NovelToon NovelToon
Teruji Dengan Nikmat

Teruji Dengan Nikmat

Status: sedang berlangsung
Genre:One Night Stand / Hamil di luar nikah / Pernikahan Kilat
Popularitas:10.2k
Nilai: 5
Nama Author: Eva Siboro

ikatan pernikahan yang pada umumnya dilakukan oleh manusia normal, adalah ikatan yang memiliki kekuatan dasar yakni tujuan dan perasaan yang sama, keterikatan seseorang dengan pernikahan tentunya sudah melalui proses yang matang dan melibatkan logika yang kuat, tidak hanya emosi semata. seseorang berani mengambil sikap untuk menikah tentunya sudah mempertimbangkan baik dan bahkan buruknya. maka aku melakukan hal yang berbeda. menikah bagiku adalah menikah. tidak ada perdebatan dan pertimbangan karena memang tidak ada yang bisa dipertimbangkan dan diperdebatkan semua seakan sudah harus dipaksa seperti itu, mengalir begitu saja. bahkan aku muallaf pun seakan berjalan begitu saja tanpa ada paksaan dan kesadaran dari diri. semua sudah seperti diskenariokan begitu, aku hanya mengikuti arahan sutradara kemana hidupku akan dibawa dan harus menerima ujian begitu saja, sampai aku harus benar - benar masuk dalam peran dan menjiwai dengan begitu nikmat.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Eva Siboro, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Ijin Paksa

drrrrrt....drrrt...

"Hallo kak ini aku Mili",

"Oh iya apa dek?", jawab kakakku yang tertua

"Kakak lagi ngapain?", tanyaku basa basi.

" Ini baru pulang jualan, baru saja nyampe dirumah", jelas kakak tertuaku.

"Oh..gitu,...", responku sembari memutar otak, bagaimana aku harus menyampaikan niatku.

"Gimana skripsimu? udah sampai mana? bisa gak tahun ini selesai?",

Pertanyaan beruntun yang akan selalu keluar dari mulut kakak- kakakku.

Hal inilah yang membuatku tidak pernah mau menelpon kakak, karena mereka akan senantiasa menekan supaya aku cepat wisuda, dengan alasan bahwa keadaan semakin sulit, ekonomi semakin payah dan banyak hal lainnya.

Mereka selalu berpandangan bahwa aku tidak pernah serius dalam melakukan tugas-tugas kuliahku, termasuk dalam mengerjakan skripsiku.

Aku sudah pernah berusaha menjelaskan kesulitan-kesulitan yang kuhadapi pada saat pengerjaan skripsi, terutama masalah biaya.

Aku berharap mereka mau membantu aku dengan menambah biaya yang biasanya mereka kirimkan kepadaku setiap bulannya, karena kebutuhan dalam pengerjaan skripsi itu semakin bertambah, tetapi mereka mengatakan bahwa keadaan ekonomi sedang sulit, dan aku tidak mungkin memaksa untuk itu.

pada akhirnya membuatku terkendala dalam pengerjaan skripsi, ditambah lagi aku yang tidak memiliki komputer sehingga aku harus senantiasa ke rental komputer dan otomatis itu akan menambah biaya lagi. Akhirnya aku sibuk mencari kerja tambahan, tetapi tetap saja kurang.

"Jangan main - main dek, buru selesaikan skripsinya, kami gak mungkin terus - menerus bisa membiayaimu loh...", terang kakakku lagi.

Aku sudah terbiasa mendengar itu, aku bahkan sudah hafal kalimat lanjutan yang akan keluar dari mulut kakakku.

Maka aku berniat untuk menghentikan percakapannya,

" Iya tenang aja ka, aku gak akan minta biaya kuliah lagi mulai dari sekarang...", jawabku.

Tentu saja hal itu membuat kakakku bingung.

" Kok bisa?",

Nada suara yang terdengar bahagia itu jelas di telingaku.

