Aku adalah reinkarnasi dari Jiwa seorang pembunuh bayaran. Didunia luar orang-orang memanggilku dengan julukan RAJA TANPA MAHKOTA. Setelah kebangkitan-Ku kembali, Aku bertekad untuk menumpas semua ketidak-adilan diseluruh jagad alam raya ini........
Selamat mengikuti perjalanan kisah hidupku, semoga semuanya terhibur.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Otna Forever, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
PIL PENEMPA TUBUH
Xiao Yi melihat isi tas itu, ternyata didalamnya terdapat sumber daya kultivasi, jatahnya untuk bulan ini.
Dia kemudian langsung mengeluarkan isinya. Terdapat dua puluh keping perak dan satu botol giok. Pandangannya langsung terfokus pada botol giok dan langsung membuka penutupnya.
" Ploppp"
Aroma pil yang sangat kuat segera merembes keluar dari dalam botol. Didalamnya terdapat tiga pil yang berwarna bening. Pil Penempa Tubuh kelas satu, itulah nama dari pil tersebut.
Para kultivator Alam fana harus terlebih dahulu membentuk fondasi yang kuat untuk melangkah ke tingkat selanjutnya, yaitu dengan membentuk kekuatan fisik atau tubuh. Dan salah satu jalan yaitu dengan mengkonsumsi pil Penempa Tubuh tersebut.
Pil-pil untuk keperluan kultivasi dibuat oleh seorang kultivator, yang biasa disebut Alkemis
Di benua Yanlong, Alkemis dianggap suatu profesi yang amat mulia dan sangat langkah.
Kenapa tidak, untuk menjadi seorang Alkemis, seorang kultivator selain memiliki kualifikasi dan bakat yang sangat tinggi, ia juga harus memiliki persyaratan lainnya yang sangat khusus.
Oleh sebab itu, dapat dikatakan sulit untuk menemukan seorang Alkemis di antara begitu banyak kultivator.
Tingkat para Alkemis terletak pada kemampuan mereka untuk memurnikan semua jenis pil kultivasi. Baik itu berupa pil penempa tubuh, penyembuhan, pemurnian, dll.....
Alkemis dibagi menjadi sembilan tingkatan. Dari yang terendah hingga tertinggi, yaitu Alkemis kelas satu, kelas dua, tiga, dan seterusnya sampai kelas kesembilan.
Namun ada juga legenda yang mengatakan bahwa di atas kelas Kesembilan, ada juga seorang Alkemis Tingkat Kaisar, tetapi tidak ada seorang pun yang pernah melihatnya.
Di dalam klan Xiao, Tetua Agung klan bernama Xiao Lihuo selain ia merupakan kultivator yang kuat, ia juga seorang Alkemis kelas ketiga.
Sebagian besar pil yang digunakan dalam klan dibuat atau dimurnikan olehnya.
Di kota Ziyun sendiri hanya ada tiga orang Alkemis tingkat tiga. Mereka berasal dari tiga klan utama yaitu ; klan Xiao, klan Murong dan klan Jiang.
“ Hmmm...Pil Penempa Tubuh.” Xiao Yi mengambil pil itu lalu menelannya.
Sesaat kemudian, Kekuatan Jiwa Belalang Api didalam tubuhnya, segera bereaksi. Mentransfer khasiat pil keseluruh bagian tubuhnya. Memadatkan daging-dagingnya, sementara yang lainnya terserap kedalam dantiannya.
Namun prosesnya sangatlah lambat, diperlukan waktu satu hari untuk menyerap semua khasiat pil dalam tubuhnya.
" Dasar Kekuatan Jiwa Belalang api ini sungguh sangat lemah, menyerap pil seperti ini saja begitu lama." Gumam Xiao dalam hati sambil menggelengkan kepala merasa tidak puas.
Kapasitas tingkatan Kekuatan Jiwa, terletak pada seberapa cepat, waktu penyerapan aura energi spiritual langit dan bumi serta kecepatan penyerapan pil obat.
