Seorang pria wibu mendapatkan kekuatan untuk menyalin kemampuan dari 3 orang yang berbeda, dan dunia yang dia kunjungi adalah dunia One Punch Man.
Karena sudah tahu siapa saja orang-orang kuat di dunia ini, wibu itu kemudian berlari ke Kota Z untuk menemui pria botak tertentu untuk menyalin kemampuan nya.
"Aku akan menjadi hero yang terkenal dan menggendong kecantikan disetiap sisi hahahaha"
MC nantinya akan bisa berpindah dunia ke anime lain dan menjadi sosok pahlawan di dunia anime yang sedang terancam.
Genre :
Action, Harem (Wajib)Romance, Fanfiction, Overpower, Bisnis, Mencari Uang, Membuat Kerajaan, Poligami (Wajib), Berpindah Dunia Anime.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Ero-Sensei, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Chapter 9. Gerakan Rumah Evolusi
Dua minggu telah berlalu sejak saikyou menjadi pahlawan.Dia sudah banyak melakukan tindakan pahlawan, namun sayang semua monster dan penjahat yang dia temui hanyalah kelas teri seperti kaijin level wolf dan pencuri atau perampok biasa.
Mereka juga tidak selalu muncul setiap hari. Namun berkat itu juga saikyou sekarang sudah menjadi pahlawan Rank C peringkat ke 12.
Satu tingkat diatas rank tank top tiger yang pernah membully saitama. Saikyou beberapa kali bertemu dengannya saat melawan perampok atau kaijin.
Dia selalu kesal karena saikyou bisa mengalahkan penjahat lebih dulu darinya. Namun karena popularitas saikyou semakin besar.
Dia tidak berani menyerang saikyou. Sama seperti kasus Mumen Rider. Meskipun banyak orang yang lebih kuat darinya di Peringkat C.
Tapi tidak ada yang berani untuk memberinya pelajaran atau membullynya. Hal itu dikarenakan Mumen Raider punya popularitas yang sangat kuat di peringkatnya.
Dan semua orang juga tahu kalau dia memang tidak terlalu kuat. Mereka hanya menyukai kebaikan dan juga semangatnya.
Saikyou pernah bertemu dengannya. Dia memang orang baik dan pernah mentraktirnya makan. Saikyou sedikit merasa bersalah padanya.
Karena saikyou mulai sekarang ingin menampilkan semua jurus-jurusnya dengan embel-embel "JUSTICE"
Seperti dalam animenya, Mumen Raider juga menggunakan nama ini untuk jurusnya seperti Justice Punch, Justice Tuckle, Justice Crash dan sebagainya.
Saikyou sengaja membuat nama jurus-jurusnya agar anak-anak dan para fansnya akan bisa mengenali dirinya. Pada dasarnya ini merupakan strategi untuk mencapai popularitas.
Karena mungkin saja, dirinya akan dijadikan inspirasi dalam pembuatan game, film dan acara event pahlawan. Memiliki nama jurus yang mencolok akan membuat seorang pahlawan mudah dikenali. Meskipun saat ini popularitas saikyou masih terbatas untuk segelintir orang di Kota Z.
Selain populer diantara warga sipil, dalam dua minggu ini sebenarnya saikyou telah menarik perhatian salah satu buronan yang cukup dicari oleh pihak asosiasi pahlawan.
Dan tepat malam ini, saikyou yang sedang tertidur masih belum tahu kalau di sampingnya. Seorang kaijin bertubuh serangga hijau sedang memperhatikannya.
***
Beberapa hari sebelumnya.
Dalam ruangan penuh layar, seorang pria sedang menatap laporan dari salah satu klonnya yang menyatakan salah satu monster mutan-nya Frogman telah tewas.
Selain itu dalam laporan dia dibunuh dengan satu pukulan oleh seorang pahlawan Rank C yang sedang naik daun.
Dalam layar diperlihatkan Frogman yang sedang keluar dari rumah evolusi karena sedang melakukan hobinya membunuh manusia bertemu dengan saikyou.
Setiap monster di rumah evolusi memiliki niat membunuh yang kejam, sebagai pemimpin rumah evolusi. Dia tidak punya kekuatan untuk mengontrol secara penuh semua mutannya. Tapi untuk beberapa mutan tingkat rendah, selama mereka membunuh tanpa menimbulkan banyak perhatian.
Dia tidak mempermasalahkannya, ditambah dengan begitu dia juga bisa mendapatkan data dari pertarungan para mutannya.
Begitupula dengan frogman, dia adalah mutan yang memiliki rencana untuk membunuh seluruh umat manusia.
Jadi saat Frogman sedang mencoba membunuh seseorang, saikyou datang dan menahan tebasan Frogman yang mengarah ke pria yang coba dia bunuh.
Pedang pendek tanto-nya langsung patah dan hanya merobek kostum saikyou tanpa melukai tubuhnya.
Karena marah, saikyou memberikan sedikit kekuatan pada pukulannya. Akibatnya Frogman dan juga gedung dibelakangnya hancur lebur.
Untungnya gedung itu hanya gedung terbengkalai yang kosong karena lokasi mereka bertarung dekat dengan zona berbahaya Kota Z.
"Bagaimana menurutmu diriku?" ucap salah satu klon pria itu.
"Ini laporan yang menarik diriku?" sambil tersenyum dia membalas kloningnya dengan sebutan yang sama.