" Sudah siap skripsimu? kapan sidangmu? trus wisudanya kapan?",

cecar kakakku yang memang memiliki karakter ambisius.

"Belum siap...", jawabku lagi.

"Maksudnya gimana? belum siap tapi gak ada biaya kuliah lagi, apa dapat beasiswa? ditanggung oleh pihak kampus?", beruntun pertanyaan kakakku.

"Nggak, tapi ada keluarga yang bakal membiayai penyelesaian skripsiku",

Aku berusaha untuk tenang, sebenarnya jantungku sudah berdetak tak karuan.

"Hah? siapa? baik benar...apa keluarga itu tau kehidupan kita maka mau bantu?", tanya kakakku penasaran.

" Aku akan nikah ka, jadi skripsiku akan kuselesaikan setelah menikah",

Dengan segala keberanian akhirnya bisa juga kusampaikan inti dari tujuanku.

"Bah! mulutmulah...gak ada otak kau!, yang serius kau kalau ngomong, jangan keterlalua..!!", teriak kakakku ditelpon.

" Serius aku ka, aku mau nikah!", berusaha menyakinkan kakakku.

" Gak ada..gak ada...gak ada itu, kuliah belum siap, kerja juga belum, enak aja mulutmu ngomong nikah. gak bisa!", sewot kakakku.

" Gak ada pernikahan sebelum wisuda dan kerja dulu!", tambah kakakku kesal.

Aku diam mendengarkan saja.

" Kau dengar itu hah! cepat kau siapkan skripsimu dan cepat cari kerja!", teriaknya lagi.

"Aku serius ka mau nikah, bahkan sekarang aku sudah dikeluarga laki - laki tinggalnya", jawabku lagi.

"Apanya kau? betulannya itu?", tanyanya tak percaya.

" Iya ka, sudah beberapa hari ini aku dibawa kerumah pihak laki - laki, bahkan sudah mempersiapkan pesta pernikahan", terangku pelan.

" Hah! hebat ya...tanpa ada pemberitahuan atau lamaran? hebat kali bah..., orang mana hah? ", tanyanya lagi.

" Orang sini, jawa tapi mamanya batak", jawabku.

"Jawa?agama?", cecar kakakku lagi.

" Islam ka", jawabku.

" Apa? trus kau muallaf jadinya?", tandas kakakku lagi.

" Seriusnya ini? jangan main - main kau...kutelpon nanti yang lain ya, awas kau!", ancam kakakku.

" Iya loh ka, serius aku. makanya kakak kukabari supaya kakak sampaikan ke saudara yang lain", jawabku lagi.

Mendengar penjelasan itu, kakakku semakin gila, yang pada akhirnya ia bilang akan berbicara dengan saudara yang lain dulu.

Kakak tertuaku menikah dan kebetulan muallaf juga, maka sedikit banyaknya aku berharap ia lebih bisa menerima keputusanku.

Beruntungnya kakakku menikah pada saat ayah dan ibuku masih hidup, dan bahkan aku masih SD. Ayahku seorang yang memiliki pengalaman hidup yang banyak dan cenderung berpikir terbuka, sehingga ketika kakakku memutuskan menikah dan muallaf, ayahku merestui.

Aku berharap aku pun bisa direstui.

1
Asyamora Sanjaya
semangat lanjutin ceritanya...
Vie Desta
kayaknya emng gitu kalo kluarga suami ya ampe cucupun di bedakan lucu tp bner ini ceritanya sering dialamin hahah..
Eva Siboro
mohon dukungan like dan komen ya...
Endang Yusiani
alurnya bagussss
Eva Siboro: terimakasih bu
total 1 replies
Eva Siboro
mohon bantuan dukungannya...supaya lebih semangat belajar nulisnya...
Eva Siboro
mohon bantu like dan komennya guys...biar semangat!
Ishi
Keren abis! Thor pasti punya imajinasi yg luar biasa!
Yue Sid
Kyaah, ga sabar buat lanjut!
Eva Siboro: terimakssih
total 1 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!