NovelToon NovelToon
Yang Katanya Playboy!

Yang Katanya Playboy!

Status: sedang berlangsung
Genre:Cintapertama / Nikahmuda / CEO / Playboy / Pernikahan Kilat / Beda Usia
Popularitas:3.8k
Nilai: 5
Nama Author: tea.matcha's

Hellooo👋🏼


🍵✨🍀
Evan Dharmendra Harry Leonel adalah seorang pria berusia 30 tahun yang banyak berseliweran di setiap platform elektronik karena ke tampanan dan kesuksesannya dalam berbisnis, banyak berita yang beredar tentangnya mulai dari berita baik sampai berita buruk lengkap di semua platform elektronik. Bahkan sampai ada berita yang mengatakan bahwa ia playboy dan berita itupun viral diperbincangkan, padahal berita itu belum tentu benar adanya.

Ayra Hilya Khairina adalah salah satu orang yang mendengar berita bahwa ada seorang pria sukses yang suka bergonta ganti wanita, dia begitu tak senang mendengarnya bahkan ia sampai membenci orang tersebut. tapi sayang semua berubah saat....


Eitss kalau penasaran langsung dibaca aja yukkkkk😉

🍵✨🍀





Cover : Pinterest

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon tea.matcha's, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab EnamBelas (Kembali bekerja)

Sedangkan dikota, Evan baru saja keluar dari kamar mandi apartemennya.

Kemarin evan baru sampai kota tempat pukul 21.00 malam, Evan tak langsung ke rumahnya, dia memilih ke apartemen terlebih dahulu untuk mengistirahatkan diri dan tak lupa mengabari Aryan bahwa dia tak jadi pulang kerumahnya sendiri.

Sesampainya di apartemen, Evan langsung membersihkan diri dan merebahkan tubuhnya di ranjang, perjalanan menggunakan jalur darat memang melelahkan tapi Evan sangat menikmatinya.

Saat Evan sedang menggunakan pakaiannya tiba tiba handphone Evan berbunyi. Evan mendekati handphonenya yang dia letakkan di meja dalam kamarnya.

"Aryan" Gumam Evan membaca nama yang menelponnya

Dengan sigap Evan langsung mengangkatnya "Halo bos, selamat pagi"

^^^"Selamat pagi yan, ada apa menelpon pagi-^^^

^^^pagi begini"^^^

"Saya hanya ingin memastikan, apakah bos hari ini akan masuk kerja?"

^^^^^^"Yaa, saya akan masuk kerja hari ini" ^^^^^^

"Baik bos, saya akan berangkat ke apartemen bos sekarang"

^^^"Tidak usah yan, kita bertemu di kantor saja"^^^

"Baik bos kalau begitu"

^^^"Apakah ada yang ingin disampaikan lagi yan?"^^^

"Tidak ada bos, hanya itu yang ingin saya tanyakan pada bos"

^^^"Kalau gitu telponnya saya matikan dulu"^^^

"Silahkan bos"

Clik

Evan meletakkan handphonenya pada tempatnya kembali dan dia lanjut menyelesaikan memakai pakaiannya.

...>ᴗ<...

Kini Evan telah sampai di kantornya yang megah itu. Baru saja Evan keluar dari mobil evan sudah disambut oleh Aryan yang tampaknya memang menunggunya datang.

"Selamat pagi bos" Sapa Aryan

"Pagi juga Aryan, bagaimana kabarnya" Ucap Evan

"Sangat baik bos, keadaan bos sendiri gimana?" Tanya Aryan

"Saya baik " Ucap Evan

Evan dan Aryan memang sudah berteman dekat sedari lama tak ada lagi sungkan dikeduanya, hanya saja memang penggunaan kosa kata mereka sangat formal apalagi jika berada di area kantor dan sedang melakukan pekerjaan.

