NovelToon NovelToon
Dokter Alisha Istri Calon Pewaris

Dokter Alisha Istri Calon Pewaris

Status: tamat
Genre:Tamat / Cinta setelah menikah / Cinta Seiring Waktu / Romansa / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:440k
Nilai: 4.9
Nama Author: ainuncepenis

Semua sudah diatur kita hanya menikmati alur yang sudah ditentukan dan juga ditakdirkan untuk kita.

Alisha seorang Dokter umum yang mengambil spesialis di salah satu rumah sakit. Wanita cantik yang sehari-hari menggunakan hijab yang memiliki wajah teduh yang menenangkan semua orang yang siapa saja melihat dirinya.
Siapa sangka calon pewaris rumah sakit itu dijodohkan pada dia.
Dalam usia yang sangat muda Alisha harus menikah dengan Adrian sang calon pewaris rumah sakit. Adrian sangat terpaksa menikah dengan Alisha. Karena tidak ingin hak waris rumah sakit jatuh kepada orang lain.

Pernikahan yang indah yang pernah menjadi impian Alisha yang ternyata tidak sejalan dan semulus itu. Bagaimana tidak dia harus menikah dengan laki-laki yang tidak menginginkannya.

Alisha harus menjalani rumah tangganya yang tidak seperti rumah tangga pada umumnya. Laki-laki yang dia nikahi bersikap tidak baik.

Lalu apakah Alisha akan bertahan dalam pernikahannya atau justru akan mundur?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon ainuncepenis, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Episode 16 Kekasih suamiku

Setelah acara akad nikah selesai, pasangan itu mengadakan resepsi simple yang hanya menyambut para tamu saja dan juga melakukan acara adat, mereka tidak melakukan resepsi mewah. Hanya resepsi simple tetapi juga tidak terlalu sederhana, karena memang tamu-tamu tidak banyak. Acara pernikahan yang lebih private.

Alisha dan Adrian yang sekarang berada di pelaminan yang menerima ucapan selamat dari para tamu yang hadir yang tak lain hanya rekan-rekan terdekat mereka saja.

Tiba-tiba Eyang menghampiri Adrian dan Alisa bersama dengan seorang pria yang berkulit putih dengan wajah yang seperti memiliki keturunan Arab. Pria itu bersama Eyang dan juga bersama pasangan suami istri.

"Adrian selamat untuk pernikahan kamu," ucap wanita itu yang sangat lembut dan juga tidak lupa memeluk Adrian.

"Terima kasih Tante," sahut Adrian.

Wanita itu melihat ke arah Alisha dan Alisha yang langsung mencium punggung tangan wanita itu tanpa mengetahui siapa wanita itu yang sepertinya berasal dari kerabat dekat Adrian.

"Alisha selamat untuk pernikahan kamu dan semoga kamu dan Adrian menjadi keluarga yang sakinah mawadah warohmah," ucap wanita itu.

"Terima kasih Tante untuk doanya," sahut Alisha dengan tersenyum ramah.

"Alisha ini adalah tante Lisa adik dari papa Adrian dan ini putra mereka Gama!" ucap Eyang yang memperkenalkan cucunya dan juga anaknya yang akhirnya menjawab pertanyaan kebingungan dari Alisha.

"Salam kenal, Tante, Om," sahut Alisha.

"Salam kenal kembali Alisha. Semoga pernikahan kamu dan Adrian langgeng sampai mau memisahkan kalian," ucap Tomy memberikan doa tulus.

"Terima kasih Om," sahut Alisha yang terus saja mengeluarkan senyumnya.

"Adrian selamat untuk pernikahan kamu, aku berdoa semoga kamu bisa bahagia," ucap Gama yang bersalaman dengan Adrian dan tidak lupa juga memeluk Adrian.

Wajah Adrian terus saja memperlihatkan sangat datar dan lebih sangat tidak suka saat mendapatkan ucapan selamat dari pria tersebut yang ternyata dia adalah pria yang menjadi saingan Adrian dalam merebutkan hak waris rumah sakit.

Mungkin karena adanya pria itu menjadi salah satu membuat Adrian tidak punya pilihan selain menikah dengan Alisha. Adrian yang tidak ingin warisan rumah sakit yang jatuh pada Gama.

