NovelToon NovelToon
Opps, I Married ?!

Opps, I Married ?!

Status: sedang berlangsung
Genre:CEO / Wanita Karir / Office Romance
Popularitas:12.7k
Nilai: 5
Nama Author: Seulmi

Aku Naura Angraini, sangat menyukai pekerjaanku, aku menyukai hobbi yang aku lakukan, hidup sendiri tanpa pasangan di umur yang menginjak 28 tahun bukan masalah bagiku.

Tapi kehidupan nyamanku mulai berubah seperti rolercoster saat kedua orang tuaku mulai memaksaku untuk menikah.

Aku yang masih belum siap untuk menikah, harus mencari pria yang bisa aku nikahi atau aku akan terpaksa menikah dengan orang yang sudah orang tuaku pilihkan. Apa yang harus aku lakukan, aku masih belum bersedia kehilangan kebebasanku, aku belum mau kenyamananku yang sekarang menghilang, Apa aku menikah kontrak saja?!

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Seulmi, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

32. Marah tapi tetap perhatian

Selesai dari melihat lihat aku balik ke kantor.

“Naura, selamat datang” sambut Andre begitu dia melihatku baru memasuki ruang kerja.

“Ahhh! Iya, terima kasih” angguk ku singkat lalu kembali ke meja tempat aku berada. Aku terdiam memikirkan ucapan Arjuna yang begitu membebaniku, yang dia ucapkan memang benar, seharusnya aku tidak takut seperti itu, jika aku terus takut untuk memberikan pendapat, aku tidak akan pernah bisa maju, aku akan terus berada dalam bayang bayang Dimas.

Saat ini aku hanya mencari jalan aman, dengan pemikiran jika ada kesalahan maka aku bisa menyalahkan kenapa aku memakan desain dari Dimas, Aku sadar semua ini salah, pekerjaanku memang seorang desainer, tapi aku juga harus bisa mendengarkan pendapat dari klien, aku harus bisa membawa ide yang bagus dan special bagi klien, tapi saat ini aku hanya menjalankan apa yang sudah Dimas buat sebelumnya. Aku terlalu takut kalau rencanaku tidak sebaik milik Dimas.

Aku menghela nafas cukup panjang dan mulai menyalakan computer milikku, untuk melihat lihat lagi apa yang kurang dari proyek itu. Aku harus bisa bekerja dengan hasil pemikiranku sendiri tanpa terbawa dengan rencana dimas.

‘konsepnya sudah pas, berliannya memiliki kualitas yang bagus, dan pencahayaannya pas, apa yang kurang’ gumamku dalam hati.

“Ini adalah barang utama kali ini, Berlian kembar” aku tiba tiba mengingat ucapan arjuna tentang komponen utama dari pameran itu.

“Berlian kembar, kembar seperti berlian yang berpasangan, pasangan – couple“ aku bergumam pelan sambil memikirkan tema, konsep dan desain. “Ahhh desainnya kurang cocok untuk memperlihatkan maksud dari produk utamanya” gumamku lagi dengan suara pelan.

Jadi apa yang bisa aku lakukan. Aku mulai merancang rancanganku dengan memikirkan kekurangan yang perlu aku tutupi.

“Bagaimana proyek luxury?” tiba tiba Dimas muncul di depanku.

“Hmm… yaahhh… baik” jawabku sambil berusaha menyembunyikan desain yang sedang aku buat.

“Ingat Naura! Kamu adalah kamu, aku memilihmu karena aku tau bagaimana pekerjaanmu, kamu bukan Dimas! Sekarang ini semuanya adalah pekerjaanmu! Aku tidak yakin kau mengerti apa yang sedang aku bicarakan” ucapan Arjuna langsung terpintas dalam pikiranku.

Membuat aku sedikit tersentak.

“Ra, kau kenapa?”

“I-itu, maafkan aku, aku masih merasa ada yang kurang, aku salah memilih material untuk desainnya” gumamku pelan.

“Benarkah? Jika itu kesalahannya harusnya kita tau dari awal, pasti bukan material kan, aku yakin ada masalah desain dan konsep nya” tebak Dimas sambil bersedekap tangan.

Aku langsung menunduk, karena ucapan Dimas benar.

“Desain dan konsep nya ya..” Dimas kembali bergumam, “Danu tadi mengirim email padaku, dia bilang aku harus berbicara denganmu tentang desain nya”

“Arjuna mengatakan itu?” pekik ku tanpa sadar, kenapa pria itu selalu bisa membaca isi pikiranku?

“kau itu hanya peserta rapat, aku yang sudah memilih Naura sebagai Pemimpin desain, jangan buat dia selalu merasa di bawah bayangmu, bilang padanya statusnya sudah berubah” Dimas berbicara seolah olah dia adalah Arjuna.

