A twins sebutan mereka di keluarga, kembar nakal salah satu gelar yang mereka dapat dari banyak nya tingkah laku kebersamaan mereka sedari kecil.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Rahmida Yuliyanti, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
07.
...Hallo Selamat datang di Queen house, aku mau ngucapin terima kasih karna kalian udah mampir dan menjadi pembaca setia aku. Aku gak tau harus say thank u kaya gimana lagi yang jelas berkat kalian aku ada di sini di novel terbaru aku dan semoga aku selalu mendapat ide-ide baru biar bisa selalu update....
...Oh ya, sebelum itu apakah kalian udah baca semua cerita aku?...
...1. Kesayangan Tuan Muda Mafia...
...2. Arcella Queenzie...
...3. The Little Devils...
...4. Geral Kane...
...5. Xaviora Kenanya...
...6. Askylla Rain...
...7. Aluna, Gadis Gila Yang Kejam...
...dan kalian di sini ⬇️...
...➡️8. The Evil Twins⬅️...
...Kalau belum kalian bisa baca juga sembari menunggu aku update, terutama cerita yang no.1 itu karna itu cerita pertama aku dan karna itu yang pertama banyak sekalii typo dan ya bisa di bilang baku banget bahasanya....
^^^Buat kalian jangan lupa Favorite kan, Like dan Komen jika ada kritik maupun saran atau ide-ide kalian buat cerita ini kedepannya bisa langsung komen atau mau chat pribadi bisa chat ke instagram nya ( @arcellaqueenzieg ) cari aja pasti ada dan aku bakal jawab hehe.^^^
...Terima kasih dan selamat membaca...
...****************...
...****************...
"daddy gak marah kalau Thea di bilang monster?" daddy diam.
di dalam kamar Alka hanya ada mereka berdua, Thea sedang di kamarnya setelah di marahi abis-abisan oleh mami tadi bersama Alka di bawah dan Thea di minta untuk merenungkan kesalahannya.
"Abang, mami daddy pasti bakal marah kalau anaknya di bilang kaya gitu. Tapi kita juga gak bisa seenaknya melukai anak orang, masalah kemarin sudah selesai kan kata mami? Mami udah jelasin gimana hasil di persidangan kan? walau mami bilang semua selesai bukan berarti mami memaafkan mereka, mami cuman gak mau masalah itu makin melebar kemana-mana karna berdebat dengan orang yang tak mengerti inti permasalahannya percuma. Dan saat itu juga mami baru tau kalau kalian juga yang memulai kan? Cctv di sekolah saat kejadian lem perekat gak ada, itu ulah kamu kan?"
"mami marah dan mami juga malu karna marah, andai kejadian awalnya gak ada maka gak bakal sampe kaya gini kan? Abang marah boleh tapi abang harus gunakan akal sehatnya ya, kalo gak bisa di gunakan abang bisa pake perasaan abang begitupun sebaliknya"
"guru itu yang mulai mami, guru itu menganggu Thea duluan. Abang cuman gak mau ada yang ganggu adek abang!"
"huft, baiklah. Kali ini mami bakal maafin kalian dan tetap ada hukuman. Mami juga putusin buat kalian pisah sekolah nanti saat SMP, karna sebentar lagi kalian akan masuk SMP kan"
"ya mami"
"makasih sudah membela mami sama adek, tapi mami harap abang bakal lebih bijak dan benar-benar memikirkan apa yang akan terjadi jika semuanya tak berjalan sesuai kemauan"
"ya mami" mami dan daddy pergi dari kamar Alka,
Setelah itu mereka ke sekolah seperti biasa, masalah tentang silet semua bungkam memang benar tak ada yang berani bercerita bahkan murid-murid sedikit takut ke Alka dan Thea.
lulus sekolah SD, keduanya benar-benar di pisah. Alka di sekolah A dan Thea di sekolah B yan g jaraknya cukup jauh.
...****************...
Setelah tiga tahun sekolah mereka di pisah, mereka akhirnya satu sekolah lagi dan mereka merahasiakan identitas mereka yang dimana tak ada yang tau kalau mereka kembar.
