seorang remaja kutu buku tidak sengaja menemukan sebuah buku misterius ditoko buku pinggir jalan yang membuatnya bertransmigasi kedunia fantasi dan mistis
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Kacang atom, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
# Bab 16 Divine thrones
"jalur pencuri nama yang menarik juga" ucap Julius memuji pemilihan nama oleh Merlin Gustav kali ini meskipun ia tetap kesal akan ucapan mantra sebelumnya itu.
- jalur pencuri di rank 1 memiliki 3 kekuatan unik
1- snake hand - dimana kamu bisa melenturkan tanganmu layaknya ular bisa melilit apapun dan bergerak secepat kilat mengambil barang milik orang lain tanpa disadari oleh orang tersebut.
2 - Vision blindness - kamu akan mengeluarkan cahaya dari matamu dan membuat orang yang melihatnya menjadi buta sesaat.
3 - Master key - kamu dapat menciptakan sebuah kunci dari darahmu yang dapat membuka segala jenis kotak harta ataupun berangkat.
setelah membaca hal itu Julius paham sesuatu
"jadi begitu ramuan merah darah yang aku minum kala itu adalah ramuan ophiuchus dari jalur pencuri yang dibuat oleh Merlin Gustav.
"pantas saja aku bisa menggunakan ke 2 kekuatan aneh dari 3 kemampuan ramuan pencuri tersebut" ucap Julius kemudian sambil mengingat adegan pertarungannya melawan monster ikan dan monster ular.
"Tapi kenapa aku bisa mengeluarkan kekuatan itu padahal aku belum tau apapun tentang kekuatan tersebut apa ini ada hubungannya dengan garis keturunan pahlawan itu ya" ucap Julius agak kebingungan dan lanjut membaca.
- dan untuk tehnik meditasinya adalah kau perlu duduk bersila dalam lalu letakkan kedua tangan mu ke depan perutmu dalam bentuk melingkar dan bayangan sebuah lingkaran tanpa akhirnya berpusat di tubuhmu.
- ini tehnik meditasi ini untuk rank 1 sampai rank 3 setalah kau masuk ke rank 4 aku ku tulis di beberapa halaman selanjutnya.
- keuntungan terbesar dari pengguna jalur Ophiuchus pathway adalah mereka tetep bisa menggunakan jalur Utama mereka dari ke 12 jalur pathway yang sesuai zodiak mereka meskipun itu berlaku hanya pada orang yang berzodiak Capricorn atau Sagittarius Karna zodiac Ophiuchus ada ditengah tengah 2 zodiak tersebut.
- karna kau adalah pewaris ku sudah pasti kau adalah orang yang berzodiak salah satu dari zodiac Capricorn atau Sagittarius.
- aku memilihmu juga Karna hal itu makanya sekarang kau bisa senang karna kau menjadi satu-satunya orang yang memiliki 2 jalur secara bersamaan karnanya kau tidak boleh sampai membocorkan tentang jalur baru ini bahkan pada orang ter percayamu.
Julius paham dengan yang di maksud Merlin
Gustav jika jalur baru ini sampai diketahui oleh para ranker maka akan terjadi peperangan dimana-mana.
- untuk sekarang mari kita bahasa tentang perpustakaan labirin ini terlebih dahulu biar kamu bisa memahaminya dengan lebih baik.
- perpustakaan labirin ini ku buat dengan meniru kekuatan dari rank 10 yaitu divine throne meski tidak sekuat yang asli tapi bisa kukatakan bahwa ini adalah maha karya terbesarku sebagai seorang peneliti.
- perpustakaan ini menyimpan berbagai buku pengetahuan dari monster, tanaman, ras atau pun sejarah dunia namun harus kukatakan lebih awal semua itu hanya bisa kau pelajari secara perlahan.
- meskipun informasi adalah sebuah kekuatan disaat yang sama itu juga bisa menjadi pedang pedang bermata dua karma semakin banyak kau tau semakin banyak pula tanggung jawab dan musibah akan menimpa mu.
