NovelToon NovelToon
Rani (Hujan Menciptakan Perubahan)

Rani (Hujan Menciptakan Perubahan)

Status: sedang berlangsung
Genre:Pernikahan rahasia / Trauma masa lalu / Kehidupan Manis Setelah Patah Hati / Penyesalan Suami / Cinta pada Pandangan Pertama / Cintapertama
Popularitas:4.2k
Nilai: 5
Nama Author: Rani

Ketika kabar bahagia berubah duka. Cinta yang dia impikan telah menjadi hal paling menyakitkan. Pertemuan manis, pada akhirnya adalah hal yang paling ia sesali dalam hidupnya.

Mereka dipertemukan ketika hujan turun. Lalu, hujan pulalah yang mengakhiri hubungan itu. Hujan mengubah segalanya. Mengubah rasa dari cinta menjadi benci. Lalu, ketika pertemuan berikutnya terjadi. Akankah perasaan itu berubah lagi?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Rani, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab*9

"Iya, anakku. Itu, mana dia?"

Beruntung, Dion telah menyimpan kertas tersebut dengan baik. Dan, untung saja, kertas itu masih sempat Dion raih saat dia membawa Rain meninggalkan kediaman Aina beberapa waktu yang lalu.

Dion pun mengeluarkan kertas tersebut dari saku jaketnya. "Ini, tuan muda."

Sontak, Rain langsung menyambar kertas tersebut dengan cepat. Lalu, dia peluk dengan penuh kasih. Seolah, kertas itu adalah barang yang paling berharga, yang tidak akan pernah bisa digantikan dengan apapun.

"Anakku, sayang. Maafkan papa, Nak. Maaf."

Buliran bening terlihat ingin tumpah dari sudut mata Rain. Sungguh dalam luka hati yang saat ini pria itu rasakan. Sampai-sampai, air mata seolah tidak lagi punya tempat untuk bertahan.

"Ain, andai saja aku mampu melindungi kamu, jangankan harta, nyawaku pun rela aku berikan asal kamu dan anak kita baik-baik saja."

"Tapi-- " Buliran bening itupun langsung terjun dengan bebas. "Akulah yang telah membunuh kalian, Aina. Akulah yang telah menjadi penyebab kamu dan anak kita pergi. Lalu, kecelakaan itu .... Tidak. Tidak, aku percaya, kamu tidak apa-apa. Sekarang, kamu pasti baik-baik saja."

"Tuan muda."

"Aina."

"Tuan muda. Anda tidak bisa-- "

"Lepas! Aku harus pergi. Aku akan mencari Aina. Aku akan mencari istriku!"

"Tuan muda. Jangan pergi sekarang. Anda baru saja bangun. Anda tidak bisa pergi, tubuh anda masih lemah." Dion berusaha menahan.

Namun, tangannya langsung Rain tepis. "Aku harus pergi. Aina sedang menunggu diriku."

"Tuan muda. Anda harus kuat. Anda harus bertahan. Sadarlah! Nona sudah tiada."

"Apa? Tidak!"

"Tuan muda. Tolong-- "

"Minggir!"

"Dokter! Suster! Tolong saya. Pasien ingin kabur."

Panggilan Dion barusan membuat dokter datang dengan cepat. Saat melihat Rain yang ingin meninggalkan ruang rawat, dokter pun hanya punya satu pilihan. Obat penenang pun dia suntikkan. Hanyalah ini satu-satunya cara agar Rain bisa mereka tenangkan. Karena pria itu tidak bisa mereka ajak bicara baik-baik lagi sekarang.

Satu suntikan dokter berikan pada lengan Rain. Perlahan, tubuh pria itupun melemah. "Aku ingin mencari istriku. Dion, temukan Aina."

Tubuh Rain pun jatuh ke dalam pelukan Dion. "Tuan muda. Kuatlah! Anda harus tegar."

....

Drop berulang kali. Rain terus saja di rawat di rumah sakit. Ketika papanya datang, maka dia akan menyalahkan si papa atas dirinya yang telah kehilangan sang istri.

Pertengkaran terus terjadi saat mereka bertatap muka. Lalu, ketika dia sendirian, dia akan menangis sesenggukan sambil terus menyebut nama Aina. Dokter mengatakan, gangguan jiwa yang Rain alami semakin kuat.

Tapi papanya memilih untuk mendatangkan ahli saja untuk merawat sang anak.

Tentu saja dia tidak akan memindahkan Rain ke rumah sakit jiwa. Selain dia hanya punya satu-satunya anak, Rain adalah satu-satunya pewaris yang telah dengan susah payah dia latih. Lagi pula, mana mungkin dia akan mengotori nama anaknya dengan memasukkan si anak ke rumah sakit jiwa. Tentu saja nama baik keluarga terkemuka yang selama ini sangat ia banggakan akan rusak.

Hari-hari berlalu, tapi tekanan batin yang Rain rasakan, bukannya berkurang, tapi malah semakin kuat terasa. Dia semakin merindukan Aina. Setiap ingat akan sang istri, Rain akan merasa semakin terluka. Rasa bersalah, kesal, sedih, marah. Semuanya bercampur aduk dalam hatinya. Luka batin yang cukup dalam butuh waktu seumur hidup untuk menyembuhkannya.