Perdebatan di antara orang tua dan kakek nenek, oma opa mereka kalah twins akan di sekolahkan di sekolah biasa yang mana tentu saja kakek nenek mereka menolak karna cucu mereka harus bersekolah di sekolah elit.
Orang tua twins tak bisa menolak, akhirnya mereka menyekolahkan anak mereka di sekolah yang di inginkan kakek nenek nya.
"sudahlah, kami hanya ingin yang terbaik buat cucu kami" ucap kakek Isa,
"ya Isa benar, memang semua sekolah itu sama saja tapi pasti ada plus minusnya kan? Kita bekerja menghasilkan uang kalau buat buat keluarga siapa lagi? Tak masalah mengeluarkan banyak biaya untuk sekolah anak cucu kita karna pendidikan itu aset buat mereka di masa depan" ucapan opa Ello membuat daddy tak bisa membantah
"dan mereka bakal satu sekolah, gak ada pisah-pisah harus satu sekolah. jangan sampai kejadian beberapa waktu lalu terulang" ucap kakek.
Thea sudah pulang sekolah namun sudah satu jam Thea menunggu supir nya tak kunjung datang di tambah hari sudah mulai gelap.
sudah berulang kali Thea menghubungi supir namun tak di angkat, dan dia tak bisa menelpon mami ataupun daddy karna mereka sedang di dalam pesawat. Alka sudah bilang kalau dia ada latihan basket jadi tak mungkin abangnya bisa menjemputnya.
Thea tidak takut karna dia percaya diri kalau dirinya bisa membela diri tapi tetap saja perbedaan pria dan wanita itu jelas apalagi di tenaga.
Sekarang pukul 6 sore, Thea masih belum pulang sampai dimana Alka datang dengan motor metic miliknya sehabis pulang basket.
🚫 ANAK DI BAWAH UMUR DI LARANG BAWA MOTOR KARNA HARUS PUNYA SIM DULU YA, JANGAN DI TIRU INI CUMAN CERITA FIKSI JADI JANGAN DI BAWA KE DUNIA NYATA.
"kenapa baru bilang kalo belum pulang?"
"kan lo basket"
"gue bisa ijin, supir lo kemana emang?"
"gak tau dari tadi gak bisa du hubungi"
"nih pake" memberikan jaketnya
"males"
"pake aja, gue gak bawa jas hujan soalnya"
Awalnya Alka ingin marah kepada para pekerja di rumah namun di urungkan kala tau alasan supir Thea gak bisa di hubungi karna istrinya tiba-tiba meninggal dunia.
"gapapa, gue juga gak masalah jadi jangan marahin mereka" ucap Thea pelan agar para mba di rumah tidak tambah panik.
Begitulah,
"kamu mengerti Kei?" daddy hanya mengangguk saja.
akhirnya Alka bisa mendapatkan lampu hijau untuk membuat Thea satu sekolah lagi dengan bantuan kakek-kakeknya.
...****************...
Murid baru di kumpulkan di aula untuk masa orientasi sekolah atau MOS, tak seperti dulu ya g harus membawa berbagai macam barang mereka hanya di kumpulkan untuk mendengar sambutan dari para guru.
Alka ternyata satu sekolah lagi dengan keempat temannya, setelah lulus sekolah dasar mereka berpisah namun SMA memilih masuk di sekolah yang sama.
Sedangkan Thea, Thea tak suka bergaul dan susah berteman. Besar harapan Alka kalau Thea memiliki teman saat SMA ini.
"Thea satu sekolah di sini juga?" tanya Gaelan Kentamar atau Gael teman Alka, Alka hanya mengangguk kecil mengiyakan pertanyaan Gael.
"setau gue cuman kita ber enam aja yang sekolah di sini" ucap Nathanael Reiga atau Nael
"iya, kebanyakan di A high school" sahut Matheo Arsyadam atau Adam
"denger-denger karna Alka dan Thea masuk sini mereka milih yang lain aja" ucapan Nael membuat Alka mengerutkan keningnya.
"ko gue?"
"mana gue tau, kat.."
"itu yang ngomong dari tadi, lagi bahas apa ya? ibu lagi menjelaskan di depan loh" keempatnya kikuk, sedangkan Alka kembali memperhatikan kedepan.