Aku mengulum senyum mendengar ucapan Dimas, Arjuna benar, ini adalah pekerjaanku, aku adalah pemimpinnya, kenapa aku harus takut untuk mengganti desain dari atasanku, walau aku belum berpengalaman seperti Dimas tapi saat ini aku dipilih sebagai pemimpin karena kemampuanku, yang mereka inginkan adalah kemampuanku bukan bayangan dari Dimas.

Aku mengambil nafas panjang dan mulai menegakkan punggungku dengan berani. Aku menatap Dimas yang masih tegak di hadapanku, “Benar, memang ada masalah dengan desainnya, aku merasa desain pak dimas masih belum bisa mengeluarkan konsep dari pameran ini”

“maksudnya seperti apa?” tantang Dimas.

“secara keseluruhan, bisa kita bilang tidak ada masalah, pengunjung bisa melihat berlian itu dan merasa ada yang unik darinya, tapi hanya itu, kita belum mampu membuat desain itu menyampaikan apa yang sedang dipamerkan, seperti arti dari berlian itu, desainnya masih kurang cukup untuk mengeluarkan arti sebenarnya dari berlian kembar” jelas ku dengan sangat lancar.

“Hmmm~ baiklah, jadi kau punya ide untuk menutupi masalahnya?”

“Jadi, aku ingin membuat desain ulang untuk mengeluarkan arti dari berlian kembar seperti sepasang kekasih, yang bisa menyampaikan kasih sayang dan kehangatan dan oh sebentar” aku langsung mengingat pembicaraanku tentang pasangan dengan Arjuna.

“apa lagi?”

“Cinta, setiap orang punya perspektif yang berbeda beda tentang cinta, dan bagaimana Sejarah cinta mereka, kita bisa memasukkan beberapa glitter berlian yang mempunyai beberapa warna hingga bisa menyampaikan arti beberapa cinta yang ada, pencahayaannya akan sedikit ditambah”.

“itu ide yang bagus, lanjutkan saja seperti itu”

“Tapi, apa benar tidak apa? Banyak yang harus di ganti dari pencahayaannya, kita juga akan mengubah beberapa desain tempat berlian, aku perlu berbicara pada tukangnya bagaimana cara untuk membuat pencahayaan agar bisa memberikan pesona yang berbeda”

“sebelum kau melakukan itu, bicaralah dengan orang lain, mereka akan membantumu dalam mengatur semuanya agar waktunya tidak tertunda, dan segera beritahu pihak luxury jika akan membuat beberapa perubahan”

“baik aku akan segera mengkonfirmasinya”

“bagus, aku akan membantumu untuk mempercepat prosesnya, tapi kau yakin benar benar bisa melakukannya? Apa kau sudah mendapatkan contoh pencahayaannya?”

Aku mengangguk pasti, “, belum tapi aku akan segera mencarinya, dan aku yakin aku bisa”

“cari di Gudang dokumen contoh contohnya, kau bisa mencarinya di sana”.

“baik, aku akan segera mencarinya di sana” aku dan dimas segera beranjak menuju Gudang dokumen.

...🎀🎀🎀🎀🎀...

1
Shai'er
saling curiga 🤧🤧🤧
Shai'er
kok bisa
Shai'er
mungkinkah, ada sangkut paut nya ama sodara tiri babang Arjuna 😳😳😳
Shai'er
tenang tenang, semua ada solusinya, Naura 💪💪💪
Shai'er
ini mau minta maaf, apa mau bikin marah😡😡😡
Shai'er
gak profesional banget 🤬🤬🤬
Shai'er
lah....
Shai'er
ada apa😦😦😦
Shai'er
hadeuh, pada kepo banget🤧🤧🤧
Shai'er
1. model (mantan)
2.3 bulanan kayaknya 🤭
3. wanita A (salah satu "pacar" babang Arjuna)
4.cincin couple
Kak Seul: jangan bercanda...
total 1 replies
Shai'er
rumit banget🤧
Shai'er
huhhhh😮‍💨😮‍💨😮‍💨
Shai'er
wajar cemburu, karena secara gak sadar, kamu dah ngeklaim babang Arjuna itu milikmu 🤧🤧🤧
Shai'er
🤧🤧🤧🤧🤧
Shai'er
👍👍👍👍👍
Shai'er
nyesek bang 🤧🤧🤧🤧🤧
Shai'er
jadwal 😳😳😳
Shai'er
wat😱😱😱
Shai'er
pastinya😏😏😏
Shai'er
kok aku jadi emosi 😤
gimana sebenarnya kehidupan, babang Arjuna dulu 😳😳😳
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!