Sementara itu, di sisi lain, Aina sedang menjalani kehidupan yang cukup baik. Meskipun rasa sakit yang luka hati derita tidak sepenuhnya membaik, tapi Aina sudah lebih bisa berdamai dengan hidup.

Aina memulai hidup baru dengan penuh harap. Karena masa depan yang akan dia songsong, bukan hanya demi dirinya saja. Melainkan, demi si buah hati yang saat ini sedang menghuni rahimnya.

"Sayang, selanjutnya, hanya akan ada kita berdua saja."

"Mama akan jaga kamu dengan baik. Jika dia tidak menginginkan kamu, maka biarkan saja. Karena aku akan menjaga kamu dengan baik, anakku." Aina berucap sambil menyentuh perutnya yang masih datar.

Langkah kaki terus bergerak meninggalkan mini market sambil menjinjing sekantong belanjaan. Ya, Aina yang hobinya membuat cemilan akan memulai hidup baru dengan berusaha untuk membuka usaha kecil-kecilan. Dia akan membuat beberapa cemilan untuk dia jual secara online dengan akun barunya.

Lolos dari kecelakaan mau karena ditinggalkan

oleh sopir bus adalah berkah yang sangat luar biasa bagi Ain. Bukan hanya bisa menyelamatkan nyawanya, dia juga bisa memulai kehidupan baru dengan meninggalkan kehidupan lama.

Aina tersenyum. Saat kakinya hampir sampai ke halaman kontrakan mungil yang sangat sederhana, yang sekarang akan menjadi tempat tinggal Ain, sebuah mobil menghampiri Ain. Sontak, wajah Aina pun terlihat kebingungan. Namun, wajah bingung itu sedikit menghilang ketika yang sedang mengendarai mobil keluar dari mobil tersebut.

"Kamu?"

"Hai. Iya, ini aku."

Aina terdiam. Pria itupun tersenyum manis. "Sampai dengan selamat, tanpa ada halangan, kan?"

Belum sempat Ain menjawab, pria itu kembali berucap. "Mm ... di mana kamu tinggal sekarang? Eee ... kalau boleh aku tahu," ucapnya dengan nada agak malu-malu.

"Aku ... ya, di sini. Aku tinggal di sini."

"Di sini?" Pria itu melihat kontrakan kecil yang ada di depan matanya. "Wah, kebetulan. Tempat tinggal kamu cukup dekat dengan kediaman paman dan bibiku. Rumah mereka di sana," ucap pria tersebut sambil mengarahkan telunjuk ke arah kediaman mewah yang ada di seberang jalan.

Aina terdiam. Tapi, matanya jelas sedang mengangumi kediaman mewah yang sangat indah tersebut. Sesekali, Aina pernah berpikir, bagaimana jika dia adalah putri orang kaya? Rasanya, pasti akan luar biasa enaknya.

Tinggal di kediaman yang besar. Lingkungan yang nyaman dengan semua kebutuhan pastinya akan selalu tercukupi. Dan, dengan kemewahan yang tentunya akan selalu mengiringi di setiap kaki melangkah.

1
Patrick Khan
ayo lah Rain jgn lemah.. gitu mw nyari ain.. eh km aja lemah gitu
Cindy
lanjut kak
Patrick Khan
jgn bikin mental rain lemah dong kak.. 😖😖😖harus kuat lahhh🔥🔥🔥
Patrick Khan
ini smw gara² bapak km rain😖
Patrick Khan
bapak km gila rain
Patrick Khan
telat hadir😁😁😍
rose lilian
ayo rain bangkit kejar anak dan istri kamu
Sunarmi Narmi
Sampai sini aku masih bingung Thor..kurang paham soalnya..apa krn nama Tokoh yg rumit hmpir sama...atau aku yg oon🥴
Rani: ih, nggak kok. jalan ceritanya emang agak riwet kali yah. karena itu kamu kurang paham. harus baca pelan ... kali baru ngerti.
total 1 replies
rose lilian
lanjut dong seru banget nih
Rani: aish, sabar yah. lagi ada kerjaan aku nya.
total 1 replies
Cindy
lanjut kak
Cindy
lanjut
Cindy
lanjut kak
Cindy
lanjut
Cindy
lanjut kak
Daulat Pasaribu
padahal rain sangkin cintanya sama kamu ain,dia takut kamu diapakan sama papahnya.makanya dibuat keputusan yg salah
Rani: terkadang kesalahpahaman bisa merusak segalanya.
total 1 replies
Daulat Pasaribu
kejam x org tuanya
Rani: banget. kebangetan
total 1 replies
Daulat Pasaribu
hadir thor
Rani: yuhu ... moga betah
total 1 replies
Cindy
lanjut
Rani: makasih yah, udah selalu ngasi semangat buat aku🫰
total 1 replies
Cindy
lanjut kak
Rani: wokeh👍🫰
total 1 replies
Cindy
lanjut
Rani: yuhu... laksanakan 🤭
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!