Pria itu adalah Dr. Genus, pemimpin dari Rumah Evolusi. Dr. Genus sejak dulu meragukan klaim bahwa manusia memiliki potensi tak terbatas; ia menganggap orang-orang di sekitarnya primitif dan merasa sulit untuk hidup di antara mereka.
Dr. Genus kemudian bertekad untuk membuat umat manusia berevolusi lebih jauh dan menciptakan dunia yang cocok untuknya.
Setelah itu dia mulai melakukan banyak eksperimen dan berhasil mendapatkan masa mudanya kembali. Tidak berhenti sampai disitu, dia mulai membuat banyak klon untuk membantu eksperimennya.
Awalnya dia mulai bereksperimen pada hewan, contohnya seperti Frogman yang disebutkan. Namun Dr. Genus juga tertarik untuk bereksperimen manusia.
Untuk itu dia sedang mencari kandidat yang cocok sebagai sampel experimen-nya. Awalnya dia berniat mengincar manusia super dari para Hero Rank S. Hal itu bisa dilihat dari data para manusia kuat dari Hero Rank S di komputernya.
Namun karena mereka kuat, Dr Genus belum bisa menemukan Hewan Mutan yang bisa membantunya menangkap mereka.
Dr. Genus memang memiliki Kartu AS yang mungkin saja bisa membantunya menangkap Hero Rank S. Hanya saja Kartu AS miliknya sangat sulit di kontrol, dan Dr. Genus belum berencana menggunakannya.
Namun disaat dia mengalami kemacetan, salah satu klonnya berhasil menemukan calon subjek eksperimen yang cukup kuat. Meskipun Frogman bukanlah mahluk yang kuat.
Namun ketika Dr. Genus melihat ayunan tinju dari saikyou yang bisa menghancurkan sebuah gedung dengan mudah hanya dengan tekanan udara. Dr. Genus memutuskan menyuruh beberapa mutannya untuk memeriksa dan membawa saikyou ke Rumah Evolusi.
Setelah mencari tahu dalam beberapa hari, Dr. Genus berhasil menemukan apartemen saikyou dan menyuruh Kamakyuri, Namekujarasu, Gurando Dragon (Tikus Tanah) serta Masquito Musume untuk memberikan undangan pada saikyou.
Tentu saja itu bukan undangan sukarela, jika saikyou menolak. Para mutannya diperintahkan untuk membawanya secara paksa.
Jadi malam itu, lewat tanah Kamakyuri, Namekujarasu dan Gurando Dragon menyusup ke bawah pusat Kota Z, sementara Masquito Musume terbang dilangit.
Dia diajak karena ditakutkan target mereka akan berlari lewat udara. "Haaaaaahhhnnn.. Kenapa aku harus melakukan tugas seperti ini bersama kalian?" gumam Masquito Musume dari udara. Meskipun tidak ada lawan bicaranya anehnya kepala Masquito Musume tiba-tiba muncul suara aneh dari Namekujarasu.
"Kami juga tidak ingin bersamamu dasar gadis penghisap darah, ini adalah perintah Dr Genus. Jika kau tidak suka maka pulanglah dan biarkan dirimu diberi hukuman"
"Eehhh.. Aku tidak mau, lagipula monster lendir. Jangan lupa jaga sikapmu padaku atau aku akan menghisapmu sampai kering"
"Euuggghh" Diancam oleh Masquito Musume, Namekujarasu hanya bisa diam tidak berani.
Namekujarasu hanya memiliki kekuatan tempur biasa. Namun dia memiliki kekuatan psikis juga yang membuatnya bisa melakukan telepati.
"Masquito Musume, kamu juga jaga ucapanmu. Kemampuan telepati Namekujarasu sangat dibutuhkan. Jangan sampai amarahmu membuat penilaian yang salah dan membuat Dr Genus marah" Ground Dragon yang sedang menggali tanah untuk membuka jalur bagi Namekujarasu dan Kamakyuri ikut berpendapat untuk menghentikan Masquito Musume bertindak kelewat batas.
"Iyaaaaaa..Aku juga mengerti bleeee" Menjulurkan lidahnya, masih dengan nada main-main Masquito Musume membalas dengan setengah hati.
"Kita sudah sampai ini tempatnya, Jadi siapa yang akan masuk?" Tanya Ground Dragon pada rombongan.
Maju ke depan, Kamakyuri mulai membuat rencana "Biar aku saja yang masuk, Masquito Musume tetap berjaga dilangit dan Namekujarasu tetap sambungkan telepatimu padaku. Untukmu Ground Dragon, tetap dibawah kalau-kalau orang itu berencana lari!!"
"Iyaaaa"
"Baik"
"Okee"
Tiga jawaban datang dari mereka, Kamakyuri telah membuat rencana untuk mengepung saikyou dan menutup semua pelariannya.
Dipikiran Kamakyuri tidak ada rencana untuk kabur, karena baginya tidak mungkin mereka kalah.
Jadi saat Kamakyuri berhasil masuk kedalam kamar saikyou. Dia dengan mudah masuk karena pintu balkon tidak tertutup.
Disana Kamakyuri melihat saikyou tertidur di futon dengan celana pendek tanpa pakaian atas. Tubuhnya yang besar sedikit mengintimidasi Kamakyuri.
'Sebaiknya aku potong saja tangan dan kakinya terlebih dahulu supaya dia tidak bisa kabur' pikir Kamakyuri sambil mengangkat tangan serangga berbilahnya untuk menebas saikyou.
Bersambung~