NovelToon NovelToon
2 GADIS SADIS DARI ZAMAN MODERN

2 GADIS SADIS DARI ZAMAN MODERN

Status: tamat
Genre:Tamat / Reinkarnasi / Time Travel / Mengubah Takdir
Popularitas:3.4M
Nilai: 4.7
Nama Author: Arlingga Panega

Perjalanan 2 sahabat yang saling menyayangi namun mati secara tragis, dan kembali di pertemukan di dimensi yang berbeda.
Menikahi seorang pangeran dan menghadapi berbagai intrik politik di dalam istana

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Arlingga Panega, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Part 05 ( Revisi )

Ai Li yang melihat gadis itu langsung saja berusaha untuk menolong nya, tiba-tiba gadis itu tersadar dari pingsan nya dan melihat kesekeliling. Ada banyak prajurit yang mengelilingi nya, dia pun kaget dan mengernyit heran melihat pakaian orang-orang di sekeliling nya.

"Kok gue ada disini? Bukan nya gue dah mati ya gara-gara kecelakaan pesawat, badan gue juga masih utuh, tapi kenapa tangan gue jadi kecil gini?" gumam gadis itu pelan tapi masih terdengar oleh Ai Li

Ai Li yang mendengar gumaman gadis itu pun seketika langsung tersenyum, dia pun meminta air pada prajurit nya dan langsung memberikan nya pada gadis itu.

Lalu dia pun memerintahkan para prajurit nya untuk pergi berburu, sementara dia akan membantu gadis itu, kedua kakak nya pun langsung pergi dan melanjutkan perburuan mereka, Ai Li langsung duduk di dekat gadis itu dan bertanya

"Lo siapa? Dan kenapa lo bisa ada di sini?" tanya Ai Li.

Gadis itu pun menoleh dan menjawab pertanyaan Ai Li

"Mang apa urusan ny sama lo?" tanya gadis itu sarkas. Ai Li mengernyit tak suka mendengar jawaban itu

"Gue tau lo berasal dari dunia modern dan gue juga tau kalo lo baru aja time travel ke dunia ini" ucap Ai Li menjelaskan.

Gadis itu pun membelalakan mata nya tak percaya dengan apa yg di ucapkan oleh ai li

"what? Time travel?" pekik nya sambil melototkan matanya. Ai Li hanya menganggukan kepala nya.

Sementara gadis itu merasa bingung harus apa? Dia sama sekali tidak mendapatkan ingatan apa pun dari pemilik tubuh sebelum nya, tiba-tiba gadis itu pun menyodorkan tangan nya dan menyebutkan nama nya

"Gue Arcellia Winata, lo?"

Ai Li yang mendengar nama itu pun langsung berbalik dan menghadap wajah gadis itu, matanya langsung berkaca-kaca. Kenangan lama kembali terekam jelas dimata nya, hatinya begitu bahagia saat tau sahabat terbaik nya datang

"Cella.. Gue kangen banget ama lo. kenapa lo lama banget datang nya? Gue dah nungguin lo selama 13 tahun" Ai Li langsung menjabat tangan Cella dan langsung memeluk nya.

"Tunggu-tunggu, lo sebenernya siapa? Dan apa maksud lo dah nunggu gue selama 13 tahun?" Cella menunjukan kecurigaan pada gadis yang memeluk nya.

"Lo gk inget gue cel? Gue siska, sahabat lo" Ai Li pun berderai air mata

"What? Lo siska? bestie gue?" pekik cella girang sambil memeluk Ai Li. Siska pun langsung menganggukkan kepalanya.

"Tapi kenapa lo bilang lo udah nunggu gue selama 13 tahun? Lo kan baru meninggal 6 bulan yang lalu"

"Apa? 6 bln? Gue udah disini selama 13 tahun cel. Gue bereinkarnasi lagi jadi orok. Nama gue sekarang Han Ai Li, puteri jendral Han dari kekaisaran Yuan"

"What? Serius lo?" Cella berteriak kaget mendengar penjelasan Siska atau Ai Li.

"Terus kenapa lo tiba-tiba bisa time travel kesini?" tanya Ai Li

"Sebenarnya gue baru aja balik dari L.A kemarin. Terus pesawat yang gue tumpangi itu terkena sabotase. Dan sialnya lagi, ada orang yang dengan sengaja meledakkan pesawat hingga hancur dan gue terlempar entah kemana, gue juga gak tahu. Pas gue sadar, gue dah ada di hutan ini sama lo" ucap Cella menjelaskan.

Tiba-tiba saja Cella merasakan kepala nya sakit bagaikan di tusuk ribuan jarum, dia pun memegang kepalanya dengan kedua tangan nya, Cella akhirnya mendapatkan ingatan pemilik tubuh sebelum nya. Nama nya adalah An Xia, dia adalah putri bangsawan An dari kekaisaran ming. Dia pergi bersama kedua orang tua nya dan juga 10 orang pelayan dan 20 orang pengawal untuk mencari tabib yang bisa menyembuhkan penyakit orang tuanya. tapi tiba-tiba saja kereta mereka di hadang para bandit dan para pengawal nya menyuruh dia untuk lari, akhirnya dia lari ke dalam hutan. An Xia meninggal karena kelelahan hingga akhir nya jiwa Cella yang berasal dari masa depan datang dan masuk ke dalam tubuh nya.