- makanya aku menyegel sebagian besar buku tentang pengetahuan penting tapi segel itu akan bisa terbuka dengan sendirinya saat kau perlahan menjadi lebih kuat nanti.
- dan fungsi lain dari perpustakaan ini adalah kau dapat membawa dan menyimpan apapun disini tanpa harus kesini lagi kau cukup mengerahkan sedikit energi spiritual mu ke rune ular yang ada di tanganmu itu dan ucapkan sebuah mantra abrakadabra "Circle" dan sebuah gerbang akan muncul di depanmu begitu juga saat kau ingin kembali kesini lagi kau lakukan hal yang sama.
"oh Jadi rune ular ini adalah tanda kepemilikan perpustakaan labirin ini pantas saja aku merasa familiar dengannya itu sama dengan ukiran lingkaran yang ada di pintu gerbang dan buku ini
"tapi dia bilang tadi aku bisa membawa dan menyimpan apa saja!! Apakah itu berarti aku bisa membawa orang lain kesini" ucap Julius yang langsung teringat akan milla
Lalu Julius hendak membuka halaman ke tiga dari buku tersebut dan mencoba membacanya namun tiba-tiba ia merasa pusing sama seperti sebelumnya lalu ia pun akhirnya pingsan lagi.
Beberapa saat kemudian
Julius terbangun dari pingsannya.
"apakah aku pingsan lagi ... sepertinya aku hanya bisa membaca 1 halaman buku setiap kali datang ke sini" ucapnya mengerti.
"tapi setidaknya aku tidak segera di pindahkan ke dunia fantasi itu lagi sama seperti sebelumnya"
karna Julius menutup kembali buku tersebut lalu memutuskan untuk berkeliling perpustakaan labirin guna mencari beberapa informasi dari beberapa buka disana.
Julius berjalan kesana kemari di beberapa sisi perpustakaan labirin tersebut sambil membaca beberapa buka
beberapa jam telah berlalu dengan cepat namun Julius masih membaca seolah dia sedang asik dengan dunianya sendiri.
Setelah beberapa waktu yang tidak diketahui Julius berhenti membaca lalu kembali ke arah mejanya dan duduk disana beristirahat sejenak.
"kretek" kretek" bunyi suara tubuh Julius yang sadang merenggangkan beberapa bagian tangan dan tubuhnya karena kaku akibat membaca begitu lama.
"mungkin sudah saatnya kembali" ucapnya yang hendak beranjak pergi dari perpustakaan labirin tersebut.
namun pada saat itu matanya tertuju pada sebuah bola kristal yang ada di ujung sebelah kiri meja tersebut.
"bola apa ini seingat ku ini tak ada sebelumnya" ucapnya bingung.
Karna sedikit penasaran Julius kemudian mencoba menyentuh bola kristal tersebut dengan tangan kanannya.
Dan tiba-tiba bola kristal tersebut mengeluarkan cahaya yang menyilaukan.
"uh apa ini kenapa silau sekali" ucap Julius sambil menutupi wajah nya dengan tangan kirinya dari cahaya menyilaukan itu
saat cahaya itu mulai redup Julius perlahan membuka matanya kembali dan melihat ke bola kristal itu lagi.
didalam bola kristal tersebut tertulis kata
- level 15 -
"level 15 apa maksudnya itu.. em jika aku tidak salah hal yang berhubungan dengan kata level adalah tingkatan bagi seseorang Ranker".
"tunggu apakah itu berarti aku berada dilevel 15?
"bagaimana itu mungkin aku bahkan belum mempraktekkan tehnik meditasi jalur ophiuchus itu jadi bagaimana mungkin aku berlevel 15?"
Setelah berpikir beberapa saat Julius teringat sesuatu dalam buka perjalanan Merlin Gustav
"kalo tidak salah Merlin Gustav mengatakan bahwa Alexander dan 11 orang lainnya langsung menjadi seorang Ranker rank 1 setelah menyerap kekuatan pecahan bintang tersebut".
