NovelToon NovelToon
Ternyata Suamiku Seorang CEO

Ternyata Suamiku Seorang CEO

Status: tamat
Genre:Tamat / CEO
Popularitas:826.5k
Nilai: 4.9
Nama Author: 💫✰✭𝕸𝖔𝖒𝖞𓅓 𝕹𝕷✰✭🌹

Alina seorang pegawai staf di perusahaan ternama jatuh cinta sama Gilang seorang office boy yang tampan.
Alina tidak mengetahuinya kalau Gilang adalah seorang CEO di perusahaan tempat nya bekerja.
Gilang menyamar sebagai office boy di perusahaan ayah nya hanya untuk mencari sosok perempuan yang menerima dia apa adanya.
Dia pindahan dari luar negeri jadi belum ada yang tahu tentang dia sebenar nya.
Dia muak sama wanita yang matre karena dia sering di manfaatin sama para wanita yang hanya melihat kekayaan nya saja.
Hingga akhir nya Gilang bertemu dengan Alina yang menerima dia apa ada nya.
Hingga suatu hari Alina mengetahui kebenaran nya, dan pergi menjauh dari sisi gilang karena merasa minder dengan keadaan diri nya.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon 💫✰✭𝕸𝖔𝖒𝖞𓅓 𝕹𝕷✰✭🌹, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Pengganggu

Kini Gilang dan Alina pun sedang dalam perjalanan menuju kantor, di lampu merah mereka berhenti, mereka tidak menyadari nya kalau motor yang berada di samping mereka adalah motor nya Hendra.

"Itu kan Gilang sama bu Alina, oh my god, jadi benar Gilang menyukai bu Alina? Wah beruntung banget si Gilang kalau semua itu benar" gumam Hendra sambil menatap kearah mereka.

Lampu merah pun berganti dengan lampu hijau, mereka pun kembali melajukan kendaraan nya yang sempat berhenti sebentar.

Gilang tidak langsung menuju kantor, tapi dia belok kan motor nya Alina ke mes nya.

"Lo, kok ngga langsung ke kantor saja" kata Alina.

"Saya takut ibu malu kalau bareng saya yang cuma OB" jawab Gilang.

"Ya ampun Lang, kenapa saya mesti malu? saya tuh ngga ada rasa malu sedikit pun jalan bareng kamu" jawab Alina.

"Ya sudah motor nya kita simpan di sini saja, sekarang kita jalan ke kantor nya" kata Alina sambil membuka helm nya.

"Beneran ibu ngga malu jalan bareng saya? Tanya Gilang.

Alina sangat kesal dengan Gilang, dia pun tidak menjawab nya dan melangkah berjalan menuju kantor.

Gilang pun mengejar dan mensejajarkan langkah nya dengan Alina.

"Ibu marah ya sama saya? Tanya Gilang sambil terus melangkah.

Alina pun menghentikan langkah nya lalu menatap ke arah Gilang, "Ya saya marah sama kamu, sudah berapa kali saya bilang jangan panggil saya ibu kalau lagi di luar kantor, terus asal kamu tahu, saya ngga pernah malu meski kamu cuma tukang koran di pinggir jalan sekali pun"

"Maafkan saya, Alina" jawab Gilang dengan suara pelan.

"Barusan kamu manggil saya apa? Tanya Alina.

"Alina" jawab Gilang singkat.

"Bagus, harus nya dari awal kamu melakukan nya, jangan nunggu saya marah dulu" kata Alina dengan senyuman nya lalu kembali melangkah kan kaki nya.

"Jadi kamu ngga marah lagi kan? Gilang ingin memastikan nya.

"Ngga, ya sudah ayo nanti kita terlambat" ajak Alina, tapi naas, baru saja Alina melangkah kan kaki nya dia pun menginjak sebuah kerikil dan akhir nya dia pun terjatuh.

Tapi sebelum tubuh nya menyentuh jalanan, tangan Alina di tarik oleh Gilang hingga kepala Alina membentur dada bidang Gilang.

Jantung kedua nya pun berdegup kencang di kala mereka berdekatan seperti itu.

Mata Alina menatap ke arah mata Gilang, begitu pun mata Gilang menatap ke arah mata Alina, mereka saling menatap dengan perasaan yang sama.

Sejenak mereka menikmati mata masing-masing, hingga ada dorongan kuat untuk Gilang menyentuh bibir Alina.

Entah perasaan apa yang kini mereka rasakan, yang di rasa keduanya mereka hanya merasa nyaman dan bahagia.

Tinggal sedikit lagi bibir Gilang menyentuh bibir nya Alina, tapi sayang bibir Gilang pun harus menjauh kembali setelah mendengar suara klakson sebuah mobil di belakang nya.

"Halo, kalian kalau mau pacaran jangan di jalan bisa ngga? Bukan nya pada masuk kerja malah berbuat mesum di jalan" teriak Dhea yang baru datang dan melihat kelakuan rekan kerja bersama kakak nya.

"Alina memang cocok buat kamu bang, aku mendukung mu bang" gumam bathin Dhea sambil terus menatap ke arah mereka.

"Eh, dhea? Ngga kok kita lagi ngga pacaran, tadi aku mau jatuh dan mas Gilang ini yang nolongin aku" jawab Alina sambil menjauh dari Gilang dan merapihkan baju nya.

"Iya bu Dhea, saya hanya menolong bu Alina saja kok" kata Gilang.

"Awas kamu ya dek, sudah berani-berani nya gangguin abang, padahal sedikit lagi aku merasakan bibir nya yang merah itu" gumam bathin Gilang.

