NovelToon NovelToon
Hijrah Cinta Casanova

Hijrah Cinta Casanova

Status: tamat
Genre:Romantis / Tamat / CEO / Selingkuh / Suami Tak Berguna / Dijodohkan Orang Tua
Popularitas:1.4M
Nilai: 4.9
Nama Author: Zaenab Usman

Shafira Sakina Mecca. Gadis cantik, yang baru berumur dua puluh satu tahun. Harus menerima perjodohan dengan pemuda bernama Zayn Athalla yang sudah berumur dua puluh lima tahun.

"Fira, aku tidak menyukai wanita seperti mu, karena yang pantas bersanding denganku hanya para gadis seksi dan menggoda. Bukan serba tertutup seperti mu." ucap Zayn begitu melihat Fira masuk kedalam kamar pengantin mereka. Yaitu di kediaman orang tua Zayn.

"Astaghfirullah, Mas! Kamu---"

"Besok kita akan pindah ke rumah pribadiku, kau tidak boleh ikut campur urusanku, karena pernikahan ini hanya untuk sementara." sela pemuda itu yang benar-benar ingin melampiaskan amarahnya pada sang istri.

Gara-garanya Fira menerima perjodohan mereka. Padahal dia sendiri saja juga tidak bisa menolaknya.

Lalu akan seperti apa kisah rumah tangga mereka? Sanggupkah Fira hidup bersama suaminya yang merupakan Casanova? Apalagi mantan kekasih suaminya hadir kembali dan ingin mengajak Zayn hidup bersama.

Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Zaenab Usman, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri

Mendapatkan Izin.

🌻🌻🌻🌻🌻🌻

...HAPPY READING......

.

.

Sore harinya, jam sudah menunjukkan pukul setengah enam. Namun, Fira belum juga sampai di rumah. Sedangkan Zayn datang sejak satu jam lalu.

Waktunya pemuda itu gunakan buat berolahraga di lantai atas. Setelah selesai Zayn istirahat dan mandi karena sudah menjelang malam.

"Kenapa Fira belum pulang juga? Seberapa sibuknya kuliah sampai jam segini belum juga pulang." gumam pemuda itu sambil berjalan menuruni tangga.

Padahal tadi pagi istrinya sudah meminta izin bahwa mungkin akan pulang terlambat. Lagian ada dan tidak adanya Fira. Tentu tidak ada masalah baginya karena Zayn juga tidak pernah menganggap gadis itu sebagai istrinya.

Namun, entah mengapa hati Zayn sangat gelisah karena hal itu. Rumah tersebut seakan hampa tanpa adanya sang istri.

Lalu sambil menunggu Fira pulang. Dia duduk diruang keluarga sambil menyalakan televisi. Namun, matanya malah melihat kearah ponsel sambil mengecek pekerjaannya melalui email.

Hampir lima belas menit kemudian. Terdengar pintu utama di buka dan terdengar pula suara merdu istrinya yang mengucapkan salam.

"Assalamualaikum!" ucap Fira yang tahu bahwa suaminya sudah ada di rumah karena mobil mewah Zayn telah terparkir di garasi.

"Waalaikum salam!" setelah dua bulan lebih mereka menikah. ini adalah untuk pertama kalinya Zayn menjawab salam dari Shafira. Sehingga membuat hati gadis itu menghangat dan karena disambut baik. Tentu Fira juga akan menjadi sebagaimana sikap istri pada suaminya.

Fira berjalan kearah suaminya lalu meraih tangan Zayn untuk dia cium takzim seperti mana dia keluar dari mobil tadi pagi.

"Apakah Mas sudah pulang dari tadi?" ucapnya setelah melepaskan tangan mereka.

"Su--sudah!" jawab Zayn singkat karena dia tiba-tiba merasakan jantungnya berdebar-debar tidak karuan.

"Maaf, aku terlambat, karena ada beberapa pelajaran yang harus diselesaikan hari ini." ucap Fira walaupun dia tahu itu semua tidak penting bagi suaminya.

"Huem!" Zayn hanya berdehem degan anggukan kepalanya pelan.

"Baiklah! Aku mau kekamar karena sebentar lagi sudah waktunya Adzan dan setelah Sholat Magrib nanti aku akan langsung memasak buat makan malam." pamit gadis itu sebelum pergi meninggalkan suaminya di ruang keluarga.

Soalnya bukan hanya Zayn yang merasakan jantungnya berdegup kencang. Namun, juga Fira.

