NovelToon NovelToon
Tiga Tahun Setelah Kau Pergi

Tiga Tahun Setelah Kau Pergi

Status: tamat
Genre:Tamat / Selingkuh / Penyesalan Suami / Pelakor jahat
Popularitas:314.7k
Nilai: 4.9
Nama Author: mama reni

Amanda Zara Kirana tidak pernah menyangka bahtera pernikahan yang baru setahun berlayar diterjang badai. Nakhoda kapalnya menghilang setelah meminta izin bermain bilyard bersama temannya.

Amanda terombang-ambing. Segala usaha telah dia lakukan untuk mencari Aditya. Namun, jejak sang suami bagai ditelan bumi.

Tiga tahun setelah sang suami menghilang, Amanda tanpa sengaja melihat seorang pria yang mirip dengan Aditya. Mereka bagaikan pinang dibelah dua. siapakah pria itu? Di manakah Aditya sebenarnya?

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon mama reni, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Bab Dua Puluh Sembilan

Amanda masih diam mencerna ucapan Kak Dian. Kenapa wanita itu bisa berkata demikian? Menjadi tanda tanya baginya.

Angga lalu mendekati wanita itu. Dia menyentuh bahu Amanda, membuat wanita itu terkejut dan tersadar dari lamunan.

"Ada apa, Mas?" tanya Amanda.

"Jangan kamu pikirkan ucapan wanita itu. Dia pasti masih belum terima karena tak bisa memiliki hartamu. Aku akan bantu untuk menjaga hak milikmu. Pertahankan semua jika kau memang yakin itu milikmu!" ucap Angga.

"Mas, jangan pernah berbohong lagi dengan mengatakan jika kamu calon suamiku. Nanti orang bisa berpikir itu benar adanya," balas Amanda.

"Aku memang berharap itu benar adanya," jawab Angga.

"Mas, apa maksudnya?" tanya Amanda. Tiba-tiba dia menjadi sulit mencerna ucapan orang. Dia takut salah menafsirkan.

 "Duduklah dulu! Baru kita bicara," jawab Angga.

Amanda lalu duduk di kursi, tempat dimana tadi dia duduk. Begitu juga dengan Angga.

"Amanda, sejak awal kita bertemu entah kenapa aku langsung suka padamu. Aku seperti telah lama mengenalmu," ucap Angga.

"Mas, itu bukan cinta. Tak ada yang namanya cinta pada pandangan pertama. Karena cinta itu hadir karena telah terbiasa dan telah mengenal kepribadian masing-masing. Pada pandangan pertama itu hanya kagum atau napsu. Kita belum saling mengenal bagaimana mungkin kamu mengatakan suka denganku?" tanya Amanda.

Sepertinya Amanda sedikit trauma dengan namanya cinta. Dulu Aditya juga mengatakan padanya jika pria itu sudah suka dan jatuh cinta pada pandangan pertama. Ternyata semua omong kosong. Dia tak mau semua terulang kembali.

Mungkin dulu dia langsung terbuai dengan rayuan Aditya, tapi kali ini dia akan berpikir lama untuk bisa menjatuhkan pilihan. Tak ingin salah memilih untuk kedua kalinya. Lagi pula terlalu cepat jika memikirkan cinta. Dia mau fokus dengan karir dan anaknya dulu.

Tanpa seorang pria di sisinya, Amanda yakin masih bisa bertahan. Dia hanya membutuhkan teman untuk berbagi. Untuk itu dia butuh pria dengan pemikiran yang matang dan dewasa. Bukan hanya memikirkan kesenangan semata.

Dia juga memikirkan Elsa. Putrinya masih kecil dan pastinya masih membutuhkan figur seorang ayah. Kenapa dia tak memilih kembali pada Aditya? Karena Amanda berpikir jika pria itu bukanlah yang pantas dijadikan panutan. Tidak bertanggung jawab dan terlalu egois. Hanya memikirkan diri sendiri.

"Aku telah lama mengenalmu, Manda! Itu baru aku tau beberapa waktu lalu," ucap Angga.

"Apa lagi ini, Mas? Aku tak mengerti maksud kamu, Mas?" tanya Manda makin di buat pusing.

"Manda, aku ini Angga anaknya Om Dwi. Apa kamu ingat?" tanya Angga.

