NovelToon NovelToon
Damned ... I Love You !!!

Damned ... I Love You !!!

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / Crazy Rich/Konglomerat / Cinta Paksa / Mengubah Takdir
Popularitas:2.3M
Nilai: 4.8
Nama Author: Lindra Ifana

Lucas Sergei , 24th
" Jangan pernah sekalipun berharap aku bisa mencintai wanita bermulut sampah sepertimu !! Kau disini hanya karena aku menghormati Daddyku ... "
Tak pernah Lucas bayangkan jika ia harus menikahi seorang wanita berpenampilan sederhana bermulut tajam yang bahkan belum pernah ia kenal sebelumnya .

Amy Abellard , 27th
" Kau pikir aku senang menjadi istri pria tak punya hati sepertimu ? Aku disini karena aku menghormati kedua orang tuamu "
Amy pun tak pernah menyangka jika suatu malam Tuan dan Nyonya Besar Sergei yang merupakan pengusaha ternama dan mempunyai pengaruh terkuat di negerinya akan sudi menemuinya di rumah sakit saat ayahnya meregang nyawa . Mereka memohon agar dirinya mau menikahi putra mereka bernama Lucas . Pria berumur lebih muda darinya dengan perangai yang sangat arogan.

Apakah Lucas akan terus memupuk rasa bencinya !? Ataukah keterpaksaan itu akan menjadi sebuah ketulusan ?? Hanya waktu yang bisa menjawabnya .

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Lindra Ifana, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

32

Ketika jam makan siang tiba Amy segera ke kantin perusahaan untuk bertemu Letty , mereka sudah sempat bertukar pesan jika untuk sementara sore nanti dia akan ikut menginap di rumah teman barunya itu . Dia bersyukur Alan sedang tidak ada di kantor karena jika tidak maka dipastikan pria itu akan menjalankan rencana awal untuk makan siang bersamanya .

Letty tinggal di rumah susun sewa dan kebetulan tetangga yang tinggal tepat disebelahnya pergi , dan baru besok Amy bisa menyewanya karena rumah sewa itu harus dibersihkan terlebih dahulu .

Menyewa rumah susun biaya sewanya jauh lebih kecil daripada ia harus menyewa apartemen . Dan beruntung Gregory mempunyai bus jemputan karyawan untuk memudahkan pegawai yang tak punya alat mobilisasi seperti dirinya .

" Hai Letty ... "

" Hai Nona Sekretaris ! " sahut Letty sambil tertawa . Kedatangan Amy di kantin memang sedikit menyita perhatian karyawan lainnya yang juga sedang makan siang di tempat itu . Kabar tentang karyawan biasa yang diangkat menjadi sekretaris utama sudah menjadi topik paling hangat di perusahaan .

" Ckk jangan membuatku kehilangan selera makan El ! "

Setelah beberapa saat mengantri dan mendapat makanannya mereka segera mencari tempat duduk . Sengaja murka duduk dipojok ruangan karena disana lebih sepi dan lebih nyaman untuk bicara .

" Bagaimana rasanya bekerja dengan dua monster tampan !? Aku rasa bekerja di dekat mereka adalah cara diet yang terbaik , kau bisa kehilangan setidaknya lima atau sepuluh kilo setiap bulannya "

" Dua monster ?? Kau salah Let ... Aku bekerja bersama satu monster cerewet dan satu raja setan ! Ya Tuhan , pria bernama Dean itu rautnya sangat datar . Tak sekalipun aku melihatnya tersenyum , dan dia akan membuang pandangannya jika berbicara dengan seorang wanita . Dia anti wanita ! "

" Dia memang tak pernah tersenyum tapi aku rasa wajahnya tak begitu buruk ! "

Dan suara bariton itu membuat mereka tersentak , dua pria tampan sudah duduk di depan bangku mereka . Suasana yang tadinya ramai menjadi hening , semua pandangan tampaknya tertuju pada dua makhluk sempurna yang baru saja tiba itu .

" Tuan Alan .. Tuan Dean , bagaimana bisa kalian ke tempat ini " cicit Amy masih kaget dengan hadirnya CEO dan wakilnya itu .

" lni adalah kantin perusahaan , jadi wajar bukan jika kami kesini ? Kami juga bekerja untuk Gregory ... aku benar Dean ? "

" Tentu saja , anda tak pernah salah Tuan " sahut Dean tenang dan tentu saja dengan raut datar yang sedikit ' mengerikan ' .

" Dia Letty , teman di divisi pemasaran " kata Amy memperkenalkan Lettu pada dua pria didepannya . Sesuai dugaannya dua pria itu hanya mengangguk tanpa menyapa wanita yang ia perkenalkan .

Tanpa diminta seorang pelayan tiba tiba datang dengan dua piring makanan terbaik yang ada di kantin . Kentang goreng , irisan daging panggang terbesar , beberapa sayur rebus yang terlihat sangat nikmat dan tak lupa segelas besar cola dingin sebagai pendampingnya .

" Kau ingin bertukar makanan ?! " tanya Alan yang sempat melihat Amy melihat ke arah piringnya .

" Tidak , kami para wanita lebih suka porsi kecil karena baik untuk diet kami " sahut Amy sekenanya , ia memang sempat sebal pada dua pria yang tanpa mengantri bisa mendapat makanan istimewa . Tapi bagaimanapun tak bisa Any pungkiri jika mereka adalah dua orang terpenting di tempat ini .

Tapi Alan tetap menggeser piringnya untuk bertukar dengan milik sekretarisnya .

" Kau terlalu kurus jadi sebaiknya jangan berpikir dulu tentang diet , Dean .... " seru Alan pada pria disampingnya , berharap Dean melakukan hal yang sama dengannya . Bertukar piring dengan wanita yang duduk di sebelah Amy . Tapi pria itu malah dengan tenangnya mengiris daging dan memakannya .

