NovelToon NovelToon
Rahasia With Ipar

Rahasia With Ipar

Status: sedang berlangsung
Genre:Selingkuh / Penyesalan Suami
Popularitas:652.7k
Nilai: 4.9
Nama Author: aisyah az

Jangan Lupa ikutan GIVEAWAY nya ya😘



Amanda Dwi Hardiyanta, wanita berusia 27 tahun. Dia mempunyai suami yang begitu sangat sempurna di matanya.

Kehidupan rumah tangga mereka sangat harmonis, walaupun sudah 5 tahun berjalan. Namun, siapa sangka, jika ke harmonisan itu harus berakhir saat Amanda mengetahui sesuatu yang begitu menyakitkan.

Apakah yang Amanda ketahui tentang suaminya? Bagaimanakah kisah percintaan mereka?


Yuk Simak hanya di Novel ini!!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon aisyah az, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Hamil

Happy reading....

Pagi ini Amanda seperti biasanya menyiapkan sarapan untuk suaminya, namun tak ada rasa cinta lagi di dalam hati wanita itu. Sntah kenapa, biasanya Amanda selalu membuat kopi dengan penuh rasa cinta, dan senyuman manis di bibirnya, tapi kali ini wajahnya datar saja.

Semua pelayan juga merasa heran, tapi mereka tidak berani bertanya, sehingga Jam sudah menunjukkan pukul 07.00 pagi, semua orang pun kini tengah berkumpul di meja makan.

Dengan telaten Amanda mengambilkan makanan untuk suaminya, namun sangat amat terasa wanita itu begitu dingin, dan itu dapat dilihat oleh kedua mertuanya.

"Amanda, kamu tidak apa-apa, Nak?" tanya Tante Dina.

"Tidak apa-apa Mah," jawab Amanda sambil tersenyum.

"Tapi kok kamu beda ya? Hari ini terlihat lebih diam, tidak sehangat biasanya Nak."

Amanda tidak menyangka jika mertuanya memperhatikan sikapnya. Padahal dia sudah menutupi rasa kecewa di dalam hatinya. Namun, ternyata sebuah mata itu tidak bisa berbohong.

"Itu hanya perasaan Mama saja. Amanda baik-baik aja kok, cuma emang hari ini kurang semangat aja," jawab Amanda sambil mengunyah rotinya.

Tante Dina pun hanya menganggukkan kepala, kemudian melanjutkan makannya kembali. Setelah sarapan selesai, mereka semua menatap ke arah Fitri karena tiba-tiba saja wanita itu mengangkat bicara.

"Oh iya, Mah, Pah, Mas, sebenarnya ada hal yang ingin aku umumkan sama kalian semua," ucap Fitri sambil tersenyum bahagia.

"Apa itu, sayang?" tanya Haris yang saat ini menatap ke arah istrinya.

Kemudian terlihat Fitri mengeluarkan sebuah kotak merah kecil, dan meminta Haris untuk membukanya. Lria itu pun menerima kotak tersebut dengan wajah bingung, lalu membukanya secara perlahan.

Seketika mata Haris membulat dengan tatapan berbinar bahagia. "Sayang, ini ..." Haris menggantungkan ucapannya.

Fitri menganggukan kepala, membuat Haris seketika memeluk tubuh istrinya, kemudian dia mengecup kening dan kedua pipi milik Fitri di hadapan semua orang.

Tante Dina dan juga Om Samuel begitu sangat bahagia saat melihat kabar yang begitu mengejutkan mereka di pagi hari, di mana saat ini Fitri tengah mengandung, dan tentu saja kabar itulah yang ditunggu-tunggu oleh keluarganya.

"Selamat ya sayang! Akhirnya mama sebentar lagi akan punya cucu, Iya nggak Pah," ucap tante Dina sambil menggenggam tangan suaminya.

"Iya Mah, papa juga bahagia. Sebentar lagi rumah ini akan ramai oleh tangisan bayi," jawab Om Samuel tak kalah bahagianya.

Amanda juga sangat senang saat mendengar kabar bahagia itu, kemudian dia berjalan ke arah Fitri lalu memeluk tubuh adiknya. "Selamat ya Dek, akhirnya kamu bisa hamil. Kakak turut senang mendengarnya."

