NovelToon NovelToon
SHE IS VERY DANGEROUS

SHE IS VERY DANGEROUS

Status: sedang berlangsung
Genre:Action / Crazy Rich/Konglomerat / Romansa / Balas dendam dan Kelahiran Kembali / Penyesalan Suami / Fantasi Wanita
Popularitas:124.1k
Nilai: 4.9
Nama Author: auroraserenity

Li yunna, seorang ahli racun di dunia kultivator. Tanpa sengaja menemukan sebuah lubang misterius yg membawa jiwa-nya masuk kedalam raga seorang istri yg akan diceraikan.

Sebagai balas budi karena telah mengizinkan yunna untuk tinggal di raganya, tentu saja wanita itu tidak akan membiarkan orang-orang yg telah menindas pemilik asli lepas begitu saja.

Namun di tengah misi balas dendamnya, sesosok pria yang begitu mirip dengan kekasihnya di masa lalu tiba-tiba saja datang menghampirinya.

Siapakah pria itu?

Kenapa wajahnya nampak mirip dengan pria yang ia cintai di kehidupan pertamanya?

Mungkinkah, pria tersebut merupaka reinkarnasi dari kekasihnya di masa lalu?

Dan mampukah, sang ahli racun tersebut menjalankan pembalasannya di tengah kegalauan yang melanda?

Tunggu dan saksikan saja aksi dari seorang "master of a poison" dalam menjalani kehidupan keduanya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon auroraserenity, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

BAB 31.

Butik xxx.

Di dalam toko pakaian, Auryn sibuk memilih gaun pesta untuk dirinya dan Xiaofei. Sementara sang anak buah, harus bolak-balik ke ruang ganti hanya untuk menjadi model atasannya.

Akhirnya, pilihan jatuh pada gaun panjang tanpa lengan berwarna biru untuk Auryn. Dan gaun berwarna merah menyala untuk Xiaofei.

Gaun pesta milik Auryn.

Gaun pesta milik Xiaofei.

...****************...

...****************...

Selesai memilih gaun pesta untuk di kenakan nanti malam, Auryn pun mengajak Xiaofei untuk mencari makan siang.

Di lihatnya matahari telah berada tepat di atas kepala mereka berdua, tanda memang sudah waktunya bagi mereka berdua untuk mengisi perut.

Keduanya memilih restoran yang dekat dengan butik yang mereka datangi. Kebetulan, restoran yang mereka kunjungi ialah sebuah tempat makan yang bertemakan China.

Auryn dan Xiaofei yang memang rindu dengan masakan China segera memesan makanan favorite masing-masing.

Keduanya makan dengan lahap, namun tidak melupakan etika di meja makan. Setelah selesai menghabiskan makanan yang di pesan, mendadak Auryn izin ke kamar mandi.

Xiaofei hanya mengiyakan dan dengan sabar menunggu sang majikan keluar dari toilet. Sampai dimana, sesosok laki-laki berdiri di hadapan Xiaofei yang tengah memainkan handphonenya.

"Hai, kita bertemu lagi." ucap laki-laki itu.

Xiaofei mendongak, ingin mengetahui siapa laki-laki yang berani menyapanya. Alangkah terkejutnya wanita itu, setelah melihat wajah dari pria yang baru saja menyapanya.

"Anda?" tanya Xiaofei yang kemudian berdiri.

Wanita itu melirik sekitarnya, membuat pria di hadapannya mengernyit.

"Siapa yang kamu cari?" tanya pria tersebut.

"Ah, itu... Saya pikir, anda datang bersama kekasih anda." jawab Xiaofei sembari menggaruk pipinya yang tak gatal dengan jari telunjuk.

Pria itu hanya tersenyum maklum. Dia tahu pertemuan pertama mereka berjalan agak kacau karena kehadiran pengganggu.

"Boleh saya duduk di sini?" tanya pria tersebut meminta izin.

"Boleh saja. Silahkan duduk." jawab Xiaofei mempersilahkan pria itu duduk di kursi yang sebelumnya di tempati Auryn.

"Anda bilang sebelumnya, bahwa anda akan memperkenalkan diri di pertemuan kedua kita. Dan, saya rasa ini saatnya kita bisa berkenalan?" ucap pria itu to the point setelah di persilahkan duduk.

"Leon Berrano." lanjut pria itu sambil mengulurkan tangan kanan nya.

Xiaofei hanya tersenyum, ia menatap tangan yang diulurkan Leon padanya kemudian beralih dan menatap wajah pria itu kembali.

"Xiaofei." ucap wanita itu sembari membalas jabatan tangan yang pria itu ulurkan.

"Xiaofei? Nama yang cantik, secantik orang yang memiliki nama itu." ujar Leon menggombal.

