NovelToon NovelToon
Transmigrasi Aletta ( Antara Kebebasan Dan Komitmen )

Transmigrasi Aletta ( Antara Kebebasan Dan Komitmen )

Status: sedang berlangsung
Genre:Mafia / Time Travel / Peran wanita dan peran pria sama-sama hebat / Percintaan Konglomerat
Popularitas:56k
Nilai: 5
Nama Author: @adiramanis

⚠️ Tolong budayakan membaca dengan tertib dengan cara membaca sampai selesai di setiap bab nya , dan di larang boom like juga lompat bab 😊 ⚠️



Aletta Xaviera , gadis cantik yang hidup dengan kesederhanaan , yang harus rela bertransmigrasi kedalam tubuh Alettha Vanesha Aldebaran , seorang gadis cantik yang terlahir di keluarga konglomerat namun memiliki fisik yang lemah.

Mampukah Aletta menghadapi kehidupan dia yang baru?

Dan bisakah dia menghadapi masalah yang di tinggalkan oleh jiwa Alettha mengenai hubungan nya dengan sang tunangan.

Atau dia lebih memilih untuk menjadi dirinya sendiri hingga bertemu dengan seseorang yang mengubah hidupnya.


Penasaran?

Ikutin terus ceritanya ya ...😊

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon @adiramanis, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Alettha ( 8 )

¥¥¥¥¥¥¥¥¥¥

Karena kejadian tak terduga tadi sore , Alettha memilih langsung pulang ke kediaman Sebastian dan tidak jadi ke Mall untuk membeli ponsel.

Meski begitu , dia masih meminta pada Sebastian untuk di belikan ponsel dan laptop yang akan dia gunakan nantinya , hingga tak membutuhkan waktu lama Riko sudah datang dengan beberapa benda yang diinginkan oleh Alettha tadi.

Dan Alettha tidak pernah menyangkan , jika Riko akan membawakan ponsel dan laptop keluaran terbaru dengan harga yang sangat fantastis.

Bahkan dulu Alettha hanya bisa berangan angan untuk bisa memiliki benda seperti itu , tetapi sekarang benda itu malah sudah ada di hadapannya dan siap untuk dia gunakan.

"Wah .. gila , gue jadi takut ngegunain ponsel mahal kayak gini"gumam Alettha sambil membolak balikan ponsel di tangannya.

"Udahlah , sekarang mending lihat rekaman CCTV itu"sambil mengambil sebuah flashdisk yang dia letakkan di nakas dekat tempat tidurnya.

Dan di flashdisk itu berisikan rekaman CCTV di kediaman Vanesha bersama dengan orang tuanya , dan juga mengenai kejadian yang menimpa keluarga Mery.

Tanpa berlama lama lagi , Alettha menyambungkan flashdisk tadi ke laptopnya dan dilayar laptop tersebut muncul dua buah folder yang tersimpan di sana.

Kemudian Alettha membuka salah satu folder itu , yang teryata isinya mengenai beberapa rekaman Carina yang memarahi Vanesha lalu memberikan sesuatu kepada Vanesha dengan paksa hingga membuat Vanesha terbatuk dan sedikit memuntahkan darah dari mulutnya.

"Bejat banget ini Ibu , sebenarnya dia itu Ibu kandung Vanesha bukan sih? masa iya Ibu kandung tega ngelakuin itu"ucap Alettha yang tak habis pikir dengan apa yang dilakukan Carina pada Vanesha.

Lalu rekaman itu beralih pada kejadian yang sepertinya sebelum Vanesha masuk rumah sakit , dan di situ terlihat Carina meletakkan sesuatu di minuman Vanesha dan menyuruh Vanesha untuk meminumnya.

Karena tidak menaruh curiga pada Carina , akhirnya Vanesha meminumnya lalu Carina memberikan sebuah kotak kepada Vanesha dan meninggalkan Vanesha begitu saja di kamarnya.

Vanesha yang merasa penasaranpun membuka kotak itu dan dengan tiba tiba memegang jantungnya lalu pingsan setelah melihat isi kotak tadi.

Merasa penasaran dengan apa yang di lihat oleh Vanesha , Alettha memperbesar isi rekaman itu agar dapat melihat isi dari kotak itu , dan lagi lagi Alettha dibuat marah dengan apa yang dia lihat sekarang.