"Iya Kak, aku juga nggak nyangka," jawab Fitri.

"Karena sekarang kamu sudah hamil, dan ini adalah cucu pertama mama dan papa, jadi mulai sekarang kamu tidak boleh capek-capek ya. Apapun itu, kamu harus memanggil pelayan," ucap Tante Dina.

Fitri menganggukan kepalanya, namun tatapannya mengarah ke Darius, dan pria itu juga tersenyum ke arahnya.

"Oh iya Kak, aku udah hamil, terus kamu kapan?" tanya Fitri sambil melirik ke arah Amanda.

"Doakan saja supaya aku juga cepat menyusul," jawab Amanda sambil kembali memakan sarapannya.

"Aamiin! Semoga kamu juga bisa cepat menyusul Fitri ya Nak. Jadi rumah ini akan sangat ramai," ucap Tante Dina sambil mengusap tangan Amanda yang berada di atas meja.

.

.

Saat ini Amanda tengah duduk di kursi kebesarannya yang berada di butik. Dia menyandarkan tubuhnya dengan kaki menopang ke atas kaki yang lain, sedangkan tatapannya kosong.

Amanda memikirkan tentang kejadian yang menimpa rumah tangganya akhir-akhir ini, sampai dia tidak sadar jika Lulu masuk ke dalam ruangannya.

"Hello ... Amanda, lo lagi nggak pakai headset kan?" Lulu melambaikan tangan di hadapan wanita itu, namun masih tidak ada respon dari Amanda.

Kemudian Lulu menepuk pundak Amanda, membuat wanita itu terjingkat kaget. "Kodok lu peyang!" kaget Amanda.

"Enak aja lo ya, bilang gue Peang! Lo nggak liat body gue bahenol kayak gini?" gerutu dengan kesal.

"Ya sorry! Lagian lo ngapain sih ngagetin gue? Masuk sini nggak ngetuk pintu dulu, udah kayak jelangkung."

"Eh Mak Erot, enak aja kalau ngomong. Gue udah ngetuk pintu ada 100 kali, tapi lo itu nggak denger. Lagi mikirin apa sih, sampai gue datang aja lo nggak lihat? Ada masalah lagi sama Darius?" Lulu menarik kursi yang ada di sebelah Amanda, kemudian dia duduk sambil menghadap ke arah wanita itu.

Terlihat wajah Amanda begitu murung, dia menopang dagunya dengan satu tangan di atas meja.

"Entahlah Lu. Aku bingung. Kau tahu kan, aku selama ini bernegatif thinking kepada Mas Darius?" Lulu menganggukan kepalanya.

"Masih aja lo bernegatif thinking sama suami lo sendiri? Kan lo udah berlibur ke rumah orang tua lo, masih kurang?"

"Bukan itu Lu, maksud gue."

"Lalu apa?"

Kemudian Amanda pun menjelaskan tentang keanehan kemarin malam, di mana ada sebuah tanda yang terukir jelas di dada bidang suami.

Lulu yang mendengar hal tersebut tentu saja sangat terkejut, matanya membulat dengan satu tangan menutup mulut.

"Are you serious? Apa lo yakin? Tapi mungkin aja juga emang itu luka kerokan, masa iya suami lo berselingkuh sih?" Lulu masih tidak habis pikir.

"Terus maksud lo, gue berhalusinasi gitu? Lu, gue tuh tahu mana tanda seperti itu dan mana tanda kerokan." Amanda menghela nafas dengan wajah yang begitu sedih.

"Lalu apa yang bakal lo lakukan, kalau semisalnya itu benar?"

Wanita itu mengangkat kedua bahunya, "Entahlah, tapi gue harus menyelidiki dulu sebelum memergoki mereka. Kalau memang Mas Darius berselingkuh di belakang gue, lo tau sendiri kan gak akan pernah ada kata maaf untuk seorang penghianat," jelas Amanda.

Lulu mengangguk paham, kemudian Amanda bangkit dari duduknya. Dia meminta Lulu untuk menemaninya, karena Amanda akan membeli beberapa alat untuk mencari barang bukti.