Amanda mencoba mengingat nama Dwi. Dia hanya ingat satu nama, yaitu Dwiki Baskara. Atasan ayahnya yang begitu baik. Apakah itu yang Angga maksud, tanya Amanda dalam hatinya.

"Om Dwiki ...?" tanya Amanda dengan ragu. Jika benar berarti Angga adalah putra Om Dwiki, pria yang dulu pernah dia taksir cuma tak berani menyatakan karena perbedaan status. Lagi pula Angga akhirnya kuliah ke luar negeri, sehingga mereka tak pernah bertemu. Terakhir bertemu saat Angga masih Sekolah Menengah Atas kelas akhir dan dirinya baru masuk Sekolah Menengah Pertama. Sehingga Amanda mengira Iyu hanyalah perasaan suka main-main, atau kagum.

"Ya, Manda," jawab Angga dengan tersenyum.

"Jadi Mas Angga adalah Kak Angga anaknya Om Dwiki?" tanya Amanda untuk meyakinkan dirinya. Angga mengangguk sebagai jawaban.

"Apa kabar Om dan Tante?" tanya Amanda.

"Alhamdulillah sehat. Besok kalau aku libur, aku bawa kamu ke rumah. Mama dan Papa tinggal di kota B. Sejak aku kuliah tak pernah ketemu kamu, jadi lupa. Apa lagi kamu sekarang pakaiannya tertutup," ucap Angga.

"Aku juga tak mengenal Kak Angga. Sekarang makin ...." Amanda menghentikan ucapannya.

"Makin tampan?" tanya Angga dengan percaya diri.

"Dihh, GeEr," jawab Amanda sambil tertawa. Diakui Angga makin tampan dan dewasa. Banyak perubahan pada sikapnya. Dulu dia pendiam dan tak banyak bicara. Sehingga Amanda tak percaya diri jika di dekat pria itu.

"Dari mana Kak Angga tau siapa aku?" tanya Amanda penasaran.

"Maaf, sejak pertama melihat kamu, aku meminta seseorang mencari tau siapa kamu. Aku juga tau jika mantan suami kamu Aditya, temanku saat sekolah menengah atas," ucap Angga.

Amanda hanya tersenyum simpul mendengar nama suaminya itu. Mereka lalu kembali mengobrol mengenai kisah dulu.

***

Sementara itu di kediamannya orang tua Aditya, Dian baru saja sampai. Dia tampak sangat kesal. Melihat mamanya yang duduk di sofa ruang keluarga sambil menonton, dia langsung ikut nimbrung.

"Amanda itu makin sombong saja. Mentang-mentang sudah kaya. Aditya sangat bodoh, kenapa dia tak mau meminta sedikit saja harta wanita itu," umpat Dian.

"Kamu tadi ke sana? Pasti dia tak mau memberikan hartanya!" seru mama Sari.

"Aditya bodoh! Sudah bisa membuat Amanda bucin, malah ditinggalin. Apa sih yang dia cari lagi. Coba dulu bertahan dengan Amanda, kita semua bisa hidup senang dengan menikmati hartanya," ucap Dian.

"Kamu harus belajar hemat mulai sekarang. Amanda pasti tak mau memberi kita uang lagi. Uang tabungan Mama tak seberapa, jika tiap bulan diambil bisa habis," jawab Mama Sari. Dian terdiam mendengar ucapan mamanya.

"Coba saja Adam itu seorang pengusaha, pasti bisa memenuhi biaya hidup kita semua," ucap mama Sari lagi.

"Sudahlah, Ma. Bagaimana pun Mas Adam itu suamiku," balas Dian.

"Mama hampir lupa, Adam pulang tuh. Ada di kamar. Katanya mau mandi," ucap Mama.

"Kenapa Mama tak bilang, sih!" seru Dian.

Dian langsung berdiri dan berjalan menuju kamar. Dia membuka pintu dan tak melihat suaminya. Dia mendengar suara air dari dalam kamar mandi.

"Pasti Mas Adam masih mandi," gumam Dian dalam hatinya.

Tiba-tiba gawai suaminya yang terletak di atas meja berbunyi. Awalnya dia tak peduli. Panggilan itu berulang beberapa kali, sehingga dia akhirnya mendekati meja. Ingin tahu siapa yang menghubungi suaminya. Kenapa hingga berulang kali begitu.