"Percuma menggombal di hadapanku, itu tidak akan mempan." ucap Xiaofei terkekeh pelan.

"Benarkah? Aku rasa gombalan ku belum basi." balas Leon menampilkan wajah lugunya.

Wanita di hadapan pria itu hanya tertawa kecil sebagai tanggapan. Dia menyeruput minumannya memakai sedotan sembari berkomunikasi dengan sang majikan yang juga belum kembali dari toilet.

[ Nona, dimana anda? Baru saja Leon tiba-tiba datang menghampiri saya. Saya tidak tahu bagaimana ia bisa berada disini. ] ucap Xiaofei dalam telepati.

[ Aku tahu. Aku juga melihatnya saat dia berjalan kearah mu. Kemungkinan ia memiliki urusan disini. Berharap saja ia tidak melihat wajahku, atau pria itu mungkin akan sedikit curiga. ] balas Auryn tenang.

[ Lalu, apa yang harus saya lakukan sekarang? ] tanya Xiaofei.

[ Apa lagi? Ini adalah kesempatan yang takdir berikan kepadamu. Kau harus memanfaatkannya dengan baik. Tenang saja, aku akan mengawasi mu dari sini. ] jawab Auryn.

[ Dan satu lagi, jika bisa, buatlah Leon meragukan cinta tulus yang Adrianna miliki untuk nya. ] lanjut Auryn memerintah.

[ Saya mengerti. ]

"Kamu sendiri disini?" tanya Leon, membuat Xiaofei kembali mengalihkan perhatiannya kepada pria itu.

"Tidak, tadinya aku bersama sahabatku. Biasa, girl's time. Tapi tiba-tiba dia harus pergi duluan karena suatu urusan. Jadi hanya ada aku sekarang." jawab Xiaofei mengangkat bahunya dengan raut wajah sedikit kesal.

"Bagaimana dengan mu? Apakah kamu juga sendiri atau mungkin sedang menunggu seseorang?" tanya wanita itu balik seraya menatap Leon lamat.

"Aku baru menyelesaikan meeting dengan klien ku dan sengaja ingin makan siang di sini. Tapi aku tidak menyangka malah akan bertemu denganmu. Ini benar-benar hari keberuntungan ku." jawab Leon.

"Anda yakin, tidak sedang menunggu kekasih anda? Aku tidak ingin sebelumnya kembali terulang." ucap Xiaofei meragu.

"Sebenarnya dia bukanlah kekasihku, melainkan seseorang yang terobsesi padaku." balas Leon sembari menghela napas.

"Oh, tapi aku tidak merasakan adanya ketidaknyamanan dari mu ketika kalian berdekatan. Dan kau bahkan tidak mengelak, saat wanita itu menyatakan kepemilikannya atas dirimu." tanya Xiaofei tajam.

"Pertanyaan mu benar-benar tajam, tapi juga bisa dimengerti." balas Leon.

Pria tersebut tidak terburu-buru dalam menjawab pertanyaan dari wanita di depannya.

Ia lebih memilih untuk memanggil pelayan, kemudian memesan makanan dan minumannya. Barulah sesudahnya, ia kembali mengalihkan pandangannya kepada Xiaofei yang terlihat tidak keberatan untuk menunggu.

Leon semakin tertarik dengan wanita itu. Wajahnya, tatapannya, auranya, sangat sesuai dengan tipe yang pria itu idam-idamkan.

"Wanita itu bernama Adrianna. Awalnya, aku hanya ingin membantu wanita tersebut yang tengah mengalami patah hati. Tapi tidak tahu mengapa, dia malah jatuh cinta padaku bahkan disaat dia telah mendapatkan kembali cinta pertamanya." ungkap Leon tenang.

"Dia selalu menempel padaku di saat kekasihnya sibuk dengan urusannya. Jujur saja, aku tentu risih ditempeli oleh wanita itu, tapi mau bagaimana lagi? Wanita itu benar-benar keras kepala. Entah apa saja yang ada di pikirannya." lanjut Leon menjelaskan.

Xiaofei mengangguk sambil kembali menyeruput minumannya. Diam-diam wanita itu memutar kedua bola matanya malas sembari mencibir dalam hati.

"Jika kau yang tidak memberi harapan palsu kepada Adrianna, bagaimana wanita itu bisa terobsesi padamu?" batin Xiaofei berucap jijik.

"Mental wanita itu sepertinya sedikit terganggu." balas Xiaofei sambil mengelus dagunya, berpura-pura berpikir.

"Maksudmu?" tanya Leon menaikan sebelah alisnya.