"Selamat Alisha!" pria itu menyatukan kedua tangannya yang pasti sangat menghargai Alisha yang tidak ingin bersentuhan dengan orang lain. Dari penampilan Alisha dia sudah bisa mengetahui Alisha bukan gadis sembarangan.

"Terima kasih," sahut Alisha yang tidak pernah berhenti tersenyum.

Gama dan kedua orang tuanya yang akhirnya meninggalkan pelaminan dan tinggal hanya Eyang yang di hadapan mereka berdua.

"Alisha Eyang begitu sangat bahagia sekali yang akhirnya kamu menjadi bagian dari keluarga kami," ucap Eyang yang sejak tadi wajahnya memang terlihat bahagia yang bahkan dia lebih bahagia dari pada pengantin baru.

Alisha hanya mengangguk tersenyum saja, walau senyum itu juga tidak terlihat terlalu fresh, mungkin Alisha harus mengorbankan hidupnya untuk wanita yang dihadapannya itu. Wanita yang baru saja dia kenal.

"Adrian, Alisha sekarang sudah menjadi istri kamu dan dia berasal dari keluarga baik-baik, jadi kamu harus bertanggung jawab pada Alisha, jangan menyakiti dia yang akan membuat orang tuanya kecewa kepada kamu!" ucap Eyang yang memberikan nasehat.

"Kenapa juga aku harus bertanggung jawab atas dirinya," batin Adrian yang terlihat begitu kesal.

Alisha menoleh ke arah Adrian dan melihat suaminya itu sama sekali tidak menanggapi apa yang di katakan Eyang. Alisha sepertinya mulai sekarang harus terus memaklumi bagaimana Adrian yang memang tidak menyukai dia.

"Eyang yakin, seiring berjalannya waktu kalian akan saling mencintai," ucap Eyang yang penuh harap. Tidak ada respon dari Adrian maupun Alisha.

Setelah memberikan nasehat kepada Adrian. Eyang juga yang akhirnya meninggalkan pelaminan tersebut dan tiba-tiba seorang wanita yang memakai dress berwarna pink di bawah lututnya dengan rambut yang digerai panjang, wanita tinggi 175 itu yang berdiri di hadapan Adrian.

"Willona..." lirih Adrian dengan wajah yang terlihat merasa bersalah pada wanita itu. Alisha memperhatikan bagaimana ekspresi sang suami dan juga wanita itu yang seperti bukan wanita sembarangan yang membuat Alisha penasaran.

"Aku tidak menyuruhmu untuk datang ke pernikahanku,"ucap Adrian dengan suara berat.

"Tetapi aku ingin melihat bagaimana pria yang aku cintai bersanding dengan wanita lain," ucap wanita yang bernama Wilona itu dengan tatapan mata yang melihat ke arah Alisha.

"Jadi dia wanita yang dimaksud pak Adrian," batin Alisha yang langsung menarik kesimpulan jika wanita itu adalah kekasih Adrian.

"Tapi aku sama sekali tidak menganggap pernikahan ini adalah akhir dari hubungan kita dan seperti yang kamu katakan kepadaku pernikahan ini hanya status dan hubungan kita tidak akan pernah berakhir," ucap Wilona menegaskan yang membuat Alisha hanya diam saja dengan ekspresi wajah yang kurang nyaman dan terlihat gusar saat berada di situasi itu.

"Adrian aku sangat tahu apa yang kamu rasakan. Tetapi aku harus tetap mengucapkan selamat kepada Alisha! istri terpaksa kamu,," ucap Wilona dengan sindiran.

"Hay Alisha. Aku Wilona wanita yang paling dicintai Adrian," ucap Willona dengan sombong.

"Saya Alisha, senang bisa bertemu dengan kamu," ucap Alisha yang ternyata tidak masalah bagi dia yang harus berkenalan dengan kekasih dari suaminya itu. Alisha bahkan sangat tenang menghadapi Willona dan justru Adrian dan Willona yang mengkerutkan dahi melihat ekspresi Alisha yang seperti tidak masalah atau melakukan hal yang besar.