"Ini Ibu kok kayak Ibu tiri sih .. , tahu anaknya punya penyakit jantung , malah di kasih tikus mati dengan banyak darah kayak gitu , jadi pengen ngelakuin hal yang sama dengan ini Ibu"marah Alettha.

Lalu setelahnya Alettha membereskan lagi laptopnya dan mencabut flashdisk itu , karena dia tidak ingin jika Sebastian tahu mengenai dia yang meminta Dika untuk memberikannya salinan dari rekaman CCTV yang berhasil dia retas dulu.

Dan setelahnya dia memilih untuk langsung tidur , karena besok adalah hari pertamanya masuk kesekolah dan dia tidak ingin jika terlambat nantinya.

€€€€€€

**Keesokan Harinya**.

Setelah menempuh drama panjang mengenai larangan dari Sebastian pada Alettha , sekarang Alettha sudah memasuki area sekolah tempat dia menuntut ilmu nantinya.

"Gila ... , ini sekolah apa hotel sih"gumam Alettha yang masih bisa di dengar oleh Dika yang bertugas untuk mendampingi Alettha di sekolah.

![](contribute/fiction/8555907/markdown/47582453/1715927499617.jpeg)

"Ini adalah sekolah terbaik di kota nona , dan di sekolah ini juga memiliki fasilitas yang lengkap"jelas singkat Dika sambil mencari tempat parkir mobil.

"Ya , sangat terlihat jelas , tapi ngomong ngomong kak , kau yakin ingin mengikuti apa yang kakek katakan tadi?"ucap Alettha sambil melihat ke jok depan di mana Dika sedang mengemudi.

"Sekolah ini mengijinkan beberapa siswa membawa bodyguard nona , hanya saja tidak diperbolehkan sampai masuk kelas"terang Dika sambil menghentikan mobinya di area parkir khusus tempat anak anak para donatur atau anak anak yang berasal dari kalangan atas.

"Ck .. , sekolah macam apa ini?"ucap Alettha yang masih berdiam di dalam mobil sambil memperhatikan sekitar.

"Sekolah terbaik yang di siapkan tuan untuk nona pastinya"sambil tersenyum melihat dari kaca Alettha yang duduk di jok belakang.

"Aku tahu kak , hanya saja aku merasa tidak bebas bergerak"

Dan Dika hanya tersenyum menanggapi perkataan Alettha , karena dia paham maksud dari Alettha mengatakan semua itu.

"Apa nona sudah tahu jika tuan muda Rafka juga sekolah di sini?"ucap Dika.

"Si mantan tunangan maksud kakak?"ucap tak percaya Alettha jika dia akan satu sekolah dengan matan tunangannya Vanesha.

"Iya nona"

"Ck .. , merusak suasana saja"ucap Alettha yang kemudian keluar dari dalam mobil , diikuti Dika yang juga keluar dari dalam mobil.

"Kita harus keruang kepala sekolah dulu nona"ucap Dika sambil membawa serta surat surat penting yang di berikan oleh Sebastian tadi.

"Ok , kakak yang mimpin , aku masih belum tahu jalan"

"Baiklah kalau begitu , mari nona"ucap Dika yang sesekali melihat Alettha yang berjalan di belakangnya.

Hingga tak berselang lama saat Alettha melewati lorong sambil di perhatikan oleh beberapa siswa yang berpapasan dengannya , Alettha dan Dika akhirnya sampai di ruang kepala sekolah.

Dan mereka langsung masuk ke ruangan itu saat mendengar orang di dalam mempersilahkan mereka untuk masuk.

"O .. nona Alettha , anda sudah datang"ucap seorang wanita paruh baya yang terlihat anggun dengan setelan kemeja lengan panjang dengan blazer juga rok selututnya , terlihat menghampiri Alettha dan memeluk Alettha hingga membuat Alettha terkejut dengan sikap tiba tiba itu.

"Em ... Miss"ucap Alettha yang merasa kurang nyaman di peluk oleh orang yang tidak dia kenal.

"Oh .. maafkan aku , aku terlalu senang melihatmu , jadi tiba tiba langsung memelukmu seperti ini"ucapnya tersenyum sambil menarik tangan Alettha untuk duduk di sofa.

"Tidak apa apa Miss .."ucap Alettha yang menghentikan ucapannya saat tidak tahu harus memanggil siapa wanita di hadapannya itu.

