NovelToon NovelToon
EZELLA KESAYANGAN SAGARA

EZELLA KESAYANGAN SAGARA

Status: sedang berlangsung
Genre:CEO / Mengubah Takdir / Kehidupan di Kantor / Keluarga / Cinta Murni
Popularitas:4.8k
Nilai: 5
Nama Author: HaluBerkarya

Namanya ezella, seorang wanita pembunuh bayaran yang kembali ke negaranya dengan tujuan balas dendam.
saat menjalankan misi balas dendamnya, ezella bertemu kembali dengan masa lalu yang menciptakan luka sekaligus sumber bahagia untuk wanita itu.

disini!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon HaluBerkarya, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Alana or Elena?

Pria paruh baya itu bernama Elgard Pranoto, tetua dari klan Mafia 'Taring Macan'. taring macan memiliki makna bahwa semua yang berada di bawah naungan ini harus mempunyai sisi yang berani tanpa memandang apapun. sementara nama pria di samping Alana adalah Leonard Eduardo, sosok pria yang saat ini menjadi pemimpin dari klan tersebut. ketiganya sekarang masih berdiam memikirkan jalan keluar yang harus mereka cari dari masalah yang menimpa Alana.

"feeling mu siapa yang berani melakukan itu?" tanya Elgard. Alana dan Leonard secara bersamaan saling memandang tak bisa menemukan jawaban.

"sayang apa kau yakin tidak ada jejak? kau bawa barangnya?" Leonard kali ini bertanya.

"kau pikir aku akan tenang menyimpan barang misterius begitu?? aku sempat pingsan kala itu karena saking syoknya, dan yang jelas aku membakar semua hal itu!" jelas Alana dengan wajah kusut, Alana memang tidak pernah terlihat baik dengan pria di depannya, hanya saja Leonard tidak peduli dengan sikap jutek Alana padanya, dia akan selalu mencintai gadisnya.Alana hanya menganggap pria itu sebagai bawahan ayahnya, dan juga dia menghargai pria itu karena telah melakukan sesuatu yang membuat Alana mendapatkan pria yang dia inginkan. Saking cintanya pada Alana, Leonard rela menuruti semua kemauan gadis itu walau dia sedikit mengorbankan hatinya.

"bagaimana menurutmu ayah? aku harus gimana?, tidak bisa di pungkiri aku juga takut dan kadang kalut sendiri jika sedang mendapat teror beruntut!" Alana berdiri menghampiri Elgard yang dia panggil ayah, ya Elgard pranoto memang ayah kandung Alana, banyak orang yang tidak tahu hal ini begitupun dengan Ezella, yang Ezella sadari hanya perubahan sikap sang kakak kala itu. Alana sangat pandai menyimpan semuanya sendiri sampai kedua orang tua Ezella pun tak menyadari hal ini.

"tidak perlu khawatir, mungkin saja itu hanya orang iseng, oh iya masih ada nomor yang mengirimmu pesan itu?" tanya Leonard yang kini berdiri di samping Alana sambil merengkuh pinggang bumil itu dengan posesif. sesekali tangannya dengan lembut mengelus perut buncit wanita itu, Alana tak melarangnya karena setiap kali Leonard mengelus perutnya alan ada rasa hangat yang menjalar dari dalam hatinya.

"aku juga berusaha menganggapnya begitu, untuk nomor yang mengirim pesan kayaknya tidak bisa di lacak, setiap habis kirim pesan nomor itu langsung blok dan tak dapat di retas" jelas Alana berusaha untuk menyembunyikan rasa takutnya.

"hmm kau mau sesuatu sayang?? mau cemilan atau apa?" perhatian selalu Leonard tunjukan pada wanita hamil itu, dia akan menjadi budak cinta jika sudah bersamanya padahal Alana tidak pernah mencintainya.

"bagaimana dengannya?? aku ingin melihatnya bolehkah?" Alana berujar sambil memohon, jurus andalan wanita itu, dengan senang hati kedua pria beda generasi itu mengangguk kepala menuruti kemauannya. Alana dan Leonard sekarang keluar dari ruangan itu setelah sekian lama mereka berunding, beberapa anak buah yang sedari tadi menjaga di depan ruangan itu menundukkan kepala mereka dan mempersilahkan kedua orang berkuasa itu dengan di kawal beberapa dari mereka untuk berjalan ke ruang bawah tanah. Alana melihat sekeliling tak bosan memperhatikan lukisan yang tertempel di setiap dinding rumah tua bergaya klasik itu, lukisan lukisan yang di lukis langsung mengunakan cat darah manusia.tak terasa sampailah mereka di ruang bawah tanah yang pengap dan gelap. Alana menutup hidungnya berusaha menghindari bau amis yang menyeruak dari sana. Alana di antar langsung oleh Leonard ke ruang paling ujung yang dijaga kusus oleh beberapa penjaga.Alana masuk seorang diri, sementara Leonard memeriksa beberapa tawanan yang dia penjarakan di ruangan itu. Alana membuka pelan pintu itu, langkah kakinya dengan sengaja dia pelankan agar tak bersuara, senyum sinis tercetak dari bibirnya saat menyusuri ruangan yang minim cahaya, hanya lampu sorot tertuju pada tubuh seorang wanita yang sedang di ikat disana.