"Apakah pekerjaan saya sudah sangat menumpuk yan selama saya tinggal keluar kota?" Tanya Evan sembari berjalan memasuki kantornya

"Tidak juga bos, hanya ada beberapa berkas yang perlu bos baca dan bos tanda tangani, untuk yang lainnya masih bisa saya tangani sendiri selama tak ada bos" Ucap Aryan

"Saya memang tidak salah menjadikanmu asisten pribadi, kamu sangat profesional dalam bekerja" Ucap Evan

"Terima kasih bos"

Bertahun tahun Evan memperkerjakan Aryan dan tak pernah Evan mengganti asisten selama masih ada Aryan disisinya, karena selain profesional, Evan juga sangat nyaman jika berbincang dengan Aryan tidak ada kesungkanan ataupun kecurigaan dalam diri Evan pada Aryan. Evan sangat sangat percaya pada teman sekaligus asistennya itu

"Saya harap kamu tidak mengecewakan dan mengkhianati saya nanti, karena hanya kamu yang saya percayai untuk menjadi asisten pribadi saya" Ucap Evan

"Saya berjanji tidak akan mengecewakan bos, saya akan setia pada bos. karena bos juga sudah banyak membantu hidup saya sampai saya berada di titik yang seperti sekarang ini" Ujar Aryan

"Saya dan orang tua saya tidak salah orang dalam menolong orang saat itu, kamu memang orang yang bisa aku percayai "

Dulu Aryan hanyalah seorang anak pembantu dirumah orang tua Evan, setiap hari Aryan ikut ibunya bekerja, sampai pada satu waktu orang tua Evan menawarkan Aryan untuk bersekolah. Awalnya ibu Aryan tak setuju dengan alasan tak ada biaya untuk menyekolahkan aryan. Orang tua Evan kekeh mereka bilang mereka yang akan membiayai sekolah Aryan dengan alasan membalas Budi karena ibu Aryan sudah sangat lama bekerja sebagai pembantu di rumah orang tua evan.

Ibu Aryan tetap tak setuju waktu itu, karena menurutnya majikannya itu tak perlu balas Budi karena dengan gaji yang mereka berikan saja ibu Aryan sudah sangat bersyukur. Tapi lagi lagi orang tua Evan memaksa, sampai pada waktu dimana ibu Aryan sungkan untuk menolaknya lagi dan memilih untuk menerima.

Pada saat itulah Aryan bisa menginjakkan kaki di bangku perkuliahan dengan tempat kuliah yang sama dengan Evan, Aryan belajar bersungguh sungguh agar tak mengecewakan orang tua Evan. Singkat waktu Evan lebih dulu lulus dari bangku kuliah dengan nilai yang sangat bagus.

lulus dari kuliah evan memutuskan untuk melanjutkan usahanya yang sudah dia tekuni dari SMA. sampai tak lama Aryan menyusul Evan, dia juga lulus dengan nilai yang sangat bagus

Lulus dari kuliah Aryan sempat bekerja di salah satu kantor yang ada dikota, tapi tak sampai 2 tahun Aryan resign karena Evan memintanya untuk membantu Evan mengembangkan usahanya, Aryan setuju, dia langsung resign dan membantu Aryan dengan menjadi asisten pribadi Aryan. Tahun ketahun berganti, berkat usaha Evan dan bantuan Aryan, usaha yang tadinya tidak terlalu terkenal menjadi sangat terkenal seperti sekarang.

Dan sampai saat ini Aryan masih setia pada Evan dengan profesinya sebagai asisten pribadi Evan, karena menurut Aryan tak ada alasan kuat jika dia harus mengkhianati evan disaat Evan dan keluarganya sudah sebaik ini dalam membantunya dan merubah hidupnya.

......................

1
Sof Tia
mampir thor, jnagan lupa mampir balik🤗
Ma.Cristina Alvaro
Tidak ada yang lebih menyenangkan daripada membaca ini. 😊
Brayan Uriel Vasquez Perdomo
Ceritanya bikin nagih thor, terus lanjut ya!
Matcha enakk🍵: Siapp kakakk, terima kasih sudah mampirrr :^)
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!