Sikap Zayn yang tidak biasa membuat gadis itu merasakan keanehan pada jantungnya. Akan tetapi meskipun belum pernah berpacaran. Shafira tahu apa yang dia rasakan pasti karena dia sudah jatuh cinta pada suaminya sendiri.

"Ya Allah! Ampuni aku, bukannya aku tidak ingin memiliki perasaan pada suamiku sendiri. Namun, aku hanya mencoba menjaga agar perasaan ini tidak bertambah besar seiring berjalannya waktu. Semua ini kulakukan karena ingin menjaga agar silaturahmi diantara keluarga kami tetap berjalan baik."

Gumam Fira bersandar pada pintu kamarnya. Dengan kembali meneteskan air mata. Meskipun sudah pasrah pada takdir rumah tangganya. Tetap saja Fira ingin berusaha untuk menjaga hatinya agar tidak semakin tersakiti.

Jika diteruskan tidak akan baik untuk dia maupun Zayn. Mereka akan terus membohongi orang tua masing-masing. Belum lagi karena membenci dirinya, Zayn selalu membawa perempuan pulang ke rumah dan berduaan di dalam kamar sampai seharian dan Shafira tidak tahu apa yang dilakukan oleh Zayn bersama wanita bayarannya.

Namun, satu hal yang Fira ketahui. Suaminya adalah seorang Casanova dan Fira mendengar wanita itu berbicara degan Zayn masalah bayaran atas pelayanannya. Belum lagi setiap wanita yang dibawa pulang adalah orang yang berbeda-beda. Jadi sudah jelas bahwa Zayn benar-benar Casanova seperti yang sudah dia ketahui.

Setelah merasa lebih baik pada hatinya. Fila langsung menyimpan tas dan ponselnya di atas meja. Lalu gadis itu pun masuk ke kamar mandi membawa handuk berserta pakaian ganti setelah membersihkan tubuhnya.

Tidak sampai sepuluh menit. Gadis itupun sudah selesai mandi, menganti pakaiannya dan juga berwudhu. Soalnya Fira mau cepat-cepat sholat Magrib dan juga memasak untuk makan malam mereka.

Sedangkan Zayn masih tetap berada di depan televisi. Dia tidak pernah Sholat lima waktu lagi. Jadi tidak perduli mau sudah Adzan atau belum. Itu tak ada berpengaruh padanya.

"Assalamualaikum warahmatullahi Wabarakatuh. Assalamualaikum warahmatullahi Wabarakatuh!"

Shafira sudah mengucapkan dua salam karena dia telah selesai mengerjakan sholat tiga raka'at yang tidak pernah dia tinggalkan. Lalu setelah selesai membaca do'a diapun langsung saja membuka mukenanya dan disimpan pada tempat biasa.

"Nanti saja aku mengaji dan membaca sholawat, karena sekarang aku harus cepat-cepat memasak." gumam Fira yang berbicara pada dirinya sendiri.

Sebelum keluar dari kamar. Seperti biasanya. Gadis itu memakai hijab yang biasa dia gunakan saat di rumah.

Soalnya sekian lama mereka menikah. Zayn memang belum mengetahui seperti apa rambut gadis itu. Apakah panjang, ataupun pendek, suaminya belum mengetahui hal tersebut.

Ceklek!

Suara pintu kamar yang Fira buka. Namun, baru saja gadis itu berjalan kearah dapur. Suara langkah kaki Zayn ada dibelakangnya. Sehingga membuat gadis itu menoleh kearah belakang.

"Ini makanan untuk makan malam kita. Jadi tidak usah memasak," ucap Zayn membawa kresek berwarna putih dan dapat Fira tebak bahwa itu makanan dari restoran mahal.

"Baiklah! Bawa sini agar aku siapkan dulu," jawab Fira mengambil alih kotak tersebut dan membawa kearah meja tempat penyajian makanan yang sudah ada piring dan mangkuk di tempat tersebut.

Sedangkan Zayn langsung duduk menunggu di meja makan dan tidak berkata sepatah katapun. Hanya saja sesekali dia memperhatikan Shafira.

Hanya lima menit kurang. Semua makanan yang dibeli sudah tertata rapi di atas meja makan.

Shafira yang mengira suaminya sudah lapar. Langsung mengisi piring untuk Zayn dan pemuda itu juga tidak bicara apa-apa.

"Ini," ucap Fira memberikan piring tersebut pada suaminya dan Zayn masih tetap diam. Namun, baru saja Fira akan mengisi air putih untuknya. Pemuda tersebut berkata.