" Ada apa Tuan ? Apa anda ingin makanan saya ? lni piring saya , memang apa salahnya jika saya memakannya ?! "

" Maksudku kau bisa ... "

" Sudah Tuan Alan , saya terbiasa makan dengan porsi seperti ini " sahut Letty yang tahu apa yang akan dikatakan CEOnya . Sepertinya Amy benar jika wakil CEO Gregory ternyata lebih menyebalkan , pria itu benar benar tidak punya perasaan .

" Pengurus mess sudah menyiapkan satu kamar untukmu , jadi pulang nanti kau langsung bisa kesana . Dua kopermu juga sudah ditempatkan di kamar " kata Alan terus saja menatap wanita didepannya .

" Ehhmm .. Aku tak ingin membuat kekacauan lagi ! Nanti aku pulang bersama Letty , aku menginap di rumah sewanya "

" Rumah sewa ?? Ya sudah nanti aku tunggu di depan , aku akan mengantarmu ! "

Letty langsung menatap ke arah Amy , dia tak mengira jika ternyata desas desus tentang kedekatan sang CEO dan sekretarisnya adalah benar .

" Tidak .. tidak terimakasih , kami bisa gunakan bus perusahaan ! " sahut Amy mengedip ngedipkan satu matanya pada Alan agar pria itu tahu batasannya jika ada di depan umum seperti ini .

" Jika kau khawatir tentang Letty maka Dean bisa mengantarnya . Ya kan Dean !? "

" Tidak , setelah ini saya ada meeting dengan Tuan Darius ... Uuugghhhh !! " Dean kaget ketika Alan menginjak satu kakinya .

" Tidak akan ada satu pun yang mengantar kami , dan Tuan Dean benar jika kita seharusnya mengutamakan urusan pekerjaan ! "

" Ya ... ya ... " kata Alan mengalah , jalannya untuk mendapatkan wanita pujaannya memang tidak akan mudah . Tapi ia berjanji tidak akan mudah menyerah , bukankah cinta sejati memang sangat berliku jalannya !

*

Setelah selesai menemani atasannya makan siang Dean segera melajukan mobilnya menuju gedung Sergei karena kali ini Darius ingin pertemuan diadakan sebuah kafe yang letaknya ada di lantai dasar perusahaan .

" Selamat datang Tuan Dean ... "

" Terimakasih maaf jika anda harus menunggu lama " sahut Dean yang langsung duduk di depan wakil Sergei itu .

" Bisakah kita langsung pada poinnya saja ? Kita hanya berdua , apakah kau keberatan jika aku bersikap tidak terlalu formal padamu !? "

" Tentu saja Tuan Darius " sahut Dean tenang

" Jangan pikir aku tidak tahu jika kau sedang menyelidiki keluarga atasanku ! Jangan pernah mengganggu ketenangan keluarga Sergei karena kamipun tak pernah mengusik keluarga MacGregor ! Jangan berpikir karena kau adalah putra dari Damian Kahl maka kami akan segan padamu ! "

" Tidak bijak jika anda membawa nama orang tua dalam urusan ini . Saya rasa bukan Sergei yang akan terganggu jika saya bisa menguak semuanya ... tapi anda "

" Kau !!? "

" Darlene ... Gadis kecil yang ikut menjadi korban kecelakaan dua belas tahun yang lalu . Gadis kecil dari panti asuhan yang dibuang karena lahir di luar pernikahan . Dan sayangnya kalian lahir dengan nama belakang yang sama . Darlene Smith adalah adik anda walau bukan dari ibu yang sama "

" Jangan bicara ngawur jika tak punya buktinya ! "

" Setiap bulan panti yang ditinggali Darlene mendapat suntikan dana yang cukup besar dari ayah anda . Dan ada beberapa gambar beliau mengunjungi panti , perlu saya tunjukkan !! "

BRAKKKKKK ....

" Jangan main main denganku !! Atau kau akan rasakan akibatnya , aku akan membuat Sergei menghancurkan MacGregor ! Aku akan membuat kalian saling menghancurkan !! "

" Jangan memancing di air yang tenang Tuan Darius ... Atau anda akan tenggelam di dalamnya "

1
Suparmin N
Luar biasa
ALNAZTRA ILMU
monster tmpan
ALNAZTRA ILMU
aku baca sampai. habis.. keren cerita mu thorrr
ALNAZTRA ILMU
wowww
ALNAZTRA ILMU
pembunuh... bykan sengaja pun.. Lucaspun terpaksa jumpa psikitry
ALNAZTRA ILMU
awal2 tak. mau jujur.. bapamusudah kasi tahu awal2 kan LUCAS
ALNAZTRA ILMU
🤣🤣🤣nahh
ALNAZTRA ILMU
🤣🤣🤣
ALNAZTRA ILMU
🤣🤣🤣🤣
ALNAZTRA ILMU
bucin akut
ALNAZTRA ILMU
si Dean ni yg tolong..
ALNAZTRA ILMU
Darius ka?
ALNAZTRA ILMU
sungguh .. hatiku teriris thor di bahagian ini.. suami sendiri bersifat tidak manusiawi.. menyakit fizikal dan mental seorang isteri.. hanya kerana sebuah kesalah fahaman
ALNAZTRA ILMU
😂😂😂😂
ALNAZTRA ILMU
lucas ka pengkhianatnya
Reni Setia
makasih untuk novel author
Denny Srivina Barus
Luar biasa
wkwkwkwkw jalu
good kakak,,,,bagus ceritanya
wkwkwkwkw jalu
sejarah terulang lagi..huhuhu
wkwkwkwkw jalu
darius..musuh dalam selimut kah
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!