nathan pamit pada mereka.
"Oke kak, makasih ya kak, udah jagain BESTie kita."
Ucap Shella berterima kasih dengan tulus.
"Sama - sama, gue duluan."
Pamit Nathan lalu pergi meninggalkan ketiga gadis itu.
"Dari kita pergi ke kantin tadi, kalian cuma main ponsel, gak ada ngobrol apa gitu?"
Tanya Starla penasaran.
"Iya gue asik sama handphone, dia juga sama, emang Lo pikir gue bakal akrab gitu sama dia."
Ujar Shafira mengatakan sebenarnya.
"Ya siapa tau kak Nathan bakal minta nomor kontak Lo kan, eh Lo tau gak, waktu Lo pingsan tadi, dia keliatan panik banget, terus kan dia, cepat - cepat bawa Lo ke sini, Lo di gendong kayak dalam film Korea gitu, so sweet deh."
Ucap Shella baper dengan wajah yang sedang menghayal.
"Coba kalau gue yang pingsan, kak Haris bakal gendong gue juga gak ya."
Ucap Shella membayangkan diri nya yang terkena lemparan bola.
"Kebanyakan menghayal Lo Shel, gimana kalau khayalan Lo itu, gak sesuai ekspektasi."
Ucap Starla merusak khayalan indah Shella.
"Ih Star, perkataan Lo buat khayalan gue hancur tau gak."
Ucap Starla kesal.
Starla dan Shafira hanya tertawa tak bersalah.
"PENGUMUMAN, DI UMUMKAN KEPADA SELURUH MURID, YANG BAHWA HARI INI PARA GURU ADA RAPAT, JADI SEMUA MURID DI PULANGKAN LEBIH AWAL, SEKIAN TERIMA KASIH."
Pengumuman yang membuat semuanya happy, termasuk Shafira dan BESTie nya.
"Wah keberuntungan emang, tau aja gue lagi malas belajar, apalagi mata pelajaran kita sekarang Matematika, Jujur gue gak suka banget Matematika, apalagi Buk Nilawati Killer banget."
Ucap Starla yang sangat malas jika belajar Matematika.
"Kenapa Lo gak suka, gue malah suka banget sama matematika, gue lebih benci bahasa inggris, nilai bahasa inggris gue selalu di bawah delapan, jarang banget deh gue dapat nilai sembilan atau delapan kalau bahasa inggris."
Ucap Shafira dengan Jujur.
Baginya Matematika itu tantangan yang harus di pecahkan. Dia suka pelajaran itu.
"Itu Lo, gue beda, gue gak kuat Shafira, BTW ayo pulang."
Ajak Starla pada mereka.
"Kita ke rumah gue dulu, gue mau ambil baju, habis itu kita ke rumah Lo Shel, bisa kan."
Ucap Shafira mengajak mampir dulu ke rumahnya.
"Boleh, gue ada bawa mobil hari ini, sekalian aja kita bareng."
Ucap Starla memberi saran.
"Oke, mari kita Gol to Home."
Ucap Mereka serempak.
Mereka bertiga keluar dari ruangan UKS, Shafira masih sedikit pusing jadi di pegang oleh Shella, sedangkan Starla membawa dua kantong kresek berisi cemilan untuk mereka nanti malam.
Sampai di kelas, mereka melongo karena ternyata semua bangku sudah kosong, tak ada lagi tas yang sedang nangkring.
"OMG, gak nyangka gue, gak sampek lima menit, udah ludes aja semua tas."
Ucap Shella tak percaya.
"Gue pikir kita yang bakal jadi orang pertama yang ambil tas, ternyata kita penutup haha salut gue."
Ucap Starla sambil tertawa.
"Namanya juga pulang cepat, siapa sih yang mau lama - lama, gue juga gak nolak, andai tadi gue di kelas, gue duluan deh yang bakal kabur."
Ucap Shafira dengan jujur.
Mereka bertiga menuju parkiran. Tak sengaja berpapasan dengan Nathan dan kawan - Kawan.