"Apa karna ramuan yang dibuat Merlin Gustav itu terbuat dari sebagian pecahan batu bintang itu membuatku langsung naik ke level 15 ya!!".
"Hanya itu satu satunya alasan yang logis yang bisa kupikirkan dari pencapaian level ku ini"
Mengetahui kesimpulan Julius sangat gembira karna bukan hanya mendapat banyak pengetahuan dan wawasan baru dari membaca beberapa buku di perpustakaan labirin itu ia juga telah sampai pada level 15 sekarang.
"bukankah itu berarti aku sebentar lagi bisa menjadi Ranker rank 2 dengan ini aku satu langkah lebih maju untuk menuntaskan misi ini dan balik ke dunia asalku" ucapnya gembira
segera setelah itu Julius pun pergi kembali ke dunia fantasi itu lagi
"abrakadabra Circle"
ucapnya setelah itu sebuah gerbang muncul di depannya lalu Julius pun masuk kedalam dan menghilang dari perpustakaan labirin tersebut.
- disebuah pagi yang indah mentari bersinar bersinar terang mengelilingi dunia seperti kasih sayang seorang ibu kepada anaknya.
sebuah gerbang tiba-tiba muncul disebuah kamar yang indah itu dan perlahan Julius keluar dari gerbang tersebut.
"apa? sudah pagi?
"Kenapa cepat sekali paginya?
"perasaan aku hanya membaca beberapa buku saja... mungkin itu karena aku pingsan setelah mencoba membaca halaman ke 3 dari buku perjalanan Merlin Gustav itu. bahkan sebelumnya aku pingsan selama setengah hari ...iya Iya sudah pasti karna itu"
ucap Julius yang tak sadar padahal dia sudah membaca lebih dari 100 sampai tuntas semalam
"Heh biarlah mau bagaimana lagi anggap saja pingsan ku itu sebagai tidur malamku" ujarnya.
Beberapa saat kemudian
tiba-tiba suara ketokan pintu terdengar dari arah pintu kamarnya .
"tok tok tok Tn. Robin hood ini saparan pagi anda" kata suara seorang wanita di balik pintu.
"tapi saya tidak memesan sarapan" jawab Julius
"tidak tuan ini memang bukan pesanan tapi sebuah service di pagi hari kepada setiap pelanggan yang menginap di penginapan ini"
Ucap wanita itu kembali.
"oh begitu...tunggu sebentar" ucap Julius sambil berjalan ke arah pintu kamarnya dan membuka pintu itu untuk mengambil sarapan tersebut.
"terima kasih" ucap Julius tersenyum
yang di sambut oleh senyuman wanita itu juga
"sama-sama tuan semoga saparan ini cocok untuk mengawali pagi hari anda" ucap wanita itu yang tak lain adalah Anna gadis resepsionis penginapan tersebut.
Setelahnya Anna menundukkan kepalanya dan berlalu pergi dari sana.
"sungguh pelayanan yang sangat memukau"
ucap Julius setelah diberi service gratis oleh penginapan itu.
kemudian Julius berjalan ke jendela kamarnya sambil membawa sarapannya itu.
Julius melihat pemandangan yang memukau di pagi itu dari jendelanya pohon peri yang indah yang diterangi cahaya matahari lagi membuatnya terlihat seperti pohon dari surga.
suara terdengar dari berbagai masyarakat disana dari para pedagang atau kereta kuda.
"sungguh suasana pagi yang menyenangkan"
namun sebuah suara lembut terdengar dari arah sebelah nya
"selamat pagi" ucap suara lembut itu.
Julius menoleh kesamping jendelanya itu dan menemukan seorang wanita berambut putih pendek yang cantik diluar jendela sama sepertinya
"selamat pagi Milla" Jawab Julius setelahnya.