Dian mendekati meja dan mengambil gawai milik suaminya itu. Dia melihat di layar ada foto suami dan seorang anak perempuan sekitar berusia satu tahun. Wajahnya begitu mirip dengan sang suami.

Hati Dian mulai merasa tak enak. Dia lalu melihat nama yang tertera di layar, yang bertuliskan Mama Dea. Jantungnya berdetak lebih cepat membacanya.

"Siapa bocah itu dan siapa pula mama Dea ini?" tanya Dian dalam hatinya.

Dia ingin mengangkatnya tapi panggilan telah berakhir. Ingin melihat siapa wanita itu, ponsel suaminya terkunci. Dian merasa dadanya sesak, tak mau membayangkan hal buruk.

Dian merasa bodoh, karena selama ini tak pernah curiga dan periksa gawai suaminya. Dia kembali menatap wajah bocah yang berada dalam gendongan sang suami. Hatinya terasa perih membayangkan jika benar itu anak suaminya.

1
Eka ELissa
Dian GK di bikin crita Mak ...KK nya Adit truus khidupn Adit gimna...
Farida Rida
Tamatnya hambar, mana Adam dan Aditya blm dpt karma lagi, enak betul hidup mereka tanpa ada pembalasan
Iffah Olivia
ko cepat amat yg kak kasih boncap donk kak
Mama Reni: kan mau ada season 2 nya 🙈🙈
total 1 replies
Cristella Tella
di tunggu thor
Cristella Tella
ya... gk sdar udh tamat ajj
Fitria Syafei
waduh dia Theand 🙄 mama terimakasih 😍😍
Tetii Riiani
kisah dian adam dan dea gmna kak..
Mama Reni: Ada nanti di season 2
total 1 replies
🐝⃞⃟⃝𝕾𝕳🏡 ⃝⃯᷵Ꭲᶬ☠ᵏᵋᶜᶟɳҽ♋Ꮶ͢ᮉ᳟
jadi gak sabar lihat kisah anak" mereka
Boma
di tunggu karya barunya mama,sukses sllu buat mama
Ilfa Yarni
kok tamat Thor knp kisah Dian dan Adam ga diceritain sedikit disini gmn kehidupan Dian dan Adam kan penasaran jg
Eva Karmita
ditunggu Mama Reni 🙏🤗
Aprisya
yaaah amanda beneran and nih,,, makasih mam dituunggu kisah cinta segitiga dikarya yang baru,,sukses selalu😍😍😍😍
juriah mahakam
Akhrx bahagia wah seru ni crt Elsa apakah Adit n salsa bnran g akan bs pnya anak sllu menanti karya mama lope lope segunung mm 🥰
Apriyanti
terimakasih Thor Uda setia update trus🙏🙏😘
Muhammad Dimas Prasetyo
kAta kata mama bikin penasaran nih
Rahma Inayah
ya ..sdh end kira in bakl panjang ceritanya blm tau dian sukses dan karma adam dan adit..adit pny ank ....tiri jgn2 salsa.sdh pny.ank.seblm nikah dgn adit..???.penasrn dgn ceritanya
Saraswati: anak angkat bukn ank tiri
total 1 replies
vivinika ivanayanti
terimakasih mam....ditunggu karya selanjutnya mam... lopeupull 🥰🥰🥰
Imas Nurhermansyah
Alhamdulillah tamat juga
apakah Aditia menikah lagi,dan punya anak tiri terus jatuh cinta sama Elsa anak kandung nya,,, pasti' nya lebih seru nih ceritanya,d tunggu mah novel baru nya 🌹🌹😘
mami Riza: anak angkat lo kk bkn anak tiri
total 1 replies
Kotin Rahman
aditya pnya anak tirii....opo jngn" salsa mnikah dengan adit dengan status jendes br anak satu jga Thoorr....😀😀😀

slmat brbhagia manda elsa dan angga.....akirnya kisah mereka happy endingg 👏👏👏👏👏
Alistalita: Sama2 bun🤗🤗🤗
Kotin Rahman: Aamiin ya Alloh.....mksih syangg 😗😗/Pray//Pray//Pray/
total 11 replies
Teh Euis Tea
anak tirinya aditya berarti sasa punya anak thor ya

trs karma untk adam dea gimana thor?
Teh Euis Tea: ohh iya salah baca sy kira anak tiri mam🤭😁
Mama Reni: Anak angkat bukan anak tiri. mama salah 🙈🙈
total 2 replies
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!