Kalau penyerapannya lama seperti yang Xiao Yi alami sekarang, maka itu akan berefek pada banyaknya waktu yang diperlukan untuk menerobos setiap tingkat kultivasi. Sehingga waktu untuk menerobos menjadi lambat dan lama.
Untuk kultivator jenius dengan kekuatan jiwa tingkat oranye dalam klan, mereka sanggup menyerap pil penempa tubuh hanya dalam waktu setengah hari saja.
Jadi perbandingannya dalam menyerap aura energi spiritual langit dan bumi, kalau kekuatan jiwa Belalang api tingkat merah seperti milik Xiao Yi memerlukan waktu sepuluh hari untuk bisa naik satu tahap, sementara yang tingkat oranye hanya memerlukan waktu lima hari saja.
Xiao Yi segera menghentikan penyerapan menggunakan kekuatan jiwa belalang api. Dan dengan ragu-ragu beralih mengaktifkan kekuatan jiwa pedang Bingluannya yang sudah berada pada tingkat Ungu.
Awalnya ia tidak berani menggunakannya karena takut jangan sampai tubuhnya tidak akan sanggup untuk bertahan. Tapi setelah ia berpikir akhirnya ia melakukannya juga.
" Swish..." Setelah kekuatan jiwa pedang Bingluan aktif, pil penempa tubuh langsung meleleh dan semua khasiatnya langsung terserap keseluruh tubuh.
" Hahhh...Kecepatan yang sungguh mengerikan, tidak sia-sia menjadi kekuatan jiwa dengan tingkat teratas." ia tercengang.
Xiao Yi kemudian lanjut menelan dua pil yang tersisa sekaligus.
Beberapa detik kemudian, terdengar bunyi dentuman teredam dalam tubuhnya. Kekuatan yang begitu dahsyat merembes keluar dari tubuhnya, yang menandakan dia telah berhasil menerobos.
" Hmmm...Alam Fana lapisan kedua." Xiao Yi tersenyum.
Pada saat bersamaan, Xiao Yi bisa merasakan dengan jelas bahwa dantian di tubuhnya sudah terdapat energi Qi murni.
Qi Murni merupakan jenis kekuatan dalam diri seorang kultivator, karena Qi inilah yang digunakan pada saat melakukan serangan.
Xiao Yi kemudian mencobanya, Qi murni dari dantian disalurkan menuju tinjunya. Terlihat sebuah kekuatan ledakan berkumpul di tinjunya.
"Energinya sangat kuat dan murni, aku yakin ini lebih kuat dari energi tenaga dalam waktu saya di bumi." Xiao Yi membuat penilaian.
"Sayang sekali, dengan ketiga pil itu hanya mampu menerobos Alam Fana Tahap Kedua, dan jumlah energi Qi murninya masihlah terlalu sedikit." Xiao Yi menggelengkan kepalanya.
Di dalam klan Xiao hanya ada sembilan Tetua yang memiliki kultivasi tertinggi yaitu berada pada tingkat Alam Langit. Dan rata-rata dengan kekuatan jiwa tingkat biru.
Pada tingkatan ini mereka sudah bisa bergerak secepat kilat bahkan sudah bisa terbang.
" Ahhh...Tidak ada gunanya berpikir terlalu tinggi, yang terpenting sekarang aku harus lebih giat berlatih." Xiao Yi menyingkirkan pikiran-pikiran yang mengganggunya tadi.
Di bawah kendali kekuatan jiwa pedang Bingluan, energi spiritual langit dan bumi terus terserap kedalam tubuhnya, seperti derasnya air sungai yang mengalir.
Qi murni dalam tubuhnya semakin banyak bertambah dan dantiannya menjadi lebih luas, padat serta kuat.
Penulisannya serta tanda bacanya rapi banget
Top deh pokoknya
Tetap semangat berkarya thor