"heyyyy sepupu" kalimat pertama yang Alana ucapkan memberi salam pada wanita yang memandangnya penuh sorot tajam.tubuh ringkih yang tak terurus, rambut panjangnya tergerai dalam keadaan kusut, pipi tirus, sangat mengambarkan kehidupan sengsaranya dalam ruang tahanan itu.

"El ka kau datang? ka kau datang u untuk melepaskanku kan?" suara terbata dan terdengar lirih keluar dari mulut wanita itu.sementara Alana yang dia panggil El hanya tertawa sinis.

"Alana Suswita weaslen, kau sangat mengharapkan itu? kau terlihat menyedihkan hahahahhah" tawa yang nyaring mengema di ruangan gelap itu.

"Elena tolong,, tolong bebaskan aku please, aku tidak pernah melakukan hal yang kau tuduhkan. jadi tolong, semua itu bukan salahku" Dia adalah Alana Suswita Weaslen, kakak kandung Ezella dan anak kandung dari David Weaslen dan ibu Brriana Weaslen. kok bisa selama ini Elena menyamar menjadi Alana? semua bisa di lakukan jika punya alasan berdasar untuk apa tujuan dari semua ini. Elena dan ayahnya menyimpan dendam pada keluarga Weaslen karena mereka berdua pikir kematian istri Elgard pranoto dan ibu dari Elena pranoto di sebabkan oleh Alana anak pertama dari pasangan David Weaslen dan Brriana weaslen. entah itu hanya kesalahpahaman atau memang benar adanya hanya Alana yang tahu jawabannya.

sekilas cerita tentang ini, David Weaslen memiliki seorang adik bernama Elgard pranoto. David Weaslen menikah dengan Brriana weaslen dan di karuniai dua orang anak bernama Alana Suswita Weaslen dan Ezella Maheswari, harusnya Ezella memiliki nama belakang Weaslen tapi karena kejadian yang terjadi kursng lebih lima tahun lalu membuat Ezella menghapus nama belakangnya itu dan di ganti dengan nama Marvellas. sementara Elgard pranoto menikahi Maya pranoto dan di karunia seseorang putri yang umurnya tidak jauh dari Alana, namanya Elena pranoto.

"Elena aku tidak melakukan itu, tolong percaya padaku" Alana dengan lirih tak berhenti memohon, Sementara wanita hamil di depannya tak mengindahkan permintaan wanita itu sama sekali.

"Alana, kau harusnya bersyukur karena di perlakukan lumayan spesial disini,nyawamu masih sangat disayangkan jika harus mati cepat" perkataan yang sadis dari Elena, dia tidak pernah menganggap kelurga dalam hal ini, tidak peduli seberapa menyedihkan keadaan Alana saat ini, satu yang pasti Elena sangat senang melihat penderitaannya.

"suatu hari aku akan membuatmu menyusul adik sepupuku di neraka Alana!" Elena berujar sambil tersenyum bangga, dia tidak tahu saja jika gadis yang dulu dia hilangkan nyawanya nyatanya masih berkeliaran di negara orang melakukan misi berbahaya disana.

"kau wanita kejam!!" umpat Alana yang masih mempunyai sedikit tenaga untuk sekedar mengumpat karena setelahnya wanita itu pingsan saat Elena menyuntikkan sesuatu di tubuhnya.

"nikmati siksaan ini sebelum aku kembali membuatmu menyusul kepergian Ezella, keluargamu harus membayar tuntas atas nyawa ibu yang kalian mainkan kala itu." Guman Elena sesaat kemudian dia keluar dari ruangan gelap itu meninggalkan Alana asli dalam keadaan pingsan.

_______

1
®️ED 🔱HITE
sampai sini dulu. lanjut besok/Rose//Rose/
®️ED 🔱HITE
kan bner bahaya. hmmm
®️ED 🔱HITE
baca dulu dong segara. siapa tau bahaya
®️ED 🔱HITE
oke bab pertama menarik lanjut
®️ED 🔱HITE
galak amat segara. santuy cuy...
Nayla Nazafarin
namanya mirip2 jd agak bingung..alana jd elena,elena jd alana bener g sih?
Anna🌻: nah jadi nama kakak kandungnya Ezella tuh Alana, dan si Elena itu sepupunya.
Elena merubah wajahnya merupai si Alana untuk melancarkan balas dendam terhadap kematian ibunya.
total 1 replies
alur ceritanya bagus dan nyambung bangett
lalu juga banyak typo
the best banget ( ̄3 ̄)
ini seriusan novel sebagus ini ga ramai?
pliss lanjut dongg kak,novel nya bagus banget


ditunggu ya kak!
semangat dan cepat update ya



aku penggemar beratmu ♡
Anna🌻: mksihhh banyak ya udah mau mendukung dan menyemangatin author, nantikan chapter2 selanjutnya ya

up setiap hari kok😗💖
total 2 replies
EMBER/FIGHT
tetep semangat thor/Heart/
Guillotine
Buku ini benar-benar menghibur, aku sangat menantikan bab selanjutnya, tetap semangat ya author! ❤️
Anna🌻: makasih sudah mampir kk, tungguin chapter selanjutnya ya🌻
total 1 replies
Anna🌻
hallo gaes, salam kenal ya semuanya.

ini adalah pertama kalinya aku menulis, kalau ada kritikan dan saran, di komen ya.pastinya karya pertama ini akan sangat susah buatku, jadi mohon dukungannya ya teman teman.jangan lupa tinggalkan jejak like dan komen jika kalian suka membacanya ya💜
loveyou gesss
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!