"Ooo kalian mau pulang juga?"
Ucap Nathan menyapa Shafira dan gengnya.
"Bukan, mau party, ya iya lah."
Ucap Shafira dengan sedikit becanda, Nathan hanya senyum tipis.
"Oh hati - hati di jalan."
Ucap Nathan kembali bersuara.
"Iya kita duluan ya kak."
Ucap Shella berpamitan.
"Oke."
Jawab Haris, Shella yang tau itu suara Haris jadi salah tingkah. Dia berjalan terus tanpa melihat lagi ke belakang.
Starla membawa kantong kresek, tanpa dia sadari ada batu yang cukup besar di hadapannya, dia hilang keseimbangan dan hampir terjatuh, untung lah, sebuah tangan dengan sigap menarik tubuh nya.
Starla kaget, semua cemilannya jatuh berserakan, tapi untung lah gak ada yang pecah.
Mata Mike dan Starla bertemu, Starla yang tatap mata sedekat itu dengan Mike jadi merona, dia buru - buru melepaskan diri dari Mike.
"Makasih kak,"
Ucap Starla lalu mengambil semua cemilan yang jatuh, di bantu sama Mike juga, dia sangat gugup saat ini, berhadapan dengan orang yang selama ini di kagumi nya.
"Gue pergi dulu, sekali lagi makasih kak."
Ucap Starla lalu pergi meninggalkan Mike.
Mike menatap Starla yang sudah pergi ke mobilnya, entah kenapa Mike senang karena tadi dia berhasil menangkap Starla, jadi gadis itu tidak jatuh.
"Ekhem fokus amat bang tatapan nya."
Ucap Alfa menggoda Mike. Mike tak ingin menanggapi, dia berjalan menuju motor kesayangan dan ingin pulang.
"Banyak ngomong Lo, mau pulang apa enggak."
Ucap Nathan berlalu pergi meninggalkan Alfa.
"Pulang kampret, tungguin gue, gue mau nebeng di mobil Lo."
Ucap Alfa mengejar Nathan.
🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸🌸
RUMAH SHAFIRA.
Sepuluh menit kemudian, Shafira dan kedua temannya sampai di rumah Shafira, Shafira mengajak mereka masuk ke dalam, kebetulan ad Bik Minah.
"Bik tolong buatin minuman buat Shella sama Starla ya."
Ucap Shafira sambil dirinya naik ke atas.
"Baik Non,"
Ucap Bik Minah.
"Bik, minuman nya di antar ke kamar Shafira aja ya, kita nunggu di sana aja."
Ucap Starla juga naik ke kamar Shafira. Mereka masuk ke kamar Shafira.
Ternyata Shafira sedang mandi, Starla dan Shella bobok cantik sebentar.
"Ada pesan masuk melalui hp Shafira, karena penasaran, Shella dan membukanya, punya sahabat sendiri pasti boleh kan ya.
Shella melotot ketika membaca nama pengirim pesan, ternyata orang yang kirim pesan adalah Nathan.
"Jadi Shafira udah tukeran nomor sama kak Nathan, wah gerak cepat banget ya."
Ucap Shella pada Starla.
"Yang benar Lo, coba gue liat?"
Ucap Starla penasaran. Dia juga kaget ternyata benar. Tertera nama kontak di handphone Shafira, yaitu Kak Nathan.
"Kayaknya ada yang OTW jadian ya."
Ucap Starla menggoda Shafira yang baru keluar dari kamar mandi.
"Siapa?"
Tanya Shafira Heran.
"Lo sama kak Nathan lah, dia kirim pesan, tanya Lo gimana udah sampai rumah, jangan lupa makan katanya, so sweet banget."
Ucap Starla dengan wajah baper.
Shafira kaget ternyata temannya sudah tau jika dia punya nomor Nathan.
🌺🌺🌺🌺🌺🌺🌺🌺🌺🌺🌺
jangan lupa mampir guys.😆😆😆😆🙏🙏🙏🙏