"Beberapa kali saya mendengar tentang kamu. Tetapi saya tidak tahu siapa nama kamu dan sekarang akhirnya saya diberikan kesempatan untuk bertemu dengan kamu," lanjut Alisha lagi.

"Hmmm, saya juga senang bisa bertemu dengan kamu," sahut Willona yang juga tidak kalah memperlihatkan wajah dengan tersenyum lebar.

"Karena ini adalah pertemuan pertama kita. Jadi saya ingin mengingatkan kepada kamu. Walau kamu telah menikah dengan Adrian. Kamu tidak akan pernah memiliki dia. Pernikahan kalian hanya berdasarkan status saja!" tegas Willona yang membuat Alisha tersenyum.

Mata Willona yang kembali melihat ke arah Adrian dan memegang tangan Adrian.

"Sayang, sekali lagi aku ucapkan selamat untuk kamu dan kamu harus banyak bersabar," ucap Wilona yang ingin memeluk Adrian. Tetapi tiba-tiba saja Adrian menahan tubuh Wilona yang membuat Wilona heran dengan dahi mengkerut.

"Di sini ada keluargaku!" ucap Adrian mengingatkan dia juga tidak ingin mendapatkan masalah dari keluarga Alisha yang pasti tidak jauh dari mereka dan akan menjadi permasalahan dalam pekerjaan.

Untuk menutupi rasa malu yang mendapatkan penolakan dari Adrian, Wilona hanya tersenyum.

"Baiklah! kita akan mencari tempat yang sepi untuk melepas rindu, aku sangat mencintaimu!" ucap Wilona yang tampaknya sengaja berbicara begitu keras agar Alisha mendengar. Tetapi Alisha yang terlihat tidak peduli dan hanya memberikan senyum saja.

Walau dia tidak memiliki perasaan apapun pada pria yang sudah menjadi suaminya itu, tetapi mereka sudah menikah dan pasti jelas ada rasa tidak suka di dalam hati Alisha. Tetapi harus menunjukkan wajah dan ekspresi yang terlihat baik-baik saja.

Willona yang tidak mengatakan apa-apa lagi dan langsung pergi dari hadapan Alisha dan Alisha yang turun dari pelaminan.

"Sekarang kau sudah melihat siapa wanita yang aku maksud selama ini. Jadi aku peringatkan kepadamu untuk tidak protes. Karena kau yang sudah menghancurkan kebahagiaanku dan jangan pernah berharap apapun padaku!" tegas Adrian.

Alisha hanya diam saja yang menatap lurus ke depan dan sengaja berpura-pura tuli yang tidak mendengar apapun yang dikatakan Adrian. Karena apapun itu toh sama bagi Alisha.

Alisha yang akhirnya juga melihat kekasih dari Adrian. Wanita itu cantik itu. Tetapi jauh lebih cantik Alisha pastinya.

Bersambung .

1
Prihatindwirahayu
cerita bagus sayang banyak typo
Prihatindwirahayu
cerita nya lumayan menarik, tapi byk sekali typo nya Thor
Naufal hanifah
Luar biasa
onis cafe
bagus Alisha...sahutin terus omongan Adrian...jgn mau ditindas/Bye-Bye/
onis cafe
Luar biasa
onis cafe
/Kiss//Rose/
onis cafe
mampir thor
Atmita Gajiwi
/Heart//Rose/
Reni Anjarwani
keren bgt crita ini sayang dah tamat
Kasih Bonda
next thor semangat
Reni Anjarwani
Allhamdulillah akhirnya alisa selalu bahagia dan keluarganya
Kasih Bonda
next thor semangat
Reni Anjarwani
lanjut thor doubel up thor
Kasih Bonda
next thor semangat
Reni Anjarwani
lanjut thor
Hj Rabiah
akhirnya alisah bisa hamil lagi semoga kehamilanx kali ini bisa bertahan ya Thor
Kasih Bonda
next thor semangat
Reni Anjarwani
lanjut thor doubel up thor
alea
jangan buat alisha kehilangan anaknya lagi Thor kan kasian alishanya,,🙏
Kasih Bonda
next thor semangat
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!