"Duduklah! Selagi makanannya masih hangat. Kau juga makan sekarang."

"I--iya," jawab Fira singkat dan meskipun terasa canggung. Gadis itupun tetap mengambil piring dan mengisi sesuai seleranya.

Setelah itu mereka berdua pun makan saling diam dan tidak berbicara seperti mana pasangan suami istri pada umumnya.

Akan tetapi setelah melihat Zayn selesai menghabiskan makan malamnya. Barulah Shafira berkata.

"Eum... Mas, aku ada undangan ulang tahun dari temanku di kampus. Apakah aku boleh berangkat memenuhi undangannya?"

"Kapan?" Zayn tidak langsung menjawab boleh. Akan tetapi dia bertanya dulu kapan acaranya.

"Besok malam! Tapi jika Mas tidak mengizinkan, maka aku tidak akan berangkat."

"Oh, jadi benar kata Pak Handoko. Jika mahasiswa tingkat akhir, diundang semua dalam acara ulang tahun anaknya."

Gumam Zayn di dalam hatinya. Soalnya universitas Gunadarma adalah tempat istrinya kuliah. Jadi sudah jelas bahwa acara yang dimaksud Fira, adalah sama dengan undangan yang dia terima.

"Pergilah! Tapi kau mau berangkat dengan siapa?" jawab Zayn karena dia sangat penasaran ingin mengetahui seperti apa laki-laki yang menjadi kekasih istrinya.

Berhubung ada acara yang dia juga diundang secara khusus. Jadinya Zayn akan mengizinkan Shafira pergi, karena dia sendiri juga akan berangkat ke acara tersebut.

"Benarkah? Wah! Mas terima kasih! Aku berjanji akan cepat pulang," seru gadis itu yang tidak tahu apa yang ada di dalam pikiran suaminya.

"Tapi kau tidak menjawab mau pergi bersama siapa?" Zayn mengulangi pertanyaannya untuk memastikan terlebih dahulu.

"Aku akan berangkat bersama sahabatku." jawab Fira tersenyum kecil karena dia kira tidak semudah itu mendapatkan izin dari suaminya.

"Iya, pergilah!" jawab Zayn tersenyum menyeringai di dalam hatinya.

"Fira, besok malam aku akan tahu seperti apa kelakuanmu. Jika terbukti kau berselingkuh, maka tidak menunggu sepuluh bulan lagi. Besok malam juga kau akan aku antar pulang kerumah orang tuamu."

Gumam Zayn di dalam hatinya, karena tetap saja, sebaik apapun dia. Masih memiliki pemikiran buruk tentang istrinya.

... BERSAMBUNG... ...

1
Nenie Chusniyah
luar biasa
Ria
Luar biasa
Lina Yulianti
alhamdulillah novel yang menginspirasi thor
ZaeV92: Terima kasih, kakak🥰🥰
total 1 replies
Datu Zahra
ada aku Azkara, sini jemput aku dirumah
Lilik Juhariah
berpenampilan lah sedikit terbuka saat dgbsuami jgn kalah sama pelacur itu, jgn tertutup , perkara mau noleh apa gk yg penting usha
Lilik Juhariah
sy gk setuju jika ada istri modelan gini, oke.sabar Sholehah tapi membiarkan perbuatan zina di rumahnya adalah dosa Krn tdk mengingatkan , mengingatkan itu hrs tegas bkn menye menye,
Hera
👍🏻👍🏻👍🏻
e.r indah
oke
Djayusman Djayusman
waalaikum salam semoga mak cepet sembuh ya
Endah Fitri
Luar biasa
Yuna Ningsih
4 jempol buat thor
Anonymous
Luar biasa bnget ceritannya
Yuna Ningsih
Aamiin ya Robbal 'Aalamiin 🤲
Agus Hendra Setiawan
Lumayan
Agus Hendra Setiawan
jadi yg bener Riki atau Adi,thor??😂😂
Agus Hendra Setiawan
yakin??!!🤪
e.r indah
🥲🥲🥲🥲🥲
Emy Chumii
syukurlah klo Zayn sudah mulai mau berubah 🙏😇
Emy Chumii
bukannya bersyukur punya istri yg menutup aurat, malah bangga punya pacar yg pamer aurat 😪🤦
Emy Chumii
apa kabar sama kelakuan Lo yg sering bawa pulang cewek yg berbeda??!😪😏
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!