"Ya, dia sudah mendapatkan kembali cinta pertamanya namun masih tidak bisa melepas mu. Aku pikir, rasa kecewa yang dulu ia alami sangat dalam. Dia takut pria itu kembali mengecewakannya, maka dari itu, dia belum berani melepaskan mu yang telah memberinya rasa aman dan nyaman ketika dirinya berada di titik terendah." jelas Xiaofei.

Leon juga memikirkannya. Alasan dirinya tidak bisa mencintai Adrianna adalah karena wanita itu merupakan cinta pertama dari musuhnya.

Tentu saja, alasan lainnya adalah karena dia bukanlah tipe wanita Leon.

Leon selalu merasa jika rasa cinta yang Adrianna berikan padanya tidaklah setulus saat wanita itu dekat dengan Damian.

Dia tentu tahu seberapa cintanya wanita itu kepada Damian. Ia bahkan sempat ingin bunuh diri, ketika Damian dengan terpaksa memutuskan hubungan mereka berdua.

Beruntung, saat itu Leon melihat pertengkaran mereka berdua dan berniat memanfaatkannya. Pria itu menjadi saksi bagaimana Damian meninggalkannya sendiri di bawah guyuran air hujan.

Adrianna yang kecewa dengan keputusan kekasihnya, malah memilih jalan ekstrem. Wanita tersebut, berniat meloncat dari jembatan yang di bawahnya mengalir arus sungai.

Belum lagi di bawah guyuran hujan lebat, menambah derasnya arus sungai. Siapa pun yang meloncat, dapat di pastikan tidak akan selamat kecuali atas keajaiban yang di atas.

Leon berlari, mencegah agar wanita itu tidak jadi melompat ke sungai.

Dengan rasa cinta yang sedalam itu, masihkah ada tempat bagi orang lain untuk memasukinya?

Apalagi, dengan kedekatan Adrianna dan Damian yang kembali terjalin. Bukan tidak mungkin jika di lubuk hati Adrianna yang terdalam, dia masih mencintai pria itu.

Pria yang menjadi cinta pertamanya.

"Maksudmu, aku dijadikan pelampiasan?" tanya Leon mengerutkan keningnya.

Xiaofei hanya mengedikan bahunya, sambil tersenyum tipis.

"Tidak ada yang tahu bagaimana isi hati manusia." ucap wanita itu, kembali membuat pria itu meragu.

"Good job, Xiaofei." batin Auryn yang sedari tadi mendengarkan pembicaraan mereka lewat kupu-kupu hitam yang baru ia kirimkan.

.

.

.

TO BE CONTINUE.

1
Fransiska Husun
up up lagiiiii semangat thor
Ayu Septiani
Damian mabuk tuh, dia cemburu dengan kedekatan Auryn dan Dark.
Noey Aprilia
Duuuhhh....
lg seru pdhl,udh abs aja....he...he...
Udh ada aroma2 posesif sm bucin y,scra mreka udh trikat dr msa lalu...
skrng kn cma tbuh yg brbeda....
Pst damian kn?????pdhl udh kna skandal,msh aja bkin rpot orng....mst d tndang kluar kya'ny....
Grey
keren
cYulia citra
Thor kurang panjang durasinya
perpanjang LG lah Thor ceritanya
Fransiska Husun
kurang thor 😭 up up lagiiiii
Fransiska Husun
up up lagiiiii semangat thor
Ayu Septiani
Leon menahan sakit di kakinya karena xiofei😄😄😄
yudi
❤️❤️❤️
Noey Aprilia
Spa sruh bkin xiaofei ksl,kaki jd krban kn leon????lmyan lh lcet.....
ga sbr bgt gmn nnti kl auryn bls dndam sm damian,d bntuian drax pula....alamt gulung tkar kli prshaannya....
Sribundanya Gifran
lanjut thor
Nurhay Hayati
bagus
Grey
menurutku sih Leon itu sebenernya gentleman banget, but karna kebenciannya sama Damian ya jadinya begitu😂
Sribundanya Gifran
lanjut
Ayu Septiani
Leon memang pandai memprofokasi damian, hingga damian semakin cemburu pada auryn
Noey Aprilia
Mndingn mreka brdua duel aja lh....
cma cuap2 bkin esmosi aja,pdhl mreka b'dua sma2 jht....gs ush d ksih tau kli,tar jg auryn blas klian....apalgi skrng sm pjaan htinya....siap2 aja prshaan klian d hncurkan....
Kartika Lina
kamu sendiri juga harus hati hati leon, karna sedang jadi target untuk dihancurkan fufufufu 😏😏😏
Lina Sofi
hancur kan leon jg
Hana Agustina
orang jahat n kejam terkadang tercipta dari rasa sakit yg begitu mendalam
Ayu Septiani
lanjut up lagi kak author
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!