"Ya sudah ayo masuk nanti telat lagi, mau gaji kalian saya potong" kata Dhea dengan ciri khas ancaman nya.

"Kamu ya dhe mentang-mentang bagian keuangan sedikit-sedikit main ancam potong gaji segala" cerocos Alina lalu melangkah pergi.

"Lanjut kan bang, aku mendukung mu" kata Dhea pelan lalu melajukan mobil nya kembali.

Gilang pun tersenyum setelah mendengar kata-kata adik nya, lalu berlari mengejar Alina.

*

*

Di dalam ruangan, terbesit kembali kejadian dimana Alina berada dalam dekapan dan menyentuh dada bidang Gilang.

"Hampir saja ciuman pertama ku diambil nya" gumam Alina sambil menyentuh bibir nya.

"Hayo, pasti lagi ngebayangin mesum sama anak baru itu" teriak Dhea yang baru masuk ke dalam ruangan Alina.

"Apa sih Dhe, kamu itu kerjaan nya ngagetin orang mulu ya? Lama-lama jantung aku lepas dari tempat nya" kata Alina.

"Gilang tampan ya? tapi sayang dia cuma OB, coba kalau dia yang memiliki perusahaan ini, sudah aku jadikan suami dia" Dhea pun memancing Alina, Dhea ingin tahu cara pandang Alina tentang pasangan buat diri nya.

"Memang nya kenapa kalau dia OB? Menurut aku ngga ada yang salah, mungkin takdir yang membuat dia harus menjadi seorang OB, tapi sengga nya dia bekerja, bukan pengangguran yang malas bekerja" jawab Alina.

"Memang nya kamu mau sama Gilang yang pekerjaan nya di bawah kamu? Dia seorang OB lo Alin" Dhea pun memastikan nya.

"Ya kalau dia mau sungguh-sungguh dan bertanggung jawab serta setia kenapa aku harus menolak nya? Ucap Alina dengan jelas.

"Kamu ngga malu punya pacar seorang OB? Kembali Dhea bertanya.

"Kenapa mesti malu, dia bekerja dengan sungguh-sungguh bukan mencuri, aku itu orang nya ngga pilih-pilih Dhe, yang penting cowok itu mencintai aku dan menyayangi keluarga ku apa adanya serta tanggung jawab dan setia, masalah pekerjaan aku ngga terlalu memperdulikan nya, asal kan dia bukan pembohong" jawab Alina.

"Waduh abang kan sekarang lagi bohong, gimana ya kalau nanti ALina tahu kalau abang itu pewaris perusahaan ini" gumam bathin Dhea.

"Terus misalkan kalau dia itu berbohong tapi demi kebaikan dirinya gimana? Tanya Dhea.

Apapun alasan nya, yang namanya bohong tetap lah bohong, dan aku ngga suka itu" jawab Alina.

"Misal nya gini, Gilang itu pacaran atau menikah dengan kamu, terus dia itu berbohong, apa yang akan kamu lakukan kepada GIlang? Dhea masih penasaran dengan Alina.

"Aku akan pergi jauh sampai dia ngga bisa menemukan aku" jawab Alina dengan tatapan tajam nya.

"Bahaya, bang Gilang harus tahu semua ini" gumam bathin Dhea.

"Walaupun cowok itu berbohong demi kebaikan? Tanya Dhea lagi.

"Ya, apapun alasan nya itu aku akan tetap pergi" jawab Alina.

"Kenapa kamu tanya-tanya seperti itu? Tanya Alina sambil menatap curiga kepada Dhea.

"Ngga apa-apa, aku cuma mau tahu aja kriteria pendamping kamu" jawab Dhea.

1
Norlina Agustina Wadu
tp sbaik Aline dl penjelasan Gilang...
Yeti Karniati
Luar biasa
Fe
saran ya kak jangan di kasih kata teriak.. di ganti kata dengan bahagianya atau gimana
Fe
memang betul kak.. yg hamil di luar nikah seharusnya nikahnya emg sehabis melahirkan sih
Fe
lah bu diah emaknya si alin loh typo kak
Nadira Alexa
Biasa
Mei Mei
Luar biasa
Nani Widia
banyak typo
Dyah Oktina
Luar biasa
Dyah Oktina
mana bisa orang sdh meninggal masih d minta doa...yg ada orang yg masih hidup mendoa kan yg ssh meninggal... ✌️🙂🙂
Dyah Oktina
jadi pacar wae kok pakai cincin.. 🤭
Dyah Oktina
bukan telapak tangan kali thor... d mana2 cium tangan itu punggung tangan 🤭
Arsen Arsenio
munafik
Gio Vanny
aku malas sama Ronald, masa Ronald jga jdi ayah nya shii kembar, gk ashik yg pasti shii Gilang gk akn terima.
Sulaiman Efendy
SAMA2 MNTAN PENDOSA, SMOGA JODOH...
Sulaiman Efendy
NAHHH NAHHH, KYAKNYA GILANG KENAK SYNDROME COUVADE, ATAU KHAMILAN SIMPATIK. FIX CALON ADEKNYA TWIN A LGI OTW NIHHH
Sulaiman Efendy
JGN2 CALON ADEK DUO "A" LAGI OTW NIH..
Sulaiman Efendy
DAN SEKARANG RENA MMETIK HASIL PRBUATANNYA SENDIRI..
Sulaiman Efendy
TRKABUL TUH SUMPAHNYA RONALD, RENA NNTI PSTI MNYESAL..
Sulaiman Efendy
ANAK JENIUS DILAWAN..
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!