NovelToon NovelToon
Tukar Suami?

Tukar Suami?

Status: tamat
Genre:Tamat / Menjual Anak Perempuan untuk Melunasi Hutang
Popularitas:352.3k
Nilai: 4.7
Nama Author: Septi

Aku terpaksa menikah dengan pria yang belum pernah aku temui sebelumnya.Setelah menikah kembaranku menginginkan bertukar suami. Apakah dia sudah gila mau menukar suaminya dengan suamiku?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Septi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

13 : Malam pertama

"Hai tolongin aku dong? " aku keluar lagi terpaksa minta tolong, sumpah aku sebenarnya males banget minta tolong sama orang ini. "Tolong bukain ini macet. " aku memutar tubuh membelakangi dia.

"Dih modus! "

Apa yang dia bilang? ia pikir aku modus? yang benar saja. Ngapain modusin dia.

"Ini beneran macet ya! jangan mikir aneh deh"

sret

"Udah, sekarang mau dibukain juga?" Dia seperti nya godain aku.

"Ihhh, nggak! makasih! " aku langsung melengos masuk kamar mandi.

Rencananya nanti aku juga mau pakai kimono mandi yang sudah menggantung disini. Aku memilih berendam air mawar saja, sepertinya enak.

Dan benar banget, airnya hangat aroma mawar yang segar membuat rileks.

Begitu sudah selesai ritual mandi ku, aku keluar dari kamar mandi. Dan sekarang aku baru mikir mau tidur dimana, Karel sudah nangkring ditempat tidur sambil main HP. Tidak mungkinkan aku seranjang sama dia?

"Mau mulai sekarang? " pertanyaan dia selalu membuat otakku langsung mesum. Dia memang mau melakukan malam pertama beneran? aku pikir dia tidak menginginkan pernikahan ini dan pasti membenciku seperti aku yang membenci dia. Tapi kenapa dia malah ngajakin aku begitu? hah, aku lupa dia pria normal.

"Bisa nggak ditunda dulu, aku memang sudah halal buat kamu tapi kita baru saja bertemu masa harus langsung melakukannya sekarang juga. " Aku menarik nafas begitu selesai berpidato takut diamuk.

Dia tersenyum, waduhhh kenapa manis sekali. Lalu dia pindah tempat ke pinggir ranjang.

"Kenalin aku Karel, panjangnya Karel Lion Sandradinata. " apa? dia ngajakin kenalan?

Baiklah, benar banget kita belum kenal, ini aneh nikah dulu baru kenalan.

"Ruby" aku mengulurkan tangan.

"Sudah tau, tadi aku nyebut nama kamu di akad nikah. Ruby Ayunda Permata binti Fuadi alias batu. " dia menyambut tanganku, tapi malah menghina ku.

"Iyakan ruby itu kan batu,permata juga batu. "

Benar banget itu karena ayah usaha batu batuan makanya aku diberi nama itu, aku baru kali ini disamakan dengan batu bisa sebenci ini. "Nggak gitu maksudnya! tapi batu berharga"

Dia tersenyum, entah kenapa dikamar ini dia banyak tersenyum tidak seperti tadi.

"Duduk, jangan berdiri dong" dia menepuk sisi kanannya. Aku nurut duduk disampingnya.

Sebenarnya aku gugup, takut dan nggak rela kalau dia langsung menyerang ku menuntut hak nya sekarang juga.

"Aku juga terpaksa menikah, mama mengancam kalau aku tidak nurut bakalan ditendang dari rumah dan nggak di kasih uang sama sekali. " Dia mulai cerita alasan dia mau nikah. "Tapi ya sudahlah kan cuma gini aja ternyata menikah. Bonus dapet cewek cantik lagi. " dia ini memujiku ya?

"Kamu tau kenapa aku harus menikah dengan mu? " tanya ku siapa tau dia nggak mengetahui.

"Nggak tau. "

"Mama kalau cerita nggak pernah sama aku, sama Keenan anak kesayangannya. Aku cuma pulang-pulang disuruh nikah dan diancam itupun baru tiga hari yang lalu. " Waduh lebih parah ya.

"Orang tuaku punya hutang banyak dan mama kamu membayarkan nya dengan ganti aku dan kembaran ku Safira jadi menantunya." cerita ku singkat.

Karel cuma manggut-manggut aja.

"Ya udah ayo tidur, kita sudah melakukan malam pertama. " Karel bilang sudah melakukan malam pertama? apa sih? "Iya kan? pertama itu kita harus kenalan dulu. Nggak papa nama dulu, masih banyak hari untuk saling kenal. Habis ini seumur hidup kamu sama aku terus. "

Aku kok denger nya jadi bergetar gimana gitu ya, ternyata Karel anaknya sopan dan baik nggak kurang ajar. Apalagi ditambah dia malah ke sofa yang ada di dekat jendela dengan membawa satu bantal sepertinya dia mau tidur di sana. Duh cuma diperlakukan gini aja seneng, ahhhh sudahlah bodo amat yang penting aku mau tidur sekarang.

"Kalau kamu jadi nikah sama Keenan tadi kayanya nggak akan dilepaskan sama itu anak. Lihat aja saudara kamu pasti besok nggak bisa jalan normal. " Karel bicara lagi, karena sunyi ya pasti kedengaran jelas. Jadi apa dia ini nggak normal sedangkan Keenan normal kemungkinan akan langsung meminta haknya.

Aku tahu pria normal pasti seperti itu, apa jangan-jangan Karel nggak doyan wanita. Ohhh tidak!

"Bukan nggak doyan ya aku sama cewek, tapi nggak pernah aku main sama cewek yang baru aku kenal. " ehhh dia bisa dengar batin ku apa ya? " Iya kan? kamu pasti mikir gitu kan? "

Ohhh dia cuma menebak. " enggak tuh, aku malah seneng kamu menghargai ku. "

"Tapi kalau sudah kenal beberapa hari aku mau lohhhh jadi siap-siap aja. " Dia terkekeh sendiri.

1
Aydaa
jalan cerita yang sangat menarik💜💜💜💜💜💜💜
Ummi Warni Ani
Luar biasa
Eny Yuniati Ningsih
Kecewa
Eny Yuniati Ningsih
Buruk
EMP Official
😆🤣🤣🤣
EMP Official
keren novel nya thor 😍
Sept: terimakasih
total 1 replies
Heny Susanti
Luar biasa
Ummi Warni Ani
kok gak ada audio nya ya.gk bisa dengerin sambil kerjaan nih. padahal seneng bgt sm ceritanya
Sept: iya maaf belum ada kk
total 1 replies
Aprilia
di tunggu novel barunya
Eka Kaban
mantap
Bintoop
ikut senang
muhammad affar
mudah-mudahan hamil
Riaaimutt
wkwkwk polos apa lupa karel 😂
Kurnia Triartanti
Ruby Hamil
Le_Di
selamat z buat kalian😎
Riaaimutt
karel the best pokokek
Aprilia
dewasa banget karel
Sept
Terimakasih semuanya 🥰
Aprilia
jatuh cinta sama novel ini /Drool//Kiss/
Eka Kaban
UF tour
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!