"Panggil saja Jena , dan aku sangat mengenal dengan baik siapa kakekmu"ucapnya sambil tersenyum kearah Alettha.

"Begitu rupanya , pantas saja kakek menyuruhku sekolah di sini"ucap Alettha yang juga tersenyum pada Jena.

"Kamu harus maklum , kakekmu hanya terlalu cemas dengan kondisimu , jadi jika kamu merasa tidak nyaman atau ada yang menganggumu , segera hubungi aku , mengerti?"

"Aku mengerti Miss dan maaf merepotkan jika permintaan kakek terlalu berlebihan"

"Tak masalah sayang , ayo aku antar ke kelasmu dan tenang saja kau tidak akan sekelas dengan Rafka"sambil beranjak dari duduknya lalu mengandeng tangan Alettha.

"Sangat melegakan mendengarnya , tapi apa tidak apa apa jika Miss sendiri yang mengantarku ke kelas?"

"Jangan khawatir , tidak akan ada yang berani protes nantinya"

"Dan Dika , letakkan berkas Alettha di mejaku"ucap Jena lagi yang sekarang berjalan keluar ruangannya dengan mengandeng tangan Alettha , dan diikuti oleh Dika di belakangnya.

Hingga tak membutuhkan waktu lama , mereka sudah sampai di kelas yang akan menjadi kelas Alettha mulai sekarang.

Sedangkan Dika berjalan kesini ruangan lain yang masih ada di lantai yang sama untuk memantau Alettha dari layar CCTV yang ada di ruangan itu.

"Tolong kejasamanya Bu Wina , dia adalah Alettha , siswa baru di kelas ini"ucap Jena memperkenalkan Alettha pada guru yang mengajar di kelas itu.

"Baik Miss , saya mengerti"jawab Bu Wina sambil tersenyum ramah pada Alettha juga pada Jena.

"Dan kalian , awas saja jika kalian berani macam macam dengannya , kalian tahu bukan akan berhadapan dengan siapa nantinya"ucap Bu Jena sambil menatap siswa yang ada di kelas itu.

"Mengerti Miss"ucap mereka bersamaan.

"Bagus , kalau begitu saya permisi dulu dan Alettha semoga kamu bisa berteman baik dengan mereka"ucap Jena sebelum pergi dari kelas itu.

Meninggalkan Alettha yang merasa bingung dengan apa maksud dari Jena mengatakan hal itu.

€€€€€

1
Utayiresna🌷
3 iklan untuk kakak semangat selalu /Determined//Grin//Drool/
Utayiresna🌷: sama sama ❤️
Adira Azzahra: terimakasih banyak kak 🥰
total 2 replies
Utayiresna🌷
betul
Utayiresna🌷
🤣🤣🤣🤣🤣🤣🤣awas rumah mu didatangi
Utayiresna🌷
kamu baku nakutin anak orang bagaimana jika dia menangis 😭😭😭😭😭🤣
Utayiresna🌷
mana mungkin lah😆😆
Utayiresna🌷
dong hidup sebatang kara, kasian sih tapi itu udah hukuman
Utayiresna🌷
maaf? aku takut kau akan mengulangi nya
Utayiresna🌷
kasihan
Utayiresna🌷
hatiku mulai ngundah😂
Utayiresna🌷
astaga hati hati bikin anak orang salting 🙈
AbiManyu
aku kasih vote 1 kak❤️ semangat buat update ya
Adira Azzahra: terimakasih banyak kak 🥰
total 1 replies
AbiManyu
lebih baik jujur atau ajak ezza sekalian untuk bertemu rafka..
Selviana
🌹🌹 untuk author nya supaya lebih semangat 💪
Adira Azzahra: terimakasih banyak kak 🥰
total 1 replies
Selviana
Wow... tempat sekolah Alettha
Selviana
Tapi suka kan
Selviana
Berarti sudah di rencanakan.Tapi siapa pelakunya?🤔🤔🤔🤔
AbiManyu
teryata yang membuat letta meninggal adlh elva..
AbiManyu
adelia apa nama pemeran sebelah kak?
Adira Azzahra: typo /Facepalm/
total 1 replies
AbiManyu
perasaan baru aja mampir ehh udah bersambung lagi😭 semangat update kak❤️
Adira Azzahra: Terimakasih banyak ya ...😊
total 1 replies
AbiManyu
dunia sangat kejam al.. jaga lettha dengan baik ya..😭
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!