"Kita mau ke mana sih?" tanya Lulu dengan penasaran saat mereka berada di dalam mobil.

"Nanti juga lo akan tahu sendiri," jawab Amanda.

Lulu pun tidak berani untuk berbicara lagi, walaupun sebenarnya ia penasaran kemana Amanda akan membawa dirinya. Tapi jauh di dalam lubuk hati wanita itu, dia begitu kasihan dengan Amanda.

Jika memang Darius berselingkuh dari sahabatnya, Lulu jadi sedikit takut untuk menikah, karena pernikahan yang 5 tahun saja bisa untuk dikhianati apalagi yang baru seumur jagung.

Tapi dia salut kepada Amanda, sebab wanita itu adalah wanita yang kuat. Bahkan dia tidak melihat adanya air mata di kedua mata milik sahabatnya.

'Aku berjanji Amanda! Aku akan selalu berada di sisi kamu dalam susah maupun senang. Karena kita adalah sahabat yang tidak terpisahkan, dan jika Darius memang menyakitimu, aku orang pertama yang akan mendaratkan tonjokanku sampai hidungnya patah!' batin Lulu sambil mengepalkan tangannya.

Hingga mereka pun tiba di suatu tempat, dan Lulu mengerutkan dahinya saat melihat toko yang menjual segala alat-alat canggih.

BERSAMBUNG....

1
Nofita Sari
thor knapa cerita naura dn brandon dsni kn cerita naura dn brandon udh tamat
🦋stary🌼🌸🌼
dan masih bisa makan bersama dlm satu meja,,,ko agak gimn gt ya sama keluarga ini
🦋stary🌼🌸🌼
y ampun darius fitri karakternya bikin jengkel ya ,,sudah buat salah tp tak merasa bersalah dan masih ingin diperlakukan baik dan lembut dg orng yg dihianati... otak mereka tu sebenrnya dimana sih...
🦋stary🌼🌸🌼
heran kenp mereka berdua tidak diusir ya dr rumah ... muka mereka tebel banget sih masih berani tinggal dirumah trsbt
Teddy Aktadi
Luar biasa
Osie
inilah kenapa setelah menikah dilarang tinggal sejumlah dgn mertua n ipar..efeknya parah cuuuii
Osie
anjiir dah ini mah laki amanda selingkuh sm adiknya sendiri si fitri..dasar sampah nih 2 manusia..blm apa apa udah bikin naik tensi
@fauzidwi.zazi
ka aiz up ny lma kali, ampe lpa jln ceritanya ini🤦
❤Follow IG aisyah_az124 ❤: maafkan Othor kak, mood kadang²🤣🤣d tambah kmren q libur nulis 2 bln🙏
total 1 replies
Yuli Ana
mantap...
Sugiharti Rusli
memang harus diperjuangkan Za kalo kamu yakin sama Azura sih
Sugiharti Rusli
walo Reza ga suka, tapi emaknya mendukung yah berat juga sih tuk Azura ke depan,,,
Boru Parna
azura ini sifatnya macam Kakaknya Olivia sok jual mahal tapi butuh,intinya plimplan.
Boru Parna
pasti calonnya si reza
Sugiharti Rusli
siapa lagi nih, apa seseorang yang akan berkonfrontasi sama Azura kelak🙄🙄🙄
Sugiharti Rusli
mending sabar dulu Za sampai si Azzura kelar kuliahnya biar bisa juga jadi kebanggaan
Sugiharti Rusli
picik banget yah ternyata ortunya Reza, bagus Azura sekarang kamu fokus sama kuliah kamu aja dan menjadi seorang dokter yang hebat kelak😏😏😏
Sugiharti Rusli
nah siapa lagi tuh yang manggil si Reza,,,
❤Follow IG aisyah_az124 ❤: asal jangan smpe demit aja kak🤣
total 1 replies
Niswah
tooooooppp
Sugiharti Rusli
uda jadi oma aja nih mama Amanda🥰🥰
Sugiharti Rusli
ujian yah Azura dalam satu hari ada dua pria yang mau meminta jadi pasangan kamu🤭🤭🤭
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!