Cella atau An Xia pun terduduk lemas setelah mendapat semua ingatan itu, dia pun menceritakan semua nya pada Ai Li.

Ai Li setuju untuk membantu An Xia menemukan orang tua nya, mereka pun menyusuri hutan, hingga akhirnya An Xia melihat kedua orang tua nya tergeletak pingsan dekat semak belukar.

Ai Li pun segera memanggil para prajurit nya untuk membantu membawa orang tua An Xia beserta 3 pelayan dan juga 2 orang prajurit yang terluka ke dalam kereta nya.

Tapi sebelum Ai Li melangkah jauh dari tempat itu, tiba-tiba saja terdengar geraman dari semak-semak yang tak jauh dari tempat nya berdiri.

Ai Li pun menyibak semak-semak dan terlihat lah 2 ekor harimau putih yang masih kecil dengan luka-luka di kaki nya.

Ai Li pun mendekati kedua ekor harimau itu hingga membuat kedua hewan mungil itu menggeram. Tapi Ai Li tidak mundur, tangan nya mengelus kedua ekor anak harimau itu "Jangan takut, aku tidak akan menyakiti kalian, aku akan membawa kalian dan mengobati luka-luka di kaki kalian, aku juga akan merawat kalian" ucap Ai Li sambil menggendong kedua hewan mungil itu dan langsung menaiki kereta nya.

Rombongan itu pun kembali ke kediaman jendral, Ai Li juga sudah menceritakan semua yang di ceritakan oleh An Xia pada seluruh keluarga nya. Dia pun meminta izin untuk merawat mereka semua. Dan jendral pun menyetujuinya.

Ai Li membawa An Xia dan seluruh keluarga nya ke paviliun anggrek, agar dekat dengan paviliun nya. Dia pun mengetahui bahwa kedua orang tua An Xia di racuni dan bukan terkena penyakit, dengan telaten ai li pun merawat dan mengobati kedua orang tua An Xia hingga akhir nya mereka benar-benar sembuh.

Setelah sembuh, An Xia dan keluarganya pun pamit dan kembali ke kekaisaran ming, Ai Li pun sekarang sibuk bermain-main dengan kedua kucing kecil nya yang di beri nama Jun dan Jin.

Tiba-tiba saja terdengar ketukan di pintu kamar Ai Li dan suara cempreng pelayan nya pun terdengar

Tok... tok... tok...

"Nona.. ini Niu" teriaknya dari depan pintu

"Masuklah Niu"

"Nona, minggu depan kaisar Yuan akan berulang tahun, dan dia mengundang seluruh keluarga jendral untuk datang" ucap Niu penuh antusias

"Ooh.." Ai Li hanya acuh

"Nona, apa nona lupa kalau nona memiliki dekrit pernikahan dengan putra mahkota? Tapi..." ucap Niu terpotong

"Ada apa Niu?" tanya Ai Li

Niu pun menggelengkan kepala nya

"Katakan" ucap Ai Li dengan lugas

"Hamba dengar putra mahkota memiliki hubungan dengan nona Wang Sili, putri dari perdana mentri Wang nona" ucap Niu sambil menunduk

"Baguslah kalo gitu, aku juga gak mau menikah dengan laki-laki itu, mudah-mudahan aja dia membatalkan pertunangan nya" ucap Ai Li dengan santai

"Apa nona tidak sakit hati?" Cicit Niu

"Kenapa aku harus sakit hati??? Aku juga tidak tertarik pada putra mahkota" jawab Ai Li

"Syukurlah jika nona baik-baik saja mendengar kabar buruk ini" gumam Niu dalam hati

1
Arya Al-Qomari@AJK
keturunan ming jadi penjahat kelamin.
Arya Al-Qomari@AJK
kasihan sekali nyawa para prajurit yang melayang sia2 gara2 keegoisan dan sikap arogansi putri kaisar Jang.
𝐀⃝🥀🪷⃞⃟⃝Lc¹³.Rؚͬzͧoᷤnͧeͪ°°🕊
start maraton...
Nurul Fatimah
mantu2 kurang asam🤣🤣🤣🤣
Ica Oca
seruuu
Pudja Detra
Luar biasa
Shela Elfa Sinaga
luar biasa
Tri Haryanto
Luar biasa
Nita123
woahhhh mau lahiran ai li😇😇
Nita123
pasti ulahh KK ipar sengklek🤣🤣🤣
Lhina Bright
apanya Gadis pemalu, yang ada dua Gadis racun dan bar bar.../Facepalm//Facepalm//Facepalm/
Nita123
dasar bodoh👊🏻👊🏻
Nita123
Oalahhh 🤣🤣🤣🤣
Nita123
emang kalau punya istri rada" berpengaruh besar tuk suami yakkk😆😆😆😆
Nita123
tenang aja bontot, Ini sangat seru tau fufufufu🤣🤣🤣🤣
Nita123
tukk pilkada bagus nihhhh, ngk perlu repot cari suara😁😁😁
Nita123
busyetdahh 😱😱😱
Nita123
sepertinya kalian sangat senang dalam membuly🤣🤣🤣🤣
Nita123
air selokan kali kak🤣🤣🤣
Nita123
heeeh pasti sengaja, biar istana kosong😒😒😏
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!